Anda di halaman 1dari 35

PANITIA HARI AMAL BAKTI

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN JEMBER


Jalan KH. Wahid Hasyim Nomor 01 Jember 68137
Website: kemenagjember.id; E-mail: kabjember@kemenag.go.id

Nomor : 008/Pan-HAB/XI/2022 04 November 2022


Sifat : Segera
Lampiran : 1 (Satu) Bendel
Perihal : Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama
RI ke-77 Tahun 2023 Pada Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Jember

Yth. 1. Kepala Sub Bagian Tata Usaha;


2. Kepala Seksi;
3. Penyelenggara;
4. Kepala KUA Kecamatan;
5. Pengawas Madrasah/PAIS;
6. Pengawas Pendidikan Agama Katolik;
7. Pengawas Pendidikan Agama Hindu;
8. Kepala Madrasah Aliyah Negeri;
9. Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri;
10. Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri;
11. Penyuluh Agama (PNS);
Se - Kabupaten Jember
Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke 77
Tahun 2023, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember akan mengadakan
beberapa kegiatan dan perlombaan/pertandingan yang akan diikuti oleh seluruh ASN
baik PNS, Non PNS dan PPPK serta siswa siswi madrasah di lingkungan Kantor
Kementerian Agama Kabupaten Jember, oleh karena itu kami sampaikan beberapa
informasi sebagai berikut :
A. JENIS KEGIATAN DAN PERLOMBAAN
Rangkaian kegiatan dan perlombaan HAB Kementerian Agama ke 77 Tahun 2023 yang
akan dilaksanakan di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember
adalah sebagai berikut :
1. Upacara
Dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 3 Januari 2023, dimulai pukul 07.00
WIB, bertempat di MAN 2 Jember.
Contact Person : Rudi Winarto, SE, MM (Analis Kepegawaian/08124975052)
2. Tasyakuran
Dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 3 Januari 2023, dimulai pukul 09.00
WIB (setelah upacara), bertempat di MAN 2 Jember.
Contact Person : Adnan Widodo (Penghulu/Kepala KUA Kec. Tanggul
/081559962268), Dra. Hindanah (Kepala MIN 6 Jember/081358232266)
3. Khitanan Massal
Dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 21 Desember 2022, dimulai pukul 08.00
WIB, bertempat di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember.
Contact Person : Abdur Rohim Al Amin, S.Pd.I, M.Pd.I (Penyelenggara Zawa/
081230154314)
4. Senam Moderasi Beragama
Dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 20 Desember 2022, dimulai pukul 07.30
WIB, di Alun-alun Jember.
Contact Person : Ani Kuntariani, S.Pd. (Guru Olah Raga MTsN 2 Jember/
081336380399)
5. Kegiatan Lomba-lomba
Beberapa perlombaan yang akan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan
Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-77 Tahun 2023 antara lain:
a. Lomba Olimpiade Matematika dan IPA (OMIPA)
b. Lomba Mewarnai
c. Lomba MTQ
d. Lomba Tahfidz
e. Lomba Pidato Bahasa Arab
f. Lomba Pidato Bahasa Inggris
g. Lomba Pidato Moderasi Beragama
h. Lomba Bola Voli Mini
i. Lomba Video Kreasi
j. Lomba Dharma Wanita (Dirigen, Bola Berantai dan Membuat APE dari
Bahan Bekas)

B. WAKTU PELAKSANAAN DAN PETUNJUK TEKNIS


Rincian waktu pelaksanaan dan petunjuk teknis seluruh kegiatan
perlombaan/pertandingan HAB Kementerian Agama RI ke 77 Tahun 2023 pada Kantor
Kementerian Agama Kabupaten Jember dapat dilihat pada lampiran.

