Anda di halaman 1dari 32

Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Tutorial
MENDELEY
1. Memulai Mendeley
Silakan akses :
http://www.mendeley.com
Akan muncul tampilan berikut:

Gambar
Laman Home pada Web Mendeley

Apabila Anda telah membuat akun Mendeley, silakan klik Sign In pada bagian
kanan atas. Jika belum, silakan klik tombol Create a free account maka akan muncul
tampilan berikut.

Silakan isikan E-mail dan password. Kemudian lanjutkan


dengan klik tombol Sign in.
Mendeley membawa kita pada laman feed (semacam
laman time line pada facebook atau twitter).

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 6


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Gambar Laman

Lanjutkan dengan mengarahkan kursor Anda pada ujung kanan, klik tombol panah
kemudian lanjutkan klik setting & privacy. Kita akan melengkapi profil kita seperti media
sosial pada umumnya.

Silakan isi semua data yang diminta oleh sistem.


Data academic status disesuaikan sesuai dengan profesi Anda.
Data dicipline juga disesuaikan sesuai dengan disiplin atau bidang ilmu Anda.

Inilah tampilan setting & privacy. Disamping kiri terdapat beberapa menu yang “harus”
Anda ketahui. Cobalah Anda buka satu persatu menu tersebut, kemudian pelajari, karena
tidak menutup kemungkinan Anda memiliki pertimbangan/kebijakan khusus dalam
mengisi data setiap menu.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 7


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Lanjutkan dengan melengkapi profil Anda dengan foto. Caranya, Anda klik identitas/nama
akun (tombol merah dengan inisial nama) Anda di ujung sebelah kanan

Siapkan foto yang akan Anda gunakan.


Ukuran foto tidak lebih dari 4 mb. Silakan atur layout fotonya. Jika sudah selesai
lanjutkan dengan klik tombol Set as profile picture.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 8


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Jika sudah selesai, tampilan profil Anda sudah lengkap seperti contoh di bawah ini.

Mudah Bukan? Semakin lengkap profil Anda, maka akan semakin mudah pengguna
mendeley lain mengenali Anda. Sekarang, cobalah untuk menemukan “seseorang” di sini.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 9


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

2. Mendapatkan Mendeley
Setelah Anda melengkapi profil Anda, sekarang akan kita coba mendapatkan file
pemasangan mendeley desktop. Caranya, klik tombol panah ujung atas sebelah kanan.
Kemudian lanjutkan dengan mengklik tombol Download Mendeley.

Buat profil penelitian Anda dan sertakan


daftar kurasi publikasi dan afiliasi Anda.
Mendeley memudahkan untuk
mempromosikan karya Anda ke salah satu
komunitas ilmiah terbesar di dunia.

Tunggulah beberapa saat, jaringan anda secara otomatis sedang memanggil file yang
akan diunduh, mendeley juga secara otomatis mengidentifikasi sistem operasi yang
digunakan pada perangkat Anda. Jika proses tersebut sudah selesai, maka akan muncul
laman seperti di bawah ini.

Pada tutorial ini, sistem operasi yang digunakan adalah windows. Namun jangan
khawatir, bagi anda yang tidak menggunakan sistem operasi windows, mendeley juga
dapat dipasang pada 2 sistem operasi populer lainnya seperti Mac OS dan Linux.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 10


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Lanjutkan dengan klik tombol Download Mendeley Desktop for Windows.


Tunggulah beberapa saat. Jaringan Anda sedang mengunduh atau mendapatkan file
pemasangan.

File yang diunduh adalah file dengan versi desktop 1.19.2. Ukuran file pemasangan
sebesar 54.7 MB. Lanjutkan dengan mengklik tombol Save Files.
Biasanya hasil mengunduh berlokasi di file folder download.

Point of View

Bagaimana?
Build your
Mudah bukan mendapatkan file pemasangan mendeley desktop? Research
network
30 juta referensi dan lebih dari
6 juta peneliti dapat kita
temukan. Mendeley
memberikan rekomendasi
membuat pengguna selalu
terbarui.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 11


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

3. Mengenal Fasilitas Mendeley


Feed
Jika Anda pengguna facebook, tentu akan mengenal menu time line atau TL. Time line
pada facebook kurang lebih menayangkan aktifitas setiap akun yang kita ikuti atau
mengikuti kita. Feed pada mendeley kurang lebih fungsinya hampir seperti time line pada
facebook. Hanya saja, pada Mendeley aktifitas yang dilakukan oleh setiap akun identik
dengan karya publikasi.

