Anda di halaman 1dari 11

Nama : Eunike Diah Christy Nugraheni

Jurusan/Prodi : Analis Kesehatan / DIII Teknologi Laboratorium Medis


RESUME KEGIATAN
PRA PKKMB 2021
Pastinya sangat senang bisa berkuliah di Poltekkes Kemenkes Semarang karena Poltekkes
Kemenkes Semarang merupakan kampus terbesar di Indonesia.
Pra PKKMB merupakan kegiatan gladi bersih untuk Pengenalan Kehidupan Kampus
Mahasiswa Baru(PKKMB) yang dilaksanakan pada hari Senin, 19 Juli 2021 pukul 08.30. Kegiatan
ini mengusung tema “Bersinergi Menghasilkan Generasi Emas Bangsa Sehat”. Generasi Emas
dimaksudkan generasi yang diharapkan mempunyai kemampuan literasi dan kompetensi
mewujudkan Indonesia Sehat, Kuat, dan Hebat. Pastinya kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa
baru Poltekkes Kemenkes Semarang. Setiap peserta diwajibkan untuk menggunakan atribut lengkap
sesuai dengan ketentuan yang ada.
Pada saat kondisi pandemi seperti ini PKKMB dilaksanakan secara online di rumah masing-
masing melalui zoom yang diwakilkan oleh 26 orang dari setiap prodi masing-masing dan yang
laiinya menyaksikan melalui streaming youtube. Tapi untuk teman-teman Poltekkes Kemenkes
Semarang jangan berkecil hati walaupun PKKMB dilakukan secara online. Panitia akan membuat
acara menjadi lebih menarik lagi, yang pastinya nggak akan boring!!
Jangan lupa untuk tetap stay di depan layar laptop atau hp masing-masing. Jangan lupa juga
misalnya kalau mau izin untuk izin terlebih dahulu ke kakak tingkat atau ke panitia. Para peserta
PKKMB Poltekkes Kemenkes Semarang tahun 2021 jangan lupa untuk mengisi link absensi yang
sudah disediakan panitia.
Acara Pra PKKMB Poltekkes Kemenkes Semarang dibuka oleh pembawa acara yang
memanggil setiap jurusan yang ada di Poltekkes Kemenkes Semarang. Jurusan-jurusan tersebut
diantaranya Keperawatan Semarang, Keperawatan Magelang, Kesehatan Lingkungan Purwokerto,
Analis Kesehatan Semarang, Gizi Semarang, dan lain sebagainya.
Acara selanjutnya adalah sambutan dari Direktur Poltekkes Kemenkes Semarang, Dr.
Marsum, B.E., S.Pd, M.H.P. Selanjutnya pembukaan PKKMB oleh Ibu Kirana.
Setelah sambutan dilanjutkan oleh penyematan tanda mahasiswa baru secara simbolis berupa
pemberian jas almamater kepada dua perwakilan mahasiswa baru, yakni Dimas Atif P dan Firlama
Akhnia K.A. Kemudian dilanjutkan pembacaan janji mahasiswa yang dibacakan oleh kedua
perwakilan mahasiswa baru dan diikuti oleh para mahasiswa baru yang menyaksian secara online
baik melalui zoom maupun streaming youtube.
Setelah sesi pertama dilakukan, para peserta Pra PKKMB diberi waktu untuk istirahat kurang
lebih 30 menit sebelum melanjutkan ke sesi kedua. Setelah waktu istirahat berakhir para peserta Pra
PKKMB kembali mengikuti kegiatan di sesi kedua.
Pada sesi kedua seluruh rangkaian gladi bersih diulang kembali mulai dari pembukaan sampai
penutupan. Setelah seluruh rangkaian gladi bersih pada sesi kedua dilakukan, Kak Amel dan Kak Ica
membacakan ketentuan-ketentuan terkait PKKMB, yakni :
1. Ketentuan umum
2. Ketentuan zoom PKKMB bagi peserta yang mengikuti via zoom
3. Ketentuan youtube streaming
4. Ketentuan atribute PKKMB
5. Ketentuan absensi
6. Sanksi bagi para peserta yang tidak mematuhi setiap ketentuan yang ada
Kak Amel dan Kak Ica juga menginformasika bahwa Pra PKKMB dan PKKMB jurusan akan
disampaikan oleh masing-masing hima jurusan.
