Anda di halaman 1dari 11

0

1
2
Latar Belakang
Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Repubik Indonesia ke-76 dan Pencak
Silat resmi masuk dalam daftar Warisan Budaya Tak Benda UNESCO di Bogota, Kolombia
pada 12 Desember 2019, kami pengurus IPSI Jakarta Timur akan mengadakan Festival
Pencak Silat Seni Ke-2 secara virtual.

Pencak Silat dikenal sebagai seni beladiri warisan leluhur budaya bangsa Indonesia
yang mengandung 4 (empat) aspek utama yaitu pembinaan mental spiritual, kemahiran ilmu
beladiri, di sertai dengan gerak langkah yang indah (seni budaya pencak silat) dan aspek
olahraga yang mampu membuat jasmani menjadi sehat. Keseluruhan aspek tersebut menjadi
satu dalam diri seorang pesilat. Dalam perkembangannya Pencak Silat sudah tersebar di 5
(lima) benua dan lebih dari 40 (empat puluh) negara yang telah mempelajari Pencak Silat.

Agar seni budaya Pencak Silat berkembang bersamaan dengan Pencak Silat
Olahraga, kami dari Pengurus IPSI Jakarta Timur bidang seni budaya bermaksud untuk
menyelenggarakan Festival Pencak Silat Seni Jakarta Timur Ke-2 Nasional dengan tema :

“DENGAN SEMANGAT SUMPAH PEMUDA JADIKAN PENCAK SILAT MENJADI


KEPRIBADIAN BANGSA”.

Landasan Kegiatan
• Landasan LDIIL : Pancasila
• Landasan Konstitusional : UUD 1945
• Landasan Operasional :
• UU No.20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
• UU Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional.
• Peraturan Menteri Negara Pemuda dan Olahraga Nomor Kep-10/MENPORA/2005
tentang Organisasi dan tata kerja Kementerian Negara Pemuda dan Olahraga.
• UU No. 5 tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan.
• Program Kerja IPSI Jakarta Timur.

Nama Kegiatan
FESTIVAL PENCAK SILAT SENI
VIRTUAL JAKARTA TIMUR KE-2 NASIONAL

“DENGAN SEMANGAT SUMPAH PEMUDA JADIKAN PENCAK SILAT MENJADI


KEPRIBADIAN BANGSA”
.Peserta

3
• Peserta merupakan anggota/sanggar dan atau aliran Pencak Silat terpilih yang
mewakili, Perguruan/Aliran/Sanggar, PengKot/Kab IPSI se Indonesia dan diikuti oleh
SD, SLTP, SLTA/sederajat, dewasa atau mahasiswa di semua kategori lomba (Umum)
• Setiap Kontingen mengirimkan bebas peserta.

Tujuan Kegiatan
• Menggali dan melestarikan kekayaan Pencak Silat yang sarat dengan berbagi aspek
seni budaya yang dimiliki atau terkait dengan Pencak Silat.
• Sebagai promosi dan upaya untuk memasyarakatkan Seni Budaya Pencak Silat di
masyarakat umum dan Mancanegara terutama di kalangan pelajar.
• Menjadikan Aspek Seni Budaya Pencak Silat sebagai lahan pengembangan
kreatifitas, objek studi dan pengkajian ilmiah.
• Sebagai pentas untuk saling memperkaya pengetahuan dan pelestarian,
pengembangan gagasan, dan karya kreatif yang ditampilkan.
• Memberi penghargaan kepada Penampilan Pesilat Terbaik sebagai upaya
penggalian potensi di kalangan Pelajar dan Mahasiswa.

Sasaran
• Sekolah-sekolah yang mempunyai kegiatan baik ekskul atau mulok Seni Budaya
Pencak Silat.
• Perguruan/sanggar dan atau aliran Seni Budaya Pencak Silat yang belum atau sudah
bergabung kedalam IPSI.
• Memberi kesempatan mengikuti perlombaan untuk Pesilat-pesilat usia dini, remaja,
dewasa di event yang berskala Nasional.
• Meningkatkan prestasi Pesilat-pesilat pemula yang selanjutnya akan menjadi cikal
bakal atlet Daerah / Nasional / Internasional yang berkualitas.
• Menumbuhkan rasa cinta kepada Seni Budaya Pencak Silat yang merupakan seni
bela diri asli Indonesia sejak usia dini.

