Anda di halaman 1dari 7

3.6.

7 Menganalisis terbentuknya kutub magnet batang yang di potong menjadi dua bagian
Soal:
1. Perhatikan gambar di bawah ini

Jika sebuah magnet batang dipotong, maka keberadaan kutubnya....

A. Bagian b tidak memiliki kutub

B. Bagian a memiliki kutub utara dan selatan

C. Bagian a hanya akan memiliki kutub utara saja

D. Bagian a dan b masing-masing hanya memiliki satu jenis kutub saja

Jawaban : B
2. Perhatikan gambar berikut!

Sesuai keempat gambar tersebut, yang menunjukkan jika dua magnet didekatkan maka akan
saling tolak menolak adalah gambar….
A. 1 dan 3
B. 2 dan 3
C. 1 dan 4
D. 1, 2, 3, dan 4
Kunci jawaban : C

3. Jika sebuah magnet batang dipotong menjadi dua, maka potongan-potongan magnet tersebut
yang tidak benar adalah . . . .
A. bersifat magnet
B. memiliki dua kutub
C. memiliki kutub utara dan selatan
D. hanya memiliki kutub utara saja
Jawaban: D
3.6.8 menganalisis peristiwa yang akan terjadi pada paku yang dililiti dengan kawat
berarus listrik
Soal:

1. Perhatikan gambar berikut

Paku yang dililit kawat

Jika sebuah paku dililiti oleh kawat yang dialiri arus listrik, maka peristiwa yang akan terjadi
pada paku adalah....

A. Paku akan meleleh

B. Paku dapat menjadi magnet

C. Paku mampu mengalirkan listrik

D. Paku tidak mengalami reaksi apapun.


Jawaban : B

2. Perhatikan gambar berikut!

Sebuah paku besi berada di dekat inti besi yang dililit kawat berarus listrik. Ketika sakelar
ditutup, pengkutuban pada ujung-ujung inti besi dan batang besi adalah ….
A. Q merupakan kutub selatan dan Y kutub utara
B. P merupakan kutub utara dan X kutub  utara
C. P merupakan kutub selatan dan X kutub selatan
D. P merupakan kutub utara dan X kutub selatan
jawaban : C
3. Perhatikan gambar berikut.

Batang besi dipasang dalam kumparan kawat yang dialiri kuat arus searah digunakan untuk
menarik paku-paku besi. Jika arus yang mengalir pada kumparan diputus, maka yang terjadi
pada paku-paku, batang besi dan kumparan kawat adalah...

No Batang Besi Kumparan kawat Paku-paku


(1) Tetap memiliki sifat magnet Tetap memiliki sifat magnet Tidak terjatuh
(2) Tetap memiliki sifat magnet Kehilangan sifat magnet Tidak Terjatuh
(3) Kehilangan sifat magnet Tetap memiliki sifat magnet Terjatuh
(4) Kehilangan sifat magnet Kehilangan sifat magnet Terjatuh
A. (1) Benar
B. (2) Benar
C. (3) Benar
D. (4) Benar
Jawaban : D
3.6.9 Menyebutkan alat yang memanfaatkan prinsip induksi elektromagnetik
Soal:

1. Peralatan berikut yang memanfaatkan prinsip elektromagnetik adalah...

A. Kipas angin

B. Jam tangan

C. Lampu listrik

D. Kompor listrik

Jawaban : A
2. Alat yang tidak menggunakan cara kerja elektromagnetik adalah..
A. telepon
B. bel listrik
C. setrika listrik
D. relai
Jawaban : C
3. Kumparan berarus listrik yang dilengkapi dengan inti besi pada bagian tengahnya disebut ….
A. magnet sementara
B. magnet permanen
C. electromagnet
D. magnet buatan
Kunci jawaban : C
3.6.10 Menjelaskan tiga cara cara menghilangkan sifat magnet
Soal :
1. Sifat kemagnetan suatu logam dapat dihilangkan dengan cara berikut, kecuali …
a. Dipanaskan
b. Didinginkan
c. Dijatuhkan
d. Dialiri arus bolak balik
Jawaban : B
2. Mengapa membakar magnet dapat menghilangkan sifat kemagnetannya. Apa yang terjadi
saat peristiwa pembakaran tersebut….
A. Terjadi perubahan susunan magnet elementer
B. Energinya bertambah sehingga magnet elementernya menjadi tidak teratur dan tidak
searah
C. Arusnya menjadi searah sehingga menyebabkan kehilangan energi
D. Menjadi meleleh sehingga kehilangan sifat magnetnya
Jawaban: B
3. Di bawah ini terdapat beberapa contoh kerusakan benda yang disebabkan oleh magnet yang
kehilangan sifat magnetnya antara lain, kecuali…
A. Pintu kulkas yang tidak dapat tertutup dengan rapat
B. Speaker pada radio yang tidak mengeluarkan bunyi
C. Pengisi daya ponsel yang tidak berfungsi
D. Jarum kompas yang tidak akurat menunjuk arah
Jawaban : C
3.6.11 Mengidentifikasi medan magnet dari berbagai bentuk magnet
Soal :
1. Perhatikan data-data berikut!
(1) Panjang penghantar
(2) Kuat arus
(3) Jenis penghantar
(4) Waktu
(5) Bentuk penghantar
Berdasarkan data tersebut, faktor yang memengaruhi kuat medan magnet adalah faktor
nomor ….
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (4)
C. (2) dan (5)
D. (3) dan (5)
Jawaban : C
2. Magnet yang terdapat di dalam dinamo sepeda berbentuk ….
A. batang
B. silinder
C. jarum
D. ladam
Jawaban : D
3. Daerah di sekitar magnet yang masih dipengaruhi oleh gaya magnet disebut ….
A. gaya magnet
B. induksi magnet
C. kutub magnet
D, medan magnet
Jawaban : D
3.6.12 Menjelaskan teori kemagnetan bumi
Soal :
1. Letak kutub Utara – Selatan kompas tidak berimpit dengan kutub Utara – Selatan Bumi,
sehingga mengakibatkan sudut ….
A. deklinasi
B. induksi
C. inklinasi
D. deviasi
Jawaban : A
2. Sudut yang dibentuk oleh jarum kompas dengan permukaan Bumi disebut sudut ….
A. deviasi
B. deklinasi
C. inklinasi
D. induksi
Jawaban : C
3. Magnet batang dalam keadaan bebas selalu menunjuk ke arah utara dan selatan bumi karena
….
A.  letak kutub Kutub magnet bumi berada di kutub utara bumi
B.  letak kutub utara bumi berada di sekitar kutub utara bumi
C.  letak kutub bumi berada di kutub magnet bumi
D.  letak kutub selatan magnet bumi berada di sekitar kutub utara bumi
Jawaban : D

Anda mungkin juga menyukai