Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN BARAT

BADAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH


Jalan Ahmad Yani Telepon (0561) 736541 Fax. (0561) 738428 Email : bkad@kalbarprov.go.id
Website : www.bkad.kalbarprov.go.id
PONTIANAK
Kode Pos 78124

PENGUMUMAN LELANG BARANG MILIK DAERAH (BMD)


MELALUI E-AUCTION OPEN BIDDING

Badan Keuangan Dan Aset Daerah Provinsi Kalimantan Barat dengan perantaraan Kantor Pelayanan
Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak, akan melaksanakan penjualan di muka umum (lelang)
melalui e-Auction Open Bidding terhadap objek lelang Barang Milik Daerah berupa kendaraan bermotor,
sebagai berikut :

TAHUN UANG
No NAMA BARANG/ NOMOR NILAI LIMIT
NAMA BARANG PEMBU JAMINAN BPKB STNK
. MERK/TYPE POLISI LELANG (Rp)
ATAN (Rp)
1 2 3 4 5 6 7 8 9
Tidak
1 Kendaraan Roda 4 (Empat) Toyota Kijang Innova 2006 KB 1567 AV 36.404.230 11.000.000 Ada
Ada
Tidak Tidak
2 Kendaraan Roda 4 (Empat) Mitsubishi 2006 KB 9741 HA 53.588.150 16.000.000
Ada Ada
Tidak Tidak
3 Kendaraan Roda 4 (Empat) Suzuki Grand V 2008 KB 517 A 47.689.970 14.000.000
Ada Ada
4 Kendaraan Roda 4 (Empat) Toyota Hilux 2008 KB 8714 AH 26.113.500 7.500.000 Ada Ada
Ada Tidak
5 Kendaraan Roda 4 (Empat) Toyota Hilux 2008 KB 8715 AH 25.567.500 7.500.000
Ada
Mitsubishi Strada CR
6 Kendaraan Roda 4 (Empat) 2009 KB 9710 HH 66.155.000 19.500.000 Ada Ada
2,51 Exceed
Mitsubishi Strada CR Tidak
7 Kendaraan Roda 4 (Empat) 2009 KB 9712 HH 78.783.400 23.500.000 Ada
2,51 Exceed Ada
8 Kendaraan Roda 4 (Empat) Toyota Avanza 1500 S 2010 KB 1052 HN 37.075.600 11.000.000 Ada Ada
9 Kendaraan Roda 4 (Empat) Toyota Avanza 1500 S 2010 KB 1053 HN 33.335.000 10.000.000 Ada Ada
10 Kendaraan Roda 4 (Empat) Isuzu TBR 54F H Touring 2010 KB 1824 HK 48.991.020 14.500.000 Ada Ada
11 Kendaraan Roda 4 (Empat) Toyota Kijang KF 83 2002 KB 1143 AU 8.562.375 2.500.000 Ada Ada
KB 6583 WA Tidak Tidak
12 Kendaraan Roda 3 (Tiga) VIAR Tossa 2015 6.347.000 1.500.000
(KB 5908 QQ) Ada Ada
Tidak
13 Kendaraan Roda 3 (Tiga) Kaisar Triseda 2014 KB 6532 HL 2.467.017 700.000 Ada
Ada
14 Kendaraan Roda 2 (Dua) Yamaha 55S (T135SEC) 2013 KB 4543 OS 1.847.500 550.000 Ada Ada
15 Kendaraan Roda 2 (Dua) Yamaha 55S (T135SEC) 2013 KB 4544 OS 1.847.500 550.000 Ada Ada
16 Kendaraan Roda 2 (Dua) Yamaha 55S (T135SEC) 2011 KB 2372 QU 2.819.905 800.000 Ada Ada
17 Kendaraan Roda 2 (Dua) Honda NF 12A1C MT 2011 KB 3845 QQ 3.928.000 1.000.000 Ada Ada
18 Kendaraan Roda 2 (Dua) Honda NF 12A1C MT 2011 KB 3850 QQ 2.436.000 700.000 Ada Ada
Tidak
19 Kendaraan Roda 2 (Dua) Honda Supra X CW 2014 KB 6764 HL 3.545.000 1.000.000 Ada
Ada
20 Kendaraan Roda 2 (Dua) Yamaha Jupiter Z 2007 KB 3316 HI 1.466.000 400.000 Ada Ada
21 Kendaraan Roda 2 (Dua) Honda Supra X CW 2014 KB 6771 HL 4.013.000 1.000.000 Ada Ada
22 Kendaraan Roda 2 (Dua) Honda NF 12A1C MT 2011 KB 3852 QQ 2.310.000 650.000 Ada Ada
23 Kendaraan Roda 2 (Dua) Yamaha Jupiter Z 2006 KB 2434 WT 1.393.000 400.000 Ada Ada
24 Kendaraan Roda 2 (Dua) V-Vixion 2014 KB 5747 O 3.265.000 950.000 Ada Ada
25 Kendaraan Roda 2 (Dua) Yamaha 1DY 2013 KB 3132 OV 2.982.000 850.000 Ada Ada
26 Kendaraan Roda 2 (Dua) V-Vixion 2014 KB 5746 O 5.211.000 1.500.000 Ada Ada
KB 2795 WL/
27 Kendaraan Roda 2 (Dua) Honda GL 200R 2009 4.232.745 1.000.000 Ada Ada
KB 5333 BJ
28 Kendaraan Roda 2 (Dua) Yamaha Vixion 2014 KB 2648 OX 6.147.625 1.500.000 Ada Ada

Pelaksanaan Lelang :
⎯ Penawaran Lelang dibuka pada :
Senin, 18 Oktober 2021, Pukul 14.00 WIB (waktu server ALI)
⎯ Dan ditutup pada :
Senin, 18 Oktober 2021, Pukul 15.00 WIB (waktu server ALI)
⎯ Tempat pelaksanaan lelang :
KPKNL Pontianak, Jalan Letjen Sutoyo No. 19, Pontianak

Syarat dan Tata Cara Pelelangan :


1. Penawaran Lelang dilakukan tanpa kehadiran peserta (e-Auction) dengan penawaran terbuka (Open Bidding) yang
ditayangkan pada Aplikasi Lelang Internet (ALI) pada domain www.lelang.go.id. Tata cara dapat dilihat pada menu
“Prosedur Lelang” dan “Syarat dan Ketentuan” pada domain tersebut.
2. Calon peserta lelang mendaftarkan diri dan mengaktifkan akun di www.lelang.go.id dengan merekam dan mengunggah
softcopy KTP, NPWP, dan nomor rekening atas nama sendiri (apabila kalah uang jaminan akan dikembalikan langsung
ke nomor rekening tersebut).
3. Peserta lelang wajib menyetor uang jaminan dengan ketentuan jumlah yang disetorkan harus sama dengan uang
jaminan yang disyaratkan dalam pengumuman lelang ini, dan disetorkan sekaligus (bukan dicicil) serta harus sudah
efektif diterima KPKNL Pontianak selambat-lambatnya 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan lelang.
4. Uang jaminan lelang disetorkan ke nomor Virtual Account (VA) di PT. BNI (Persero), Tbk masing-masing peserta lelang
yang dapat dilihat pada menu status lelang setelah berhasil melakukan pendaftaran dan data identitas dinyatakan
sesuai dokumen yang diberikan.
5. Harga penawaran belum termasuk bea lelang 2% dari harga penawaran/pokok lelang dan biaya resmi lainnya.
6. Pemenang lelang harus melunasi kewajibannya paling lambat 5 (lima) hari kerja setelah dinyatakan sebagai
pemenang lelang, apabila tidak dilunasi (wanprestasi), maka uang jaminan seluruhnya akan disetor ke Kas Negara
sebagai Pendapatan Jasa Lainnya.
7. Obyek dilelang dengan ketentuan dan kondisi apa adanya (as is).
8. Peserta lelang dapat melihat barang yang akan dilelang pada Kantor Badan Keuangan Dan Aset Daerah Provinsi
Kalimantan Barat, Jl. Ahmad Yani Pontianak, (Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Barat) pada hari dan jam kerja
sebelum pelaksanaan lelang.
9. Lelang dapat dibatalkan sesuai ketentuan dan peserta lelang tidak berhak menuntut ganti rugi atau tuntutan dalam
bentuk apapun kepada KPKNL Pontianak atau Badan Keuangan Dan Aset Daerah Provinsi Kalimantan Barat.
10. Penjelasan tata cara mengikuti lelang ini dapat ditanyakan langsung ke Badan Keuangan Dan Aset Daerah Provinsi
Kalimantan Barat atau KPKNL Pontianak, Jalan Letjend Sutoyo No.19 Pontianak, pada hari kerja, atau dapat dibuka
pada alamat www.lelang.go.id.

Pontianak, 13 Oktober 2021


KEPALA BADAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH
PROVINSI KALIMANTAN BARAT,

ttd

Drs. ALFIAN, M.M.


Pembina Utama Muda
NIP. 19660210 198603 1 011

Anda mungkin juga menyukai