Anda di halaman 1dari 6

PENDIDIKAN PROFESI GURU (PPG)

ANGKATAN IV

LAPORAN KEGIATAN PRAKTIK MENGAJAR

(SIKLUS KE -1 SAMPAI KE- 3)

OLEH

AJENG PURWANTI
NIM. A3S121166

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN EKONOMI

UNIVERSITAS HALU OLEO

KENDARI 2021
A. Deskripsi Jenis Kasus / Masalah Pelaksanaan Pembelajaran
1. Kasus Kegiatan Mengajar 1
Secara umum kegiatan mengajar siklus 1 berjalan cukup lancar, namun
terdapat beberapa kasus yang saya identifikasi yang pertama di dalam RPP awalnya
direncanakan 2 x 30 menit atau setara 60 menit (1 jam), namun setelah kegiatan
pembelajaran berlangsung waktu yang digunakan kurang dari waktu yang
direncanakan, hal ini dikarenakan di sekolah kami masing mengikuti pembelajaran
terbatas, sehingga satu kelas dibagi menjadi 2 sesi, sehingga jam pelajaran juga
terbagi menjadi dua.
Yang kedua Kameramen yang menyorot video masih monoton ke satu arah,
karena belum mendapatkan arahan yang benar. Selanjutnya kasus yang ketiga yang
ditemui adalah pada saat menyampaikan materi saya hanya condong menghadap atau
melihat peserta didik di sebelah kiri saya sehingga peserta didik sebelah kanan
kurang mendapat perhatian saya.
Keempat, kasus yang terjadi adalah Ada beberapa peserta didik masih agak
malu-malu menyampaikan pendapat atau bertanya. Tetapi untuk keseluruhan materi
peserta didik tersebut memahami dan menguasai materi yang disampaikan.
2. Kasus Kegiatan Mengajar 2
Untuk siklus mengajar kedua, kasus yang terjadi sudah agak diminimalisir
karena pengalaman yang terjadi pada siklus mengajar1. Adapun beberapa kasus yang
terjadi pada siklus mengajar 2 adalah yang pertama siswa masih kurang aktif
dan malu-malu dalam mempresentasikan hasil diskusi ke depan
kelas. Yang kedua kembali pada kameramen yang menyunting video
masih monoton sehingga hanya fokus ke satu objek video saja.
3. Kasus Kegiatan Mengajar 3
Pada siklus ketiga sudah sangat berkurang permasalahan yang terjadi karena
saya mendapatkan masukan dari dosen pembimbing lapangan serta guru pamong
mengenai permasalahan yang terjadi pada siklus 1 dan 2. Namun pada kegiatan
mengajar siklus 3 hanya terdapat satu permasalahan yaitu siswa kurang fokus
terhadap pelajaran karena kurang memahami apa yang disampaikan oleh guru. Hal
ini disebabkan materi yang disampaikan cukup rumit karena berhubungan dengan
hitung-hitungan sehingga dibutuhkan waktu yang cukup panjang untuk
memahaminya.
B. Deskripsi Faktor Penyebab
1. Faktor Penyebab Kasus 1
a. Permasalahan yang timbul karena kekurangan waktu yang
tersedia disebabkan pada saat kegiatan penutup ada tambahan
penyampaian secara detail agar peserta didik menjaga protokol
kesehatan mulai wajib memakai masker, jaga jarak, hindari
kerumunan, membersihkan tubuh segera setelah beraktivitas
diluar rumah,
b. Selanjutnya untuk permasalahan yang terjadi mengenai teknik
pengambilan video oleh kameramen disebabkan kurangnya
memberikan penjelasan secara terperinci kepada kameramen hal-
hal yang perlu di sorot untuk kebutuhan perekaman.
c. Permasalahan yang muncul mengenai pada saat menyampaikan materi
saya hanya condong menghadap atau melihat peserta didik di sebelah kiri saya
sehingga peserta didik sebelah kanan kurang mendapat perhatian saya, hal ini
dikarenakan pada saat menjelaskan materi yang tampil di
proyektor berada di sebelah kiri sehingga tanpa sadar posisi lebih
banyak condong ke sebelah kiri sehingga peserta didik yang di
sebelah kanan saya terkesan kurang mendapat perhatian atau
kurang mendapat jangkauan penglihatan dari saya.
d. Sedangkan permasalahan yang muncul mengenai beberapa peserta
didik masih agak malu-malu menyampaikan pendapat atau bertanya,
dikarenakan ada beberapa peserta didik tidak terbiasa atau
kurang percaya diri berbicara di depan umum dan ada peserta
didik takut bila mana jawabannya tidak sesuai dengan jawaban
yang diinginkan guru.
2. Faktor Penyebab Kasus 2
a. Permasalahan yang muncul mengenai siswa yang masih kurang
aktif dan malu-malu dalam mempresentasikan hasil diskusi ke
depan kelas, karena kurang terbiasa berbicara, karena selama ini