4
Waktu Pelaksanaan
Sabtu – Minggu, 30-31 Oktober 2021

Virtual via Youtube Streaming (Link Menyusul)

Teknik Pelaksanaan ( T M )
Sabtu, 9 Oktober 2021

Virtual via Zoom Meeting (ID & Passcode Menyusul)

Persyaratan Peserta
1. Peserta minimal tingkat SD
2. Mengisi data diri melalui Google Form dengan Link : https://bit.ly/FestivalSeniJaktim
3. Mengirim Pas Foto berpakaian Pencak Silat
4. Mengirim Akta Kelahiran atau KTP (Kartu Tanda Penduduk)
5. Festival berdasarkan kelompok usia
6. Kuota 400 Peserta (Akan ditutup jika kuota sudah terpenuhi)
7. Biaya Pendaftaran :

No Kategori Biaya
1 Perorangan Rp 150.000,-
2 Berpasangan Rp 200.000,-
3 Berkelompok Rp 300.000,-
4 Bercerita Rp 400.000,-

Biaya pendaftaran dapat di transfer melalui :


BANK BCA
No. Rekening 740183109
Atas Nama SITI HAWANI

Untuk mempermudah panitia dalam melakukan pengecekan, maka saat transfer ditambahkan angka
“1” dibelakang nominal yang akan di transfer.
Contoh :
Kategori Perorangan :
Biaya Pendaftaran Rp 150.000 maka yang di transfer adalah 150.001

Pendaftaran dibuka sejak diterimanya proposal & akan ditutup tanggal 3 Oktober 2021

5
Hadiah
A. Festival Pencak Silat
1. Medali untuk setiap peserta Perorangan dan Berpasangan
2. Piala Berkelompok dan Bercerita
3. E-Sertifikat untuk seluruh peserta

B. Juara Umum
1. Untuk Festival yang masuk dalam perhitungan juara umum dengan medali
emas, perak, perungu terbanyak
2. Trophy tetap :
• Piala Kemenpora Republik Indonesia
• Piala Kemendikbud Republik Indonesia
• Piala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Walikota Jakarta Timur
• Piala Ketua IPSI Jakarta Timur
• Piala Ketua Bidang Seni dan Budaya IPSI Jakarta Timur
• Juara Umum Keseluruhan
• Juara Umum Golongan Usia Dini
• Juara Umum Golongan Pra Remaja
• Juara Umum Golongan Remaja
• Juara Umum Golongan Dewasa

Pengiriman Piala dan Medali di tanggung peserta.

Tata Cara Pengambilan dan Pengiriman Video


1. Video dapat di ambil di luar maupun di dalam ruangan.
2. Pencahayaan baik dan tidak bias, bila di dalam ruangan gunakan penerangan yang
baik.
3. Posisi pesilat berada di tengah, seluruh rangkaian gerak masuk ke dalam tampilan
video dengan Kamera Statis (tidak di zoom in/out dan digerakan mengikuti peserta).
4. Menggunakan tripod.
5. Posisi Video Landscape (Horizontal).
6. Video dikirim tanpa di edit (diberi tulisan, animasi, musik dll)
7. Video dikirim melalui YouTube serta menyematkan link tersebut ke dalam laman
unggah video pada Google Form pendaftaran dengan link :
https://bit.ly/FestivalSeniJaktim
8. Format penamaan video di YouTube : nama event (spasi) kategori (spasi) tingkat
(spasi) nama peserta (spasi) kontingen
Contoh : Festival IPSI Jaktim Perorangan Usia Dini A Putra Ahmad SDN 01 Halim
9. Pengiriman Video Mulai tanggal 9 – 17 Oktober 2021

6
Kategori Yang Diperlombakan
1. Penampilan Perorangan
Penampilan seorang pesilat yang memperagakan kekayaan teknik jurus
Pencak Silat secara etis, efektif, estetis, dan kesatria dengan tangan kosong /
bersenjata dilengkapi dengan aksesoris dan diiringi musik / tanpa musik.

2. Penampilan Berpasangan
Penampilan 2 (dua) orang pesilat dari kubu yang sama yangsaling
berhadapan dengan memperagakan kekayaan teknik jurus serang bela dan dengan
tehnik kuncian secara etis, efektif, estetis, dan kesatria dengan tangan
kosong/bersenjata dilengkapi dengan aksesoris dan diiringi musik.

3. Penampilan Berkelompok
Penampilan minimal 3 (tiga) orang pesilat atau maksimal 5 (lima) orang pesilat
dari kubu yang sama dengan memperagakan kekayaan teknik jurus Pencak Silat
secara etis, efektif, estetis, dan kesatria. Masing-masing kubu berisi putri / putra /
putra putri dilengkapi dengan aksesoris dan diiringi musik. Dengan tangan kosong /
bersenjata.

4. Penampilan Berceritera
Tim pesilat yang akan tampil dalam tema ceritera disediakan waktu sekurang-
kurangnya 7 menit dan paling lama 10 menit. Penampilan kategori ini merupakan
gabungan dari semua golongan mulai dari usia dini sampai sesepuh dan hal ini
tergantung dari tokoh ceritera.

