Anda di halaman 1dari 17

NGOPI LPDP AUSSIE

Sunday, 13’th Agust 2017

Pemateri
Nama : Riki Herliansyah
Awardee : University of New South Wales (UNSW), Master of Statistic.
CP : 0812 – 4674 - 4432

Materi yang akan dibahas :


 Tips dan Tricks untuk Mendapatkan Beasiswa LPDP.
 Essay LPDP.
 Alur Pendaftaran Kampus di Aussie.
 Sharing Pengalaman Belajar di Aussie.
 List Pertanyaan
 Penutup

Sebenarnya untuk materi 1 dan 2 teman-teman mungkin sudah familiar dan


informasinya sudah banyak tersedia kalau teman-teman searching di google. Akan tetapi
saya akan coba sampaikan point 1 dari beberapa pengalaman dan cerita teman-teman LPDP
yang lain.

 Tips dan Tricks untuk Mendapatkan Beasiswa LPDP

Yang paling penting dalam proses mendaftar LPDP adalah persiapan. Persiapan saya
bagi jadi dua long term sama short term. Untuk long term ini saya bagi lagi 3 kriteria
sesuai yang dibutuhkan oleh LPDP :
1. Akademik (IPK)
Jadi teman-teman dari sekarang sudah tahu apa yang harus dipersiapkan kalau mau
daftar LPDP. IPK tidak harus tinggi yang penting memenuhi syarat. Apalagi untuk

Scholars Indonesia
studi ke luar negeri, IPK yang cukup akan menjadi pertimbangan apakah teman-
teman mampu survive atau tidak. Apalagi sistem seleksi berkas online (komputer),
kalo IPK kita tidak memenuhi standar otomatis akan gagal proses pendaftaran.
2. English (Bahasa Inggris)
Untuk bahasa inggris, sekarang sudah banyak media bagi teman-teman untuk
belajar, yang suka nonton drama bisa dikasih subtitle bahasa inggris, baca komik
dalam bahasa inggris, baca koran juga bisa dalam bahasa inggris, baca jurnal dll.
Apalagi teman-teman yang di jawa, dengan modal uang 1 juta sudah bisa
berkunjung ke kampung inggris pare sambil mengisi liburan. Ikut aktif dalam
kegiatan-kegiatan atau komunitas bahasa inggris juga bisa.
Dan yang paling penting self-study, grammar itu wajib jadi jangan anggap sepele.
Komponen paling penting ketika teman-teman belajar IELTS adalah grammar. Jadi
dari sekarang silahkan beli buku grammar dan dipelajari sendiri. Latihan adalah
kunci menguasai grammar.
3. Soft skills
Kemudian proporsi yang paling besar adalah soft skill. Kontribusi ke sosial,
leadership skill, integritas dll adalah contoh dr soft skills.
Sekarang sepertinya sudah tidak sulit bagi teman-teman untuk terlibat, ada begitu
banyak komunitas dan organisasi. Bahkan teman-teman pun bisa membuat
komunitasnya sendiri. Semuanya sudah ada, tinggal teman-teman yang memilih
ingin jadi mahasiswa biasa-biasa saja (kupu-kupu) atau mahasiswa luar biasa.
QUESTION !!
Bagusan organisasi luar kampus atau dalam kakak?
Semua baik, bukan soal organisasi mana yang kita ikuti. Tapi kontribusi apa yang
kita berikan untuk organisasi tersebut, apakah keberadaan kita memberikan manfaat
untuk organisasi di sekitar kita atau untuk komunitas tersebut?
Jadi jangan ikut organisasi, komunitas, abc dan d, tapi tidak ada kontribusi kita di
situ. Hanya numpang nama atau ikut-ikutan.

