Anda di halaman 1dari 7

RENCANA MEMBINA

TINGKAT: PENGGALANG RAMU


TAHUN PELAJARAN: 2021
ALOKASI WAKTU: 14.15 s.d selesai

PERTEMUAN KE: 15

SYARAT KECAKAPAN UMUM (SKU) NO: 22

INDIKATOR PEMBELAJARAN:

Peserta didik dapat:


1. Menyebutkan 3 jenis teknik penjernihan air
2. Menyebutkan minimal 5 teknik penyaringan air

BIDANG PENGEMBANGAN: INTELEKTUAL

ASPEK SPIRITUAL:

Hati adalah segumpal daging yang berpengaruh besar terhadap diri manusia. Tempat
mata hati adalah qalbu (hati nurani) yang selalu berubah setiap saat sesuai dengan perbuatan
manusia sehari-hari. Jika berbuat jahat maka akan lupa kepada Allah dan hati menjadi kotor,
sedangkan jika berbuat baik atau berzikir maka hati akan bersih kembali.
Dalam hadits Nabi disebutkan: “Hati manusia itu ibarat sehelai kain putih yang apabila
manusia itu berbuat dosa maka tercorenglah atau ternodailah kain putih tersebut dengan satu
titik noda, kemudian jika sering berbuat dosa lambat laun sehelai kain putih itu berubah
menjadi kotor/hitam.” Jika hati sudah kotor maka terkunci nuraninya dan akan sulit
menerima petunjuk dari Allah.
Sebagaimana air kotor yang bisa dijernihkan dengan berbagai teknik, kita hendaknya
senantiasa mencek hati kita dan membersihkannya. Kalimat "membersihkan hati" pastilah
sering kita mendengarnya. Namun, perlu kita tahu bahwa membersihkan hati bukanlah proses
singkat. Kita harus sering muhasabah, mengoreksi diri dengan pelan dan seksama tentang apa
yang telah kita perbuat. Apakah sudah bermanfaat ataukah hanya perbuatan tanpa faedah.
Cara membersihkan hati adalah dengan air mata penyesalan dan ucapan istighfar, serta
senantiasa berzikir mengingat Allah SWT.

MATERI:

Mengenal Teknik Penjernihan Air

Penjernihan air adalah proses yang dilakukan untuk membuat air dapat digunakan untuk
suatu penggunaan tertentu. Semisal penggunaan air untuk minum, proses industri, medis,
pertanian, dan lain-lain. Masing-masing penggunaan tersebut memiliki standar atau mutu
yang berbeda-beda.
Terdapat berbagai teknik penjernihan air yang bisa dilakukan. Teknik-teknik tersebut di
antaranya adalah:
1. Penyaringan
Penyaringan adalah salah satu cara penjernihan air dengan menyaring air dengan
menggunakan berbagai bahan mulai dari kain, kapas, pasir, kerikil, ijuk, dan atau bahan
lainnya untuk mendapatkan mutu air yang lebih baik.
2. Perebusan
Perebusan adalah cara penjernihan air dengan cara dipanaskan hingga mendidih. Proses
ini untuk membunuh bakteri, spora, ova, kista, dan mensterilkan air.
3. Disinfeksi kimia
Disinfeksi kimia merupakan teknik penjernihan air dengan memanfaatkan disinfektan
atau bahan kimia yang bersifat toksik dan memiliki kemampuan membunuh
mikroorganisme. Teknik penjernihan air dengan disinfeksi kimia dapat dilakukan pada
genangan air, air dalam sumur, dan lain-lain.
4. Bubuk pemutih
Adalah penjernihan air dengan menggunakan bubuk pemutih semisal tawas dan kapur
gamping.
5. Tablet klorin
Adalah penjernihan air dengan menggunakan tablet klorin atau kaporit.
6. Filter
Adalah penjernihan air dengan menggunakan filter air khusus yang dibuat oleh pabrikan
tertentu. Yang biasa terdapat di pasaran adalah filter keramik ‘lilin’ dan UV filter.
7. Desalinasi
Adalah penjernihan air dengan serangkaian metode dan alat khusus yang memanfaatkan
pemanasan dengan sinar matahari.

