Anda di halaman 1dari 4

SURAT PERJANJIAN KESEPAKATAN KERJA WAKTU TERTENTU

No. Surat : 2374/X/OL-ADM/DIR/2021

1. The SMERU Research Institute, atau disingkat SMERU, bergerak di bidang penelitian yang
beralamat di Jl. Cikini Raya 10A, Jakarta Pusat, menunjuk Saudara Dedi Dermawan
(NIK : 3524092112930001), Jenis Kelamin Laki - Laki, tanggal lahir 21 December 1993, dengan
alamat Sekaran RT/ RW 02/02, Sekaran,Sekaran,Lamongan, Jawa Timur sebagai enumerator
pada studi “Manfaat Program KOMPAK dalam Penguatan Akuntabilitas Sosial di Tengah Pandemi
COVID-19” di Kabupaten Trenggalek Provinsi Jawa Timur
2. SMERU memerlukan jasa profesional selama 11 sebelas hari yang terdiri dari kegiatan pelatihan
enumerator dan pengumpulan data. Saudara berkewajiban mengikuti pelatihan enumerator
selama 3 (tiga) hari yang dilaksanakan pada 19—21 Oktober 2021. Dua hari pertama pada
pelatihan enumerator dilakukan secara daring, sementara hari terakhir merupakan pelatihan
praktik yang dilaksanakan di desa studi. Sementara itu, kegiatan pengumpulan data akan
berlangsung 8 (delapan) hari pada 22-29 Oktober 2021. Kegiatan pelatihan dan pengumpulan
data dapat berlangsung pada hari libur atau akhir pekan dan hingga malam hari. Saudara tidak
diperkenankan meninggalkan rangkaian kegiatan pelatihan tanpa izin dari pihak SMERU.
3. SMERU memiliki kewenangan penuh untuk menentukan perlu atau tidaknya menunda,
memperpendek, membatalkan penugasan ini, atau memperpanjang masa kerja Saudara. SMERU
akan memberitahukan secepat mungkin kepada Saudara apabila ada perubahan.
4. Tugas utama Saudara sebagai enumerator adalah melakukan pencacahan kepada tiga kelompok
responden, yaitu pemerintah desa, anggota Badan Pemusyawaratan Desa (BPD), dan masyarakat
desa, di bawah supervisi langsung oleh koordinator lapangan (korlap).
5. Output yang menjadi tanggung jawab Saudara berupa output digital yang terdiri dari hasil entri
wawancara, rekaman suara persetujuan responden untuk diwawancara, rekaman wawancara
digital, dan foto responden. Batas akhir penyerahan output tersebut adalah di hari terakhir
kontrak kerja (Jumat, 29 Oktober 2021).
6. Selama pelatihan enumerator, SMERU akan memberikan/menyediakan:
a. Perdiem dan tunjangan kepada Saudara dengan rincian nominal sebagai berikut:
i. Perdiem (untuk makan dan minum) Rp 100.000,00 gross/malam
ii. Tunjangan komunikasi (telepon dan internet) Rp 60.000,00 gross/hari
b. Tunjangan transportasi pada pelatihan praktik di hari ketiga pelatihan enumerator sebesar
Rp 50.000,00 per malam
7. Selama kegiatan pengumpulan data, SMERU akan memberikan/menyediakan:
a. Biaya transportasi lokal dari rumah Saudara menuju desa studi secara aktual (satu kali
perjalanan). Besaran biaya yang akan ditanggung sesuai dengan yang tertera pada bukti
pembayaran yang sah. Saudara diminta menyerahkan bentuk digital dari bukti pembayaran
tersebut kepada SMERU.
b. Honorarium, perdiem, dan tunjangan dengan rincian nominal sebagai berikut:
i. Honorarium Rp 100.000,00 gross/responden
ii. Perdiem (untuk makan, minum, Rp 200.000,00 gross/malam
transportasi, laundry, obat-obatan, dan
keperluan pribadi lainnya)
iii. Tunjangan komunikasi (telepon dan Rp 60.000,00 gross/hari
internet)
c. Penggantian biaya penginapan secara aktual sesuai yang tertera pada bukti pembayaran
yang sah dengan nilai maksimal sebesar Rp 350.000,00 per malam. Saudara diminta
menyerahkan bentuk digital dari bukti pembayaran tersebut kepada SMERU. Pemilihan
lokasi penginapan harus atas persetujuan dari SMERU.
d. Penggantian biaya pembelian masker medis, hand sanitizer, dan semprotan disinfektan
dengan ketentuan minimal pembelian: 1 kotak (isi 50) masker medis, 1 hand sanitizer, 1
semprotan disinfektan, serta tisu basah dan kering. Penggantian biaya ini wajib disertai
dengan bukti pembayaran yang sah. Saudara diminta menyerahkan bentuk digital dari bukti
pembayaran tersebut kepada SMERU.
e. Penggantian biaya pemeriksaan pengujian COVID-19 berupa uji usap (swab) antigen atau
reverse transcription–polymerase chain reaction (RT-PCR). Untuk mendapatkan penggantian
biaya ini, Saudara wajib menyerahkan hasil pemeriksaan tersebut beserta bukti pembayaran
yang sah dalam bentuk digital. Ketentuan mengenai jumlah dan jadwal pengujian mengikuti
apa yang tertera di protokol kesehatan pengumpulan data SMERU yang akan disampaikan
saat pelatihan.
f. Asuransi perjalanan yang mencakup asuransi kematian dan kecelakaan kerja. Nilai manfaat
dan ketentuan pengajuan klaim akan dijelaskan saat pelatihan.
8. Keterangan lanjutan mengenai manfaat yang akan Saudara terima
a. Saudara harus menanggung beban pajak penghasilan yang dikenakan oleh Pemerintah,
sebesar 2,5% jika memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) atau 3% jika tidak memiliki
NPWP. Pajak penghasilan akan dibebankan atas komponen yang saudara terima pada poin
6 dan poin 7.b.
b. Pembayaran perdiem, tunjangan, dan penggantian biaya-biaya akan dibayarkan secara
berkala selama periode pengumpulan data yang jadwalnya akan disepakati bersama.
c. Pembayaran honor Saudara akan dilakukan paling lambat 2 minggu (atau 11 November
2021) setelah Saudara menyerahkan semua output kerja yang telah disetujui oleh SMERU.
9. Untuk menjaga kerahasiaan informasi, Saudara hanya diperkenankan membicarakan dan
menunjukkan informasi mengenai responden dan keluarganya kepada peneliti SMERU yang
bertanggung jawab selama pengumpulan data berlangsung. Dalam hal ini, Saudara juga tidak
diperkenankan membicarakan atau menunjukkan informasi mengenai responden dan
keluarganya kepada pihak lain, termasuk kepada sesama enumerator, menggunakan media apa
pun, walaupun kontrak telah berakhir.
10. Semua bahan yang dihasilkan atau diperoleh berdasarkan kontrak kerja ini (foto, tulisan, grafik,
film, rekaman, dan lain-lain) akan menjadi milik SMERU. Saudara tidak diperkenankan untuk
menggunakan dan/atau menyebarluaskan bahan-bahan ini. SMERU selanjutnya memegang hak
khusus untuk menerbitkan dan/atau menyebarluaskan bahan-bahan tersebut dalam berbagai

