Anda di halaman 1dari 1

PERSIAPAN BAHAN MAKANAN

Prosedur persiapan bahan makanan di lakukan pada pagi pagi sekali sebelum
belanja ,petugas yang memasak mencatat bahan makanan apa saja yang perlu dibeli
kemudian di serahkan pada petugas belanja , petugas belanja hanya 1 orang laki laki ,
kemudian belanja di pasar dengan mobil karena beberapa bahan di beli dalam jumlah besar
seperti tomat ,bawang ,cabai beras .persiapan bahan makanan segar dan kering di lakukan
secara bersamaan.standar resep bumbu sudah di tentukan karena setiap harinya di masak
dalam jumlah yang besar
PENGOLAHAN BAHAN MAKANAN
jumlah yang bertugas melakukan pengolahan bahan makanan terdiri dari 8 orang petugas
masak , yang masing masing saling membantu ,menu yang sering dimasak adalah
ayam ,pada saat pengolahan bahan makanan petugas masak melepas atribut seperti
cincin ,gelang ,dan jam . menu yang di masak terdiri dari beberapa menu yang sudah di catat
.santri juga bisa melihat menu apa saja yang akan di olah (masak).saat pengolahan bahan
makanan petugas yang memasak di dapur meperhatikan kebersihan bahan makanan yang di
cuci terlebih dahulu .pada saat memasak tidak menambahkan bahan tambahan (penyedap).
DISTRIBUSI MAKANAN
Untuk pembagian makanan langsung santri nya yang membagikannya dengan cara setiap
hari ada santri piket terbentuk dalam sebuah team, setiap asrama memiliki 2 orang
perwakilan untuk mengambil makanan di dapur.satu asrama terdiri dari 45 orang dan ada
yang lebih ,tempat untuk meletakan kuah dan nasi di letakan di tremos nasi ,jadwal
pembagian makanan di lakukan di jam yang sama dengan porsi yang di berikan berbeda
tergantung dari berapa banyak santri yang ada di asrama
KESELAMATAN KERJA
Pada keselamatan kerja di pesatren insan quran terdapat kotak P3K yang ada di klinik santri
,peralatan masak yang digunakan masih bagus .didalam dapur terdapat dua jendela yang di
jadikan ventilasi udara ,dan pencahayaan di dalam dapur cukup terang .terdapat prosedur
kerja yang di terapkan .tidak ada alat pemadam kebakaran karena pihak dapur mengatakan
tidak ada kecelakaan yang fatal,petugas memasak tidak mengunakan APD ,pada keadaan
darurat tidak ada jalur khusus untuk evaluasi

Anda mungkin juga menyukai