Anda di halaman 1dari 7

PERJANJIAN KERJASAMA

BRAND AMBASSADOR KAINNESIA

Perjanjian Kerjasama ( “Perjanjian” ) ini dibuat dan ditandatangani pada


tanggal Desember 2021 oleh dan antara PARA PIHAK di bawah ini:

1. Kainnesia, suatu perseroan komanditer yang didirikan menurut dan


berdasarkan hukum Indonesia,berkantor di Jalan Veteran No.83
Umbulharjo, kota Yogyakarta, DIY, dalam hal ini diwakili oleh NUR
SALAM, dalam jabatannya selaku Owner, selanjutnya disebut PIHAK
PERTAMA dan

2. Adele (Selaku Brand Ambassador ) Alamat: Kost putri Aqeela,


Tahunan, Umbulharjo, Kota Yogyakarta,DIY , jabatannya sebagai
Model/Influencer selanjutnya disebut PIHAK KEDUA.

Bahwa PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA telah sepakat dan setuju
untuk mengadakan perjanjian kerjasama untuk periklanan merek
dagang, yang dapat memberikan kesan dan / atau image yang tepat
untuk iklan PRODUK milik PIHAK PERTAMA. Dengan memposting segala
bentuk foto/video pihak kedua bersama produk Kainnesia.

Bahwa PIHAK PERTAMA menunjuk PIHAK KEDUA sebagai


MODEL/INFLUENCER produk PIHAK PERTAMA secara professional dan
bertanggung jawab selama kontrak kerja berlangsung.

PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA secara bersama – sama disebut


PARA PIHAK, dengan ini menerangkan hal – hal sebagai berikut :

Bahwa PIHAK PERTAMA dan PIHAK KEDUA telah menandatangani suatu


perjanjian kerjasama dimana PIHAK PERTAMA setuju menggunakan jasa
PIHAK KEDUA untuk iklan/postingan PRODUK milik PIHAK PERTAMA.

Bahwa berdasarkan hal – hal tersebut diatas PARA PIHAK sepakat untuk
menambah dan / atau mengubah ketentuan – ketentuan yang telah
diatur dalam perjanjian kerjasama sebelumnya, sesuai dengan
ketentuan – ketentuan yang diatur dalam pasal – pasal berikut :

PASAL 1 POKOK-POKOK PERJANJIAN

1. PIHAK KEDUA setuju menjalin kerja sama dalam bentuk promosi


media digital PIHAK PERTAMA untuk Produk Kain tenun etnik
dan sejenisnya (Blanket,tootbag, Masker, strapmasker,
backethat,outter,dsb) milik Kainnesia, untuk di iklan kan di Sosial
Media (Instagram) pribadi Adele dan tag ke @Kainnesia.

2. PIHAK KEDUA setuju bahwa PIHAK PERTAMA berhak


menggunakan hasil Foto PIHAK KEDUA untuk tujuan promosi
iklan/postingan diatas tanpa batasan waktu.

PASAL 2 JANGKA WAKTU

1. Perjanjian ini berlaku untuk jangka waktu 1 (satu) bulan terhitung


dari tanggal yang disepakati bersama untuk menandatangani
Perjanjian Kerjasama ini.

2. PIHAK KEDUA tidak akan menerima endorse atau merima tawaran


untuk kain tenun/etnik merk lain.

PASAL 3 HAK DAN KEWAJIBAN PIHAK PERTAMA


1. PIHAK PERTAMA berhak menggunakan hasil foto dari PIHAK
KEDUA tersebut selama dan setelah masa kontrak berlangsung.
(sesuai PASAL 1 ayat 2).
2. PIHAK PERTAMA wajib membayar seluruh nilai kontrak yang telah
disepakati oleh PARA PIHAK sebagaimana yang tercantum dalam
perjanjian ini.
3. PIHAK PERTAMA wajib memperlakukan PIHAK KEDUA secara
professional berdasarkan norma – norma dan etika yang berlaku.
4. PIHAK PERTAMA dapat memberikan fasilitas gratis berupa produk
tenun Kainnesia yang ditujukan untuk kepentingan promosi PIHAK
KEDUA

PASAL 4 HAK DAN KEWAJIBAN PIHAK KEDUA

1. PIHAK KEDUA setuju untuk jangka waktu 1 (Satu) Bulan yang di


sepakati bersama, bertindak sebagai Model/Influencer bagi
kepentingan periklanan dengan produk kain tenun dan sejenisnya
dengan kategori iklan produk milik PIHAK PERTAMA merk
“KAINNESIA”.
2. PIHAK KEDUA menjamin kepada PIHAK PERTAMA bahwa tidak
akan ada tuntutan dari PIHAK LAIN yang menggunakan image
Adele sebagai BA/Model/Influencer selama perjanjian ini berlaku.
PIHAK PERTAMA tidak bertanggung jawab Apabila terjadi
tuntutan dari PIHAK LAIN.
3. PIHAK KEDUA akan melakukan Posting Promosi Produk PIHAK
PERTAMA di akun Pribadi miliknya Adele sebagai berikut:
- FOTO post sebanyak 3 kali dalam waktu sebulan dengan tag
@Kainnesia.
- STORI Intagram sebanyak 1 kali perminggu (2 slide stori) dengan
tag @kainnesia maupun “tag link” shopee toko @kainnesia.
- Mengikuti Photoshoot sebanyak 1 kali sebulan dengan
penyesuaian jadwal PIHAK KEDUA dengan ketentuan teknis
foto oleh PIHAK PERTAMA (Produk,waktu foto, dan tempat)
- Membagikan detail Insight stori dan postingan Instagram
setelah 24 jam upload.

