Anda di halaman 1dari 4

UNIVERSITAS INDRAPRASTA PGRI

(UNINDRA)
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN DAN PENGETAHUAN SOSIAL
SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS) GENAP
TAHUN AKADEMIK 2021/2022
Program Studi : Bimbingan dan Konseling
Mata Kuliah : Konseling Format Khusus
Hari/Tgl : Selasa, 12 Juli 2022
Waktu : Jawaban dikirim paling lambat 1 (satu) hari setelah
ujian dilaksanakan
SORE
Sifat Ujian : Dikerjakan di Rumah

Petunjuk Pengerjaan:
1. Baca dan cermati pertanyaan pada masing-masing soal.
2. Jawaban dari soal di tulis secara berurutan.
3. Kejujuran merupakan kunci kesuksesan, apabila Saudara kedapatan melakukan perbuatan
menyontek/bekerjasama/copy paste, dan isi jawaban ujian Saudara sama persis
dengan mahapeserta didik lainya, maka ujian Saudara dianggap Gagal.

SOAL

1. Perhatikan Gambar berikut:

Berdasarkan gambar diatas, Saudara diminta untuk menguraikan:


a. Layanan apa yang sesuai dengan alur gambar diatas ?
b. Uraikan berdasarkan BMB3 yang Saudara miliki bagaimana hubungan yang tercipta
antara Konselor, Konsulti (Konsultan) dengan Klien sesuai alur gambar diatas ke dalam
kalimat paragraf !
c. Berikan 1 contoh kasus (narasikan) dimana penanganannya menggunakan Layanan
yang sesuai dengan gambar diatas !
d. WPKNS seperti apa yang perlu dikembangkan oleh Konselor kepada Konsulti sesuai
dengan contoh kasus yang dipilih pada poin (c) ?

2. Perhatikan Kondisi berikut ini:


2.1 Q adalah anak tunggal, Ayah bekerja sebagai karyawan swasta dan Ibu adalah
pedagang. Keadaan ekonomi baik dan didapatkan informasi bahwa Q sejak awal belajar
di sekolah sering berseteru dengan teman sekelasnya. Q cenderung memakai alasan
membela diri, menunjukan sikap yang kurang baik, dalam berbicara seringkali kasar,
membuat teman di kelas merasa tidak nyaman. Dalam beberapa waktu ini diketahui
bahwa Q sedang berseteru dengan L & T yang merupakan teman di kelasnya, dimana
L & T tidak terima kalau Q menjelek-jelekan orang tua mereka.
2.2 Terdapat kondisi seorang siswa perempuan (RM) yang merupakan anak yatim
(Ayahnya sudah meninggal) dan memiliki seorang adik. Baru 1 tahun ini, Ayah RM
meninggal dunia, ibunya pun kini tidak bekerja setelah mengundurkan diri dari
pekerjaan yang lama. Sejak kecil, memang RM diperlakukan tidak baik oleh ibu nya,
kata-kata yang kasar selalu dilontarkan kepada RM. Selalu memperlakukan RM
layaknya seorang pembantu, selalu merendahkan kemampuan akademik RM dan tidak
pernah menghargai usaha RM. Hingga kini, ketika RM memiliki nilai yang baik di
kelasnya, ibunya tidak pernah mau tahu dan tidak peduli dengan prestasi yang diraih
oleh RM. Terlebih semenjak ayah RM meninggal dunia perlakuan Ibu RM semakin
menjadi-jadi kepada RM yang membuat RM merasa tidak berdaya dan bingung harus
bagaimana agar Ibunya mau menerima RM.

Berdasarkan kondisi diatas saudara diminta untuk:


a. Analisislah melalui BMB3, layanan apa yang dapat diberikan terhadap kondisi poin
(2.1) dan (2.2) sesuai dengan bahan ajar dan yang Saudara telah pelajari di dalam
konseling format khusus !
b. Uraikan mengapa Saudara memilih layanan tersebut sebagai bantuan terhadap poin (2.1)
dan (2.2) jelaskan berdasarkan landasan teori yang ada !

