Anda di halaman 1dari 1

OBSERVASI TERSTRUKTUR (SISTEMATIK)

Yaitu obsevasi dimana terdapat kerangka yang memuat faktor-faktor dan ciri-ciri khusus dari
setiap faktor yang diamati.

Ex : menekankan pada segi frekuensi dan interval waktu tertentu (misalnya setiap 10 menit).

Dalam observasi terstruktur isi dan luasnya observasi lebih terbatas yang disesuaikan dengan
tujuan observasi biasanya telah dirumuskan pada awal penyusunan rancangan observasi, respon
dan peristiwa yang diamati dapat dicatat secara lebih teliti, dan mungkin dikuantifikasikan.

Observasi tersruktur, yaitu observasi di mana faktor-faktor yang diamati sudah terdaftar secara
sistematis dan sudah diatur menurut katagorinya. Observasi ini merupakan observasi yang telah
dirancang secara sistematis, tentang apa yang akan diamati, kapan dan dimana tempatnya. Jadi
observasi terstruktur dilakukan apabila peneliti telah tahu apa yang diamati. Dalam melakukan
pengamatan peneliti menggunakan instrumen penelitian yang telah teruji validitas dan
reabilitasnya. Pedoman wawancara terstruktur atau angket tertutup dapat juga digunakan sebagai
pedoman untuk melakukan observasi.( Sugiyono,2014:205)

Berbeda dengan observasi partisipan, maka dalam observasi terstruktur ini pengamat berada
diluar kelompok. Dengan demikian maka pengamat tidak dibingungkan oleh situasi yang
melingkungi dirinya (Arikunto, 2002: 30). Observasi sistematik merupakan bagian dari
instrument evaluasi non tes yang menggunakan table/daftar yang akan dinilai.

ciri pokok observasi ini adalah adanya kerangka yang memuat faktor-faktor yang telah diatur
kategorisasinya lebih dahulu, dan ciri-ciri khusus dari tiap-tiap faktor dalam kategori itu, kadang-
kadang observasi terstruktur menggunakan beberapa macam alat pencatat mekanis (mechanical
recording device) seperti film, kamera, tape recorder. Keuntungannya adalah kita dapat
memutarnya kembali setiap waktu jika diperlukan sehingga dapat dianalisis lebih lanjut,
kelemahannya antara lain membutuhkan biaya yang besar dan tenaga yang professional (Arifin,
2012: 155). Observasi ini sangat luas penggunaannya, bisa melibatkan masyarakat dan orang tua.

Anda mungkin juga menyukai