Anda di halaman 1dari 8

Business Plan Scrunchie

Nama : Komang Nicky Artamevia Karyadewi


Nama Ton : Obligasi
No Absen : 59

Falkutas Ekonomi dan Bisnis Universitas Warmadewa Tahun Ajaran 2021/2022


BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kerajinan tangan merupakan ungkapan untuk suatu karya atau hasil dari proses pembuatan
melalui hasil tangan manusia itu sendiri. Pada dasarnya, kerajinan tangan memiliki dua fungsi
yaitu fungsi pakai dan fungsi hias. kerajinan fungsi hias adalah kerajinan yang hanya
mengutamakan nilai estetika sebagai tambahan agar lebih menarik. Kerajinan tangan memiliki
fungsi pakai, yang berarti karya tersebut memiliki nilai guna dalam kehidupan manusia. Nilai
guna tersebut dapat berupa karya digunakan untuk membatu melakukan aktivitas sehari-hari,
karya digunakan untuk menunjang suatu kegiatan, sebagai sandang, sebagai mainan, maupun
sebagai kelengkapan dalam ritual kebudayaan maupun ritual keagamaan. Prinsip kerajinan
tangan

Kerajinan tangan bisa dibuat oleh seluruh kalangan dan tidak dibatasi berkarya juga. Kerajinan
tangan in sangat berguna untuk mengembangkan kreativitas dan ide menarik dari manusia.
Kerajinan tangan sangat banyak jenisnya mulai dari menjahit,membuat origami, membuat gelang
, dan lain sebagainya. Kerajinan tangan ini sangat menarik jika kitab isa kembangkan dengan
alur yang modern saat ini.

1.2 Tujuan Usaha


 Melakukan kegiatan usaha
 Mengembangkan semangat berkarya dan kreativitas dikalangan anak muda.
 Menambah pengalaman di dunia kewirausahaan
 Menghasilkan keuntungan untuk diri sendiri
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 Deskripsi Usaha

Scrunchie (atau ikat rambut ) adalah kain tertutup elastis  yang digunakan untuk mengikat
rambut. Scrunchie bisa mengikat jenis rambut dari pendek dan rambut panjang. Scrunchie
memiliki beberapa bentuk dan tersedia dalam berbagai warna, kain, dan desain.  Meskipun
scrunchie paling sering digunakan di rambut, Tetapi karna trend masa kini, scrunchies ini bisa
kita gunakan sebagai ikat pinggang dan juga dapat dikenakan di pergelangan tangan sebagai
aksesori untuk menyempurnakan gaya berpakaian.

2.2 Analisa Produk

Kain adalah bahan utama dari segala barang yang kita sering gunakan, kain digunakan untuk
membuat pakaian untuk alat-alat kebersihan dan lain sebagainya. Saat ini banyak kalangan
masyarakat yang mengembangkan ide usaha dari bahan kain ini.

a. Nama produk
Produk berbahan dasar kain yang saya akan buat yaitu scrunchie. Scrunchie atau kita
kenal ikat rambut adalah barang yang biasa kita gunakan untuk mengikat rambut
b. Jenis produk
Jenis produk scrunchie yang paling banyak dicari adalah yang memiliki motif unik serta
warna yang bagus dan cantik. Scrunchie sangat di gemari oleh remaja putri karna
memiliki desain yang bagus untuk dipakai menyempurnakan gaya berpakaian.
c. Keunggulan produk
Keunggulan produk ini pastinya produk satu ini sangat berfungsi untuk membantu bagi
yang memiliki rambut Panjang atau yang harus mengikat rambut agar terlihat rapi.
Keunggulan scrunchie terdapat pada desain kain yang elegan dan warna yang bagus
membuat tampilan yang memakai menjadi lebih fashionista.
2.3 Rencana Pemasaran

Usaha scrunchie ini dirintis bertujuan untuk menambah pengalaman kerja di dalam dunia
bisnis bagi kalangan muda maupun kalangan tua. Demi mewujudkan kesuksesan usaha ini
pastinya akan dikembangkan dengan baik dengan pemasaran yang baik.

