Anda di halaman 1dari 3

UD.

DIAMOND ES KRISTAL
Jl. Pala No. 55 Kelurahan Sei Mencirim Kec. Sunggal Kab. Deli Serdang – Sumatera Utara

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA PANGKALAN


DEPOT/PENGECER ES KRISTAL
Nomor: 01.21.07DEK/SPKP-XXI
Yang bertandatangan di bawahini:
Nama : Muliza Hardi
Jabatan : Direktur
Dalam hal ini bertindak atas nama UD. DIAMOND ES KRISTAL yang berkedudukan di Jalan
Pala Nomor 55 Kelurahan Sei Mencirim, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang dan
selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

Nama :
Tempat & tanggal lahir :
Jenis kelamin :
Agama :
Alamat :
No. KTP :
Telepon :
Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama diri pribadi dan selanjutnya disebut PIHAK
KEDUA.
Pada hari ini............... tanggal ....... bulan ..................tahun 2021, kedua belah pihak telah
bersepakat untuk mengikat diri dalam perjanjian kerjasama dengan syarat dan ketentuan yang
diatur sebagai berikut:

PASAL SATU
PIHAK PERTAMA menunjuk PIHAK KEDUA sebagai Pangkalan/Depot, Pengecer Es Kristal
di UD. DIAMOND ES KRISTAL yang berkedudukan di Jalan Pala Nomor 55 Kelurahan Sei
Mencirim, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang dan PIHAK KEDUA dengan ini
menyatakan kesediaannya.

Email : uddiamondeskristal@gmail.com
UD. DIAMOND ES KRISTAL
Jl. Pala No. 55 Kelurahan Sei Mencirim Kec. Sunggal Kab. Deli Serdang – Sumatera Utara

PASAL DUA
Kontrak ini berlaku selama 6 (enam) bulan, yaitu terhitung 06 Juli 2021 s/d 06 Desember 2021,
PIHAK KEDUA memenuhi kewajiban dibawah ini. Jika PIHAK KEDUA tidak bisa memenuhi
kewajiban, maka PIHAK PERTAMA berhak untuk memutuskan kerjasama ini tanpa syarat atau
kompensasi apapun.
PASAL TIGA
PIHAK PERTAMA akan menyediakan tempat penyimpanan es kristal / cold storage dan
menyerahkan kepada PIHAK KEDUA dengan ukuran lebar 120 cm x panjang 240 cm x tinggi
240 cm dengan status pinjaman. PIHAK PERTAMA akan menilai dan mengevaluasi kinerja dari
pangkalan, dimana jika PIHAK KEDUA tidak mampu meningkatkan penjualan, maka PIHAK
PERTAMA berhak mengambil kembali tempat penyimpanan/cold storage untuk dialihkan ke
tempat lain.

PASAL EMPAT
Adapun kewajiban PIHAK KEDUA yaitu :
a. Menyediakan tempat yang bersih dan higenis untuk penempatan tempat penyimpanan
es/cold storage (diawah atap tidak terkena matahri langsung)
b. Menyediakan kendaraan untuk mobilisasi pangkalan
c. Menjaga dan merawat tempat penyimpanan es/ cold storage
d. menyediakan plang/ pamplet nama pangkalan
e. PIHAK KEDUA wajib memiliki buku agenda penjualan
f. Tidak dibolehkan menerima atau memasok es kristal selain dari UD. DIAMOND ES
KRISTAL
g. Penebusan/Pembayaran dilakukan setelah es diterima di pangkalan (cash) dan
mendatangani journal dari UD. DIAMOND ES KRISTAL
h. Orderan dan penambahan wajib dilakukan selambat-lambatnya sampai dengan pukul
20.00 wib
i. PIHAK KEDUA tidak diperkenankan memerintah supir PIHAK PERTAMA untuk
mengalihkan tempat pengantaran ketempat lain.

Pelanggaran atau tidak dipenuhinya isi kesepakatan tersebut diatas dapat mengakibatkan
batalnya kerjasama tanpa adanya tuntutan apapun kepada PIHAK PERTAMA.

Email : uddiamondeskristal@gmail.com
UD. DIAMOND ES KRISTAL
Jl. Pala No. 55 Kelurahan Sei Mencirim Kec. Sunggal Kab. Deli Serdang – Sumatera Utara

Demikianlah perjanjian ini dibuat, disetujui dan ditandatangani dalam rangkap dua, asli dan
tembusan bermaterei cukup dan berkekuatan hukum yang sama. Satu dipegang oleh PIHAK
PERTAMA dan lainnya untuk PIHAK KEDUA.

Medan, 06 Juli 2021

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

( MULIZA HARDI )
Direktur (......................................)

Email : uddiamondeskristal@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai