Anda di halaman 1dari 3

I.

Pengantar
Masa depan Rumah Sakit bergantung dari sumber daya manusia ( SDM ). Suasana
kerja yang harmonis dan kenyamanan hubungan antar karyawan terbukti mempengaruhi
kinerja karyawan. Penting, bila Rumah Sakit melakukan kegiatan – kegiatan yang
berhubungan dengan membangun perilaku sosial karyawan. Perilaku sosial karyawan
perlu dibangun melalui rekreasi, hiburan, dan games, sebagai wahana untuk membangun
perilaku sosial karyawannya.
Selain itu sebagai wujud kepedulian terhadap karyawannya akan kebutuhan
hiburan / rekreasi yang mungkin sudah sangat sulit dilakukan sendiri oleh karyawan.
II. Maksud Dan Tujuan
1. Terjalinnya hubungan yang harmonis dan kenyamanan di lingkungan kerja.
2. Menjadi media untuk saling mengenal dan memahami antara karyawan.
3. Membangun semangat kebersamaan.
4. Menjadi media penyegaran di tengah-tengah kesibukan kerja.

III. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Adapun acara Tour / Family Gathering Karyawan RS Guntur Ruang Bedah akan
dilaksanakan pada :

Hari / Tanggal : Sabtu – Minggu


25 – 26 Desember 2021

Tempat / Tujuan : Wisata Pantai Pangandaran

IV. Peserta
Seluruh Anggota Kamar Bedah RS Guntur .yang berjumlah 25 orang.

V. Susunan Acara
Roundown acara Tour karyawan Kamar Bedah RS Guntur adalah sebagai berikut :

Waktu Kegiatan Tempat


HARI 1
07.00-08.00 Berangkat Tour Pom bensin cimaragas
12.00-13.00 Sampai Pangandaran Pangandaran
13.00-14.00 Check-in Homestay Pangandaran
14.00-16.00 Istirahat, solat,makan Homestay
16.00-18.00 Acara bebas Pangandaran
19.30-21.00 Makan malam Kampung Turis
21.00 Kembali ke Homestay-istirahat Homestay

HARI 2
07.00-08.00 Sarapan & Persiapan Tour Homestay
09.00-12.00 Acara Main Pangandaran
12.00-13.00 Istirahat, sholat, makan siang Homestay
14.00 Check out & persiapan pulang
VI. Susunan Panitia

Penanggung Jawab : Dr. Elananda. Sp. THT


Ketua Panitia : Dadang K
Wakil Ketua Panitia : Yosep DK
Sekretaris : Budiman
Bendahara : Nita Yusnita
Seksi Konsumsi : Dian R
Seksi Perlengkapan : Gani
Puji
Herdi
Seksi dokumentasi : Candra
Herman
Seksi P3K : Dian S

VII. Rencana Anggaran Biaya


Rencana anggaran biaya untuk penyelenggaraan Tour Karyawan tujuan Wisata Pantai
Pangandaran adalah sebagai berikut :

1 Biaya tiket masuk motor 23 @ 20.000 Rp. 460.000


2 Biaya tiket masuk mobil 2 @ 30.000 Rp. 60.000
3 Nasi Box untuk 25 peserta @ 30.000 x 3 Rp. 2.250.000
4 Snack untuk peserta 25 @ 10.000 Rp. 250.000
5 Sewa Homestay 1 rumah Rp. 1.000.000
6 Pengadaan Kaos / T-Shirt 25 @ 50.000 Rp. 1.250.000
7 Pengadaan P3K Rp. 100.000
8 Main Wahana Watersport 25@ 75.000 Rp. 1.875.000
Total Biaya Rp. 7.245.000

VIII. Sumber Dana


Adapun sumber dana dari kegiatan ini adalah sebagai berikut :
1. Swadaya dari karyawan 25 x Rp. 150.000 = Rp. 3750.000
2. Kekurangan dimohonkan bantuan dari Perusahaan dan dari sponsor / rekanan.

IX. Penutup
Demikian proposal Tour Karyawan ini dibuat sebagai bahan acuan dalam pelaksanaan
kegiatan, untuk itu kami membutuhkan bantuan fasilitas yang lebih baik, yang kami
percaya dapat membantu kelancaran dan terselenggaranya acara ini dengan lancer. Atas
kerjasamanya yang baik kami ucapkan banyak terima kasih. Semoga Allah SWT
senantiasa melimpahkna rahmat-Nya kepada kita semua. Amin.
PROPOSAL ACARA FAMILY GATHERING
“ KAMAR BEDAH RS GUNTUR “

Di susun oleh :

TEAM KAMAR BEDAH RS GUNTUR

RS GUNTUR 2021

Anda mungkin juga menyukai