Anda di halaman 1dari 2

Assalamualaikum wr, wb.

Muqaddimah
Yang terhormat, Bapak Kepala MAN 4 Tangerang.
Yang kami hormati ibu Waka Kurikulum
Yang kami hormati Bapak Ibu narasumber
Anak-anakku peserta diklat yang bapak cintai dan bapak banggakan.

Anak-anakku yang bapak cintai, perlu kita ketahui bersama.


MAN 4 adalah salah satu Madrasah yang masuk kedalam kategori madrasah
unggulan baik di tingkat Kabupaten atau pun ditingkat Provinsi banten ini.
Didalam nama MAN 4 melekat gelar Madrasah Sehat dan Keterampilan yang
mana tidak semua madrasah bahkan sekolah mampu meraih prestasi tersebut.

Anak-anakku sekalian kita patut bangga bisa menuntut ilmu di MAN 4 Tangerang
ini. MAN 4 tangerang ini adalah Juara 1 pada Lomba Sekolah Sehat baik tingkat
Kabupaten ataupun tingkat Provinsi Banten. Karena itulah peran UKS sangat
penting bagi MAN 4 Tangerang ini.

Dipundak kalian lah gelar Sekolah Sehat akan dipikulkan, maka dari itu ikutilah
diklat UKS ini dengan sebaik-baiknya. Sehingga ilmu yang didapat akan mampu
kita serap sebanyak-banyaknya dan dapat kita aplikasikan untuk memajukan
madrasah kita tercinta ini.

Bapak kepala madrasah, yang kami hormati.

Ijinkanlah kami untuk menyampaikan beberapa hal terkait dengan kegiatan hari
ini.
1. Kegiatan Diklat UKS kali ini mengambil tema “Penerapan Mindset Tentang
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat”.
2. Jumlah peserta sebanyak 26 orang terdiri dari peserta putra sebanyak 1
orang dan peserta putri sejumlah 25 orang.
3. Keseluruhan peserta adalah siswa-siswi terbaik yang berasal beberapa
organisasi diantaranya, : Pramuka, PMR, Pasko, dan OSIS
4. Terlaksananya kegiatan Diklat ini atas dukungan penuh Bapak Kepala
MAN 4 Tangerang serta guru dan staf TU.
5. Segala biaya yang timbul dari kegiatan ini bersumber sepenuhnya dari
dana BOS MAN 4 Tangerang
Bapak kepala madrasah, bapak ibu guru serta anak-anakku sekalian.

Sebelum kami akhiri, kami atas nama panitia Diklat UKS Tahun 2021 memohon
maaf yang sebesar-besarnya jika sebelum dan selama pelaksanaan acara
pembukaan ini tidak berkenan dihati bapak kepala madrasah, bapak ibu guru
dan anak-anak sekalian.

Pada kesempatan ini pula, kami mengucapkan banyak-banyak terima kasih


kepada Bapak Kepala Madrasah yang telah mendukung penuh kegiatan yang
kami laksanakan ini. Kepada bapak ibu guru dan rekan-rekan panitia juga kami
ucapkan terima kasih semoga kegiatan ini bukanlah akhir tetapi awal dari
kebangkitan UKS MAN 4 tercinta ini. Untuk itulah, kami sangat mengharapkan
nasehat dan petunjuk dari Bapak Ibu sekalian.

Demikianlah beberapa hal yang dapat kami sampaikan. Terima kasih. 

wabillahi taufik walhidayah ...... wassalamu alaikum wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai