Anda di halaman 1dari 3

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarokatuh

Alhamdulillah, alhamdulillahilladzi an’amana ‘ala dinil islam wal iman, asyhadualla ilahaillallah
wa asyhaduanna muhammadarrosululloh, allahumma sholli ‘ala sayidina muhammad wa’ala
alihi wasohbihi ajmain, amma ba’du..

Almukarom wal muhtaromin,

Yth. Bapak ....... ..........selaku ............ Desa Kace

Yth.............................................

Yth. Guru amran selaku pembina Irmas Al-kurnia

Yth. Ketua masjid al kurnia

Yth. Para sesepuh desa kace

Serta para hadirin yang dirahmati ALLAH SWT

Pertama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat ALLAH SWT, karena berkat rahmat dan
hidayahnya sehingga kita bisa berkumpul, bermuwajahah, bersilaturrahmi dan tolabul ilmi di
acara yang penuh berkah ini dalam keadaan sehat wal afiat.

Solawat serta salam semoga tercurah limpahkan kepada junjungan kita baginda Nabi besar
Muhammad SAW, yang kita nanti syafaatnya fi yaumi hadha ila yaumil qiyamah, aamiin..

Hadirin wal hadirot, muslimin wa muslimat yang berbahagia, disini saya selaku pembawa acara
akan membacakan susunan acara pada malam hari ini:

1. Pembukaan

2. Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an

3. Sambutan- Sambutan
1) Sambutan dari Ketua Irmas Al-kurnia
2) Sambutan dari Pembina Irmas Al-kurnia
3) Sambutan dari Kades atau yang Mewakili
4. Acara Inti
5. Asmaul husna dan Do’a
6. Penutup
Bapak ibu dan hadirin yang berbahagia, memasuki acara yang pertama yaitu pembukaan, marilah
kita buka acara ini dengan bacaan ummul qur’an (surotul fatihah) dengan harapan mudah-
mudahan acara malam hari ini bisa berjalan lancar dan mendapatkan ridho Allah SWT, ..

‘ala hadiniyah wabikulli niyatin sholihah al fatatihah....... ....... amin amin ya robbal alamin.

Acara selanjutnya yaitu pembacaan ayat suci Al-Qur’an dalam hal ini akan dibacakan oleh
Saudara Dhera dan saudari ..................... sebagai sari tilawah, kepada mereka kami persilahkan.

Demikian pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan semoga dengan bacaan ayat suci al-qur’an
membawa keberkahan bagi kita semua aamiin... aamiin... Ya Robbal Alaaamiin.

Memasuki acara selanjutnya yaitu sambutan-sambutan

Sambutan pertama dari ketua Irmas Al-kurnia,kepada saudara Odim Alghifary dipersilahkan

Terima kasih kepada Saudara Odim yang telah memberikan sambutannya

Sambutan kedua dari Bapak Amran selaku pembina Irmas Al-Kurnia kepada beliau kami
persilahkan.

Terima kasih kepada Bapak Amran yang telah memberikan sambutannya

Sambutan selanjutnya dari PJ Kades atau yang mewakili , waktu dan tempat dipersilahkan
Terimakasih kepada Bapak................................ yang telah memberikan sambutannya

Baiklah, tibalah saatnya kita memasuki acara Inti, yaitu Tausiyah dari Ust. Kemas Mahmud
Hanif dengan tema “Inspiring Young Muslim (Remaja Berkarya, Remaja Bertalenta, Sukses
diusia Muda) “,, waktu dan tempat kami persilahkan.

Terimakasih banyak kepada Ust. Kemas Mahmud Hanif yang telah menyampaikan tausiyahnya,
semoga bermanfaat dan menjadi keberkahan bagi kita semua, aamiin ya Rabbal’alamin

Dari Tausiyah yang telah dibawakan oleh Ust. Kemas Mahmud Hanif, maka pada sesi kali ini
akan diisi dengan tanya jawab. Jika ada yang ingin bertanya, silahkan, kami memberikan waktu
bagi para hadirin semua.
Bapak ibu dan hadirin yang berbahagia, acara selanjutnya yaitu asma’ul husna dan do’a yang di
pimpin saudari Sabdullah Al Qarim

Waktu dan tempat di persilahkan

Alhamdulillah,memasuki acara yang terakhir yaitu penutup, sebelum acara kami tutup kami
seganap Ikatan Remaja Masjid Al-kurnia mengucapkan terimakasih atas kehadirannya dan
mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada perkataan, perbuatan serta hidangan yang kurang
berkenan dihati hadirin, akhir kata marilah kita tutup acara ini dengan bacaan hamdalah bersama-
sama Alhamdulillahirobbil ‘alamiin…

Wallahul muwafiq ila aqwamit toriq. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Anda mungkin juga menyukai