Scholars Indonesia
Masing-masing proporsinya

Akademik English Soft Skills


(IPK)
20% 60%
20%

 Essay LPDP
a. Proses Seleksi Administrasi
Dalam proses seleksi administrasi ada 3 essay :
1. Sukses terbesar dalam hidupku
Untuk yang pertama tidak ada kriteria khusus, 500-700 kata. Jadi tidak ada pola
atau ketentuan untuk menulis, essay ini bebas, karena setiap orang punya
ceritanya sendiri. Teman-teman silahkan mencari informasi atau membaca
contoh essay-essay yang sudah ada, tapi ingat create your own essay, dont copy
or imitate.
2. Apa kontribusiku untuk Indonesia, dulu, sekarang dan yang akan datang
Untuk yang kedua jadi essaynya bisa teman-teman bagi menjadi 3 poin dengan
proporsi yang berbeda, misal dulu 25%, sekarang 50% dan masa depan 25%.
Jadi essay ini akan menunjukkan keselarasan antara apa yang teman-teman
pernah lakukan, dan yang sedang dilakukan dan yang akan dilakukan. Apakah
relevan?
Jadi misal kedepannya ingin jadi dosen, yang sekarang teman-teman lakukan
adalah hal-hal yang berhubungan dengan menggapai mimpi tersebut, dan begitu
juga dengan yang diceritakan di masa lalu.

Scholars Indonesia
3. Rencana studi
Untuk rencana studi, jadi teman-teman harus melakukan riset kecil-kecil
mengenai kampus, dan jurusan yang temanteman akan ambil. Bahkan matkul
yang ditawarkan rencana tesis yang akan diambil. Semua harus dituangkan
dalam rencana studi. Lagi-lagi tidak kriteria yang baik dan benar seperti apa,
tapi secara garis besar seperti itu.

b. Proses Seleksi Substansi


Kemudian di seleksi subtansi ada essay on the spot. Nah disini kita akan diminta
untuk menulis sebuah essay dalam waktu 30 menit. Kita diberikan 2 buah topik dan
diminta untuk memilih menulis salah satu dari topik tersebut.
Tipsnya adalah teman-teman banyak membaca berita atau isu-isu terhangat di
dalam negeri. Kemudian buat rangkuman untuk setiap berita-berita tersebut.
Cobalah menulis dengan pola :
 introduction
Berupa latar belakang masalah, pandangan secara umum.
 Isi
Alasan atau pendapat kita.
 Penutup
Yaitu berupa kesimpulan.

Saya Tarik Garis Besar untuk Point 1 dan 2 Adalah

Tentang Persiapan Teman-Teman.

Scholars Indonesia
 Alur Pendaftaran Kampus di Aussie
Saatnya berkenalan dengan kampus di Australia. Mungkin teman-teman sebagian sudah
melakukan riset kecil-kecil tentang kampus-kampus di Australia. Jadi yang terkenal di
Australia itu ada 8 kampus, yang termasuk dalam Go8. Ini adalah 8 kampus terbaik di
Australia dan kampus saya masuk dalam salah satu Go8 ini. UNSW. Setiap kampus
punya kelebihannya masing-masing.

QUESTION :
Go8 itu apa kak?
Go8 atau Group of 8 adalah sebuah aliansi kampus-kampus terdepan di Australia di
bidang risetnya.

QUESTION !!!

Nah untuk proses pendaftaran sebenarnya sangat mudah. Untuk

Bagaimana sih kak UNSW sendiri semua proses pendaftaran dilakukan secara
proses pendaftaran online. Jadi teman-teman akan diminta untuk membuat sebuah
QUESTION !!!
di kampus-kampus akun untuk melakukan proses pendaftaran, jadi semua berkas
Australia ? diupload secara online.

Untuk UNSW sendiri ada biaya administration fee sebesar


$100. Seperti Melbourne juga iya, untuk kampus-kampus yang
lain saya kurang tahu. Karena yang kita bahas adalah beasiswa
LPDP jadi kita bahas postgraduate study.

Scholars Indonesia
Ada Berapa
Jenis Master Di Australia ada dua jenis master, yaitu by coursework dan by
yang Ada di research. Untuk dokumen-dokumen yang teman-teman
Australia ? persiapkan adalah :
 transkrip,
 ijazah,
 sertifikat bahasa inggris,
 motivation letter akta kelahiran, yang semua dalam
bahasa inggris.
Untuk by research teman-teman akan diminta surat
rekomendasi dari profesor di universitas tersebut yang akan
menerima teman-teman sebagai mahasiswa bimbinganya.
Mudahkan?