Library
Mendeley memilki fasilitas perpustakaan “online”, artikel yang kita cari, temu, kemudian
di simpan pada perpustakaan “online” tersebut. Kita diberi fasilitas penyimpanan cuma-
cuma dengan kapasitas penyimpanan sebesar 2 GB.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 12


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Suggest
Seperti media sosial lainnya, mendeley memberikan kita saran, seperti saran menyimpan
artikel lainnya pada menu library, maupun saran untuk mengikuti akun lainnya.
Mendeley akan 'mensuggest' akun yang memiliki kesamaan pada bidang ilmu yang
digeluti.

Groups
Mendeley memberikan kesempatan pada kita untuk beraktifitas secara kelompok. Tentu
akan jauh lebih menyenangkan jika kita bisa berinteraksi secara kelompok. Anda dapat
membuat grup penelitan Anda, saling bertukar referensi, artikel dan lain sebagainya.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 13


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Datasets
Mendeley memberikan layanan pencarian spesifik berkaitan dengan 'research data'.
Menarik sekali jika kita lebih mendalami menu ini.

Careers
Mendeley memberikan peluang pada siapapun untuk mengembangkan karir
penggunanya, atau membantu penggunanya untuk mendapatkan pekerjaan pertama.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 14


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Funding
Mendeley memberikan kita kesempatan untuk mendapatkan peluang bantuan dana bagi
riset kita.

Search
Pada menu ini kita dapat mencari, menemukan dan menyimpan artikel publikasi.

Bagaimana? Lengkap bukan fasilitanya? Mendeley daring dapat kita gunakan secara
cuma-cuma atau tidak berbayar. Anda cukup medaftar dengan surel anda.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 15


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

4. Pemasangan Mendeley Desktop


Klik dua kali pada Aplikasi desktop yang telah diunduh. Misalnya dalam hal ini file
unduhan saya tersimpan di Folder Downloads.

Lanjutkan dengan mengklik tombol next untuk memulai

Klik tombol I Agree jika setuju


dengan License Agreement yang
diajukan oleh Mendeley

Lanjutkan dengan mengklik


tombol next untuk melanjutkan
ke tahapan berikutnya.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 16


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Klik tombol Install


untuk memulai proses
pemasangan Mendeley
Desktop

Sejauh ini tidak


ada masalah bukan

Tunggulah beberapa
saat. Proses
pemasangan sedang
dilakukan.

Beri tanda centang


pada Run Mendeley
Desktop dan klik
tombol Finish untuk
menyempurnakan
proses instalasi.

Sampai disini proses


pemasangan Mendeley
Desktop telah selesai.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 17


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Silakan masukkan surel dan


sandi yang digunakan.
Lanjutkan dengan mengklik
tombol sign in.
Jika berhasil, beginilah
tampilan awal mendeley.

Selamat, mendeley desktop sekarang sudah terpasang pada perangkat Anda.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 18


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

5. Memasang Mendeley pada MS Word


Sebelum bekerja dengan mendeley (sitasi dan pengelolaan daftar pustaka), pastikan
mendeley sudah terintegrasi dengan Microsoft Word.
Silakan perhatikan langkah berikut.
Buka kembali Mendeley.

Kemudian klik menu Tools, dan lanjutkan dengan klik Install Ms Word Plugin.

Setelah Anda klik tombol tersebut, maka akan muncul pemberitahuan seperti pada
gambar di bawah ini. Kemudian klik tombol OK.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 19


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Kemudian buka Ms Word Anda, klik menu references pada Ms Word, jika berhasil maka
dalam menu tersebut sudah terpasang mendeley di dalamnya.

Selamat! Mendeley sudah terpasang pada Ms Word Anda.

