Anda di halaman 1dari 5

MAKALAH TELAAH KIMIA SMA I

STRUKTUR ATOM

DIUSULKAN OLEH :

Ni Made Diantari Pratiyaksi 2013031021 2020

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA

JURUSAN KIMIA

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA


SINGARAJA

2021
PRAKATA

Puji syukur kami panjatkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan
rahmat dan karunia-Nya, saya dapat menyelesaikan makalah yang berjudul Pembentukan Materi.

Makalah ini dibuat untuk memenuhi tugas Ikatan Kimia yang diberikan oleh Dr. I Gusti
Lanang Wiratma, M.Si dan I Putu Septian Eka Adistha Putra, SPd.,M.Si pada Fakultas
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam di Universitas Pendidikan Ganesha dengan prodi S1
Pendidikan Kimia. Selain itu, makalah ini dibuat dengan tujuan untuk memberikan pengetahuan
kepada pembaca.

Selama penulisan makalah ini, saya selaku penulis banyak mendapat dukungan dan
bimbingan sehingga dapat menyelesaikan makalah ini dengan baik. Oleh karena itu saya
menyampaikan terima kasih sebesar – besarnya pada Bapak Dr. I Gusti Lanang Wiratma, M.Si
dan I Putu Septian Eka Adistha Putra, SPd.,M.Si yang memberikan materi dan memberi
bimbingan pada saya.

Saya menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna karena adanya
keterbatasan ilmu dan pengalaman yang saya miliki. Oleh karena itu saya memerlukan kritik dan
saran yang membangun. Saya mengucapkan terima kasih atas kritik dan saran yang diberikan.
Tak lupa dengan permohonan maaf yang saya sampaikan jika ada kesalahan dalam penulisan
makalah ini. Semoga makalah ini bermanfaat bagi semua pihak yang memerlukan.

Singaraja, 1 Oktober 2021

Ni Made Diantari Pratiyaksi (2013031021)


DAFTAR ISI

BAB I
PENDAHULUAN 4
1.1 Latar Belakang………. 4
1.2 Rumusan Masalah 4
1.3 Tujuan ……………………….……………………..…………………………………...4
BAB II PEMBAHASAN 5
2.1 Definisi Perubahan 5

2.2 Perubahan Materi Menurut Sifatnya 5-7

2.2.1 Perubahan Fisika………………………………………………………….….5-7

2.4 Perubahan Kimia……………………………………………………………..7-8

KESIMPULAN…………………………………………………………………………….....9
DAFTAR PUSTAKA……………………………………...………………………………..10
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Atom


Istilah atom pertama kali dikemukakan oleh filsuf Yunani bernama Demokritus dengan
istilah “atomos” yang artinya tidak dapat dibagi. Kemudian dilanjutkan oleh Dalton. Menurut
Dalton atom dianggap sebagai bola kaku yang tidak dapat diurai lagi menjadi partikel-partikel
yang lebih kecil. Namun berdasarkan hasil temuan dari penelitian dibuktikan bahwa ternyata
atom masih memiliki partikel-partikel dasar yang lebih kecil pembentuk atom tersebut yaitu
elektron, proton, dan neutron. Untuk mengetahui lebih jelas tentang struktur atom maka dalam
tulisan ini dibahas tentang pertikel dasar atom, perkembangan teori atom, konfigurasi elektron,
dan sifat atom.
2.2 Partikel Dasar Atom
a. Elektron
Penemuan elektron diawali oleh percobaan yang dilakukan oleh Crookes tahun 1875
dengan menggunakan tabung sinar katoda yang menghasilkan sinar mengalir dari kutub negatif
ke kutub positif menunjukkan bahwa sinar bermuatan negatif. Penyelidikan selanjutnya
menunjukkan bahwa sinar katoda merupakan partikel paling kecil dan ringan. Penelitian ini
dilanjutkan oleh Thomson dengan mengganti katoda dengan logam lain ternyata hasilnya sama.
Thomson menyimpulkan bahwa sinar katoda adalah partikel negatif yang terdapat 2 pada semua
atom yang disebut elektron dengan lambang 𝑒−10 , massanya sangat kecil yaitu 9,11 x 10-28 gram
sehingga dianggap tak bermuatan.
b. Proton Proton ditemukan oleh
Goldstein tahun 1886, dengan menggunakan alat mirip tabung Crookes. Katoda dibuat
berlobang, tabung diisi dengan gas hidrogen menghasilkan sinar saluran terusan melalui lobang
(saluran) pada katoda, sinat tersebut dibelokkan ke medan listrik negatif. Disimpulkan bahwa
sinar tersebut bermuatan positif yang disebut proton dengan muatan sebesarmuatan elektron
1
tapi tandanya berlawanan, lambangnya 𝑝. c. Neutron Neutron ditemukan oleh James
1
Chadwick tahun 1932 yaitu melalui percobaan dengan menembakkan inti berilium dengan
sinar α ternyata menghasilkan partikel tak bermuatan atau netral bermassa sebesar 1
atom H, lambangnya 𝑛01 . Sejak ditemukannya neutron diyakini bahwa atom terdiri dari
inti atom yang mengandung proton dan neutron, sedangkan disekitarnya terdapat
elektron yang berputar mengelilinginya. Antara satu atom dengan atom yang lain
dibedakan oleh jumlah partikel tersebut dan bukan jenisnya. Setiap atomnetral
mempunyai muatan inti sama dengan muatan elektron.
Secara umum lambang atom
ditulis sebagai : 𝑋𝑍𝐴 Dimana :
A = jumlah p dan jumlah n Z = jumlah e = jumlah p

Anda mungkin juga menyukai