Anda di halaman 1dari 8

Nomor : 03/ PPUDLH/ YPIAHMB/ VII 2019

Lampiran :-
Perihal : PERMOHONAN BANTUAN DANA

Kepada Yth.
Bapak / Ibu Dermawan
Di
Tempat

Assalamualaikum Wr. Wb.

Segala puji syukur kita haturkan kepada Alloh SWT yang memberikan rahmat dan
taufiknya kepada kita semua. Sholawat salam semoga tercurah kepada junjungan kita nabi agung
Muhammad SAW dan semoga kita semua mendapatkan syafaatnya di dunia dan akhirat.
Kami Panitia Pengajian Akbar & Festival Hadrah Tradisional Se-Jawa Timur dalam
rangka Bersih Desa dan HUT RI ke-74, yang akan dilaksanakan pada :
Hari/ tanggal : Sabtu Minggu, 3 dan 4 Agustus 2019
Waktu : 19.30 WIB ( Ba’da Isya ) s/d Selesai
Tempat : Halaman Masjid Desa Krokeh Sawahan Madiun
Acara : 1. Festival Hadroh Al-Banjari Se-Jawa Timur
2. Pengajian Umum Oleh KH. SHOLIHIN YUSUF & CAMPUR SARI
PUTRO SANTRI dari SURABAYA
Sehubungan dengan hal tersebut, maka kami panitia Memohon Bantuan Dana demi
terselenggaranya acara tersebut, adapun kebutuhan dana dimaksud terlampir.
Demikian Surat permohonan ini kami buat, dan kami ucapkan banyak terima kasih atas
kerjasama dan bantuannya.

Wassalamualaikum Wr. Wb.


Krokeh, 01 Juli 2019
Panitia Pelaksana
Pengajian Umum dan Lomba Hadrah
Yayasan Pendidikan Islam al Hidayah Masjid Baiturrahman

Ketua Takmir Masjid Baiturrahman Ketua Panitia

SUPRIYADI NANANG ANWAR M, S.Pd.I

Mengetahui,

KEpala Desa Krokeh

SARWONO
A. LATAR BELAKANG
Kebudayaan adalah hasil karya cipta manusia. Kegiatan dalam masyarakat yang
berkembang menjadi pola kehidupan dan menjadi ciri khas dari masyarakat disebut juga
kebudayaan. Dari pola kehidupan tersebut dihasilkan suatu karya yang sangat indah disebut seni.
Seni dan budaya berkembang seiring dengan waktu. Pada zaman dulu, setiap suku bangsa
mempunyai adat dan istiadat yang mereka junjung tinggi. Adat istiadat merupakan warisan dari
nenek moyang yang masih dipelihara sampai sekarang dan dikenal sebagai budaya tradisional.
Indonesia adalah bangsa besar yang terkenal dengan keanekaragaman seni dan budayanya.
Kekayaan khazanah seni dan budaya tersebut berasal dari Sabang (ujung Barat) hingga Merauke
(ujung Timur) yang memiliki nilai-nilai sejarah dan telah memberikan corakkhas kebudayaan
Indonesia. Karya seni dan budaya tersebut telah tumbuh dan berkembang hampir di seluruh pelosok
wilayah di Indonesia.
Kesenian adalah suatu usaha untuk menciptaan bentuk-bentuk yang menyenangkan dan
seni itu dijalankan pula daripada estetika. Dalam Islam ada kesenian yang biasa disebut “Nasyid”
yang berisikan nyanyian-nyanyian keagamaan. Adapula yang disebut “Marhaban” yang berisi
pujian-pujian kepada Nabi Muhammad dan dinyanyikan dalam bahasa Arab.
Dalam istilah, Nasyid dinyanyikan dalam bentuk dakwah Islam yangperpaduannya
antara seni Arab dan Indonesia (melayu). Adapula yang disebut dengan seni Hadrah yang biasanya
dinyanyikan dalam bahasa Arab yang mengandung pujian kepada Nabi Muhammad dan para
Sahabat. Seni Hadrah bisa juga disebut dengan jenis nyanyian yang berasal dari dzikir dan
dinyanyikan dengan iringan sejenis alat bercorak rebana yang dimainkan dengan kompak.
Kini, jenis kesenian-kesenian di atas tidak hanya menjadi budaya Islam semata. Seni
Hadrah misalnya, kini telah menjadi bagian budaya bangsa Indonesia, karena mayoritas bangsa
Indonesia adalah umat Islam yang hingga saat ini masih kuat mempertahankan seni tersebut
sebagai asset seni budaya bangsa dan agama.
Bagi masyarakat pesantren, khususnya di Jawa Timur , seni hadrah sudah menjadi bagian
dari kegiatan masyarakat santri Pondok Pesantren yang tersebar di pelosok kota hingga desa-desa
terpencil.
Tanpa terbendung, seni hadrah sudah menjadi trend tersendiri di masyarakat. Fungsi seni
hadrah tidak hanya sekadar hiburan bagi masyarakat, tapi telah menjadi sarana berzikir kepada
Allah dengan lantunan-lantunan pujian kepada Sang Pencipta alam dan Rasul-Nya.
Tidak hanya itu, seni hadrah juga telah menjadi perekat hubungan (ukhuwah islamiyah)
antar kelompok masyarakat Islam. Tidak jarang, ratusan hingga ribuan orang berkumpul untuk
melantunkan shalawat dan kalimat thoyyibah dengan tujuan mempererat di antara
mereka.Walaupun demikian, di tengah arus perubahan dan pengaruh budaya barat yang menyerang
bangsa timur (termasuk Indonesia), tidak menutup kemungkinan, seni hadrah sebagai salah satu
budaya bangsa lambat-laun akan ditinggalkan masyarakat. Karena itu, perlu kiranya dilakukan
pelestarian oleh seluruh komponen bangsa, khususnya umat Islam.
Berdasarkan pemikiran di atas, kami Takmir Masjid Baiturrahman Yayasan Pendidikan
Islam Al –Hidayah Krokeh – Sawahan – Madiun bekerjasama dengan Pemerintah desa Krokeh
bermaksud menggelar acara “Pengajian Umum dan Lomba Hadrah Al -Banjari se Jawa
Timur”.Dalam rangka Memperingati HUT RI ke -74 dan Bersih Desa tahun 2019.
Acara tersebut adalah merupakan usaha mempertahankan seni Islami yang telah menjadi
bagian dari budaya bangsa Indonesia. Dan dengan acara tersebut diharapkan akan terbentuk
suasana sejuk dan damai di bawah kendali Ukhuwah Islamiyah.