6. Web importir
Silakan klik tombol tools, kemudian klik tombol Install Web Importer

Point of View
Mendeley
Web Importer
Pada tutorial ini, web importir menggunakan chrome. Klik gambar
chrome. Kemudian klik tombol Install chrome browser extention. Impor dokumen, halaman web,
dan dokumen lain langsung ke
pustaka referensi dari mesin
pencari dan database
akademik. Importir Web
Mendeley tersedia untuk
semua browser web

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 20


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Klik tombol tambahkan ke Chrome

Kemudian klik tombol tambahkan extensi. Tunggu beberapa saat.

Sekarang, mendeley sudah terpasang di


web browser Anda. Logo/icon/gambar
mendeley muncul diujung atas sebalah
kanan.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 21


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

7.Mengelola Artikel pada Mendeley


Jika Anda telah mempunyai artikel yang akan dimuat, Anda hanya melakukan proses
berikut. Klik menu file, kemudian klik add files atau tekan Ctrl+D pada papan ketik
Anda.

- Add files, untuk menambahkan dokumen satu per satu


- Add folder, menambahkan dokumen satu folder sekaligus
- Watch folder, penambahan dokumen dalam folder secara otomatis akan
ditambahkan ke dalam Mendeley
- Add entry manual, menambahkan data secara manual.
Klik add files, pilih artikel yang relevan, kemudian klik tombol open.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 22


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Point of View

Note
Pilih file dokumen yang akan
ditambahkan (pdf, rtf, doc,
docx) ke dalam library
Mendeley

Artikel yang kita pilih sudah masuk Menu My Library.

Cara lain selain melakukan proses di atas yaitu dengan cara drag dan drop file ke dalam
jendela Mendeley.

Jika Anda belum memilki artikel yang akan dimuat maka kita melakukan proses berikut.
Misalnya pada daftar pustaka Anda ada artikel referensi berikut.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 23


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Anda akan melakukan proses penambahan referensi ke dalam mendeley dengan


memasukkan artikel Anda dengan pengarang dan judul referensi :
Johan, R. C., Silvana, H. Dan Sulistyo, H., (2016). Aplikasi mobile perpustakaan
sekolah. Pedagogia, Vol 14, No 3,
DOI: http://dx.doi.org/10.17509/pedagogia.v14i3.5913

Penulis : Johan, R. C., Silvana, H. Dan Sulistyo, H.,


Judul : Aplikasi mobile perpustakaan sekolah
Pertama yang Anda lakukan adalah silakan buka pada browser Anda :
http://scholar.google.com
Kemudian copy dan paste referensi pada daftar pustaka Anda tadi ke Google Scholar

Import
Memasukan referensi yang kita cari di Google Scholar ke dalam Mendeley melalui menu
Import. Silakan klik tanda Kutip

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 24


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Lanjutkan dengan mengklik tombol RefMan dan akan terunduh suatu file dengan nama
scholar.ris

Kemudian pilih Save File, lalu


klik OK
Setelah itu, buka kembali
Mendeley desktop Anda.
Pada bagian Mendeley Desktop
Anda, silakan klik File Import,
kemudian lanjutkan dengan
mengklik tombol RIS Research
Information Systems (*.ris).

Bagaimana sejauh ini? Mudah


bukan?
Mari kita lanjutkan tutorialnya.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 25


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Kita ulangi, klik import, kemudian klik RIS Research Information Systems (*.ris)

Kemudian carilah file RIS yang telah terunduh tadi (scholar.ris).

Kemudian klik file scholar.ris tadi dan klik tombol Open dan referensi akan tertambah
pada akun mendeley kita.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 26


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Web Importir

Klik Judul dari referensi kita maka akan muncul tampilan dari referensi yang telah kita
pilih. Kemudian Klik web importir di ujung kanan atas.

Pastikan judul dan pengarang referensi sama dengan judul dan pengarang pada
Mendeley web importer.
Kemudian Klik Save

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 27


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Setelah tombol Save(1) diklik maka akan muncul tanda reference. Kemudian silakan
Masuk Mendeley Desktop Anda.
Silakan lakukan proses Sinkronisasi dengan mengklik tombol Sync.