 Sharing Pengalaman Belajar di Aussie


 Saya mulai dari ospek kampus ya
Ospek kampus 180 derajat berbeda dengan ospek-ospek yang sebagian besar ada di
Indonesia. Proses ospek lebih terasa seperti karnaval dan pameran, ada seminar dan
workshop mengenai academic writing, pengenalan perpustakaan, fasilitas kampus,
bagaimana beradaptasi, dll.
Kemudian seluruh club di kampus membuka stall untuk merekrut anggota baru, jadi
kita bakal melihat semua jenis klub yang ada di kampus dari yang otaku, gamers,
sampai yang formal seperti postgraduate council. Ada semua.
Tapi poin negatifnya adalah kita tidak mengenal satu sama lain. Tenang aja kok, nanti
dengan berjalannya waktu kita bakal bisa mengenal satu sama lain.

 Keadaan ketika pertama kali datang ke Australia


Kemudian waktu pertama datang di sydney saya mengalami culture shock yang
mungkin dialami hampir semua mahasiswa di luar negeri.

Scholars Indonesia
 Perkuliahan
2-3 minggu pertama perkuliahan, saya kesulitan dalam menyerap materi di kelas,
hanya mampu paham sekitar 50% saja. Tidak ada teman dari Indonesia yang bisa
diajak diskusi, jadi harus banyak-banyak belajar di rumah. Kuliah disini, sebelum
kuliah kita selalu diberikan materi terlebih dahulu. Jadi kalau tidak dibaca dan
dipahami lebih dulu sudah pasti 0 yang didapat ketika kuliah.
Mostly saya tidur jam 3 kalo musim tugas �. Kuliah 3 jam per pertemuan, 4 mata
kuliah per semster. Semua mata kuliah ada informasi terkait sistem penilaian, materi-
materi yang dipelajari, dll. Perkuliahan sendiri tidak ada absensi, pakaiam bebas,
dosen-dosen sangat ramah dan welcome �Dan disini sangat keras dengan yang
namanya plagiarisme.
Untuk sebagian jurusan yang tugasnya menulis essay, tugasnya diupload secara
online dan sistem akan mendeteksi tingkat plagiarsime kita. Dan yang paling saya
suka adaalah fasilitas kelas dunia. Library yang lengkap dan nyaman untuk tidur ,
software-software yang lengkap dan gratis, akses ke jurnal-jurnal berbayar yang free
dan dosen yang ahli dibidangnya. Serta kalau sudah musim ujian, library selalu penuh,
bahkan kita reserve dua minggu sebelum pun sudah penuh.

 Daily Live
Untuk daily live. Ini kenyataannya.

Scholars Indonesia
Itu foto saya dengan teman saya. Jadi mostly kita masak sendiri, karena jauh lebih
hemat dibandingkan makan di luar.

Untuk tempat makan sendiri sudah banyak yang halal dan resto indo jadi banyak
seperti ayam goreng 99, warung padang, terang bulan pun ada.

Untuk yang muslim, tempat sholat masih jarang. Untuk sholat jumat saja kita
menggunakan lapangan serbaguna untuk basket, badminton, futsal. Kalau keluar kita
sholatnya ya di taman, di pantai, di parkiran dan tempat-tempat umun lainnya. Tapi
masyarakat setempat ramah dan tidak risih dengan aktivitas sholat kita.

Dan yang terakhir sebelum saya sudahi, baru-baru ini ada sebuah artikel tentang
banyaknya mahasiswa indonesia di luar yang depresi. Saya bukan menakut-nakuti,
tapi tekanan dan depressi itu benar adanya. Saya pun mengakui mengalami hal
tersebut. Saya beberapa kali meneteskan airmata karena tugas, tesis yang tidak ada
pencerahan. Belum lagi ketika ada kabar yang tidak baik datang dari keluarga di
Indonesia. Jadi, teman-teman harus persiapkan semua kemungkinan tersebut.

