Anda di halaman 1dari 19

PROFIL KESEHATAN

PROGRAM LANSIA TAHUN 2016

DI SUSUN OLEH :
ELA NURLAELA, AM. Kep

UPTD PUSKESMAS BOJONGGENTENG


KECAMATAN BOJONGGENTENG
TAHUN 2016
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala rahmat dan karunia
yang telah dilimpahkan-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan “Profil Kesehatan
Lansia Puskesmas Bojonggenteng Tahun 2016.”

Profil Lansia ini berisi tentang kegiatan program lansia yang telah dilaksanakan di
wilayah puskesmas bojonggenteng tahun 2016 dan evaluasi permasalahan yang ada pada
program lansia beserta solusi pemecahan masalahnya baik yang terkait dengan linrtas
program maupun lintas sector yang terkait di wilayah kecamatan Bojonggenteng.

Penyusun profil kesehatan lansia ini dilatar belakangi oleh adanya tuntutan untuk
meningkatkan kinerja puskesmas pemegang program di puskesmas bojonggenteng dalam
membuat laporan yang baik sehingga dapat diperoleh data yang akurat.

Pada kesempatan ini saya saya selaku pemegang program lansia di Puskesmas
Bojonggenteng ingin menyampaikan terima kasih kepada :

1. dr. Hj. Damayanti Pramasari ( Kepala UPTD Puskesmas Bojonggenteng )


2. Bapak Yoyo Sunaryo, R. Sp ( Ka. TU Puskesmas Bojonggenteng )
3. Semua Lintas Program yang terkait di Puskesmas Bojonggenteng

Kami menyadari dalam penyusunan Profil Kesehatan Lansia ini masih jauh dari
kesempurnaan, oleh karena itu kami mengharapkan kritik dan saran yang dapat
membangun sehingga ditahun yang mendatang dapat lebih tersusun dengan baik.

Bojonggenteng, Desember 2016

Ela Nurlaela, AM. Kep


i

VISI DAN MISI PROGRAM LANSIA

VISI :

“ Menciptakan Masyarakat Sehat Lanjut Usia Yang Mandiri dan Tidak Ketergantungan. “

MISI :

1. Meningkatkan derajat kesehatan pada lanjut usia melalui kegiatan POSBINDU di


masing-masing desa yang ada di kec. Bojonggenteng
2. Memberikan Pelayanan 100% pada Lanjut Usia di Kecamatan Bojonggenteng
3. Menciptakan suasana pelayanan yang nyaman pada Lanjut Usia

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Posyamdu lansia merupakan pusat kegiatan masarakat dalam upaya pelayanan


kesehatan pada lanjut usia. Posyandu sebagai suatu wadah kegiatan yang bernuansa
pemberdayaan masyarakat, akan berjalan baik dan optimal apabila proses
kepemimpinan terjadi proses pengorganisasian, adanya anggota kelompok dan kader
serta tersdianya pendanaan ( Azizah, 2011 )

Seiring dengan semakin meningkatnya populasi lanjut usia, pemerintah telah


merumuskan berbagai kebijakan pelayanan kesehtan lanjut usia ditujun untuk
meningkatkan derajat kesehatan dan mutu kesehatan lanjut usia untuk mencapai masa
tua bahagia dan berguna dalam kehidupan keluarga dan masyarakat sesuai dengan
keberadaannya. Sebagai wujud nyata pelayanan sosial dan kesehatan pada lanjut usia,
pemerintah telah mencanangkan pelayanan pada lanjut usia melalui beberapa jenjang.
Pelayanan ditingkat masyarakat adalah posyandu lansia, pelayanan kesehatan lansia
tingkat dasar adalah Puskesmas dan pelayaan kesehatan tingkat lajut adalah Rumah
sakit ( fallen, 2011 ).

Jumlah penduduk lanjut usia menunjukkan peningkatan dari tahun ke tahun. Hal
yang sejalan dengan meningketnya usia harapan hidup serta menjadi tanda membaiknya
tingkat kesejahteraaan masyarakat. Dari hasil Sensus Penduduk tahun 2010 menunjukan
bahwa Indonesia termasuk lima besar egene dengan jumlah penduduk lanjut usia
terbanyak di dunia yaitu mencapai 18,1 jiwa, pada tahun 2010 atau 9,6 % dari jumlah
penduduk ( Abdi, 2013 ).