Referensi baru telah tertambahkan ke Mendeley Desktop Anda

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 28


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

8. Sitasi Dan Pengelolaan Daftar


Pustaka
Membuat Sitasi
Siapakan artikel Anda.
Contoh artikel pada tutorial ini
Developing a school library is
now a priority to determine the
progress of literacy every
individual in the ecosystem of
the school. Information and
communication technology to
be triggered in providing easy
access to information, including
access to the library. This
research studies; First, the draft
form of a mobile applications
based school library, called
library apps. second,
application adaptation (Johan,
Silvana, & Sulistyo, 2017)
procedure in the school library. research approach using design and
development, with a pilot primary school library developed an online public
library catalog which has been owned by the school, was developed using the
basic ingredients Slims database (Sugianto, Abdullah, Elvyanti, & Muladi,
2013) previously accessible via http://perpustakaansd.labschool.upi.edu

Ikuti langkah-langkah berikut.


Tempatkan Kursos pada posisi dimana sitasi akan ditempatkan,
misalnya saya akan tempatkan pada akhir kata “setelah kata application
adaptation”
Kemudian klik References Insert Citation pada bagian Mendeley Cite Matic.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 29


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Jika Anda mengetahui identitas penulis atau judul dari artikel yang akan di sitasi maka Anda
cukup mengetikkan pengarang atau judulnya, misalnya pada contoh kalimat di atas nama
pengarangnya adalah Riche.
Jika, anda tidak mengetahui meta data dari artikel tersebut, klik tombol Go to
Mendeley.Lakukan hal yang sama untuk sitasi atau kutipan lainnya.

Membuat Daftar Pustaka


Klik menu References, kemudian klik Insert Bibliography pada bagian Mendeley Cite-O-
Matic.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 30


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

B. RANGKUMAN

Dunia penulisan ilmiah telah


mengalami revolusi besar baik
dalam metode penelitian maupun
penulisan, hari ini banyak sekali
model yang digunakan untuk
menulis gaya pengutipan dan
bibliografi dari seuatu artikel. Hal
ini dapat didasarkan pada
berbagai kebiasaan yang berlaku
dalam komunitas disiplin ilmiah
tertentu serta kebutuhan masing masing. Manajemen Refrensi memungkinkan kita untuk
mempelajari setiap aspek penulisan kutipan dan bibliografi, untuk melihat peluang
tersebut banyak diciptakan perangkat lunak yang membantu seorang penulis baik itu
dikembangkan oleh institusi maupun perusahaan teknologi.

- Mendeley (https://www.mendeley.com)
- Zotero (https://www.zotero.org)
- RefWork (https://refworks.proquest.com/)
- EndNote (https://endnote.com)

Dari sekian banyak aplikasi yang telah kita pelajari dapat kita ketahui bahawa aplikasi
tersebut ada yang memiliki lisensi gratis dan juga berbayar.
Dua hal yang paling penting dimiliki oleh perangkat lunak refrence manager adalah
kemampuan dalam membangun database pengelolaan rujukan dan yang kedua adalah
memiliki fitur yang menyediakan beragam modl atau gaya pengutipan dan bibliografi.
Mendeley yang merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh elsiever telah menjadi salah
satu aplikasi yang paling banyak digunakan oleh para peneliti karena memiliki ruang
penyimpanan data yang besar serta memiliki lisensi yang gratis dalam penggunaanya.
Para penulis dan peneliti hari ini dituntut untuk secara cepat beradaptasi dan
memanfaatkan perkembangan teknologi infpormasi baik dalam pengambilan, pegolahan
maupun dalam menuliskan laporan penelitian sehingga penelitian yang mereka lakukan
dapat semakin efektif dan kredibel untuk diterbitkan dalam segi penulisan.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 31


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

C. LATIHAN
Untuk lebih memperdalam pemahaman Anda mengenai materi di atas maka kerjakanlah
latihan berikut ini dengan cermat dan teliti :

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan refrensi manager ? Serta kemukakan menurut
pendapat Anda, karakteristik perangkat lunak referensi manager !

2. Bagi seorang peneliti, mutlak menuangkan hasil peneltiannya menjadi sebuah kaya
tulis. Menurut pendapat Anda, hal apa saja yang perlu diperhatikan dalam menyusun
karya ilmiah agar terbebas dari plagirisme !