hanya guru yang lebih banyak berbicara.
b. Untuk permasalahan yang terjadi mengenai penyuntingan video di
sklus 2 karena kameramen hanya fokus ke satu arah dan kurang
menyuting ke arah siswa
3. Faktor Penyebab Kasus 3
a. Faktor penyebab mengenai permasalahan tentang siswa kurang fokus
terhadap pelajaran karena kurang memahami apa yang disampaikan oleh guru,
disebabkan materi yang disampaikan cukup sulit karena berhubungan
dengan hitungan, sehingga waktu yang tersedia masih dirasakan
kurang
C. Deskripsi Alternatif Solusi / Tindakan
1. Solusi/Tindakan Kasus Siklus Mengajar 1
a. Untuk solusi yang pertama pada siklus mengajar 1 yaitu guru
mempersingkat penyampaian tentang protokol kesehatan kepada
peserta didik dengan memperhatikan dan memanajemen waktu
sesuai RPP yang sudah dirancang.
b. Memberikan arahan dan penjelasan secara terperinci dan jelas
tentang hal-hal yang perlu atau penting disorot oleh kameramen
pada saat sebelum kegiatan pembelajaran dilaksanakan.
c. Akan mengatur posisi tubuh agar tidak lebih condong ke sebelah
kiri dan berusaha menjangkau ke segala arah agar peseerta didik
menperoleh perhatian dan jangkauan penglihatan yang sama.
d. Diberikan stimulus dan motivasi agar peserta didik berani dan
percaya diri menyampaikan hasil pemikirannya dan mendorong
peserta didik untuk bertanya dan memberikan jawaban dengan
berani dan tidak takut salah serta memberikan reword atau
penghargaan
2. Solusi/Tindakan Kasus 2
a. Akan lebih dilatih agar siswa aktif dan tidak malu-malu
menyampaikan pendapat
b. Akan lebih diberikan arahan dalam menyuting video pada siklus
pembelajaran ke 3
3. Solusi/Tindakan Kasus 3
a. Untuk menyampaikan materi hitungan diperlukan waktu
tambahan dan perhatian khusus terhadap siswa yang benar-
benar belum memahami pelajaran
D. Uraian Hasil Yang Didapatkan dari Tindakan
1. Hasil Tindakan Siklus Mengajar 1
Berdasarkan permasalahan yang terjadi pada siklus mengajar 1 serta tindak
lanjut yang dilakukan dan juga setelah mendapat masukan dari dosen pembimbing
lapangan dan guru pamong, akhirnya saya menyadari kekurangan dalam proses
pembelajaran. Selanjutnya setelah mengikuti saran dan masukan tersebut, terdapat
perubahan baik itu dari cara mengajar, keaktifan siswa juga mulai lebih baik.
2. Hasil Tindakan 2
Pada siklus mengajar 2 hasil tindakan yang dicapai adalah pada siswa lebih
aktif dalam proses pembelajaran. Mereka berangsur-angsur mulai berani menjawab
pertanyaan diajukan guru, dan menyampaikan pendapat masing-masing. Hal ini
dikarenakan guru pelan-pelan melatih mereka untuk berbicara sehingga muncul rasa
percaya diri siswa tersebut.
3. Hasil Tindakan 3
Adapun hasil dari tindakan siklus mengajar 3 yaitu dengan menambah waktu
di dalam rpp yang semula 2 x 30 menit menjadi 4 x 30 menit, khusus untuk materi
hitungan, siswa mempunyai cukup waktu untuk memahami materi tersebut. Hal ini
terlihat dari kemampuan siswa mengerjakan soal yang berhubungan dengan fungsi
permintaan dan fungsi penawaran.
E. Simpulan
Berdasarkan proses siklus mengajar yang dilalui dari siklus mengajar 1 sampai
siklus mengajar 3, saya mengetahui kekurangan yang ada pada diri saya selaku guru
mata pelajaran pada saat melaksanakan proses pembelajaran. Diantaranya suara yang
kurang nyaring terdengar, fokus perhatian tidak kepada seluruh siswa, serta dalam
menjelaskan materi masih belum mendalam, serta kurang memberikan kesempatan
kepada siswa untuk berbicara, sehingga siswa lebih pasif dalam proses pembelajaran.
Setelah memperoleh masukan dari dosen pembimbing lapangan dan juga guru
pamong, kekurangan tersebut mulai saya perbaiki demi kemajuan proses pembelajaran
selanjutnya, yang tidak hanya tugas seorang guru menyampaikan pelajaran saja, tetapi
juga membentuk karakter siswa menjadi pribadi yang unggul.
F. Saran
Untuk kedepannya diharapkan proses pembelajaran harus dilakukan sesuai
dengan perencanaa yang sudah tersusun di dalam RPP, dan menggunakan media belajar
yang lebih menarik serta metode pembelajaran yang dapat merangsang keaktifan belajar
siswa.

Anda mungkin juga menyukai