Anda di halaman 1dari 2

Definisi

Range of Motion (ROM) merupakan latihan yang dilakukan untuk mempertahankan


atau memperbaiki tingkat kesempurnaan kemampuan menggerakan persendian secara
normal dan lengkap untuk meningkatkan massa otot dan tonus otot (Potter & Perry,
2005 dalam Nopitasari, 2017).
Tujuan ROM untuk pasien di ICU :
1. Mempertahankan tingkat fungsi yang ada dan mobilitas ekstermitas yang sakit
atau mengalami masalah.
2. Mencegah kontraktur dan pemendekan struktur musculoskeletal karena
minimnya gerak.
3. Mencegah komplikasi vaskular akibat imobilitas.
4. Meningkatkan kenyamanan.
5. Mempertahankan atau memelihara kekuatan otot.
6. Memperlancar sirkulsi darah.
Manfaat Range Of Motion (ROM)
a. Memperbaiki tonus otot.
b. Meningkatkan mobilisasi sendi.
c. Memperbaiki toleransi otot untuk latihan.
d. Meningkatkan massa otot.
e. Mengurangi kehilangan tulang.

INDIKASI DAN KONTRAINDIKASI


Indikasi latihan rentang gerak pasif:
1. Pasien semikoma atau tidak sadar
2. Pasien dengan keterbatasan mobilisasi tidak mampu melakukan beberapa atau
semua latihan rentang gerak dengan mandiri
3. Pasien dengan tirah baring total dan yang mengalami kelemahan otot atau
paralisis ekstremitas total
4. Pasien tidak mempunyai komplikasi penyakit lain (penyakit pada sistem
pernapasan, dan penyakit jantung)

Kontraindikasi latihan rentang gerak pasif:


1. Adanya trombus/emboli pada pembuluh darah
2. Kelainan sendi atau tulang
3. Klien fase mobilisasi karena kasus penyakit (jantung).
4. Trauma baru dengan kemungkinan ada fraktur yang tersembunyi atau luka
dalam

Anda mungkin juga menyukai