3. Perangkat lunak referensi manajer terus mengalami perkembangan. Baik itu pernagkat
lunak komersil maupun bukan. Dari beberapa perangkat lunak yang telah Anda
pelajari, cobalah analisis karakteristik dari masing-masing perangkat lunak tersebut
berdasarkan matriks di bawah ini !

Perangkat Lunak Pengembang Jenis Kelebihan Kekurangan

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 32


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

D. TES FORMATIF
Cermati dan jawablah pertanyaan di bawah dengan memilih pilihan jawab yang tepat !

1. Dibawah ini merupakan aplikasi untuk mengelola data referensi yang dimiliki oleh
peneliti, kecuali?
a. Mendeley, RefWork & EndNote
b. Mendeley, Zotero & EndNote
c. Mendeley, Refrence Manager & Zotero
d. Mendeley, EndNote & Footnote
2. Mendeley merupakan aplikasi yang dikembangkal oleh?
a. Elsiever
b. Emerald
c. Jhon Hopkins
d. Taylor & Francis
3. Berikut ini mana yang merupakan dua aspek penting software refrence manager yang
diungkapkan oleh Francese (2013)?
a. Membangun database bibliografi & Fitur format kutipan
b. Mengakses database bibliografi & Fitur format kutipan
c. Membangun database bibliografi & kutipan
d. Mengakses database bibliogarfi & judul-judul artikel
4. Zotero merupakan salah satu aplikasi refrence manager yang berasal dari Bahasa Al
bania memiliki arti?
a. Untuk mengutip
b. Untuk menguasai
c. Untuk mengumpulkan
d. Untuk mengelola
5. Berikut ini adalah macam macam gaya kutipan yang populer dikalangan peneliti
kecuali?
a. ACM, APA & MLA
b. ACM, Harvard Style & MLA
c. ACM, Penshylvania & MLA
d. ACM, IEEE & APA
6. Format bibliografis yang biasa digunakan dalam perangkat lunak reference manager
adalah?
a. CDR dan Pdf
b. Docx dan RIS
c. Bibtext dan RIS
d. Bibtext dan txt

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 33


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

7. Pada perangkat lunak Mendeley berikut ini yang merupakan menu untuk menyimpan
artikel yang kita miliki secara online adalah?
a. Storage
b. File
d. Library
e. Save
8. Dibawah ini adalah aplikasi yang dikembangkan oleh prusahaan Thomson Reuters?
a. Refrence manager
b. Mendeley
c. EndNote
d. Zotero
9. Clarivate Analytics mengembangkan perngkat lunak refrence manager bernama EndNote
pada tahun?
a. 1988
b. 1978
c. 1999
d. 1984
10. Dalam membuat artikel ilmiah kita memerlukan referensi baik itu berupa jurnal, berita
maupun buku. berikut ini adalah nama lain dari daftar referensi kecuali?
a. Bibliografi
b. Daftar Kutipan
c. Daftar Pustaka
d. Daftar Rujuakan

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 34


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

Umpan balik dan tindak lanjut


Cocokkanlah jawaban Anda dengan Kunci Jawaban Tes Formatif yang terdapat
dibagian akhir bahan belajar ini. Hitunglah jawaban Anda yang benar. Kemudian
gunakan rumus di bawah ini untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi.

Rumus:
Jumlah jawaban anda yang benar
Tingkat penguasaan = —————————————— x 100 %
10

Arti tingkat penguasaan yang anda capai:


90 % - 100 % = baik sekali
80 % - 89 % = baik
70 % - 79 % = cukup
< 70 % = kurang

Bila Anda telah mencapai tingkat penguasaan 80% atau lebih, Anda dapat meneruskan
pada Kegiatan Belajar selanjutnya. Tetapi bila tingkat penguasaan Anda masih kurang
dari 80%, Anda harus mengulangi Kegiatan Belajar ini, terutama pada bagian-bagian
yang belum Anda kuasai.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 35


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

E. GLOSARIUM

- Artikel-
Sebuah laporan faktual pendek dari sebuah penelitian yang terdiri dari pengantar,
metode, hasil, pembahasan dan penutup

- Bibliografi -
Daftar deskripsi sebuah bahan pustaka yang terdiri dari pengarang, tahun terbit,
judul, tempat terbit, nomor, volum dan sebagainya.

