Anda di halaman 1dari 5

MAKALAH MIKROBIOLOGI TENTANG MIKROORGANISME Acetobacter

xilinum

OLEH:

ELFANDER SINAGA

NIM : 2106113471

DOSEN PENGAMPU:

Prof.Ir. USMAN PATO, MSc. PhD

NIP : 196601201990031001

PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN

JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS RIAU

PEKANBARU

2022
BAB I PENDAHULUAN

1.1 Pengertian

Bakteri Acetobacter xylinum merupakan bakteri Gram negatif, bersifat aerob obligat
yang mampu menghasilkan senyawa selulosa. Selulosa yang dihasilkan oleh bakteri
tersebut memiliki derajat kemurnian yang tinggi dan layak untuk dikembangkan sebagai
sumber alternatif penyediaan selulosa bagi berbagai bidang industri yang
membutuhkannya.
Selulosa bakteri diperoleh dengan cara memfermentasikan substrat cair yang
mengandung gula dengan menggunakan bakteri Acetobacter xylinum. Pemanfaatan
bakterial selulosa bagi berbagai bidang industri membutuhkan kualitas produk yang
stabil. Salah satu kendala yang juga akan dihadapi dalam pemanfaatan limbah bagi
substrat fermentasi adalah kualitas substrat yang dapat sangat bervariasi. Untuk itu, dalam
penelitian ini digunakan media fermentasi buatan yang komposisi dapat diatur dengan
pasti.
Bakteri ini memiliki beberapa karakteristik yang mempengaruhi laju pertumbuhannya, pH
optimal dari bakteri ini adalah sekitar 5.4 - 6.3 dan Suhu optimal untuk dilakukan
inkubasi adalah 25-30 celcius, jika dilakukan inkubasi pada suhu dan pH di luar range
tersebut, maka pertumbuhan bakteri akan melambat dan bahkan dapat menyebabkan
bakteri mengalami kematian.
BAB II PEMBAHASAN

1. Nama mikroba
Acetobacter xylinum

2. Domain – spesies mikroba Acetobacter xylinum


Domain : Bacteria
Kingdom : Bacteria
Filum : Proteobacteria
Class : Alphaproteobacteria
Ordo : Rhodospirilles
Family : Acetobacteraceae
Genus : Acetobacter
Species : Acetobacter xylinum
Subspesies : Xylinum

3. Nama mikroskop untuk melihat mikroba Acetobacter xylinum


Yaitu mikroskop Compound

4. Bentuk dan ukuran mikroba Acetobacter xylinum


Bakteri Acetobacter xilynum berbentuk batang pendek, memiliki lebar 0,5-1 um dan
panjang 2-10 um, merupakan bakteri obligat aerobik , berbentuk batang (media asam),
membentuk kapsul (media basa), bersifat nonmotil dan tidak membentuk spora
Gambar mikroba Acetobacter xylinum
5. Mikroba Acetobacter xylinum mendapatkan energi
Yaitu dengan cara fermentasi, Acetobacter xylinum apabila ditumbuhkan pada
medium yang mengandung sukrosa dan asam akan membentuk lapisan selulosa, hal ini
karena bakteri memiliki kemampuan untuk mempolimerisasi glukosa menjadi selulosa.
Acetobacter xylinum memerlukan suhu sekitar 28-31º C bersifat thermal death
point.Dalam pertumbuhan, perkembangan, dan aktivitasnya, bakteri ini sangat
memerlukan oksigen.

6. Cara melestarikan produk pangan dari mikroba Acetobacter xylinum


Bakteri ini tidak perlu disterilkan karena bakteri ini tidak merugikan bagi
manusia,melainkan bakteri ini dapat membantu dalam pembuatan nata de coco.

7. Cara berkembang biak mikroba Acetobacter xylinum


Yaitu berkengembang biak dengan cara pembelahan biner , Bakteri Acetobacter
xylinum mengalami pertumbuhan sel. Pertumbuhan sel didefinisikan sebagai
pertumbuhan secara teratur semua komponen di dalam sel hidup. Bakteri Acetobacter
xylinum mengalami beberapa fase pertumbuhan sel yaitu fase adaptasi, fase pertumbuhan
awal, fase pertumbuhan eksponensial, fase pertumbuhan lambat, fase pertumbuhan tetap,
dan fase kematian.Fase pertumbuhan adaptasi dicapai pada 0-24 jam sejak inokulasi. Fase
pertumbuhan awal dimulai dengan pembelahan sel dengan kecepatan rendah. Fase ini
berlangsung beberapa jam saja. Fase eksponensial dicapai antara 1-5 hari. Pada fase ini
bakteri mengeluarkan enzim ektraselulerpolimerase sebanyak-banyaknya untuk
menyusun polimer glukosa menjadi selulosa

8. Nama medium untuk menghitung mikroba Acetobacter xylinum


Yaitu enumerasi ,Enumerasi adalah teknik perhitungan jumlah mikroba dalam suatu
media tanpa Identifikasikan jenis mikroba (bakteri, jamur, ragi), yang bertujuan untuk
menentukan jumlah sel dari suatu kultur bakteri secara kuantitatif.
DAFTAR PUSTAKA

Alaban, CA. 1962. Studi tentang Kondisi Optimal untuk Bakteri 'nata de coco' atau Formasi
'nata' dalam Air Kelapa.Pertanian Filipina. 45:490 - 515.

https://karedok.net/modul-buku/biologi/proses-inokulasi-bakteri-acetobacter-xylinum-untuk-
pembuatan-nata/

https://www.slideshare.net/takayumelenciel/acetobacter-xylinum-ainur-pujianti

Anda mungkin juga menyukai