Di beberapa jurusan ada yang menetapkan standar nilai per semester seperti jurusan
saya. Kalau tidak memenuhi standar tersebut, teman-teman akan diminta berhenti
atau pindah ke jurusan lain. Akan tetapi Don’t Worry cara saya mengatasi depresi dan
tekanan tersebut adalah mendekatkan diri kepada sang Pencipta. Karena hal itu
adalah satu-satunya jalan atau tempat saya meminta pertolongan. Karena jika kita
jauh dari-Nya, tidak menutup kemungkinan kita berniat mengakhiri hidup seperti
artikel yang disebarkan tersebut.

" Tidak ada mimpi/cita-cita yang terlalu tinggi,

yang ada hanya usaha kita yang belum maksimal"

Scholars Indonesia
 List Pertanyaan !!!

1. Hanif_Medan
(1) Apakah pihak UNSW mengharuskan akreditasi kampus S1 kita? Misal seperti
akreditasi kampus harus A dan dari PT Negeri ?
ANSWER :
Sepertinya tidak ada syarat untuk akreditasi kampus atau jurusan, saya dulu
UnMul masih B dan jurusan juga B. Alhamdulillah keterima.
(2) Berapa persen peserta yang gagal lulus LPDP tiap tahunnya kak? dan apa aja
kesalahan-kesalahan yang mereka perbuat?
ANSWER :
Wah pertanyaan ini saya belum bisa jawab karena saya tidak tahu berapa jumlah
peserta yang daftar, kalau yang keterima setiap tahunnya target LPDP adalah
2000. Ada yang gugur diseleksi administasi (ini berarti tidak memenuhi syarat),
ada yang di seleksi substansi. Saya tidak tahu kesalahan seperti apa yang
membuat teman-teman gugur karena saya tidak tahu persis kriteria penialain
LPDP.

2. Nona_Medan
Saya pernah dengar untuk apply beasiswa butuh rekomendasi dari Prof. di kampus
sebelumnya, apa bener?? Mohon panduannya untuk LoA dong kak?
ANSWER :
Pertanyaan ini sudah saya jelasin ya di atas.

3. Rumaisha_Ponorogo
Apakah kakak mengikuti semacam bimbingan supaya mendapat beasiswa ke luar
negeri atau kakak berusaha sendiri secara individu.
ANSWER :
Jaman saya belum ada grup-grup semacama ini atau sharing-sharing beasiswa jadi
benar-benar berusaha mencari informasi sendiri.

Scholars Indonesia
Tapi di jaman kakak sudah ada lembaga konsultan seperti IDP, edlink connex, dan
sebagainya. bukan? Iya sudah ada kalau untuk apply kampus saya menggunakan
bantuan sun edu, tapi untuk mengejar LPDP tidak ada. Apalagi di Kalimantan Timur
tahu sendiri info-info sangat terbatas. Lain kali via moderator ya.

4. Anisa Nur Kumala_Pendidikan Ekonomi_UNESA


(1) Yang perlu diutamakan dulu LoA atau scholarship?
ANSWER :
Alangkah lebih baiknya dapat LoA terlebih dahulu tapi konsekuensinya bisa jadi kita
gagal dapat beasiswa dan cancel LoA kita. Skenario yang kedua, kita kejar beasiswa
dulu, baru mencari kampus. Nah ini juga beresiko karena ada beberapa case yang dia
gagal diterima di kampus tujuan hingga batas waktu yang diberikan (1,2 tahun)
akhirnya beasiswa ditarik kembali. Kan sayang.

(2) Tips dan trik buat belajar bahasa inggris dengan baik itu bagaimana?
ANSWER :
Baiklah untuk pertanyaan ini sudah dijelaskan di bagian pertama ya.