2
bahasa. Kewajiban ataupun hak ini akan terus berlanjut meskipun pelaksanaan kontrak sudah
berakhir.
11. Dalam melaksanakan tugas, Saudara wajib tunduk pada semua peraturan yang dikeluarkan oleh
SMERU termasuk Kode Etik Kebijakan Perlindungan Anak SMERU yang akan disampaikan ketika
pelatihan.
12. Selama masa kerja, Saudara tidak diperkenankan untuk melakukan tindakan asusila, tindakan
kriminal, mengkonsumsi minuman keras dan/atau NAPZA. Saudara juga berkewajiban untuk
menjaga hubungan baik dengan rekan kerja, responden dan keluarganya, serta menjaga nama
baik SMERU.
13. Dalam rangka upaya pencegahan penularan COVID-19 serta menjaga keamanan, kesehatan, dan
keselamatan baik staf SMERU, peneliti, maupun komunitas lokal, setiap pengumpulan data yang
dilakukan secara tatap muka terikat pada protokol kesehatan pengumpulan data yang telah
ditetapkan oleh SMERU. Dengan menandatangani kesepakatan kerja ini, Saudara telah
berkomitmen penuh untuk menaati protokol SMERU dan menyadari konsekuensi atas protokol
tersebut.
14. Salah satu hal yang akan dilakukan selama/setelah pengambilan data adalah isolasi mandiri.
Dengan menandatangani perjanjian kerja ini, Saudara menyanggupi untuk melakukan isolasi
mandiri di tempat yang memenuhi syarat untuk melakukan isolasi mandiri. SMERU tidak
berkewajiban untuk menyediakan tempat karantina/isolasi mandiri bagi Saudara.
15. Dengan menandatangani perjanjian ini, saudara telah menyadari betul adanya konsekuensi
terkait covid-19 yang mungkin timbul dari pekerjaan ini, seperti biaya pengobatan, biaya
transportasi, dll, sehingga saudara tidak akan menuntut SMERU atas konsekuensi tersebut.
16. Jika Saudara melanggar protokol pengumpulan data yang telah ditetapkan oleh SMERU, SMERU
berhak menerapkan sanksi pada Saudara sesuai yang tertera pada protokol, mulai dari teguran
hingga pemutusan hubungan kerja. Jika terjadi pemutusan hubungan kerja, SMERU hanya akan
membayarkan honor pengumpulan data yang telah dilakukan atau sesuai dengan hari kerja
efektif Saudara.
17. Jika Saudara memutuskan kontrak kerja ini secara sepihak tanpa mendapat persetujuan dari
SMERU, SMERU tidak berkewajiban untuk membayarkan honor pengumpulan data yang telah
dilakukan. Namun, Saudara berkewajiban untuk menyerahkan semua output yang dihasilkan dan
mengganti semua biaya yang telah SMERU keluarkan untuk saudara. Biaya yang wajib diganti
meliputi perdiem, tunjangan transportasi, tunjangan komunikasi, biaya penginapan, biaya
pengujian COVID-19, serta biaya pembelian masker medis, hand sanitizer, dan semprotan
disenfektan. Perhitungan biaya yang harus diganti akan dilakukan secara transparan.
18. Jika Saudara berhenti sebelum kontrak berakhir karena alasan Force Majeure dan mendapat
persetujuan dari Team SMERU maka honor akan diberikan pro rata berdasarkan pertimbangan
hari dan output yang dikumpulkan. Namun, Saudara berkewajiban untuk menyerahkan semua
output yang dihasilkan. Perhitungan honor pro rata akan dilakukan secara transparan.

3
19. Jika terjadi sengketa pada poin 17 dan 18, penyelesaian sengketa tersebut akan dilakukan secara
baik dan bersama-sama antara SMERU dan petugas penyusun daftar sampel.
20. Kami memerlukan kesepakatan Saudara dengan cara menandatangani surat ini dan
mengembalikannya kepada kami sebelum kegiatan pelatihan dimulai.

The SMERU Research Institute

Persetujuan : Widjajanti Isdijoso, M.Ec.St.


Disepakati : Dedi Dermawan Direktur
Tanggal :

Anda mungkin juga menyukai