Acara Pra PKKMB 19 Juli 2021 selesai sekitar pukul 11.00. Para mahasiswa baru diperbolehkan
untuk keluar dari zoom meeting maupun youtube streaming.
PKKMB PUSAT 2021
Pada hari Rabu, 21 Juli 2021 kegiatan PKKMB Pusat Poltekkes Kemenkes Semarang dimulai.
Pukul 07.00 seluruh peserta PKKMB 2021 dan Tamu Undangan dapat melakukan registrasi peserta
PKKMB 2021 baik yang melalui zoom meeting maupun streaming youtube. Pukul 07.30 para peserta
PKKMB sudah dapat mengisi link absensi yang sudah disediakan oleh panitia sesuai dengan jurusan
masing-masing.
Sambil menunggu acara dimulai panitia memutarkan lagu-lagu yang dibawakan oleh mahasiswa
Poltekkes Kemenkes Semarang. Lagu-lagu yang dibawakan seperti Tanah Airku, Heal The World
oleh GBH Polkesmas yang merupakan timpaduan suara Polkesmar, Saatnya Bersatu, dan sebagainya
sehingga para peserta yang mengikuti kegiatan PKKMB 2021 tidak merasa bosan dan jenuh. Panitia
juga menampilkan tarian Tutuh Bhakti Husada.
Pada pukul 08.30 MC mulai membuka serangkaian acara dengan membuka dengan basmalah.
Para peserta dan hadirin diminta untuk berdiri untuk menaynyikan lagu Indonesia Raya, Mars
Poltekkes Semarang serta Hymne Polkesmar. Setelah menyanyikan lagu seluruh peserta dan tamu
undangan diminta untuk duduk kembali. Selanjutnya pembacaan doa pembukaan oleh Kak Bagus
Indra.
Setelah pembacaan doa pembukaan selesai dilakukan dilanjutkan oleh Laporan Kegiatan
PKKMB oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Semarang. Setelah pembacaan Laporan Kegiatan
PKKMB oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Semarang dilanjutkan dengan pemutaran video tentang
video Profile Poltekkes Kemenkes Semarang.
Ibu Kirana Pritasari selaku Kepala Badan PPSDM Kesehatan Kemenkes Semarang yang telah
berkenan hadir secara virtual dan membuka secara resmi acara PKKMB 2021 dilanjutkan dengan
penyematan jas almamater dan tanda pengenal secara simbolis kepada perwakilan mahasiswa baru
diikuti seluruh mahasiswa baru oleh Direktur Poltekkes Kemenkes Semarang didampingi para Wakil
Direktur untuk melakukan penyematan kepada perwakilan mahasiswa baru.
Setelah penyematan jas almamater dan tanda pengenal selesai dilakukan dilanjutkan dengan sesi
foto bersama. Sesi foto bersama telah selesai, Direktur dan para Wakil Direktur diperbolehkan untuk
kembali ke tempat. Selanjtnya ucap janji mahasiswa oleh seluruh mahasiswa baru.
Materi 1
Materi yang pertama disampaikan oleh Kepala Pusat LLDIKTI Wilayah 6 Jawa Tengan
Profesor Doktor Insinyur Muhammad Zainuri tentang Kebijakan Pendidikan Tinggi Kesehatan di
Indonesia.
Pak Muhammad Zainuri diberikan kesempatan untuk menyampaikan materi tentang
Perguruan Tinggi sebagai Kampus Merdeka di era rovolusi industri 4.0. Indonesia memiliki sumber
daya manusia yang berpendidikan tinggi dengan berbagai kompetensu keilmuan. Pendidikan tingkat
tinggi saat ini mendapatkan arahan untuk melaksanakan program merdeka belajar.