Peningkatan penduduk usia lanjut dapat meningkatkan penyakit egenerative di


masyarakat. Tanpa diimbangi dengan upaya promotif dan preventif maka beban sosial
yang ditimbulkan maupun biaya yang akan dikeluarkan untuk pelayanan kesehatan usia
lanjut akan cukup besar, salah satu sarana pelayanan pelayanan bagi usia lanjut
dilaksanakan melalui posyandu lansia.
1

Adapun Strategi yang akan di laksanakan adalah :

1. Meningkatkan derajat kesehatan pada lanjut usia melalui kegiatan POSBINDU di


masing-masing desa yang ada di kec. Bojonggenteng
2. Memberikan Pelayanan 100% pada Lanjut Usia di Kecamatan Bojonggenteng
3. Menciptakan suasana pelayanan yang nyaman pada Lanjut Usia

B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Meningkatkan pengetahuan,pemahaman dan profesionalisme Petugas Lansia dalam
mengelola Program Lansia sehingga mencapai target kinerja yang telah ditetapkan.
2. Tujuan Khusus
 Sebagai laporan rutin tahunan Puskesmas
 Sebagai hasil Pencapaian Program Program Puskesmas dalam satu tahun
 Sebagai bahan evaluasi serta tindak lanjut perencanaan dan kebijakan program
pada tahun yang lalu dan tahun yang akan datang.
 Petugas Lansia mengetahui dan memahami tugas pokok dan fungsinya.

2
BAB II

ANALISA SITUASI

A. DATA UMUM
1. Geografis

3
3

Puskesmas Kecamatan Bojonggenteng merupakan salah satu Puskesmas yang ada


di wilayah Kabupaten Sukabumi dengan luas 2.160.062 Ha. Dengan keadaan wilayah
yamg berbukit-bukit menyebabkan sebagian wilayah merupakan yang sulit dijangkau oleh
kendaraan roda empat bila keadaan darurat menimpa masyarakat tetapi pada tahun 2016
secara bertHp akses jalan menuju fasilitas sudah mulai diperbaiki dengan bantuan berbagai
sumber dana dan juga hasil swadaya masyarakat. Adapun batas wilayah kecamatan
bojonggenteng terdiri dari :
# Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Parakansalak

# Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Parungkuda

# Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Cidahu

# Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Parungkuda

Tabel. 1

Luas Wilayah Jumlah RT, RW Binaan

UPTD Puskesmas Bojonggenteng Tahun 2016

No Nama Desa Jarak Desa Ke Luas Wilayah Jumlah


Puskesmas ( Meter ) RT RW
1 Berekah 50 m 575.820 34 6
2 Bojonggenteng 2000 m 505.787 33 11
3 Bojonggaling 4000 m 540 22 7
4 Cibodas 7000 m 355.075 29 5
5 Cipanengah 8000 m 224.20 21 5
Jumlah 21.050 m 2.160.062 Ha 139 34
Sumber Data : Kec. Bojonggenteng Tahun 2016

2. Demografi
Berdasarkan data kependudukan tahun 2016 maka jumlah penduduk Kecamatan
Bojonggenteng sampai dengan bulan desember 2016, untuk lebih jelasnya dapat dilihat
pada tabel dibawah ini.

4
a. Komposisi Penduduk Menurut Jenis Kelamin
Tabel. 2
Distribusi Penduduk KK dan Jumlah Penduduk berdasarkan Jenis
Kelamin
Di Wilayah Kecamatan Bojonggenteng tahun 2016

No Nama Desa KK Laki- Perempuan Jumlah


laki
1 Berekah 1734 3497 3340 6837
2 Bojonggenteng 2671 4430 4233 8663
3 Bojonggaling 1738 3182 3036 6218
4 Cibodas 1965 4366 4171 8537
5 Cipanengah 1465 3086 2941 6027
Jumlah 9574 18561 17721 36282
Sumber Data : Kec. Bojonggenteng Tahun 2016