a. Target Konsumen
Sasaran konsumen sangatlah penting dalam suatu usaha. Target konsumen saya tertuju
pada seluruh kalangan masyarakat khususnya kaum perempuan yang memilik rambut
Panjang. Kami juga memikirkan kualitas barang agar tahan lama dan kuat jika dipakai
mengikat rambut yang tebal.
b. Pesaing
Pesaing merupakan hal yang sangat wajar dan pasti ada di bidang usaha , jika konsumen
menemukan harga yang lebih murah dapat menyebabkan berkurangnya minat pembeli.
Penting nya model yang unik dari scrunchie ini bisa menjadi alternatif untuk
membedakan toko kami agar memiliki khas tersendiri
c. Wilayah Pemasaran
Wilayah pemasaran usaha yaitu di wilayah tempat tinggal,lingkungan kampus, social
media dan juga dijual melalui e-commerce agar banyak yang menjangkau.

2.4 Rencana Operasional dan Produksi

Adapun rencana produksi yang akan dijalankan sebagai berikut :

a. Proses Produksi
Proses produksi di awali dengan menyiapkan bahan dasar lalu mulai mengolah bahan
dasar tersebut menjadi barang yang memiliki fungsi dan kegunaan, lalu menambah hiasan
kecil agar terlihat lebih menarik dan cantik
b. Lokasi Produksi
Tempat memproduksi bisnis ini ialah bertempat dirumah atau home industri.
c. Kapasitas Produksi selama 4 bulan
Kapasitas Produksi selama 4 bulan kurang lebih bisa menghasilkan 400-500 biji
d. Target Produksi selama 4 bulan
Target Produksi selama 4 bulan yaitu 450 biji

2.5 Rencana Manajemen


Menyusun strategi agar usaha menjadi stabil serta memunculkan ide-ide kreatif
a. Struktur Organisasi

PEMILIK USAHA

BAGIAN PRODUKSI BAGIAN PEMASARAN

b. Tenaga Kerja
Tenaga kerja dikriteriakan yang memiliki ketelitian yang khusus serta keahlian dibidang
kerajinan, dan juga memiliki ide-ide kreatif karena bisnis tidak hanya berdasarkan kerja
keras melainkan harus adanya ide-ide yang digunakan untuk mengembangkan suatu
bisnis

2.6 Analisis Keuangan


a. Sumber Keuangan
Modal awal adalah hal utama untuk memulai suatu bisnis/usaha yang akan dijalankan,
bagi wirausahawan yang baru menjalankan bisnis sangat penting untuk menghitung
modal awal. Modal awal untuk memulai bisnis ini saya menggunakan modal dari
tabungan saya sendiri.
Adapun rencana modal awal yang saya buat untuk membuat scrunchie adalah sebagai
berikut :

No Nama Barang Jumlah Harga satuan Harga total


1. Kain Satin 10Meter Rp. 20.000 Rp. 200.000
2. Karet Rambut 100 pcs Rp. 500 Rp. 50.000
3. Gunting Kain 1 pcs Rp. 13.000 Rp. 13.000
4. Lem tembak 1 pcs Rp. 17.000 Rp. 17.000
Total Modal Rp. 280.000

Jadi Total modal awal pembuatan scrunchie ini yang menghasilkan 100pcs adalah Rp.
280.000

b. Rencana Laba/Rugi
Adapun rencana adalah sebagai berikut
LAPORAN LABA RUGI
PERIODE 1 TAHUN

Pendapatan : 12.000.000
Biaya – biaya :
Gaji 4.200.000
Pemeliharaan 1.000.000
Modal 3.360.000
Total biaya 8.560.000

Laba/rugi 3.440.000
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Usaha Kerajinan tangan ini merupakan wujud kita untuk selalu mengembangkan ide – ide
kreativitas dan menumbuhkan rasa kecintaan terhadap produk local. Usaha ini akan bisa
berkembang dan akan berhasiil jika tekun dan sabar menjalaninya . Usaha ini juga akan
merkembang jika dijalankan oleh orang-orang yang mempunyai kualitas dan kreativitas tinggi
dalam menjalankan pekerjaanya

3.2 Harapan Bisnis Plan


Harapan untuk bisnis plan adalalah dapat mempersiapkan bisnis yang akan dirintis untuk
mencapai kelancaran dalam memulai sesuatu bisni dan juga membantu menata perekonomian
agar bisa lebih rapi dalam menjalan kan bisnis. Semoga bisnis plan ini menjadi hal penting yang
selalu dilakukan sebelum merintis suatu usaha.

Anda mungkin juga menyukai