Mengapa sih harus ada kegiatan PKKMB? Tujuan pelaksanaan kegiatan PKKMB untuk
menyiapkan mahasiswa baru untuk melewati proses transisi menjadi mahasiswa yang dewasa dan
mandiri serta mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru dan
memberikan bekal untuk keberhasilan menempuh Pendidikan di Perguruan Tinggi.
Sumber daya manusia yang unggul adalah mahasiswa yang harus disiapkan menjadi powerful
untuk menjadi pembelajar sejati yang terampil, lincah dan ulet (Powerfull Agile Learner). Kebijakan
ini ditujukan untuk menyiapkan mahasiswa menjadi sarjana yang Tangguh, relevan dengan
kebutuhan jaman dan siap menjadi pemimpin dengan semangat kebangsaan yang tinggi. Untuk itu
Pendidikan tinggi selayaknya menyiapkan para calon pemimpin ini selain memiliki kemampuan
akademik yang Tangguh (Hardskills) juga mengembangkan aspek keterampilan manusianya atau
perilaku personal antar personlanya (Softskills) diantaranya adalah keterampilan kepemimpinannya
(Leadership skills).
Mengapa Perlu Merdeka Belajar-Kampus Merdeka? Merdeka Belajar-Kampus Merdeka
diperlukan untuk memenuhi tuntutan kebutuhan DUDI, menyiapkan mahasiswa dalam dunia kerja
yang memiliki keterampilan multidisiplin ilmu, mahasiswa dapat meraih capaian pembelajaran,
mahasiswa diberikan kebebasan mengambil SKS, mendorong proses pembelajaran di Perguruan
Tinggi yang semakin otonom dan fleksibel serta menciptakan kultur belajar yang inovatif.
Mahasiswa merdeka belajar memiliki fasilitas kemerdekaan berpikir dan belajar untuk
mempersiapkan, membangun, mengembangkan kompetensi menghadapi masa depan. Mahasiswa
merdeka belajar diberikan kemerdekaan dalam belajar sesuai dengan potensi dan passion yang
dimiliki. Mahasiswa menggunakan kemerdekaan belajarnya untuk mengembangkan kompetensinya
dengan tidak hanya belajar di kelas, namun mahasiswa bisa belajar di mana dari beberapa sumber.
Ada 8 Indikator Kinerja Utama Landasan Transformasi. Dari 8 indikator yang ada terdapat 5
indikator yang paling utama yaitu lulusan mendapat pekerjaan yang layak, mahasiswa mendapat
pengalaman di luar kampus, program studi bekerjasama dengan mitra kelas dunia, kelas yang
kolaboratif dan partisipatif serta program studi yang berstandar internasional.
Manusia bisa berfungsi dengan baik di lingkungan manusia yaitu humanities, komunikasi,
dan kolaborasi. Karakter yang unggul berasal dari kekuatan integrasi yang terdiri dari IQ, EQ, dan
SQ. Jadilah insan paripurna yang memiliki olah ras, olah hati, dan olah pikir
Materi 2
Untuk materi yang kedua disampaikan oleh Direktur Polkesmar tentang Profil Poltekkes
Kemenkes Semarang dan Pengenalan Pengelola Polkesmar.
Poltekkes Kemenkes Semarang adalah salah satu dari 38 Poltekkes Kementrian Kesehatan di
bawah naungan Kementrian Kesehatan yang ada di Jawa Tengah. Poltekkes Kemenkes Semarang
memiliki 9 Kampus yang tersebar diberbagai kota yang ada di Jawa Tengah.
1. Kampus I terdiri dari Gedung Direktorat, Jurusan keperawatan, Jurusan TRR, Jurusan
Kesehatan Gigi, Jurusan Kebidanan dan Jurusan Rekam Medis dan Informasi Kesehatan
serta Gedung Program Pasca Sarjana (Magister Terapan Kesehatan) yang terletak di Jl.