Toleransi waktu penampilan adalah 30 detik. Apabila waktu lebih dari batas
toleransi maka akan diberikan teguran oleh ketua penampilan dengan tanda
peringatan. Penampilan pencak silat dalam bentuk ceritera, yang diperagakan
minimal oleh 5 orang dan maksimal 15 orang dari kubu yang sama, memperagakan
kekayaan-kekayaan teknik jurus pencak silat, dengan tangan kosong atau bersenjata
disesuaikan dengan alur ceritera serta waktu yang telah ditetapkan, diiringi atau
tanpa musik. Pesilat diperkenankan untuk menampilkan :

• Ceritera Asli / Legenda


• Ceritera Saduran/Gubahan/Imajiner
• Ceritera Dokumenter
• Ceritera Sejarah

7
Waktu Penampilan
No Golongan Usia Perorangan Berpasangan Berkelompok Berceritera
1 Usia Dini A 8 – 10 Tahun 1 Menit 1 Menit 1,5 Menit
7 – 10
2 Usia Dini B 10 – 12 Tahun 1,5 Menit 1,5 Menit 2 Menit
Menit
3 Pra Remaja 12 – 14 Tahun 2 Menit 2 Menit 2 Menit
4 Remaja 14 – 17 Tahun 2 Menit 2 Menit 3 Menit
7 – 10
5 Dewasa 17 – 35 Tahun 3 Menit 3 Menit 4 Menit
Menit
6 Pembina 35 – 55 Tahun 1,5 Menit 1,5 Menit 2 Menit
7 Pendekar 55 tahun keatas 1 Menit 1 Menit 1,5 Menit -

Ketetapan dan Keserasian Teknik


Setiap penampilan dalam bentuk ceritera harus mengandung unsur pencak silat 75%
dan Faktor Pendukung 25% dari total penyajian sebagai seni bela diri yang utuh, baik
tangan kosong maupun bersenjata ini dalam garapan tampilan dapatdikaitkan dengan unsur
seni lainnya, seperti drama, tari, musik, upacara adat, dll.

Untuk mendukung penampilan, pesilat diperkenankan mengeluarkan suara/vocal atau


narasi yang tidak berlebihan. Juga diperkenankan untuk menggunakan properti dan bentuk
lainnya semata- mata untuk memperkuat suasana teaterikal.

Sebelum melaksanakan penampilan Pimpinan Tim, harus menyerahkan Sinopsis


kepada ketua penampilan.

Peraturan Perlombaan
Menggunakan peraturan Festival Pencak Silat Seni IPSI Tahun 2016.

8
Susunan Panitia
Pelindung : Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB) IPSI
Penasehat : Walikota Administrasi Kota Jakarta Timur
Penanggung Jawab : Porseda Risman, S.E., MBA.
Bambang Rianto, S.E.
Ketua Pelaksana : Karyoto
Sekretaris : Jery Christianto, S.T.
Mohamad Yahya, S.Kom.
Salwa Al Baiquni, S.Pd.
Bendahara : Siti Hawani
Sri Hayati, S.Si. Apt., M.M.
Kesekretariatan : Iis Suryati
Amin Wahyudi
Arif Apriana
- Bidang Acara dan Lomba : Sari Utari
Team IT : Hendra Abdul Hamid, S.T.
Rayhan Arif Wicaksono, S. H
Bidang Humas & Publikasi : Muhamad Yusup, M.M.
Krisbiyanto
Bidang Dana Usaha : Tofan Wahyudi, S. Sos., M.M
Bidang Konsumsi : Dian Repita Anggraini
Bidang Perlengkapan : Susanto
Teddy Setiadi
Bidang Teknik Festival
- Ketua Penampilan : Heru Alifah Haerudien, S.Pd.
- Dewan Pendekar : Drs. Syafruddin Syams, PUa.
Dodhy Irmal
- Dewan Juri : Suharti
Suratno

9
Penutup
Hal-hal lain yang belum tercakup dalam proposal yang disampaikan akan
disampaikan pada saat pertemuan teknik penyelenggaraan Festival Pencak Silat Seni Virtual
Jakarta Timur 2 tahun 2021.

Semoga proposal kegiatan ini dapat diterima oleh seluruh pihak yang terkait dan
mendapatkan dukungan yang positif, baik secara moral maupun materil, sehingga Festival
Pencak Silat Seni Virtual Jakarta Timur 2 tahun 2021. ini dapat terselenggara dengan baik.
Atas kerjasama dan dukungannya, kami ucapkan terima kasih.

Jakarta, 23 Juni 2021


Ketua Pelaksana, Sekretaris,

Karyoto Jery Christianto, S.T.

Menyetujui, Mengetahui,
Ketua IPSI Jakarta Timur Ketua Seni Budaya
IPSI Jakarta Timur

Porseda Risman, S.E., MBA. Bambang Rianto, S.E.

10

Anda mungkin juga menyukai