Anda di halaman 1dari 1

Tes Kepribadian

Dari tes kepribadian yang sudah saya ikuti secara online ini, saya
benar – benar tidak percaya, bahwa ciri – ciri yang diungkapkan sama
persis seperti kepribadian asli saya.

Saya mendapatkan cukup saran pengembangan untuk


kedepannya bagi diri saya. Semua itu butuh proses, jalani saja apa yang
ada didepan mata, biarlah mengalir dengan sendirinya. Bagi saya
menikmati setiap proses yang terjadi itu penting. Karena bisa lebih
membawa hal yang positif bagi saya kedepannya.

Didalam tes kepribadian disebutkan bahwa profesi yang cocok


untuk saya salah satunya adalah Guru. Dari situ saya mendapatkan
tambahan semangat dengan terus berusaha dan berjuang kedepannya
untuk mewujudkan mimpi tersebut.

Saya yakin semua keberhasilan itu pasti dilewati dengan berbagai


rintangan yang melelahkan bahkan menyakitkan. Tidak ada di dunia ini
yang instan seperti memasak mie goreng instan, maka dari itu saya
mengambil hikmah dan pelajaran dibalik setiap peristiwa yang sudah
saya lewati.

Prinsip saya jalani hidup dengan niat ikhlas, terus berusaha dan
nikmati setiap proses, jangan lupakan bersyukur dan berdoa, yakinlah
bahwa dibalik usaha pasti ada hasil.

Anda mungkin juga menyukai