Tirto Agung Pedalangan Banyumanik Semarang.
2. Kampus II di Kendal
3. Kampus III : Jurusan Gizi & Analis Alamat : Jl. Wolter Monginsidi 115, Pedurungan-
Semarang
4. Kampus IV : Keperawatan Blora dan Kebidanan Blora Alamat : Jl. Ahmad Yani Po Box
2 Blora
5. Kampus V : Keperawatan & Kebidanan Magelang Alamat : Jl. Perintis Kemerdekaan
Magelang
6. Kampus VI di Pekalongan
7. Kampus VII di Baturraden, Purwokerto
8. Kampus VIII di Jl. Merci, Purwokerto
9. Kampus IX di Tegal
Ilmu-ilmu Kesehatan belajar tentang bagaimana mengupayakan supaya diri kita menjadi
orang-orang yang sehat, belajar bagaimana supa kita bisa meningkatkan kualitas Kesehatan yang ada
di Indonesia.
Poltekkes Kemenkes Semarang ditunjuk oleh Kementrian Kesehatan sebagai kampus sehat.
Kampus sehat harus bebas rokok, alkohol, napza, tindakan bullying serta kawasan bebas penyakit
tidak menular.
Kampus putih diartikan sebagai karakter putih yang berarti bersih putih, warna putih
dimaksud sebagai tenaga Kesehatan yang mempunyai niatan tulus dalam melayani, memiliki sifat
netral yang berarti tidak membeda-bedakan.
Poltekkes Kemenkes Semarang mempunyai 4 sifat, nilai, karakter :
1. Disiplin
2. Raih prestasi
3. Sehat
4. Mendunia
Poltekkes Kemenkes Semarang tidak lepas dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang berkaitan
dengan Pendidikan dan pengajaran. Tujuan saudara di Poltekkes Kemenkes Semarang ada 3
salahsatunya yaitu ayo pada belajar untuk berprestasi mengembangkan nilai-nilai yang sudah ada
untuk menjadi lebih baik lagi. Poltekkes Kemenkes semarang akan mengantarkan setiap
mahasiswanya untuk meraih cita-cita dan masa depan yang gemilang untuk menjadi generasi emas
untuk menuju Indonesia kuat dan hebat.
Materi 3
Materi keempat disampaikan oleh Bapak Henry R J. Napitupulu, S.SOS, M.I. POL dengan
topik wawasan kebangsaan dan bela negara.
Ciri khas orang Indonesia memiliki sifat diantaranya :
1. Memiliki jiwa Ksatria yang memiliki arti setiap saat siap berperang jika harga dirinya
diganggu
2. Melindungi dan mengalah kepada yang kecil
3. Mempunyai jiwa patriot dimana telah tertanam dalam diri kita bahwa merdeka atau mati
4. Percaya akan kemampuan diri sendiri
Negara Kesatuan Republik Indonesia kaya akan sumber daya minyak dan gas bumi. Indonesia
memiliki ladang-ladang ataupun gas bumi sehingga kita cukup banyak cadangan minyak bumi dan
hal ini yang membuat berbagai negara asing menginginkan hasil alam yang dimiliki Indonesia. Untuk
itu bagi kita harus mencintai negara kita dan memperjuangkan serta mempertahankan NKRI dengan
berbagai cara. Bukan hanya militer ataupun kepolisian yang harus mempertahakankan ini semua
tetapi ini merupan tugas dan tanggung jawab kita semua.
Perang bukan konflik bersenjata seperti kapal yang meluncurkan tembakan, bukan seperti
komando yang mebidik menggunakan senjata tetapi perang adalah upaya habis-habisan untuk
menegakkan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia, menjaga keutuhan wilayah, menjaga
eksistensi bangsa dan NKRI
Saat ini ideologi politik dan ekonomi Indonesia banyak yang menyimpang dari Pancasila
misalnya saja dalam bidang sosial budaya. Banyak budaya asing yang masuk dan berkembang di
Indonesia, banyak Sumber Daya Alam Indonesia yang dikuasai pihak asing.
Apa yang harus dilakukan mahasiswa dalam upaya bela negara?
1. Harus punya mimpi yang besar
2. Belajar untuk mencari ilmu yang sebanyak-banyaknya, jangan terpaku pada bidang
tertentu saja
3. Selalu berinovasi dan visioner
4. Ikuti perkembangan dunia dan cepat berubah
Suku bangsa, agama, ras, Bahasa, gender di Indonesia disatukan oleh Pancasila. Bangsa
Indonesia bisa bertahan sampai saat ini karena adanya Pancasila.
Indonesia berada di posisi silang yang sangat strategis yang membuat negara-negara lain
mengincar kekayaan alam yang dimiliki Indonesia bahkan mereka juga menginginkan Indonesia
hancur dan tidak ada.
Waspadalah terhadap segala ancaman terhadap upaya untuk menciptakan kesan Indonesia
penuh dengan “Teroris” dan tidak sejalan dengan nilai-nilai global yang ada
Lakukan mulai dari sekarang untuk dapat menjadi pemenang dari kompetisi global bukan
dilihat dari besar atau kecilnya negara, tapi siapa yang lebih cepat dan berinovasi serta visioner untuk
menyesuaikan perubahan jaman.
Materi 4
Materi keempat disampaikan oleh Kepala Pusat SDM Kesehatan Badan PPSDM Kesehatan
Republik Indonesia Bapak Dr. Sugianto, S.Pd, M.App, Sc tentang kebijakan Pendidikan tinggi di
bidang kesehtanan di Indonesia.
Implementasi gaya hidup baru di kampus antara lain :
1. Menggunakan masker
2. Mencuci tangan menggunakan sabun
3. Melakukan aktivitas fisik secara teratur minimal 30 menit per hari atau 150 menit per
minggu
4. Menjaga jarak dan menghindari kerumunan
5. Menerapkan pola makan sehat dan gizi seimbang
6. Tidak merokok (aktif/pasif)
Peningkatan literasi Kesehatan merupakan upaya untuk meningkatkan pemahaman
mahasiswa sampai dengan terjadinya perubahan perilaku strander yang harus dilakukan oleh
mahasiswa untuk menncegah penyebaran infeksi virus corona, misalnya :
1. Memberikan informasi “Peningkatan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat dalam Pencegahan
Covid-19 di Kampus” kepada setiap mahasiswa
2. Informasi peningkatan PHBS dalam pencegahan Covid-19 yang dapat ditampilkan
langsung ke mahasiswa pada saat pelaksanaan kampus dengan memperhatikan protocol
Kesehatan
3. Peningkatan Peran Aktif Mahasiswa melalui wes resmi kampus/sosmed yang berisi PHBS
yang harus dilakukan mahasiswa
Transformasi pembelajaran untuk memutus mata rantai penularan virus covid-19
1. Flipped classroom
Pembelajaran dibalik dari yang sebelumnya
2. Blended
Gabungan antara daring dan luring
3. Less contact
Mengurangi kontak antar perorangan
4. Project
Turun langsung ke dalam projek yang ada di sekitar, seperti volunteer
Metode pembelajaran baru dapat dilakukan dengan 3 cara, yaitu :
1. Flipped-Classroom
2. Blended/Hybrid-Learning
3. Online Learning
Materi 5
Materi 5 akan disampaikan oleh Wakil Direktur 2 Bidang Keuangan Bapak Jeffri Ardiyanto,
M.App.Sc tentang Biaya Penyelenggaran Pendidikan pada Poltekkes Kemenkes Semarang tahun
akademik 2021/2022.
Ada 38 Poltekkes yang ada di Indonesia dan 18 diantaranya menggunakan pola tarif BLU dan
Poltekkes Kemenkes Semarang salah satu dari 18 Poltekkes yang menggunakan pola keuangan BLU.
BLU adalah instansi dilingkungan pemerintah yang dibentuk untuk memberikan pelayanan kepada
masyarakat berupa penyediaan barang dan atau jasa yang dijual tanpa mengutamakan mencari
keuntungan dan dalam melakukan kegiatan didasarkan pada prinsip efisiensi dan produktivitas.
Uang kuliah tunggal berarti hanya membayar sekali dalam per semester. Tidak ada uang
praktek, uang penyelenggaraan kegiatan, dan lain-lain.
Ada 3 zona UKT. Poltekkes Kemenkes Semarang masuk ke dalam zona dua. Zona 1 memiliki
tafir lebih rendah dari pada zona 2. Zona 2 memiliki tarif yang lebih rendah dari Zona 3.
Tarif layanan Akademik Badan Layanan Uum (BLU) adalah imbalan atas jasa layanan yang
diberikan BLU Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang kepada pengguna jasa.
Landasan penyusunan Tarif Layanan Akademik Badan Layanan Umum (BLU) yaitu
Peraturam Menteri Keuangan (PMK) No. 55/PMK.05/2021 tentang Tarif Layanan Badan Layanan
Umum Politeknik Kesehatan pada Kementrian Kesehatan.
Peraturan Per Dirjen Perbendaharaan Nomor PER-5/PB/2021 tentang penetapan Zona Tarif
Layanan Badan Layanan Umum Politeknik Kesehatan pada Kementrian Kesehatan.
Tarif Layanan Akademik Badan Layanan Umum (BLU) disahkan berdasarkan Surat
Keputusan Direktur Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang No. HK.02.03/4.3/3777/2021
Sebagai Institusi BLU Polkesmar :
1. Berhak untuk menarik biaya atas jasa yang diberikan Polkesmar khususnya dalam
penyelenggaraan Pendidikan
2. Besaran biaya atas jasa harus ditetapkan dan disetujui oleh Kementrian Keuangan dan
Surat Keputusan Direktur Poltekkes Kemenkes Semarang
Tarif yang ditarik dari mahasiswa :
1. Tarif seleksi mahasiswa baru
2. Terif uang kuliah tunggal program diploma
3. Tarif uang kuliah tunggal program profesi
4. Tarif uang kuliah tunggal program pascasarjana
5. Tarif uang kuliah tunggal program khusus alih jenjang non regular
6. Tarif uang kuliah tunggal program Pendidikan jarak jauh
7. Tarif akademik lainnya
Materi 6
Materi 6 disampaikan oleh Wakil Direktur Bidang Akademik Bapak Edy Susanto,SH, SSi,
M.Kes tentang Proses Pembelajaran di Poltekkes Kemenkes Semarang.
Pembelajaran di Poltekkes Kemenkes Semarang sejak tahun 2020 sudah mengeluarkan buku
panduan New Normal atau buku panduan Akademik.
Motto Poltekkes Kemenkes Semarang yaitu Heart of Excellence dan janji layanan Poltekkes
Kemenkes Semarang yaitu Services with HEART
H : Hospitality
E : Effective
A : Accommodative
R : Responsive
T : Timeline
Proses Pendidikan akan dibekali dengan 3 hal, yaitu
1. Kompetensi lulusan
Lulusan memiliki kompetensi yang berstandar internasional dalam bidang Kesehatan
dirumuskan dalam CP dan kurikulum Prodi
2. Isi Pembelajaran
3. Proses Pembelajaran
Kegiatan Pendidikan menggunakan Sistem Paket dan waktu penyelenggaraannya diatur
menggunakan system semester sesuai dengan sasaran mutu.
Buku Pedoman Proses Belajar mengajar TA 2021/2022 Poltekkes Kemenkes Semarang tentang
Pelaksanaan PBM di Era Adaptasi Baru menncakup :
1. Praktik Lab
• Hybrid Learning
• Luring, jika Capaian Pembelajaran (CP) tidak bisa dicapai secara daring dengan
memperhatikan protocol Kesehatan
2. Teori
• Pembelajaran dilakukan secara daring
3. Praktik Lapangan
• Hybrid Learning
• Luring jika Capaian Pembelajaran (CP) tidak bisa dicapai secara daring
Proses pembelajaran satu semester setara dengan kegiatan pembelajaran 16 ,imggu efektif
termasuk Ujiam Tengah Semester (UTS) dan Ujian Akhir Semester (UAS)
PBM teori mengacu pada pedoman PBM New Normal dan Pedoman masing-masing jurusan.
Optimalisasi Aplikasi Low/High TECH al HELTI (Health Education on E-Learning and Training
Intensive)
Materi 7
Materi 7 disampaikan oleh Bapak Lutfi Rusyadi selaku Wakil Direktur 3 tentang Layanan
Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama Poltekkes Kemenkes Semarang
Layanan Kemahasiswaan yang ada di Poltekkes Kemenkes Semarang antara lain :
1. Layanan Shoft Skill dan Penalaran
2. Layanan Minat Bakat
3. Layanan Kesejahteraan (Asrama, Beasiswa, Kesehatan, Bimbingan Konseling)
4. Layanan Perpustakaan
5. Layanan Karir dan Kewirausahaan
Layanan Shoft Skill dan Penalaran Poltekkes Kemenkes Semarang yaitu :
1. Shoft Skill
Pedoman Norma Etika mahasiswa, Kegiatan UKM, terintegrasi pada pembelajaran
2. Penalaran
Lomba karya ilmiah, mahasiswa berprestasi, debat bahasa inggris, forum ilmiah,
partisipasi dalam kegiatan penelitian
Layanan bimbingan dan konseling yang disediakan oleh Poltekkes Kemenkes Semarang
bertujuan untuk membantu mahasiswa mengenal, memahami, dan mengembangkan diri, akademik,
sosial dan karir di masa depan secara optimal.
1. Dosen
2. Konselor
3. Psikologi
Layanan beasiswa Poltekkes Kemenkes Semarang mencakup Beasiswa bagi mahasiswa bagi
keluarga miskin (GAKIN), Bantuan biaya Pendidikan, Biaya keringanan tarif layanan Pendidikan,
Bantuan tarif layanan pendidikan 50% - 100%, Bantuan biaya pendidikan 75% dari UKT, Beasiswa
melalui jalur mandiri bidik kamu, Beasiswa bagi mahasiswa berprestasi akademik, Tabungan
pendidikan, Beasiswa bagi mahasiswa berprestasi non akademik, Penghargaan dan tabungan
Pendidikan.
Di awal Sipenmaru ada jalur Bidik Kamu bagi calon pendaftar yang memiliki KIP. Namun
mahasiswa yang tidak mendaftar melalui jalur Bidik Kamu bisa mengajukan KIP. Bagi yang
menerima bantuan terdampak pandemic Covid-19 akan mendapat keringanan sekitar 50 – 100 %
Layanan minat dan bakat yang ada di Poltekkes Kemenkes Semarang mencakup Kegiatan
Organisasi , seperti kegiatan organisasi BEM, DPM, HIMA, DEMA, Forkompi dan sebagainya serta
13 unit Kegiatan Mahasiswa, seperti Jurnalistik White Campus, Forum of Semarang Health Science
Researcher (Foster), Semarang Health Polytechnic English Club (SHPEC), HIGMA,
PERSEDONAKES, KSR PMI, Pramuka, Adhimukti Bakti Husada (bidang olahraga), Beladiri,
Sapdapala, Bahana Citra Bhakti Husada, Tutuh Bhakti Husada (kesenian), Gita Bakti Husada.
Poltekkes Kemenkes Semarang juga bekerja sama dengan luar negeri seperti pertukaran
pelajar. Untuk pertukaran pelajar selama 2 tahun ini tidak dilakukan karena pandemi sehingga
dialihkan dengan seminar virtual atau pembelajaran virtual bersama.

Anda mungkin juga menyukai