Anda di halaman 1dari 2

Perbedaan Hobi dengan Passion 

Passion merupakan aktivitas yang Anda sukai, biasanya


ketika melakukan aktivitas tersebut Anda akan merasa
fokus serta antusias.
Namun selain memberikan rasa bahagia serta antusiasme tersebut passion merupakan hal
yang bermanfaat untuk orang lain serta memberikan dampak untuk orang lain. Contohnya
penulis menyebutkan bahwa aktivitas yang berkaitan dengan otomotif dapat menjadi
passion Anda, melalui kegiatan tersebut Anda dapat memberikan informasi kepada orang
awam yang tidak memiliki pengetahuan mengenai otomotif apabila mobilnya rusak, butuh
perawatan lebih maupun rekomendasi mengenai otomotif.

Kegiatan menyukai otomotif tersebut memiliki dampak serta bermanfaat untuk orang lain,
sehingga dapat dikatakan sebagai sebuah passion. Lain halnya dengan hobi.

Hobi merupakan aktivitas yang Anda gemari, namun


tidak selalu memiliki dampak serta memberikan manfaat
bagi orang lain.
Contohnya Anda memiliki hobi bernyanyi, namun bernyanyi tidak selalu menjadi passion
Anda.

Hobi Anda lakukan untuk mengisi waktu luang tanpa memerhatikan teknik maupun
mempelajari hal yang mendalam mengenai aktivitas tersebut. Sedangkan passion, Anda
akan berusaha untuk mempelajari teknik serta nilai lain mengenai passion Anda lebih
paham.

Walaupun berbeda, passion dapat Anda temukan melalui hobi yang kemudian Anda tertarik
untuk mempelajari hobi tersebut lebih dalam, sehingga semakin lama menjadi passion
Anda. Namun Anda tidak perlu memaksakan apabila hobi Anda bukanlah passion Anda.

Passion terbentuk secara perlahan, sehingga Anda tidak perlu terburu untuk menemukan
passion. Apabila Anda bingung bagaimana cara menemukan passion Anda, Anda dapat
mengikuti tips dari kami. Simak penjelasan berikut ini.
Agar dapat membuat kegiatan yang sekadar hobi dikonversi menjadi profesi atau bisnis,
Grameds dapat membaca buku My Passion, My Business yang dapat memberikan tips
untuk memulai, mengembangkan, dan menghasilkan.

Anda mungkin juga menyukai