Anda di halaman 1dari 7

JUNI 2022

PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN
SARANA USAHA PERIKANAN
PEMBUATAN KOLAM DAN OPTIMALISASI KOLAM

NAGARI TUJUAH KOTO TALAGO


No :
Lampiran :- Talago, 31 mei 2022
Perihal : Proposal Pembuatan Kolam Ikan
Dan Optimalisasi Kolam Ikan

Kepada
Yth, Kepala Dinas Perikanan
Kabupaten Limapuluh Kota
Di
Tempat

Dengan Hormat,
Bahwa dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memanfaatkan potensi sumberdaya alam
yang ada di Nagari Tujuah Koto Talago, dibutuhkan sarana dan prasarana yang memadai. Untuk itu dengan ini
kami ajukan konsep proposal Pembuatan kolam ikan Dan Revitalisasi kolam di Nagari Tujuah Koto Talago.
Sehubungan dengan itu, maka kami mengajukan permohonan bantuan pembuatan kolam ikan sehingga
permasalahan yang ada dapat teratasi. Dengan pertimbangan antara lain :
1. Mengurangi tingkat pengangguran di Nagari Tujuah Koto Talago
2. Membuka lapangan pekerjaan untuk penduduk sekitar;
3. Memanfaatkan dan mengelola lahan yang ada sehingga berdaya guna;
4. Memfasilitasi penduduk Nagari Tujuah Koto Talago agar bisa menunjukkan kreatifitas dan kredibilitas yang
mereka miliki;
5. Menjadikan Nagari Tujuah Koto Talago menjadi sebuah Nagari yang produktif dan mempunyai income
yang madiri dari hasil karya penduduk Nagari Tujuah Koto Talago itu sendiri.
Demikian permohonan kami, atas bantuan dan responsif Dinas Perikanan Kabupaten Limapuluh Kota kami
sampaikan terima kasih.

KELOMPOK TANI DAN TERNAK


“NAMA KELOMPOK”
Nagari Tujuah Koto Talago

Ketua Sekretaris

NAMA JELAS NAMA JELAS


Mengetahui :
WALI NAGARI TUJUAH KOTO TALAGO

YON HENDRI.SS

NAGARI TUJUAH KOTO TALAGO


Tembusan Yth :
1. Buptari Limapuluh Kota
2. Kepala Dinas Perikanan Kab.Limapuluh Kota
3. Camat Guguak
4. Wali Nagari Tujuah koto Talago
6. Arsip

PROPOSAL
KEGIATAN PADAT KARYA PRODUKTIF
USAHA PERIKANAN

BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Pada akhir abad ini, dunia usaha telah mejadi makin komersial. Para pengusaha berlomba untuk
menguasai pasar dengan menjual produk usahanya ke pasar. Tentu saja hal ini menimbulkan
berbagai masalah, tetapi juga sekaligus membuka kesempatan baru dalam menjalankan usaha.
Untuk tetap dapat bersaing, perlu kiranya kita memanfaatkan sarana dan informasi yang tersedia.
Nagari Tujuah Koto Talago merupakan desa dengan luas wilayah 2100 Ha yang terdiri dari lahan
sawah, lahan kering dan lahan pekarangan, 50% dari luas lahan yang ada merupakan lahan
pertanian terutama tanaman padi. Nagari Tujuah Koto Talago merupakan bagian dari kecamatan
Guguak dengan kondisi yang cukup strategis dengan jarak tempuh ke pusat keramaian kota
Payakumbuh sekitar 18 km dan jarak ke Kantor Kecamatan Guguak sekitar 1 km dari kantor Wali
Nagari Tujuah Koto Talago.
Nagari Tujuah Koto Talago adalah desa dengan luas pertanian hampir 50% dari luas Nagari,
dengan kondisi air yang cukup memadai karena letak geografis Nagari Tujuah Koto Talago terletak
pada ketinggian 600 meter dpi dengan suhu rata – rata 25o sampai 31o C. Lahan kerja yang ada di
Nagari Tujuah Koto Talago hanya pertanian dan perkebunan, selebihnya penduduk bekerja
sebagai tenaga kerja buruh harian lepas dan swasta, namun saat ini sektor pertanian banyak
mengalami kegagalan dikarenakan modal dan hama . Dampak yang ada adalah penduduk Nagari
Tujuah Koto Talago banyak yang beralih profesi sebagai buruh dan bekerja serabutan.
Prospek yang dianggap cerah dan berdaya guna di Nagari Tujuah Koto Talago adalah bidang
perikanan, selain letak geografis yang ada sangat menunjang daerah perairan yang sarat dengan
pertumbuhan untuk pakan, bidang perikanan ini juga dianggap lahan kerja yang produktif dengan
prospek pemasaran yang baik.