Penyaringan Air
Penyaringan air adalah salah satu metode atau teknik penjernihan air yang sederhana.
Seorang pramuka penggalang dapat melakukan penyaringan air dengan beberapa cara,
seperti:
1. Saringan air katun
Merupakan teknik penyaringan air yang paling sederhana. Air keruh disaring dengan
menggunakan kain katun yang bersih, bertujuan untuk membersihkan air dari kotoran dan
organisme kecil yang ada dalam air keruh.
2. Saringan kapas
Air disaring dengan kapas yang diletakkan di dasar wadah yang diberi lubang. Bertujuan
untuk membersihkan air dari kotoran dan organisme kecil yang ada dalam air keruh

3. Aerasi
Aerasi merupakan proses penjernihan air dengan cara mengisikan oksigen ke dalam air.
Dengan diisikannya oksigen ke dalam air maka zat-zat seperti karbon dioksida serta
hidrogen sulfide dan metana yang mempengaruhi rasa dan bau dari air dapat dikurangi
atau dihilangkan. Selain itu, partikel mineral yang terlarut dalam air seperti besi dan
mangan akan teroksidasi dan secara cepat akan membentuk lapisan endapan yang
nantinya dapat dihilangkan melalui proses sedimentasi atau filtrasi.
4. Saringan Pasir Lambat (SPL)
Saringan pasir lambat merupakan saringan air yang dibuat dengan menggunakan lapisan
pasir pada bagian atas dan kerikil pada bagian bawah. Air bersih didapatkan dengan jalan
menyaring air baku melewati lapisan pasir terlebih dahulu baru kemudian melewati
lapisan kerikil.

5. Saringan Air Sederhana


Penyaringan air dengan teknik Saringan Air Sederhana merupakan modifikasi dari
saringan pasir lambat. Pada saringan tradisional ini, selain menggunakan pasir, kerikil,
batu, dan arang, juga ditambah satu buah lapisan ijuk yang berasal dari sabut kelapa.
SKENARIO KEGIATAN/LATIHAN:

Upacara Pembukaan 15 menit

Peserta didik berkumpul di lapangan membentuk angkara


Peserta didik melaksanakan upacara pembuka dipimpim oleh pinru

Kegiatan inti/materi inti 60 menit

Pembina membuat intruksi kepada peserta didik agar membentuk banjar per regu
Pemimpin regu dan anggotanya membentuk barisan yang diminta oleh pembina
Pembina mengucap salam pramuka dan dibalas dengan salam dan tepuk pramuka oleh
para peserta didik
Pembina menyampaikan kegiatan hari ini, materi tentang mengenal teknik
penjernihan air
Peserta didik memperhatikan dan menyimak materi yang disampaikan
Pembina menjelaskan materi
Peserta didik menonton video teknik penjernihan air
Pembina membuka sesi tanya jawab
Para peserta didik bertanya jika ada materi yang belum dipahami/dimengerti
Pembina memberi penghargaan kepada peserta didik yang aktif dengan tepuk tangan
atau pujian
Pembina membagi kelompok yang terdiri dari 2 atau 3 orang
Pembina menyampaikan perlengkapan dan bahan apa saja yang harus dibawa peserta
didik saat praktik pertemuan selanjutnya
Pembina mendemonstrasikan salah satu teknik penjernihan air, yaitu saringan air
sederhana (pertemuan selanjutnya)
Pembina meminta peserta didik secara berkelompok untuk melakukan percobaan
menjernihkan air (pertemuan selanjutnya)
Pembina menyampaikan aspek spiritual di akhir materi
Pembina membuat kesimpulan untuk materi hari ini
Pembina mempersiapkan peserta didik agar bersiap mengikuti upacara penutupan
latihan

Upacara penutup 15 menit

Peserta didik berkumpul di lapangan atas intruksi pratama


Pratama menyiapkan upacara
Upacara dilaksanakan
Bendera latihan diturunkan dan dikembalikan pada tempatnya
Upacara dibubarkan
PENILAIAN

Soal:

1. Sebutkan 3 jenis teknik penjernihan air!


2. Sebutkan 5 teknik penyaringan air!

Alternatif Jawaban:

1. – Penyaringan
– Perebusan
– Disinfeksi kimia
– Bubuk pemutih
– Tablet klorin
– Filter
– Desalinasi
2. – Saringan air katun
– Saringan kapas
– Aerasi
– Saringan Pasir Lambat (SPL)
– Saringan Air Sederhana

SKORING

2 × 50 = 100

RUBRIK PENILAIAN UJIAN PRAKTIK SKU NO. 22

Perlengkapan dan Perlengkapan dan Perlengkapan dan Perlengkapan


bahan yang bahan yang bahan yang dan bahan yang
dibawa lengkap dibawa lengkap dibawa tidak dibawa tidak
No. Kelompok dan tata letaknya dan tata letaknya lengkap dan tata lengkap dan tata
tepat kurang tepat letaknya tepat letaknya kurang
(poin 4) (poin 3) (poin 2) tepat
(poin 1)
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28

TEMPAT

Putra: Lapangan Futsal


Putri: Lapangan Upacara

Pembina Kamabigus

Ka Siti Rahayu, S.Pd Ka Marjiyanto, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai