Anda di halaman 1dari 3

TUGAS ASINKRON 7

AZURE DATA FUNDAMENTALS


Membuat layanan modern data warehouse

Disusun Oleh :
KELOMPOK 6
Mukhamad Azis Tholib
M. Ikrom Yafik
Nazeela Nasution
Nelly L. Ompusunggu
Nur Laily Widhiyanti

CLOUD INTELLIGENCE TRACK


MARI BELAJAR X MICROSOFT
MAGANG DAN STUDI INDEPENDEN BERSERTIFIKAT
KAMPUS MERDEKA
2022
1. Layanan modern data warehouse
Modern data warehouse adalah gudang data yang berisi data campuran yaitu antara
data relasional dan non relasional, termasuk file, aliran media sosial, dan data sensor
Internet of Thing.
Beberapa layanan modern data warehouse yang disediakan azure, antara lain adalah:
 Azure Data Factory
Azure Data Factory adalah ETL berbasis cloud dan layanan integrasi data yang
memungkinakan untuk membuat alur kerja berbasis data untuk untuk mengatur
pergerakan data dan mengubah data dalam skala besar.
 Azure Data Lakes Storage
Data lake adalah repositori penyimpanan yang menyimpan sejumlah besar data
mentah dalam format aslinya hingga dibutuhkan untuk aplikasi analitik. Sementara
gudang data tradisional menyimpan data dalam dimensi dan tabel hierarkis, danau
data menggunakan arsitektur datar untuk menyimpan data, terutama dalam file atau
penyimpanan objek.
 Azure Databricks
Azure Databricks adalah platform analitik data yang dioptimalkan untuk platform
layanan cloud Microsoft Azure. Azure Databricks menawarkan tiga lingkungan untuk
mengembangkan aplikasi intensif data: Databricks SQL, Databricks Data Science &
Engineering, dan Databricks Machine Learning.
 Azure Synapse Analytics
Azure Synapse Analytics adalah layanan analitik tanpa batas yang menyatukan
integrasi data, pergudangan data perusahaan, dan analitik data besar. Ini memberi kita
kebebasan untuk menanyakan data sesuai persyaratan kita, baik menggunakan sumber
daya tanpa server atau khusus dalam skala besar. Azure Synapse menyatukan dunia
ini dengan pengalaman terpadu untuk menyerap, menjelajahi, menyiapkan,
mengubah, mengelola, dan menyajikan data untuk kebutuhan BI dan pembelajaran
mesin segera.
 Azure Analysis Services
Azure Analysis Services adalah platform sebagai layanan (PaaS) yang dikelola
sepenuhnya yang menyediakan model data tingkat perusahaan di cloud. Gunakan fitur
mashup dan pemodelan tingkat lanjut untuk menggabungkan data dari beberapa
sumber data, menentukan metrik, dan mengamankan data Kita dalam satu model data
semantik tabular tepercaya. Model data menyediakan cara yang lebih mudah dan lebih
cepat bagi pengguna untuk melakukan analisis data ad hoc menggunakan alat seperti
Power BI dan Excel.

2. Pembuatan layanan data warehouse


Langkah 1. Membuat resource baru pada halaman utama portal Azure.

Langkah 2. Pada kategore resource layanan azure, pilih Database kemudian kita pilih Azure
Cosmos DB.
Langkah 3. Kemudian pada pilihan API untuk Cosmos DB yang akan kita buat, kita pilih
Core (SQL).

Langkah 4. Setelah itu kita akan dihadapkan pada form akun Cosmos DB, kemudian kita
isikan sesuai dengan resource yang akan kita buat sesuai dengan kebutuhan kita, lalu klik
Review + create.

Langkah 5. Setelah berhasil mendeploy database yang telah kita buat, kita akan membuat
kontainer baru. Klik New Container untuk membuat kontainer baru pada resource database
yang akan kita buat.

Langkah 6. Ketika proses sebelumnya sudah selesai, kita akan dapat melihat database yang
kita buat pada bagian menu bagian Data Explorer. Kemudian pada baigian Items, kita
membuat sebuah item baru dengan memasukan teks dibawah ini pada jendela JSON, lalu
simpan.
{
"productid": 99, "date": "01/01/2020", "in-stock": 500
}

Langkah 7. Kemudian setelah kita save, maka kita telah berhasil membuat sebuah database
dan kontainer database pada layanan Azure Cosmos DB
3. Kesimpulan :

Link diskusi:
Dokumentasi:

Anda mungkin juga menyukai