Anda di halaman 1dari 4

1.

Pengunaan internet telah membantu penyebaran pengetahuan dan ide-ide baru dari
satu kelompok/masyarakat ke kelompok/masyarakat lain yang dapat mendorong
perubahan sosial. Penyebaran pengetahuan dan ide-ide baru sebagai sumber penyebab
perubahan sosial disebut ….
(A) inovasi
(B) infiltrasi
(C) asimilasi
(D) difusi
(E) enkulturasi

Jawaban:
Difusi adalah penyebaran unsur-unsur budaya, termasuk pengetahuan dan ide-ide baru
yang dapat menjadi penyebab perubahan sosial.
(D) difusi

2. Salah satu faktor pendorong terjadinya perubahan sosial yang datang dari dalam
masyarakat itu sendiri adalah ….
(A) pengaruh budaya lain
(B) adanya konflik di dalam masyarakat
(C) perubahan lingkungan alam
(D) segregasi keluarga
(E) perubahan iklim

Jawaban:
Penyebab perubahan sosial terdiri dari 2 faktor, yaitu internal dan eksternal.
Faktor internal perubahan sosial:

 perubahan jumlah penduduk (demografi)


 konflik di dalam kelompok
 penemuan baru

Faktor eksternal perubahan sosial:

 peperangan
 bencana alam
 pengaruh budaya luar (difusi, akulturasi, asimilasi, dan sebagainya)

(B) adanya konflik di dalam masyarakat

3. Para pejabat pemerintah yang mempelajari sosiologi dapat mengantisipasi apa yang
akan dialami oleh masyarakat pedesaan setelah beroperasinya sebuah perusahaan
tambang emas berskala besar. Dengan adanya aktivitas penambangan tersebut, dapat
diramalkan akan terjadi ….
(A) peningkatan kesejahteraan
(B) penggusuran
(C) pemiskinan
(D) kerawanan sosial
(E) perubahan sosial

Jawaban:
Beroperarasinya sebuah perusahaan tambang emas di suatu desa dapat membawa
perubahan sosial. Perubahan yang terjadi bisa bersifat positif, seperti meningkatnya
pendapatan daerah. Selain itu perubahan ini juga bisa berdampak negatif, seperti
kerusakan lingkungan.
(E) perubahan sosial

4. Untuk mengubah Indonesia dari masyarakat agraris menjadi masyarakat industri,


pemerintah Orde Baru menerapkan kebijakan pembangunan lima tahunan (Pelita)
secara bertahap. Menurut pemerintah Orde Baru, masyarakat industri akan tercapai
setelah Pelita ke-5. Hal ini memperlihatkan bahwa perubahan sosial yang dilakukan
pemerintah Orde Baru merupakan ….
(A) perubahan terencana berskala besar dan bersifat reaksioner
(B) perubahan terencana berskala besar dan bersifat evolusioner
(C) perubahan tidak terencana, berskala kecil, dan bersifat revolusioner
(D) perubahan tidak terencana, berskala besar, dan bersifat evolusioner
(E) perubahan terencana, berskala kecil, dan bersifat inevolusioner

Jawaban:
Perubahan menurut kecepatannya dibagi menjadi 2, yaitu:

1. evolusi: perubahan yang berlangsung lambat dan bertahap


2. revolusi: perubahan yang berlangsung cepat dan serentak

Pembangunan Lima Tahun (Pelita) dilakukan secara bertahap, maka ini termasuk
perubahan evolusioner.
Kemudian perubahan ini tentu saja termasuk perubahan terencana berskala besar.
(B) perubahan terencana berskala besar dan bersifat evolusioner

5. Pada zaman dahulu, jika melakukan pesta pernikahan anaknya, seorang raja akan
melakukannya selama tujuh hari tujuh malam. Dewasa ini, orang yang mempunyai
banyak dana bisa melaksanakan pesta pernikahan mewah di hotel berbintang. Hal ini
merupakan perubahan sosial berbentuk ….
(A) siklus
(B) linear
(C) modern
(D) spiral
(E) evolusi

Jawaban:
Perubahan yang diilustrasikan pada soal menggambarkan pengulangan pola atau
kebiasaan masyarakat kelas atas dalam melangsungkan pesta pernikahan, walaupun
dilakukan dengan cara atau gaya yang berbeda. Karena ada pola yang berulang, maka
ini tergolong perubahan siklus.
(A) siklus

Soal Tentang Perubahan Sosial

6. Pernyataan berikut ini merupakan ciri-ciri masyarakat pasca industri, kecuali ….


(A) stratifikasi berdasarkan profesionalitas
(B) struktur masyarakat dikuasai oleh tenaga rasional
(C) kemajuan ditentukan oleh tenaga profesional
(D) persaingan semakin ketat dan kompleks
(E) proses produksi masyarakat bergantung pada mesin
Jawaban: (B) struktur masyarakat dikuasai oleh tenaga rasional

7. Jika terjadi kebijakan baru terhadap transportasi, seperti adanya transjakarta,


masyarakat wajib menyesuaikan diri dengan kedisiplinan baru di jalan raya. Masih ada
anggota masyarakat yang melanggar dengan memasuki jalur transjakarta. Hal ini
menunjukkan dampak negatif perubahan sosial pada aspek ….
(A) cultural lag
(B) cultural shock
(C) struktural
(D) fungsional
(E) kedisiplinan

Jawaban:
Terkadang sebuah perubahan sosial tidak diserap atau diterima dengan cepat oleh
seluruh lapisan masyarakat. Ada pihak yang lebih cepat menerima perubahan dan ada
juga yang lambat. Ini menyebabkan terjadinya ketimpangan budaya (cultural lag).
(A) cultural lag

8. Perubahan sosial yang bersifat revolusioner dan evolusioner adalah kriteria


perubahan sosial menurut ….
(A) sifatnya
(B) pengaruhnya
(C) tanggapan masyarakat
(D) kecepatannya
(E) sumber terjadinya

Jawaban:
Menurut kecepatannya, perubahan dibagi menjadi evolusi dan revolusi. Evolusi
merupakan perubahan yang terjadi dengan lambat dan secara bertahap, sedangkan
revolusi adalah perubahan yang terjadi dengan cepat dan secara serentak.
(D) kecepatannya

9. Pihak yang diharapkan dan dipercaya oleh masyarakat untuk melakukan perubahan
sosial yang direncanakan disebut ….
(A) blueprint of behavior
(B) pattern of change
(C) local leader
(D) agent of change
(E) social planning

Jawaban:
Pelaku atau pembawa perubahan dalam bahasa Inggris disebut agent of change.
(D) agent of change

10. Banyak remaja yang sering berganti jenis telepon genggam sekedar mengikuti trend,
karena setiap edisi menawarkan fitur baru. Meskipun dari substansi manfaatnya sama,
namun mereka merasa bangga apabila bisa mengikuti trend terkini. Bentuk perubahan
trend model HP tersebut adalah ….
(A) perubahan kecil
(B) perubahan besar
(C) evolusi linear
(D) evolusi siklus
(E) revolusi sosial
Jawaban:
Perubahan menurut bentuk atau dampaknya terbagi menjadi 2, yaitu:

1.
1. perubahan besar: perubahan yang berdampak luas pada berbagai bidang
kehidupan
2. perubahan kecil: perubahan yang tidak berdampak luas dan biasanya
hanya terjadi pada sebagian kecil orang saja

Kebiasaan bergonta-ganti telepon genggam untuk sekedar mengikuti tren termasuk


perubahan kecil.
(A) perubahan kecil

Anda mungkin juga menyukai