Anda di halaman 1dari 4

Mobilisasi Lansia

Mobilisasi adalah pergerakan yang memberikan kebebasan dan kemandirian bagi


seseorang. Mobilisasi adalah pusat utuk berpartisipasi dalam menikmati kehidupan.
Mempertahankan mobilitas optimal sangat penting untuk kesehatan mental dan fisik
semua lansia.

Lanjut usia merupakan suatu masa yang pasti terjadi setiap manusia, beberapa
pengaruh besar terhadap masa tua diantaranya menurunnya kemampuan untuk
mempertahankan kepadatan tulang dan sistem perbaikan dalam tubuh. Tak hanya itu,
struktur dan fungsinya juga akan mengalami perubahan yang melemah.

Melemahnya kemampuan pada lansia yang paling sering terjadi adalah :

1. Immobility atau biasa dikenal dengan susah bergerak dan tidak seperti layaknya
masa muda dahulu, untuk berlari pun sangat kesusahan apalagi berjalan hal ini
dipengaruhi karena tulang tulang pada masa ini sangat beresiko patah atau
keropos. 
2. Instability atau dikenal sebagai gangguan keseimbangan. Pada usia lansia
memang sangat susah sekali untuk berdiri tegak dan bertahan hingga berjam
jam. Pada umumnya, rata rata para lansia hanya bisa berdiri maksimal 30 menit
saja tanpa bantuan penyangga.

Maka dari itu, lansia memerlukan alat bantu jalan untuk mobilisasi atau pergerakan
aktivitas sehari-harinya. Tujuan dari penggunaan alat bantu jalan untuk meningkatkan
kekuatan otot, pergerakan sendi dan kemampuan mobilisasi, menurunkan resiko
kemampuan immobilisasi, serta menurunkan ketergantungan terhadap orang lain. 

Berikut ini adalah beberapa alat bantu jalan bagi lansia: 

Walkers

Alat ini memiliki dasar yang lebar sehingga lebih memberi keseimbangan dan
keamanan. Terdiri dari tangkai besi dengan pegangan tangan, 4 kaki yang kuat dan
satu tempat/ permukaan terbuka. Alat bantu ini dapat digunakan bagi klien yang
mengalami masalah keseimbangan.
Contoh Walker
Adapun cara menggunakan walker adalah sebagai berikut.

1. Letakan kedua telapak tangan di pegangan walker, tepat diatas karet pegangan
yang disediakan.
2. Majukan salah satu kaki ke depan
3. Majukan kaki yang satunya
4. Setelah kedua kaki sejajar, angkatlah walker standar ke depan
5. Ulangi langkah 1 - 4

Tongkat (Canes)

Tongkat merupakan alat ringan, membantu pergerakan dengan mudah, terbuat dari
kayu atau besi. Tongkat dapat menjaga keseimbangan badan, diberikan bagi klien
dengan hemiparesi dan digunakan untuk menurunkan ketegangan karena kumpulan
beban yang berat. Terdapat 3 tipe tongkat yang umum digunakan, yaitu:

1. Tongkat standar, memberi dukungan minimal dan digunakan oleh klien yang
membutuhkan sedikit bantuan untuk berjalan.
2. Tongkat bertangkai, terdapat gagang untuk dipegang sehingga memudahkan
untuk memberikan stabilitas lebih besar dari tongkat standar, khususnya berguna
untuk klien dengan kelemahan tangan.
3. Tongkat segi empat, mempunyai 3 atau 4 kaki yang memberikan dukungan
keseimbangan lebih besar. Alat ini berguna bagi klien dengan parsial unilateral
atau paralisis penih pada kaki.

Cara membantu lansia dalam menggunakan tongkat: 

1. Mulai dengan menempatkan tongkat pada sisi yang lemah, 


2. Tempatkan tongkat ke depan 15-25 cm, 
3. Jaga beban berat badan pada kedua tungkai, 
4. Gerakkan sisi yang lebih maju, majukan tungkai melewati tongkat dengan kuat,
gerakkan tungkai yang lemah ke depan rata dengan tungkai yang kuat, 
5. Ulangi langkah-langkah 1-4

Kursi Roda

Kursi roda adalah alat bantu yang digunakan oleh orang yang mengalami kesulitan
berjalan menggunakan kaki, baik dikarenakan oleh penyakit, cedera, maupun
kelumpuhan atau kelemahan ekstremitas bawah. Alat ini bisa digerakkan dengan
didorong oleh pihak lain, digerakkan dengan menggunakan tangan, atau digerakkan
dengan menggunakan mesin otomatis. Kursi roda terdiri dari 2 jenis yaitu kursi roda
manual dan kursi roda listrik. 

Penggunaan kursi roda pada lansia dilakukan apabila lansia benar-benar tidak bisa
berjalan karena otot kaki yang sudah lemah. Kegitan mobilisasi sepenuhnya dibantu
oleh pendamping atau caregiver. Begitupun cara memindahkan lansia dari tempat tidur
ke kursi roda juga melalui bantuan pendamping. 

Anda mungkin juga menyukai