PASAL 5 HONORARIUM DAN CARA PEMBAYARAN

1. Sebagai kompensasi atas hal-hal tersebut di atas, PIHAK PERTAMA


akan membayarkan uang kepada PIHAK KEDUA sebesar Rp.
1.200.000 (Satu juta dua ratus). Pembayaran akan dilakukan pada
tanggal 24 januari 2022.

PASAL 6 BERAKHIRNYA PERJANJIAN

1. Perjanjian kerjasama ini tidak dapat diakhiri oleh salah satu pihak
kecuali PARA PIHAK SEPAKAT untuk mengakhiri perjanjian.

PASAL 7 FORCE MAJURE

1. Dalam hal terdapat suatu kejadian Force Majeure yang


mengakibatkan masing-masing pihak tidak dapat melaksanakan
hak dan kewajibannya, maka masing-masing pihak tidak akan
mengajukan tuntutan apapun.
2. Force Majeure adalah setiap dan semua kejadian yang telah terjadi
diluar kekuasaan dan kontrol PARA PIHAK tidak dapat dilakukan
upaya apapun, seperti misalnya : sakit dengan bukti keterangan
dokter, kecelakaan, banjir, gempa bumi badai, angin topan,
bencana alam, kebakaran, peledakan, peperangan dan/atau
sejenisnya baik diumumkan ataupun tidak, pemogokan massal,
huru-hara massal, kerusuhan, kekacauan umum, kerusakan,
kerusakan terhadap peralatan-peralatan atau sistem yang
dipergunakan, dan lain – lain, yang mempengaruhi pemenuhan
kewajiban PARA PIHAK, sebagaimana diatur dalam Perjanjian.
3. PARA PIHAK dengan ini sepakat untuk menangung masing-masing
kerugian yang dialami oleh masing-masing Pihak dalam perjanjian
ini akibat timbulnya Force Majeure tersebut.

PASAL 9 PENYELESAIAN SENGKETA

1. Dalam hal terjadinya perselisihan maka PIHAK PERTAMA dan


PIHAK KEDUA sepakat untuk menyelesaikan secara musyawarah
untuk mufakat.
PASAL 10 PENUTUP

Hal-hal yang belum diatur dalam Perjanjian, termasuk tetapi tidak


terbatas pada hal - hal mengenai perubahan - perubahannya dan /
atau penambahan-penambahannya akan dituangkan oleh PARA
PIHAK dalam suatu ADDENDUM tersendiri yang disepakati serta
ditandatangani oleh PARA PIHAK dan merupakan satu kesatuan dan
tidak terpisahkan dari Perjanjian.
Pada hari ini, …… tanggal ……. bulan Desember, tahun dua ribu dua puluh satu (….
Desember 2021) bertempat di Kota Yogyakarta, telah ditandatangani perjanjian kerjasama
Brand Ambassador antara:

Nama : Nur Salam


Alamat : Jl. Veteran No.83 Umbulharjo, Kota Yogyakarta, DIY

Bertindak atas nama Kainnesia, selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA

Nama : Adella Setiyani Putri


Alamat : Kost Putri Aqeela, Jln Bimosari, Rt 22/05 No. 439c. Gang Nakula, Kelurahan
Tahunan, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta , DIY

Bertindak atas nama pribadi, selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA

PIHAK PERTAMA adalah Kainnesia yang bermaksud untuk menjalin kerja sama BRAND
AMBASADOR produk kain tenun etnik dan sejenisnya kepada PIHAK KEDUA. PIHAK
KEDUA bertindak sebagai BA adalah :

1. Memberikan informasi mengenai suatu produk kainnesia secara menyeluruh pada


calon konsumen potensial/follower
2. Memperoleh dan menjangkau market baru dalam hal ini follower/konsumen.
3. Membantu meningkatkan penjualan dan kepercayaan dengan menggunakan produk
kainnesia kepada jaringan follower/konsumen
4. Membangun branding dan citra produk kainnesia di mata konsumen
5. Mempengaruhi asumsi dan perilaku konsumen atas suatu produk kainnesia.

Demikian Perjanjian ini dibuat pada tanggal sebagaimana tersebut di atas dalam
rangkap 2(dua) asli, masing-masing diberikan materi yang cukup, serta mempunyai
kekuatan hukum yang sama setelah ditandatangani oleh kedua belah pihak.

YOGYAKARTA, Desember 2021

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

NUR SALAM ADELLA SETIYANI PUTRI

Anda mungkin juga menyukai