3. Di dalam sikap hubungan dalam konseling terdapat keyakinan Konselor terhadap kebaikan
dan kecendrungan positif manusia sehingga diupayakan tidak muncul sikap dan pandangan
negatif Konselor terhadap klien yang datang untuk meminta bantuan atas permasalahannya.
Berdasarkan pernyataan tersebut Saudara diminta untuk menguraikan:
a. Apa yang seharusnya dilakukan oleh Saudara, kelak sebagai Konselor agar sikap dan
pandangan negatif tidak sampai dimunculkan kepada klien?
b. Akibat seperti apa yang mungkin timbul pada diri klien apabila mendapatkan sikap dan
pandangan yang negatif dari konselor?
c. Bagaimana upaya Saudara yang saat ini masih bertugas dalam belajar sebagai
Mahasiswa di Prodi Bimbingan Konseling untuk dapat mengembangkan sikap positif
terhadap orang-orang di sekitar Saudara?

4. Melihat kondisi masyarakat yang terjadi saat ini banyak sekali dijumpai mengenai kasus
anak jalanan dimana mereka yang seharusnya juga mendapatkan perlindungan, pendidikan
dan pengajaran namun harus bekerja di jalan dengan berbagai faktor yang berbeda-beda
pada tiap anak, dan kebanyakan dari mereka menyampaikan kondisi dari keluarga yang
kurang mampu secara finansial sehingga mereka menggunakan tempat umum dan juga
jalanan untuk mencari nafkah. Berdasarkan kondisi tersebut menurut Saudara apakah
Layanan ADVO BK dapat diberikan kepada anak-anak tersebut, bila bisa dilaksanakan
bagaimana bentuk pelayanan ADVO yang akan Saudara lakukan, berikan argumentasi
Saudara !

5. Setiap pelaksanaan layanan bimbingan dan konseling menggunakan Rencana Pelaksanaan


Layanan Bimbingan dan Konseling (RPL BK) yang merupakan suatu perangkat yang
dibuat untuk menjadi acuan dalam pelaksanaan layanan BK di sekolah. Begitu pula 4
layanan yang terdapat di Konseling Format Khusus. Berdasarkan hal tersebut Saudara
diminta untuk membantu menyelesaikan 1 kasus permasalahan yang terjadi pada peserta
didik di lingkungan sekolah sesuai dengan layanan yang diberikan, dengan membuat RPL
BK secara lengkap.
Catatan:
a. Bagi Mahasiswa (Laki-laki) dengan NPM angka akhir Ganjil kerjakan RPL Layanan
Konsultasi
b. Bagi Mahasiswa (Laki-laki) dengan NPM angka akhir Genap kerjakan RPL Layanan
Mediasi
c. Bagi Mahasiswa (Perempuan) dengan NPM angka akhir Ganjil kerjakan RPL Layanan
Advokasi
d. Bagi Mahasiswa (Perempuan) dengan NPM angka akhir Genap kerjakan RPL Layanan
Penempatan & Penyaluran
e. Gunakan format RPL BK terlampir
f. Kasus Permasalahan Bebas (Ruang lingkup di Sekolah), di tentukan oleh Saudara
Sendiri.

Suatu hari, semua kerja kerasmu akan membuahkan hasil.


_Selamat Berproses _
*Lampiran

RENCANA PELAKSANAAN LAYANAN (RPL) BK


BIMBINGAN KONSELING
SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2021/2022

A. IDENTITAS
1. Sekolah/Instansi :
2. Bidang Bimbingan :
3. Jenis Layanan :
4. Topik/Pokok Bahasan :
5. Fungsi layanan :
6. Sasaran Layanan :
7. Waktu Pelaksanaan :
8. Penyelenggara Layanan :
9. Tempat :
10. Tugas Perkembangan :
11. Standar Kompetensi :
12. Indikator :
Nilai Karakter yang
13. :
dikembangkan
B. TUJUAN LAYANAN :
C. MATERI KEGIATAN :
D. URAIAN KEGIATAN
Tahap Uraian Kegiatan Nilai Karakter Cerdas
1. Pembukaan
2. Kegiatan
(30 Menit)
3. Penutup
(5 Menit)
E. METODE/TEKNIK :
F. MEDIA/ALAT/SUMBER :
G. EVALUASI :
H. TINDAK LANJUT :
Lampiran :
:

Mengetahui, Jakarta, ............... 2022


Kepala sekolah Konselor Sekolah

Dr. .........., M.Pd. FULAN, M.Pd., Kons.


NIP. XXXXXXXX NIM: YYYYYYYYY

Anda mungkin juga menyukai