b. Jumlah Kelompok Rentan


Tabel. 3
Jumlah Penduduk Menurut Kelompok Rentan

No Kelompok Laki-laki Perempuan Jumlah


1 < dari 4 tahun 2531 2361 4892
2 Lansia 45-59 tahun 2694 2701 5395
3 Lansia 60-69 tahun 486 532 1018
4 Lansia > 70 tahun 545 577 1122
5 Ibu Hamil - 892 892
Jumlah 6256 7063 13319
Sumber Data : Kec. Bojonggenteng Tahun 2016

c. Mata Pencaharian Penduduk


Dari data yang dilihat dari kantor Kecamatan Bojonggenteng bahwa
sebagian besar penduduk Kecamatan Bojonggenteng bermata pencaharian lain-lain
yaitu 60,62 %, untuk lebih jelasnya tersaji pada tabel di bawah ini.

Tabel. 4
Jenis Pekerjaan Penduduk

No Jenis Pekerjan Jumlah % Keterangan


1 Pegawai 194 0.55
2 TNI / POLRI 6 0.01
3 Petani / Buruh Tani 5286 15.03
4 Pedagang 1135 3.22
5 Nelayan 19 0.05
6 Buruh / Karyawan 4278 12.16
7 Pensiunan 138 0.39
8 Pengangguran 2917 8.29
9 Lain-lain 21.478 60.26 Pelajar/Mahasiswa/
Balita
Jumlah 35.451 100
Sumber Data : Kec. Bojonggenteng Tahun 2016

d. Latar Belakang Pendidikan


Sebagian besar penduduk Kecamatan Bojonggenteng sudah mengecap
pendidikan hal ini dapat dilihat dari tingkat pendidikan, yang berpendidikan tamat
SD/MI 17,4 %, tidak tamat SD/MI 5,3 %, tamat SLTP sederajat 10 %, tamat SLTA
sederajat 8,9 % dan tamat perguruan tinggi 1,1 %.

6
3. Ketenagaan Puskesmas
a. Pendidikan Formal
Tabel. 5
Keadaan Tenaga Kesehatan
Di UPTD Puskesmas Bojonggenteng Tahun 2016

No Jenis Tenaga Yang Ada Kebutuhan Kurang Ket


1 Dokter Umum 1 2 1
2 Dokter Gigi 0 1 1
3 Sarjana Kes. Masyarakat (S1) 1 2 1
4 Sarjana Lainnya (S1) 1 1 0
5 Akbid D III 16 16 0
6 Akper D III 8 15 7
7 Perawat Gigi 1 1 0
8 D III Kesehatan Lingkungan 0 0 0
9 SPAG / Gizi 0 1 0
10 Ass. Apoteker 1 1 0
11 Administrasi 4 4 0
12 Lain-lain / Sopir 1 1 0
Total 34 35
Sumber Data : Puskesmas Bojonggenteng Tahun 2016

b. In Formal
Tabel. 6
Ketenagaan In Formal/Pemberdayaan Masyarakat
Di UPTD Puskesmas Bojonggenteng Tahun 2016

No Jenis Tenaga Aktif/Bermitra Non Aktif/Tdk Bermitra


1 Dukun Bayi 26 -
2 Kader Kesehatan 205 -
3 Kader Polindes/Poskesdes 10 5
4 FSDS 5 -
Jumlah 246 5

4. Sarana Pendidikan
Tabel. 7
Sarana Pendidikan di Wilayah Kecamatan Bojonggenteng Tahun 2016

No Jenis Sekolah Jumlah Keterangan


1 PAUD / Taman Posyandu 12
2 Taman Kanak-kanak/RA 9
3 SD/MI 21
4 SMP/MTS 10
5 SMA/Aliyah 6
6 PONPES 4
7 Perguruan Tinggi 0
Sumber Data : Kec. Bojonggenteng Tahun 2016
5. Sarana Pelayanan Kesehatan
Jumlah dan jenis sarana kesehatan yang ada di wilayah Puskesmas Bojonggenteng
Kecamatan Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi dari tahun ke tahun mengalami
peningkatan terutama jumlah posyandu ada 39 posyandu. Untuk data fasilitas
kesehatan yang ada di wilayah kecamatan bojonggenteng dapat dilihat pada tabel di
bawah ini.
Tabel. 8
Keadaan Sarana Kesehatan
Di Puskesmas Bojonggenteng Tahun 2016