B. LANDASAN
Landasan operasional kegiatan ini berlandaskan atas ketentuan-ketentuan pokok organisasi,yaitu:
- Islam Ahlusunnah Wal Jama’ah
- Musyawarah Pengurus Yayasan dan takmir Masjid
- Musyawarah Pengurus Yayasan,dan warga Masyarakat
- Musyawarah Takmir Masjid, Yayasan dan Pemerintah Desa

C. BENTUK KEGIATAN
Bentuk kegiatan ini berbentuk “Pengajian Umum oleh KH. SOLIHIN YUSUF DARI
SURABAYA dan Lomba antar Group Hadrah Al-Banjari se – Jawa Timur

D. TEMA KEGIATAN
Kegiatan ini mengambil tema .
“ Berkat Sholawat Krokeh Selamat”

E. TUJUAN KEGIATAN
Secara umum tujuan kegiatan ini adalah terwujudnya Visi dan Misi Islam dalam memperjuangkan
nilai-nilai ASWAJA secara Menyeluruh, yakni:
- Melestarikan kesenian Islam yang juga merupakan budaya bangsa.
- Memperkokoh ukhuwah Islamiyah antara group Hadrah di Wilayah Jawa Timur
- Merajut kebersamaan dalam keberagaman.

F. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN


Kegiatan ini akan dilaksanakan pada :
Hari / Tanggal : Sabtu, 03 Agustus 2019 s/d Ahad 04 Agustus 2019
Waktu : 08.00 WIB– Selesai
Tempat : Halaman Masjid Baiturrahman Desa Krokeh Sawahan Madiun

G. PELAKSANA KEGIATAN
Kegiatan ini dilaksanakan Takmir Masjid Baiturrohman Desa Krokeh dan Pemerintah Desa Krokeh
Sawahan Madiun yang dimotori oleh panitia pelaksana.Adapun susunan kepanitiaan terlampir.

H. MANUAL ACARA
Manual acara sebagaimana terlampir.

I. ESTIMASI DANA
Kegiatan ini diperkirakan menghabiskan biaya sebesar Rp.52.250.000 (lima puluh dua juta
dua ratus lima puluh ribu rupiah )Adapun perinciannya sebagaimana terlampir.

J. PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat dengan sebenar-benarnya sebagai deskripsi alur kegiatan.
Harapan kami kegiatan ini dapat berjalan dengan sukses sebagaimana target yang diharapkan.
Semoga ketulusan serta partisipasi semua pihak dapat menjadikan kontribusi yang positif untuk
jalannya kegiatan ini sebagai bentuk dan tanggung jawab sosial demi masa depan bangsa.