B. PERMASALAHAN
Dari data yang kami dapat, lebih dari 20% penduduk masa produktif atau kurang lebih 9.000 jiwa
penduduk Nagari Tujuah Koto Talago tergolong sebagai pengangguran tanpa pekerjaan dan
penghasilan. Permasalahan yang timbul sekarang adalah bagaimana memberdayakan
pengangguran yang potensial terhadap bidang Perikanan dapat berdaya guna
seperti yang diharapkan dan menjadi lapangan pekerjaan supaya mereka dapat
menyalurkan daya produktifitas dan karya mereka sendiri sehingga sedikitnya dapat
mengurangi tingkat pengangguran dan taraf kemiskinan yang ada.
Akan tetapi dalam kenyataannya hal ini tidak akan semudah apa yang dibayangkan,
untuk mewujudkan apa diharapkan perlu adanya wadah penunjang yang terorganisir
secara matang dan terarah sehingga tercipta lapangan pekerjaan untuk penduduk
dalam jangka waktu yang cukup lama dan berkesinambungan namun tidak terlepas dari
pemanfaatan sumber daya yang ada.

C. MAKSUD DAN TUJUAN

1. Maksud

“Meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dan memberi pasilitas pelayanan


lapangan pekerjaan kepada masyarakat melalui Program Kegiatan Padat Karya Produktif
Usaha Perikanan

2. Tujuan

Tujuan yang ingin dicapai adalah sebagai berikut :


a. Mengurangi tingkat pengangguran di Nagari Tujuah Koto Talago
b. Membuka lapangan pekerjaan untuk penduduk sekitar
c. Memanfaatkan dan mengelola lahan yang ada sehingga berdaya guna
d. Memfasilitasi penduduk Nagari Tujuah Koto Talago agar bisa menunjukan kreatifitas
dan kredibilitas yang mereka miliki;
e. Menjadikan Nagari Tujuah Koto Talago menjadi sebuah desa yang produktif dan
mempunyai incoms yang mandiri dari hasil karya penduduk Nagari Tujuah Koto Talago
itu sendiri.

D. SASARAN

Sasaran utama dari program kegiatan padat karya ini adalah penduduk Nagari Tujuah
Koto Talago dengan kategori masa produktif yang tidak memiliki penghasilan tetap atau
bahkan tidak mempunyai pekerjaan sama sekali supaya biasa memanfaatkan lahan yang
tersedia.
BAB II
RENCANA KEGIATAN

A. TAHAP KEGIATAN
 Persiapan
Dalam kegiatan padat karya produktif ini, kami mulai dari persiapan
pengadaan lahan untuk kegiatan. Dalam hal ini kami atas nama Wali Nagari
Tujuah Koto Talago akan meninjau ulang daerah mana yang sekiranya
potensial untuk pelaksanaan kegiatan, sehingga pada saat pelaksanaan nanti
semua berjalan sebagaimana yang diharapkan bersama.
 Pelaksanaan
Untuk pelaksanaan kegiatan, kami akan koordinasi langsung dengan Dinas
Perikanan untuk melihat dan meninjau ulang lahan yg cocok untuk usaha
perikanan. Sehingga pelaksanaan kegiatan mendapatkan mamfaat maksimal.

B. JENIS KEGIATAN
Tidak terlepas dari proposal yang diajukan, jenis kegiatan yang akan
dilaksanakan adalah program padat karya produktif (pembuatan kolam ikan
dan optimalisasi kolam) dengan tujuan menjaring masyarakat produktif untuk
bisa berkarya dan memberikan kreatifitas demi terwujudnya Nagari Tujuah
Koto Talago yang mandiri dan terlepas dari Jeratan pengangguran.
Dengan susunan kegiatan sebagai berikut :
1. Survey lokasi lahan bersama dengan dinas terkait
2. Pembersihan lahan yang akan dijadikan objek sasaran
3. Pelaksanaan Kegiatan

C. LOKASI KEGIATAN
Kegiatan ini berlokasi di Nagari Tujuah Koto Talago Kecamatan Guguak
Kabupaten Limapuluh Kota.

D. DATA ANGGOTA KELOMPOK


Data kelompok yang mengajukan bantuan usaha sejumlah 5 (lima) kelompok
sebagaimana data terlampir.
BAB III
PENUTUP

Dengan usulan rencana kegiatan Program Kegiatan Padat Karya Produktif Usaha
Perikanan Nagari Tujuah Koto Talago ini, yang di dukung oleh dana atau pun
material lainnya dari Dinas terkait kiranya dapat dijadikan bahan dalam
penentuan kebijakan dalam pelaksanaanya.

KELOMPOK TANI DAN TERNAK


“NAMA KELOMPOK”
Nagari Tujuah Koto Talago

Ketua Sekretaris

NAMA JELAS NAMA JELAS


Mengetahui :
WALI NAGARI TUJUAH KOTO TALAGO

YON HENDRI.SS
SUSUNAN KEPENGURUSAN

Ketua :
Sekretaris :
Bendahara :

Anggota kelompok
1.
2.
3.
4.
5.
6.
7.
8.
9.
10.

DATA ANGGOTA
“NAMA KELOMPOK”
Nagari Tujuah Koto Talago

Ketua Sekretaris

NAMA JELAS NAMA JELAS


Mengetahui :
WALI NAGARI TUJUAH KOTO TALAGO

YON HENDRI.SS

Anda mungkin juga menyukai