- Digital object identifier (DOI) -


Sekumpulan kode pengenal objek digital yang melekat secara permanen pada suatu
dokumen elektronik yang biasanya dimiliki oleh artikel sebuah jurnal.

- Hak cipta -
Hak ekslusif yang dimiliki oleh seorang peneliti yang apabila ciptaannya di perbanyak
harus meminta izin kepada pemegang hak cipta.

- Jurnal -
Sekumpulan artikel yang diterbitkan oleh lembaga mengenai sebuah disiplin tertentu
yang telah melalui proses peer review oleh seorang yang berkompeten dibidangnya.

- Karya ilmiah -
Sebuah hasil penelitian yang dilakukan oleh komunitas ilmuwan baik perorangan atau
tim yang dibuat secara tertulis mengikuti kaidah kaidah etika keilmuan tertentu.

- Lisensi perangkat lunak -


Cakupan izin, hak dan pembatasan terhadap pengembangan atas perangkat lunak
baik pada beberapa atau keselurahan program tersebut.

- Referensi manager -
Sebuah program komputer yang memiliki kegunaan untuk megelola daftar bibliografis
uatu karya ilmiah secara otomatis.

- Sistem operasi -
Sebuah perangkat lunak inti yang mengatur hubungan perengakat keras dan
perangkat lunak lain.

- Sitasi -
Daftar refrensi yang dikutip oleh sebuah karya ilmiah yang bertujuan untuk
merelevansi sebuah penelitian dengan penelitian terdahulu.

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 36


Bahan Ajar I Aplikasi Referensi Manajer

F. PUSTAKA
Alhoori, H., Samaka, M., Furuta, R., & Fox, E. A. (2015). Anatomy of scholarly
information behavior patterns in the wakeof academic social media platforms.
Resources, Conservation and Recycling, 107(11), 7.
https://doi.org/10.1016/j.resconrec.2015.12.010
Fenner, M. (2010). Search Share Store Read. Cellular Therapy and Transplantation, 2(6),
13. https://doi.org/10.3205/ctt-2010-en-000087.01
Francese, E. (2013). Usage of Reference Management Software at the University of
Torino. JLIS.It, 4(2), 145174. https://doi.org/10.4403/jlis.it-8679
Gilmour, R., & Cobus-Kuo. (2011). Reference Management Software_ a Comparative
Analysis of Four Products. Issues in Science and Technology Librarianship, 66(66),
6375. https://doi.org/10.5062/F4Z60KZF
Hantla, B. (2019). Reference Manager Software_ What Is It and What Can It Do_ _ AJE.
Johan, R. C., Silvana, H., & Sulistyo, H. (2017). Aplikasi Mobile Perpustakaan Sekolah.
PEDAGOGIA Jurnal Ilmu Pendidikan, 14(3), 499.
https://doi.org/10.17509/pedagogia.v14i3.5913
O'Reilly, T. (2014). What Is Web 2 . 0 Software. Oreilly.Com, pp. 117. Retrieved from
http://www.oreilly.com/lpt/a/1
Sugianto, D., Abdullah, A. G., Elvyanti, S., & Muladi, Y. (2013). Modul virtual :
Multimedia flipbook dasar teknik digital. Invotec, IX(2), 101116.
Tramullas, J., Sánchez-casabón, A. I., & Garrido-picazo, P. (2015). STUDIES AND
ANALYSIS OF REFERENCE MANAGEMENT SOFTWARE : A LITERATURE REVIEW
Estudios y análisis de software para gestión de referencias : revisión bibliográfica.
Voss, A., & Procter, R. (2007). Collaboration in and for e-Research: making the 'O'in
virtual organisation work. Proceedings of the …, 112. Retrieved from http://w.cwe-
projects.eu/pub/bscw.cgi/d1248208/Collaboration in and for e-Research.pdf
www.mendeley.com
Www.zotero.org
www.refworks.proquest.com
www.endnote.com

Mata Kuliah Aplikasi TIK di Lembaga Informasi 37

Anda mungkin juga menyukai