Wallahul muwaafiq Ila Aqwaamit Thorieq Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Sawahan, 20 juni 2019

Panitia Pelaksana
Pengajian Umum dan Lomba Hadrah
Yayasan Pendidikan Islam al Hidayah Masjid Baiturrahman

Ketua Takmir Masjid Baiturrahman Ketua Panitia

SUPRIYADI NANANG ANWAR M, S.Pd.I

Mengetahui,

Kepala Desa Krokeh

SARWONO
Lamp
iran 1
Susunan Panitia
Penanggung Jawab
1. Pemerintah Desa Krokeh
2. Takmir Masjid Baiturrahman
3. Yayasan Pendidikan Islam Al –Hidayah
Penasehat : Sarwono (Kepala Desa)
RZ Eko Purwanto (DPR)
Gunari (Moden)
Junaidi
Supriyadi
Ketua Panitia : Nanang Anwar Mahfudin
Wk. Ketua : Agus Maryanto
Sekretaris : Reza Andi K
Wk. Sekretaris : Anriza Hudha Bramastya
Bendahara : Marhanita Naa’imatul U
Wk. Bendahara : Suyono Udik

Devisi – devisi
Acara : Perlengkapan : Pubdekdok :

 Deky ( Koor )  Karjan ( koor )  R Fahrudin ( Koor)


 Hartoyo  Karjo  Andri
 Sholikin  Taqim  Deky
 Hengki  Sarijan  Ibnu Malik
 Sumadi

Kesekertariatan : Keamanan : Konsumsi :

 Isna Ummul M (koor)  Polsek Sawahan  Endah ( Koor )


 Santoso  Koramil Sawahan  Tuminem
 Gunarto  Karang Taruna  Setyowati Panti R
 Ida  Banser sawahan  Ibu Muslimat

Humas : Penggali Dana Penerima Tamu


 Didik Wahyu W (koor)  Sairi ( Koor )  Kepala Desa
 Suyono  Khoirudzat  Takmir Masjid
 Said  Suyono udik  Ibu Muslimat
 Dirun  Mardi
 Sherly Parkir
Pengatur Jalan  Enggar  Manan
 Kasun  Firman  Manto
 Linmas  Taqim
Lampiran 2
Schedule Time

Hari Waktu Acara Keterangan/PJ


Tgl
Sabtu 03 Agustus Cheking Akhir & Herregestrasi Peserta Sie.
Sabtu s/d Ahad 03 s/d 04 Agustus 2019

08.00-08.30 Kesekretariatan
08.00-08.15 Briving/Pra Acara Sie Acara
 Opening Ceremony
 Pembukaan
 Pembacaan Ayat Al-Quran
 Sambutan-Sambutan:
08.15-09.00 Sie. Acara
 Ketua Panitia
 KepalaDesa
(Sekaligus Membuka Acara)
 Penutup/Do’a
09.30-selesai Pelaksanaan Festival Hadrah Al-Banjari Sie. Acara
Ahad, 04 Agustus Penyerahan Hadiah Panitia
19.30 – 20.00
Ceremonial Pengajian Umum dan Sie. Acara
20.30 – 21.00
Sambutan Bupati Madiun
21.00 - 11.00 Pengajian Umum Sie. Acara
Lamp
iran 3
Estimasi Dana

No. Pengajian Jumlah


01. Bisyaroh Mubaligh Rp. 5.000.000
02. Bisyaroh Campur Sari Rp. 6.000.000
03. Sewa Sound Sistem Rp. 4.000.000
04. Sewa Terop Panggung Rp. 3.000.000
05. Publikasi Rp. 2.000.000
06. Dokumentasi Rp. 3.000.000
07. Dekorasi Rp. 2.000.000
08. Sekretariat Rp. 1.000.000
09. Konsumsi Rp. 5.000.000
10. Kemananan Rp. 1.000.000
11.
Sub Total Rp. 32.000.000
Lomba Hadrah
01. Juri 3 Rp. 3.750.000
02. Piala 2 set Rp. 3.000.000
03. Hadiah Rp. 12.500.000
04. Lain lain Rp. 1.000.000
Sub Total Rp. 20.250.000

Total Rp. 52.250.000

Panitia Pelaksana
Pengajian Umum dan Lomba Hadrah
Yayasan Pendidikan Islam al Hidayah Masjid Baiturrahman

Ketua Takmir Masjid Baiturrahman Ketua Panitia

SUPRIYADI NANANG ANWAR M, S.Pd.I

Mengetahui,

Kepala Desa Krokeh

SARWONO
DAFTAR DONATUR

No. NAMA ALAMAT JUMLAH TTD


01.
02.

03.

04.

05.

06.

07.

08.

09.

10.

11.
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
23
23
24
25

Anda mungkin juga menyukai