Anda di halaman 1dari 3

Nama : Bayu Latifatul Alimah

Prodi : D3-Keperawatan, TK II/4

NIM :E.0105.20.010

Mata Kuliah : Keperawatan Keluarga

1. Struktur keluarga

- Matrilineal : keluarga sedarah dalam beberapa generasi dimana hubungan itu disusun melalui garis ibu.

- Struktur legalisasi : masing-masing anggota keluarga memiliki hak dalam mengutarakan pendapatnya.

- Struktur yang hangat dan terbuka

Menerima dan toleransi terhadap perbedaan dalam keluarga, menjunjung tinggi kejujuran,
keharmonisan dan kebenaran.

2. Tipe keluarga

Tipe keluarga tradisional, keluarga inti : suami, istri dan anak tinggal bersama.

3. Pola komunikasi

- Bersifat jujur dan terbuka

- Menyelesaikan masalah dengan cara mengutarakan pendapat dan diskusi dalam mencari solusi.

4. Struktur peran keluarga

- Tn. S sebagai kepala keluarga dan bertanggung jawab mencari nafkah

- Ny. S sebagai ibu rumah tangga sekaligus wanita karir

- An. B, An. D dan An. R berperan sebagai anak dalam anggota keluarga

5. Struktur penguatan keluarga


Informational power : pengaruh yang dilalui dengan persuasi, yang didasari oleh tawar menawar dan
kompromi.

6. Nilai-nilai keluarga yang di anut

Tidak ada nilai atau norma khusus yang dianut keluarga, sistem nilai yang dianut keluarga dipengaruhi
oleh agama dan budaya lingkungan sekitar.

7. Tahapan perkembangan keluarga

Keluarga saya berada di tahap 5 yaitu keluarga dengan usia remaja yang dimana anak usia 20 tahun dan
usia 10 tahun masih tinggal bersama ayah dan ibu dalam satu rumah

8. Fungsi Keluarga

(1) Fungsi Afektif

Hubungan antara keluarga baik, mendukung bila ada yang sakit langsung dibawa ke RS atau ke petugas
kesehatan terdekat.

(2) Fungsi Sosialisasi

Setiap hari keluarga berkumpul di rumah, hubungan dalam keluarga baik dan mentaati norma/aturan
yang baik.

(3) Fungsi Reproduksi

- Hubungan intim tetap berjalan namun tidak ada rencana untuk menambah keturunan karena 3 anak
sudah cukup.

(4) Fungsi Ekonomi

Keluarga mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan baik, pakaian dan biaya untuk berobat.

(5) Fungsi keperawatan keluarga :

1. Mengenal masalah kesehatan

- Keluarga mampu mengenal masalah pada kesehatan

2. Mengambi keputusan untuk tindakan keperawatan

- keluarga mampu mengambil keputusan yang tepat dalam keputusan untuk tindakan keperawatan

3. Memberikan perawatan bagi anggota keluarga


- keluarga mampu memberikan perawatan yang baik bagi anggota yang sakit

4. Memodifikasi lingkungan rumah yang memenuhi syarat kesehatan

- keluarga mampu memodifikasi lingkungan rumah yang memenuhi syarat kesehatan

5. Menggunakan fasilitas kesehatan

- keluarga dapat memanfaatkan fasilitas kesehatan dengan baik, baik didalam maupun diluar rumah.

Anda mungkin juga menyukai