Keadaan Sarana
Baik Rusak Rusak Rusak
No Sarana Ket
Ringan Sedang Berat
1 Puskesmas Induk 1 0 0 0
2 PUSTU Cipanengah 1 0 0 0
3 PUSTU Bojonggaling 1 0 0 0
4 Rumah Dinas Dokter 1 0 0 0
5 Roda Empat 2 0 0 0
6 Roda Dua 6 0 0 0
7 POSKESTREN 0 0 0 1
8 Posyandu 39 0 0 0 Sudah
tidak
digunakan
9 Poskesdes 3 0 0 0
10 Polindes 1 0 0 0
Sumber Data : .Inventaris Barang Puskesmas Bojonggenteng Tahun 2016
8

Apabila dibandingkan dengan jumlah penduduk maka fasilitas / sarana kesehatan


tersebut mempunyai perbandingan sebagai berikut :

- Rasio puskesmas dengan jumlah penduduk 1 : 33.779


- Rasio pustu dan penduduk 1 : 16.889
- Rasio Poskestren 1 : 11.260

6. Perusahaan Idustri
Tabel. 9
Nama Pabrik / Perusahaan

No Nama Pabrik / Perusahaan Jumlah Keterangan


1 Pabrik Kerupuk 1
2 Pengusaha Mebeuler 10
3 Penggilingan Padi 9
4 Pabrik Kue / Roti 3
5 Pabrik Aci 5
6 Pabrik Palet / Peti 16
7 Salon 3
8 Pabrik Air / Pengolahan 7
9 Pasar 1
10 Pengolahan Kayu 16
Sumber Data : Kec. Bojonggenteng 2016
7. Sumber Biaya
- JKN
- BOK
- APBD

8. Data Kesehatan Lingkungan


Tabel. 10
Data Kesehatan Lingkungan

No Nama Desa Jumlah Jumlah Jumlah Jumlah Jumlah


Pendudu KK Rumah SAB Jamban Klg
k
1 Berekah 6837 1735 1747 4290 1412
2 Bojonggenteng 8663 2671 2323 5771 1875
3 Bojonggaling 6218 1738 1619 4157 941
4 Cibodas 8537 1965 2128 3744 1719
5 Cipanengah 6027 1465 1254 2950 1287
Kecamatan 36.282 9574 9071 20912 7234
10

BAB III
HASIL KEGIATAN PROGRAM LANSIA

Sasaran Lanjut Usia yang diberikan pelayanan di Puskesmas Bojonggenteng yaitu


mulai dari umur 45-59 tahun (Pralansia) usia 60-69 tahun (Lansia) dan usia >70 tahun
(lansia resti ).

A. Kegiatan Didalam gedung Puskesmas


Kegiatan program lansia didalam gedung yaitu :
1. Pendaftaran pasien lanjut usia didahulukan walaupun no antriannya tinggi.
2. Di meja pendaftaran lanjut usia diberikanKartu Menuju Sehat (KMS) Lanjut Usia.
3. Memasuki ruang BP Pasien Lanjut Usia langsung dilakukan pemeriksaan
kesehatannya mulai dari menimbang Berat Badan (BB), mengukur tinggi Badan
(TB), Mengukur Lingkar Perut (LP), Tensi Darah (TD), konsultasi kesehatan dan
pendiagnosaan penyakit yang diderita oleh Dokter Pemeriksa.
4. Memasuki ruangan obat
5. Pasien lanjut usia dengan resti dilakukan kunjungan rumah.

B. Kegiatan Diluar Gedung Puskesmas


Kegiatan Program Lansia Diluar Gedung/ di Lapangan Yaitu :
1. Melaksanakan Kegiatan POSBINDU / Posyandu Lansia.
Kegiatan Posbindu dilakukan setiap satu bulan sekali, di Kecamatan
Bojonggenteng masing-masing desa sudah terbentuk 1 POSBINDU. Di Desa
Berekah yaitu di Kp.Duren Bongkok Rt 14/03, di desa Bojonggenteng yaitu di Kp.
Nyalindung Rt 16/06, di Desa Bojonggaling yaitu di Kp. Bojonggaling Rt 4/2, di
Desa Cibodas yaitu di Kp. Bojong Kopi Rt 25/05 dan di Desa Cipanengah yaitu di
Kp. Tapos Rt 09/02.
Kegiatatan yang dilakukan selama POSBINDU hampir sama kegiatan yang
didalam gedung Cuma ada satu perbedaan, kalau untuk kegiatan POSBINDU
sebelum dlakukan pemeriksaan biasanya pasien lanjut usia setelah selesai
melakukan pendaftaran pada kader setelah semuanya berkumpul suka melakukan
senam Lanjut Usia minimal setengah jam.

