Anda di halaman 1dari 2

Soal I

Data berikut diambil dari catatan PT. Adul selama bulan agustus 2022, yaitu:

Persediaan per 1 Agustus 2022 per 31 Agustus 2022

Bahan Baku Rp 300.000,- Rp 337.500,-

Produk Dalam Proses 377.500,- 440.000,-

Data yang lain:

 Pembelian Bahan Baku Rp 1.080.000,-


 Biaya Tenaga Kerja Langsung 1.250.000,-
 Biaya Overhead Pabrik 1.562.500,-

Diminta:

1. Buat Laporan Harga Pokok Produksi


2. Hitung harga pokok produksi per unit selama bulan agustus 2022 sebanyak 500 unit

Soal II
Persediaan produk jadi yang dimiliki oleh PT. Adul Lagi pada tanggal 1 September 2022 sebesar Rp
36.000,-. Pada bulan Septerber 2022 hasil penjualan yang dicapai sebesar Rp 832.200,-

Berikut ini adalah informasi yang berasal dari catatan PT. Adul selama bulan September 2022, yaitu:

 Persediaan bahan baku tangggal 1 September 2022 Rp 22.000,-


 Pembelian bahan baku bulan September 2022 353.000
 Biaya tenaga kerja langsung 240.000
 Biaya tenaga kerja tidak langsung 35.000
 Biaya bahan penolong 27.500
 Macam-macam BOP 90.000
 Persediaan produk dalam proses 1 September 2022 54.000

Persediaan per 30 September 2022:

 Biaya bahan baku Rp 64.000


 Produk dalam proses 32.000
 Produk jadi 68.000

Berdasarkan data di atas, diminta:

a. Susun Laporan Harga Pokok Produksi dan Harga Pokok Penjualan


b. Menghitung persentase Laba Kotor dari Harga Pokok Penjualan.
Soal III
Selama Bulan September 2022 PT. Adul Juga berhasil menjual barang produksinya sebanyak 150 unit
dengan harga jual Rp 40.000,-

Biaya produksi dan biaya operasi selama bulan September 2022 adalah sebagai berikut:

 Pembelian bahan baku Rp 1.050.000,-


 Biaya tenaga kerja langsung 720.000,-
 Ongkos angkut pembelian bahan baku 54.000,-
 Ongkos angkut penjualan 51.000,-
 Gaji kotor pegawai 564.000,-
 Depresiasi pabrik 50.000,-
 Royalties 360.000,-
 Biaya tenaga kerja tidak langsung 105.000,-
 Potongan pembelian bahan baku 18.000,-
 Kerugian piutang 5.000,-
 Gaji salesman 420.000,-
 Biaya lain-lain:
- BOP Rp 270.000,-
- Biaya Pemasaran 210.000,-
- Biaya Administrasi 120.000,-

Sedangkan persediaan yang ada pada PT Adul Juga terdiri dari:

Persediaan per 1 September 2022 per 30 September 2022

Bahan baku Rp 66.000,- Rp 192.000,-

Produk Dalam Proses 162.000,- 96.000,-

Produk Jadi 108.000,- 204.000,-

Dari dari data di atas sususnlah Laporan Laba Rugi PT. Adul Juga untuk periode bulan September
2022 disertai skedul perhitungan Harga Pokok Produksi.

Anda mungkin juga menyukai