(3) Antara berjuang mendapatkan beasiswa LPDP dan menjalanksn LPDP di negeri
orang, dimana letak tantangan terberatnya.?
ANSWER :
Untuk LPDP sendiri tantangan terberat saya adalah mengejar IELTS, saya tes 2x baru
dapat. Teman saya ada yang 5x baru dapat.
Sedangkan kuliah di negeri orang tantangan terberatnya adalah gap pengetahuan yang
saya miliki dengan apa yang mereka harapkan sangat jauh. Jadi saya kesulitan sekali
menyesuaikan.

5. Novi
(1) Mengapa memilih negara Australia untuk melanjutkan study ?

Scholars Indonesia
(2) Dan minta sarannya jika ingin melanjutkan studi S2 disana, khususnya untuk
program studi teknik informatika ?
ANSWER :
Sebenarnya saya alasan utama memilih Australia karena dekat. Lingkungan belajar
dan kemudahan akses ke makanan halal, adalah prioritas saya. Untuk teknik
informatika kampus saya terbilang cukup bagus, saran bisa compare peringkat
jurusannya untuk kampus-kampus Go8 dan perhatikan mata kuliah yang ditawarkan.

6. Astri_Bandung
Bagaimana mengenai nilai atau IPK ketika kita sudah memperoleh beasiswa dari
LPDP untuk menempuh S2 (sebelumnya saya tidak tahu apakah program magister
masih sama sistem penilaiannya dengan S1). Jika tidak stabil atau naik apakah akan
mempengaruhi beasiswa LPDP yang sudah kita peroleh ?
ANSWER :
Kita memang ada sistem evaluasi dan monitoring per semester, tapi so far tidak
pernah ada yang bermasalah mengenai hal tersebut. Teman saya ada yang IPK di
bawah 3 tapi tidak ada teguran dari LPDP.

Scholars Indonesia
List Pertanyaan Panel 1

1. Shofa_Jakarta
Kak, saya punya keinginan untuk sekolah teknik di luar negeri, saya mulai belajar
bahasanya. Menurut kakak, apa yang bisa saya lakukan untuk memotivasi diri dan
mempersiapkan semuanya? supaya beberapa tahun lagi saya benar-benar sudah siap?
ANSWER :
Cara menjaga semangat atau spirit adalah terus bersama orang-orang yang memiliki
tujuan dan target yang sama. Jadi sering-sering ikut ngumpul atau sharing tatap
muka dengan senior-seniornya yang kuliah di luar negeri akan menjaga motivasi
dan semangat kita. Soal persiapan seperti yang sudah saya jelaskan, ada banyak
yang perlu dipersiapkan. Yang paling penting 3 poin tadi.

2. Latifah Femi Nuraini_Universitas Muhammadiyah Purworejo_


Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris
(1) Kak mau Tanya, saya ingin sekali dengan beasiswa LPDP namun TOEFL saya
masih rendah. Bagaimana cara kakak untuk mendapatkan TOEFL tinggi ?
(2) Mau tahu juga kak sebenarnya kuota LPDP untuk S2 banyak tidak untuk di
dalam negeri? Terimakasih kak.
ANSWER :
Untuk TOEFL tidak ada jalan lain selain terus berlatih dan berlatih. Tidak ada cara
instan untuk meningkatkan kemampuan berbahasa. Cobalah kalau punya saving
lebih ke kampung inggris. Lagi-lagi soal teknis seperti kuota saya tidak tahu. Tapi
teman-teman tidak perlu meributkan soal kuota, mau 1.000 atau 10.000, yang
teman-teman perlu lakukan adalah memantaskan diri. Sehingga berapapun kuotanya
kita tidak takut akan ditolak.

3. Ester_Klaten_
Halo kak, tahun ini saya rencananya akan mencoba apply di UNSW untuk jurusan
translation. Kalau boleh tahu, kakak dulu daftarnya bulan apa? Daftar sendiri atau

Scholars Indonesia
melalui agen? ambil intake bulan apa? Dan kalau boleh tahu, berapa uang saku yang
diberikan oleh LPDP setiap bulannya? Terimakasih.
ANSWER :
Saya sudah lupa daftarnya bulan apa, saya intake summer 2016. Saya dulu pakai
agen Sun Education karena kebetulan program free english course and IELTS
kerja sama UNSW dan Sun Edu. Makanya saya ambil. Uang sakunya $2000 per
bulan. Alhamdulillah lebih dari cukup.

4. Mutiarani Ragil Ayu Pramesti_Magetan


(1) Kak mau nanya nih,Misalnya saya dari diploma AkPer (Akademi Keperawatan)
bisa melanjutkan s1 kesana tidak ? Trus apabila bisa apakah kuliahnya bakal
lama ?
ANSWER :
Kalau dari diploma ke s1 saya kurang tahu ya, apakah disana diakui atau tidak
sehingga perlu mengulang dari awal ataukah bisa disetarakan.

(2) Lalu bagaimaana cara agar mendapat LoA?


ANSWER :
Cara mendapatkan LoA tadi seperti yang jelaskan, daftar online penuhi semua
berkas yang diminta atau via agen.

(3) Melalui jalur beasiswa apa saja ya kak kalau ke Aussie selain melalui program
LPDP?
ANSWER :
Ada Australia Award Scholarship untuk teman-teman yang mau ke OZ selain
LPDP.

(4) Bagaimana kehidupan masyarakat disana, budayanya, kebiasaan dari mereka ?


ANSWER :

Scholars Indonesia
Kehidupan masyarakat disini khususnya untuk lansia sangat mandiri, mereka
hidup sendiri dan belanja atau kemana-kemana selalu sendiri. Masyarakatnya
taat hukum, tercermin dari berkendara, membuang sampah, dan sikap-sikap
yang taat aturan publik. Orang-orangnya ramah walaupun tidak semuanya.

List Pertanyaan Panel 2


1. Kebetulan calon uni saya sama dengan mas Riki kan. Aplikasi UNSW saya terakhir
on-hold karena kurang dokumen grading system kampus. Sabtu minggu lalu saya
submit grading system dan sampai sekarang belum ada email notifikasi dari UNSW.
Pertanyaan: Menurut Mas Riki, apakah baik jika saya follow up UNSW dalam
keadaan seperti ini? Apakah lebih baik menunggu beberapa minggu atau bulan
dahulu?
ANSWER :
Untuk soal aplikasi sebenarnya tidak banyak yang bisa kita lakukan. Walaupun kita
mau follow up, kita paling biasanya hanya bertanya kepada pihak customer service
dan mereka juga biasanya tidak tahu soal aplikasi tersebut. Pengalaman saya
mengurus enrolment, saya dilempar sana sini, dan akhirnya tetap menunggu.

2. Shierly_Surabaya
Kak aku mau tanya. Apa yang harus dipilih terlebih dahulu, apakah memilih jurusan?
Atau memilih universitas. Atau mungkin ‘mana aja yang penting dapat LoA'?
ANSWER :
Biasanya kita memilih universitas berdasarkan jurusan. Jadi lebih mengutamakan
reputasi jurusan dibandingkan reputasi universitas itu sendiri.

3. Mau tanya untuk LPDP,apabila sudah berkuliah dapatkah mengajukan?


ANSWER :
Tidak bisa. LPDP mengijinkan kita untuk memulai perkuliahan minimal 6 bulan
setelah dinyatakan diterima.

Scholars Indonesia
4. Untuk yang belum kuliah tapi mempunyai LoA dan berlaku untuk semster depan
apa bisa mendapatkan LPDP?
ANSWER :
Bisa daftar, tetapi untuk memulai perkuliahan minimal 6 bulan, jadi harus didefer ke
semester berikutnya.

5. Santi _ Pekanbaru
Dalam LPDP yang jadi poin tambahan apakah organisasi atau prestasi? Bagaimana
seandainya saya tidak memegang suatu jabatan penting dalam organisasi?
ANSWER :
Prestasi atau organisasi, LPDP memprioritaskan keduanya. Visinya adalah
menyiapkan pemimpin masa depan. Kalau seandainya tidak pernah memegang
jabatan penting diorganisasi, lalu kontribusi teman-teman apa di organisasi tersebut.
Walaupun hal kecil, tapi punya nilai kontribusi, bisa jadi poin plus teman-teman.
Jadi tidak harus organisasi.

6. Nurul_Makasar
Kalau di kampus kakak, jurusan pertanian ada atau tidak?
ANSWER :
Jurusan pertanian ada, tergantung jurusan apa nanti yang diminati. Silahkan dilihat
sendiri di website UNSW.

Scholars Indonesia
List Pertanyaan Last Panel

1. Randa_Karang Tengah
Bagaimana kalau ada mata kuliah yang pernah tidak lulus apakah masih bisa
mendapatkan beasiswa LPDP?
ANSWER :
Asalkan IPK-nya memenuhi standar tidak masalah. Paling nanti akan dipertanyakan
saat proses interview. Kenapa bisa gagal?

2. Novenia_Riau
Kak, saya mau tanya. Kabarnya kalau sudah lulus beasiswa LPDP harus nunggu 1
tahun dulu ya untuk memulai perkuliahan? Maksudnya apa bisa tahun kelulusan
LPDP dan tahun memulai perkuliahannya sama? Misal, lulus LPDP 2018 trus apa
bisa kuliahnya juga mulai 2018?
ANSWER :
Seperti yang saya bilang peraturan baru minimal 6 bulan setelah dinyatakan lulus.
Jadi sekarang sudah tidak bisa. Kalau diterima 2018, kemungkinan besar akan
diberangkatkan 2019.

3. Boleh sharing lebih lanjut pengalaman kakak untuk dapat LoA lewat agen,
khususny agen tersebut, mekanisme,bayar berapa, dan sebagainya !
ANSWER :
No fee. Jadi kalau via agen kita cuman menyediakan dokumen-dokumen yang
diminta untuk proses pendaftaran. Tapi tuition feenya lebih mahal.dibandingkan
teman daftar secara langsung dan ini dibebankan kepada LPDP. Makanya yang baru
setau saya dianjurkan daftar sendiri.

4. Jusi_Fakultas Hukum Unhas


Saya mau nanya kalau misalnya di persyaratan di web fakultas dari kampus yang
dituju itu tidak ada tes akademik yang dibutuhkan seperti LSAT misalnya, tapi di

Scholars Indonesia
web kampusnya secara umum ada salah satu persyaratan melampirkan hasil skor tes
akademik seperti GRE atau LSAT, apakah itu masih butuh LSAT atau gimana kak?
Terima kasih kak
ANSWER :
Biasanya persyaratan itu berbeda tiap fakultas bahkan tiap jurusan. Kalau jurusan
mengatakan tidak perlu GRE berarti tidak perlu. Walaupun pihak Universitas
menyatakan persyaratan tersebut. Tapi kalo kampus di US memang rata-rata
mensyaratkan GRE. Silahkan dikonfirm ke.pihak kampusnya.

 Penutup
Alhamdulillah karena satu persatu pertanyaan terjawab. Terima kasih atas jawaban super
nya kak Riki. Buat teman-teman terima kasih telah antusias.
Silahkan kk riki Herliansyah memberikan kesan dan pesan untuk tutup Ngopi Onlinenya ini.

Riki Herliansyah
Jadi apa-apa yang saya sampaikan tadi hanya sekedar pengantar bagi mimpi teman-
teman. Berhasil atau tidaknya teman-teman menggapai mimpi tersebut tergantung
seberapa besar usaha dan tekad yang teman-teman berikan.
Dan jangan lupa bahwa semuanya juga berkat bantuan sang Pencipta, jadi jangan lupa
berdoa. Sekian dari saya, mohon maaf jika ada salah dan khilaf. Saya pamit
wassalamualaikum wr.wb.
Yang mau tanya silahkan PM, insya’Allah saya balas kalau lagi free.

Scholars Indonesia

Anda mungkin juga menyukai