11
2. Kunjungan Rumah
Kunjungan Rumah dilakukan pada kasus Lanjut Usia yang Resti apalagi mulai dari
umur 65 tahun keatas banyak yang mempunya Penyakit Tidak Menular (PTM)
yang kronis dan sudah ketergantungan sama obat.
3. Sumber Biaya
Sumber biaya yang dianggarkan yaitu dari :
a. Dana BOK ( Bantuan Oparasional Puskesmas )
b. Dana JKN ( Jaminan Kesehatan Nasional )
4. Tenaga Kesehatan
Team tenaga kesehatan yang ikut dalam program kegiatan di luar gedung /
lapangan yaitu :
a. Petugas Program Lanjut Usia
b. Bidan Desa
c. Kader
12
BAB IV
ANALISA MASALAH

A. Masalah Yang ada Saat ini


Masalah yang ada saat ini yaitu belum tercapainya target Pembinaan Pra Lansia
dan Lansia karena belum dilakukan pendataan semuanya pada setiap Posbindu di Desa
Kecamatan Bojonggenteng.

B. Rencana Tindak Lanjut


Rencana untuk tahun 2017 akan dilakukannya pendataan Lanjut Usia pada setiap
POSBINDU yang ada di Desa Kecamatan Bojonggenteng.
13

BAB V

PENUTUP

Dengan mengucapkan Alhamdulillaah kami telah selesai menyusun Profil Program


Lansia Tahun 2016.

Kami menyadari apa yang telah kami laporkan masih jauh dari yang kami
harapkan, oleh karena itu kami merasa masih banyak kekurangan dalam pembuatan
laporan Profil ini. Tetapi kami akan selalu berusaha untuk melakukan dan memberikan
pelayanan yang bermutu dan berkualitas bagi masyarakat.

Oleh karena itu kami mengharapkan kritik dan saran dari semua pihak demi
perbaikan mutu hasil pencapaian Program Puskesmas. Sebelum dan sesudahnya kami
ucapkan terima kasih.

Mengetahui ; Bojonggenteng, Desember 2016


Kepala UPTD Puskesmas Bojonggenteng Progremer Lansia

dr. Hj. Damayanti Pramasari Ela Nurlaela, AM. Kep


NIP : 197212052006042012
14

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ………………………………………………………… i


DAFTAR ISI …………………………………………………………………. ii
VISI DAN MISI …………………………………………………………….. iii
BAB I : PENDAHULUAN ……………………………………………………
1
A. Latar Belakang ……………………………………………………………. 1
B. Tujuan …………………………………………………………………….. 2
1. Tujuan Umum ………………………………………………………… 2
2. Tujuan Khusus ………………………………………………………... 2

BAB II : ANALISA SITUASI …………………………………………………


3

A. Data Umum ………………………………………………………………... 3


1. Geografis ………………………………………………………………. 3
2. Demografi ……………………………………………………………... 4
3. Ketenagaan Puskesmas ………………………………………………... 7
4. Sarana Pendidikan …………………………………………………….. 7
5. Sarana Pelayanan Kesehatan ………………………………………….. 7
6. Perusahaan Industri ……………………………………………………. 9
7. Sumber Biaya ………………………………………………………….. 9
8. Data Kesehatan Lingkungan …………………………………………. 10
BAB III : HASIL KEGIATAN PROGRAM LANSIA …………….................. 11

A. Kegiatan Di Dalam Gedung Puskesmas …...………………………...…… 11


B. Kegiatan Di Luar Gedung Puskesmas ………………………...………….. 11

BAB IV : ANALISA MASALAH …………………………………………… 12

A. Masalah Yang Ada Saat Ini ……………………………………………..... 13


B. Rencana Tindak Lanjut …………………………………………………… 13
C. BAB V : PENUTUP …………………………………………...…………. 14

Anda mungkin juga menyukai