Anda di halaman 1dari 3

SURAT PERJANJIAN KERJA

No. 01/TBK-SK/I/19

Yang bertanda-tangan di bawah ini :

1. Nama :
Jabatan :
Alamat :

Dalam perjanjian kerja ini bertindak untuk dan atas nama PT. TRI BAGAN
KEMITRAAN yang berkedudukan di Jalan KH. Ahmad Dahlan No. 37 Lvl 02,
Kecamatan Kebayoran Baru, Kelurahan Kramat Pela, selanjutnya dalam perjanjian
kerja ini disebut PIHAK PERTAMA.

2. Nama :
Alamat :

Dalam perjanjian kerja ini bertindak atas namanya sendiri, selanjutnya dalam
perjanjian kerja ini disebut PIHAK KEDUA.

Kedua belah pihak telah mufakat untuk mengadakan suatu Perjanjian Kerja yang
mengatur atau memuat syarat-syarat kerja sebagai berikut :

PASAL 1

1. PIHAK PERTAMA dengan ini menyatakan menerima PIHAK KEDUA sebagai


Karyawan Kontrak PT. TRI BAGAN KEMITRAAN sebagai Arsitek

2. PIHAK KEDUA dengan ini juga menyatakan bersedia menjadi Karyawan Kontrak
PIHAK PERTAMA dengan perincian sebagai berikut :
a) Masa Kontrak 1 (satu) tahun, terhitung sejak Penanda-tanganan perjanjian
ini.
b) Upah per bulan Rp. 4.500.000,- (Empat Juta Lima Ratus Ribu Rupiah).
c) Upah dibayarkan setiap akhir bulan berjalan.

PASAL 2

1. PIHAK KEDUA dan PIHAK PERTAMA sama-sama menyetujui Surat Perjanjian


Kerja ini dibuat berlaku selama masa kontrak, yaitu tanggal Tanggal 03 Januari
2019 s/d 02 Januari 2020

2. Termasuk didalamnya masa percobaan selama 3 (Tiga) bulan, terhitung tanggal 03


Januari 2019 s/d 02 Maret 2019

-2-
3. Selama masa percobaan PIHAK PERTAMA Berhak mengadakan penilaian atau
evaluasi terhadap PIHAK KEDUA untuk menentukan Prestasi yang sudah dicapai
oleh PIHAK KEDUA.

PASAL 3

Selama berlakunya masa kontrak, PIHAK PERTAMA tidak menanggung perawatan


pengobatan PIHAK KEDUA.

PASAL 4

Hari dan jam kerja adalah sesuai dengan yang telah ditentukan oleh PIHAK PERTAMA,
yaitu :
a) Hari : Senin s/d Jumat
b) Waktu : Jam 09.00 WIB s/d 18.00 WIB
c) Istirahat : 13.00 WIB s/d 14.00 WIB

PASAL 5

1. Dalam melaksanakan pekerjaan, PIHAK KEDUA harus disiplin dan berusaha


meningkatkan kreativitas, produktifitas serta menjaga Loyalitas dan Integritas pada
Perusahaan.

2. PIHAK KEDUA berjanji tidak akan melakukan pelanggaran atau kejahatan yang
bertentangan dengan peraturan yang berlaku, seperti :
a) Merusak barang-barang milik perusahaan dengan sengaja.
b) Tindakan penghasutan, tidak disiplin, mencemarkan nama baik
perusahaan, membocorkan rahasia perusahaan.
c) Tindakan mengancam atau menganiaya terhadap pengurus perusahaan atau
teman sekerja.

3. PIHAK KEDUA berjanji untuk mematuhi tata tertib perusahaan yang telah
ditentukan.

4. PIHAK KEDUA telah menerima, membaca dan mengerti hal diatas dan berjanji
untuk melaksanakannya serta bersedia menerima konsekuensinya yang dapat
berupa pemutusan hubungan kerja (PHK).

-2-
PASAL 6

1. PIHAK PERTAMA berhak memutuskan hubungan kerja sepihak dengan


pemberitahuan 1 (satu) bulan sebelumnya.

2. PIHAK KEDUA berhak memutuskan hubungan kerja sepihak dengan


pemberitahuan 1 (satu) bulan sebelumnya.

Demikian Surat Perjanjian Kerja ini, setelah dibaca dengan teliti dan dimengerti, dalam
keadaan sadar, sehat jasmani dan rohani, tanpa ada paksaan maupun tekanan dari
pihak manapun, bersama-sama ditanda-tangani oleh kedua belah pihak di tempat dan
pada tanggal yang tercantum di akhir Surat Perjanjian Kerja ini, dan masing-masing
pihak menyatakan memiliki 1 (satu) lembar Surat Perjanjian Kerja yang sama isinya.

Dibuat di : Jakarta
Tanggal : 03 Januari 2019

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA

(…………………) (………………….)

-2-

Anda mungkin juga menyukai