Anda di halaman 1dari 1

TUGAS 4

Kerjakan soal di bawah ini dengan benar

1. Jika 20% dari baut-baut yang diproduksi oleh suatu mesin rusak, tentukan
peluang bahwa dari 4 baut yang dipilih secara acak terdapat 1 baut yang rusak

2. Dalam sebuah keluarga dengan 4 anak,


(a) tentukan peluang keluarga tersebut memiliki paling sedikit 4 anak laki-laki
dengan asumsi peluang kelahiran anak laki-laki adalah ½
(b) Dari 2000 keluarga dengan 4 anak, berapa banyak keluarga yang memiliki
paling sedikit 1 anak laki-laki?

3. Sebuah mesin minuman bersoda diatur sehingga mengeluarkan rata-rata 200 ml


minuman per gelas. Banyaknya minuman menyebar secara Normal dengan
simpangan baku 15 ml. Tentukan probabilitas banyak gelas yang berisi lebih dari
220 ml.

4. Dari 9 peserta rally yang diambil secara acak diketahui bahwa kecepatan rata-
ratanya adalah 213,6 km/jam. Simpangan baku dari seluruh peserta rally adalah
67,3 km/jam. Hitunglah nilai duga rentang rata-rata kecepatan seluruh peserta
rally tersebut (gunakan derajat kepercayaan 95%).

5. Seorang investor bermaksud menanamkan modalnya di sektor pariwisata di kota


Surabaya. Dengan menanamkan modalnya ia akan memperoleh untung 3 miliar
rupiah per tahun Tetapi jika usaha yang dibangunnya tidak berjalan dengan baik
ia akan menderita rugi setiap tahunnya 600 juta untuk Jika usaha yang
dibangunnya berjalan dengan baik maka peluang untuk memperoleh
keuntungan adalah sebesar 0,6. Tentukan berapa harapan keuntungan secara
matematis dari investor tersebut

~ SELAMAT MENGERJAKAN ~

Anda mungkin juga menyukai