Anda di halaman 1dari 3

SD KRISTEN KALAM KUDUS II GREEN GARDEN

Lembar Kerja

Nama :
Hari/Tanggal : Senin, 1 Agustus 2022
Mata Pelajaran : B. Indonesia
Kelas / Semester : IV / 1

Keluarga Pak Wiryo adalah keluarga yang rukun. Mereka saling membantu dalam bekerja. Hari ini keluarga
Pak Wiryo pergi ke sawah. Mereka akan menanam padi. Pak Wiryo dibantu Bu Wiryo dan kedua anaknya, yaitu
Lina dan Teguh.
Pak Wiryo dan Bu Wiryo menyiapkan benih yang akan ditanam. Mereka mencabuti benih yang telah
disemaikan. Agar akarnya tidak putus mereka mencabuti dengan hati-hati. Benih yang sudah dicabuti dibawa Teguh
ke petak sawah yang akan ditanami. Setiap petak mendapat sejumlah tumpukan benih.
Setelah selesai mencabuti benih, Pak Wiryo dan Bu Wiryo menanam benih tersebut. Teguh juga tidak mau
ketinggalan. Mereka menanam benih dengan cekatan. Sambil berjalan mundur benih itu ditanamkan. Walaupun
cuaca agak panas, mereka tetap bersemangat menanam benih. Sementara itu, Lina menyiapkan minuman dan
makanan kecil di gubuk.
Pukul 11.00 semua beristirahat di gubuk. Lina segera melayani bapak, ibu, dan kakaknya. Mereka makan
dengan lahap karena mereka terlihat sangat letih. Lina juga ikut makan. Dalam sekejap, hidangan yang disediakan
Lina habis. Setelah selesai makan mereka beristirahat sebentar, kemudian kembali melanjutkan pekerjaan masing-
masing. Pak Wiryo, Bu Wiryo, dan Teguh kembali menanam benih padi sedangkan Lina membersihkan peralatan
makan.
Pukul 13.30 mereka selesai menanam benih. Setelah berkemas dan membersihkan diri, mereka segera
pulang. Teguh dan Lina sangat senang bisa membantu pekerjaan orang tuanya. Pak Wiryo dan Bu Wiryo pun bangga
terhadap anak-anaknya.

Buatlah 10 pertanyaan dan jawabannya menggunakan kalimat tanya ADIKSIMBA ! Tulis dengan
rapi, gunakan tanda baca yang tepat di bawah ini!
1. Apa yang akan ditanam keluarga Pak Wiryo?
Mereka akan menanam padi
2. Ke mana benih yang sudah dicabut dibawa?
Benih yang sudah dicabut dibawa ke petak sawah yang akan ditanam benih.
3. Siapa yang membantu Pak Wiryo menyiapkan benih yang akan ditanam?
Bu selamat menyiapkan benih yang akan ditanam.
4. Ke mana Pak Wiryo dan keluarganya pergi?
Mereka pergi ke sawah.
5. Kapan Pak Wiryo dan keluarganya beristirahat?
Mereka beristirahat pukul 11.00
6. Siapa yang menyiapkan makanan dan minuman di gubuk?
Lina yang menyiapkan makanan dan minuman di gubuk
7. Apa yang yang dilakukan Pak Wiryo setelah mereka beristirahat?
Mereka melanjutkan pekerjaan masing-masing.
8. Kapan mereka selesai menanam benih?
Mereka selesai menanam benih pukul 13.00
9. Bagaimana perasaan Teguh dan Lina saat membantu orang tuanya?
Teguh dan Lina sangat senang bisa membantu pekerjaan orang tuanya
10. Bagaimana perasaan Pak Wiryo dan Bu Wiryo saat anak-anaknya membantu pekerjaan
mereka?
Pak Wiryo dan Bu Wiryo pun bangga terhadap anak-anaknya
SD KRISTEN KALAM KUDUS II GREEN GARDEN
Lembar Kerja

Nama :
Hari/Tanggal : Selasa, 2 Agustus 2022
Mata Pelajaran : B. Indonesia
Kelas / Semester : IV / 1
1. Buatlah contoh kalimat berpola :
a. S – P
- Udin sedang berkemah.
- Dimas sedang membaca.
b. S – P – O
- Bima bermain monopoli.
- Sinta mencuci piring.
c. S – P – O – K
- Gina membaca buku di perpustakaan.
- Tina membantu ibu memasak di dapur.
2. Buatlah masing – masing 2 contoh kalimat :
- Transitif
- Ibu membelikan adik mainan baru.
- Ayah sedang mengantar adik ke sekolah.
a. Intransitif
- Manda bernyanyi di sekolah
- Ulmo menari di lapangan

3. Carilah arti kata dibawah ini menggunakan kamus KBBI !


a. Akun :
Akun adalah kumpulan catatan transaksi keuangan; buku.
b. Kalimat :
Kalimat adalah kesatuan ujar yang mengungkapkan suatu konsep pikiran dan perasaan
c. Grup :
grup adalah rombongan; kelompok; golongan
D. Mandiri :
Mandiri adalah dalam keadaan dapat berdiri sendiri; tidak bergantung pada orang lain
E. Pulang :
Pulang adalah pergi ke rumah atau ke tempat asalnya.

Buatlah kalimat menggunakan kalimat dibawah ini dengan pola dan bentuk kalimat yang sudah
kamu ketahui, serta tanda baca yang tepat !
a. Berangkat
Ayah berangkat kerja dengan sepeda motor.
b. Menari
Yavana dan Aule menari bersama di lapangan.
c. Menyukai
Dimas sangat menyukai buku cerita.
d. Hobi
Hobi Dimas adalah menulis cerita pendek.
4. Buatlah surat kepada sahabat dalam kotak berikut ini dengan tulisan sambung !

Anda mungkin juga menyukai