C. KETENTUAN LAIN-LAIN
1. Rangkaian peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke 77
Tahun 2023 pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember seperti
tersebut di atas dilaksanakan dalam rangka memeriahkan sekaligus sebagai
wadah untuk menjalin silaturrahim, kekompakan dan juga bahan publikasi
kepada instansi lain/masyarakat umum, bahwa Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Jember memiliki ASN yang jumlahnya cukup besar dengan
berbagai kompetensi dan kreatifitas masing-masing, serta Siswa siswi
madrasah di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember
memiliki segudang prestasi yang unggul di bidangnya.
2. Melalui peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Ke-77 ini, seluruh Pimpinan Unit
Kerja/Satuan Kerja (Satker) baik Kepala Seksi, Penyelenggara, Kepala
Madrasah, Kepala KUA, Pengawas dan Penyuluh untuk menggerakkan seluruh
ASN baik PNS maupun Non PNS, serta PPPK di lingkungan kerja masing-
masing untuk ikut menyemarakkan seluruh kegiatan serta perlombaan tersebut.

Demikian atas perhatian dan partisipasinya diucapkan terima kasih.


Ketua Sekretaris

Drs. Anwaruddin, M.Si. Asri Yulianti, S.Kom., M.T.

Mengetahui
Kepala Kankemenag Kab. Jember

Muhammad, S.Sos, M.Pd.I


NIP. 196502081986031003
Lampiran 1.

WAKTU PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PERLOMBAAN/PERTANDINGAN


HARI AMAL BHAKTI KEMENTERIAN AGAMA KE 77 TAHUN 2023
DI LINGKUNGAN KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN JEMBER

NO KEGIATAN SASARAN/PESERTA TANGGAL JAM TEMPAT


Semua Cabang Lomba 3 – 12 Nopember 2022
1. Pendaftaran 08.00 – 15.00 Online dan Offline
Khusus OMIPA 7 – 26 Nopember 2022
Lomba I _ OMIPA 08.00 – selesai Offline_MTsN 2 Jember_MTK
Siswa dan siswi
2. (Olimpiade 15 Desember 2022
MIN dan MIS 08.00 – selesai Offline_MTsN 1 Jember_IPA
Matematika,IPA)
Tingkat Kecamatan
08.00 – selesai RA masing - masing
Lomba II Siswa dan Siswi 5 Desember 2022
3.
Mewarnai RA Tingkat Kabupaten Kantor Kementerian Agama
08.00 – selesai
7 Desember 2022 Kabupaten Jember
Penyisihan Pengumpulan
Video Bebas Online
14 – 19 Nopember 2022
Penjurian
Bebas Online
21 – 23 Nopember 2022
Lomba III Siswa dan siswi
4. Pengumuman 10 Besar,
MTQ MIN, MIS, MTsN, MTsS
Lolos Ke Final 10.00 – selesai Online
24 Nopember 2022
Final dan Pengumuman
Offline
Juara 08.00 – selesai
MAN 1 Jember
21 Desember 2022
Siswa dan siswi
Lomba IV Offline
5. MIN, MIS, MTsN, MTsS, 15 Desember 2022 08.00 – selesai
Tahfidz MTsN 1 Jember
MAN, MAS
NO KEGIATAN SASARAN/PESERTA TANGGAL JAM TEMPAT
Penyisihan Pengumpulan
Video 08.00 - selesai Online
14 – 19 Nopember 2022
Penjurian 08.00 - selesai Online
Siswa dan siswi
21 – 23 Nopember 2022
Lomba V MIN, MIS, MTsN, MTsS,
6. Pengumuman 10 Besar,
Pidato Bahasa Arab MAN, MAS
Lolos Ke Final 10.00 – selesai Online
24 Nopember 2022
Final dan Pengumuman
08.00 – selesai Offline
Juara
MAN 1 Jember
21 Desember 2022
Penyisihan_Pengumpulan
Video Bebas Online
14 – 19 Nopember 2022
Penjurian
Bebas Online
21 – 23 Nopember 2022
Lomba VI Siswa dan siswi
7. Pengumuman 10 Besar,
Pidato Bahasa Inggris MTsN, MTsS, MAN,MAS
Lolos Ke Final 10.00 – selesai Online
24 Nopember 2022
Final dan Pengumuman
Offline
Juara 08.00 – selesai
MAN 1 Jember
21 Desember 2022
Lomba VII
Penyuluh Agama Islam Kantor Kementerian Agama
8. Pidato Moderasi 5 Desember 2022 07.30 – selesai
Non PNS Kabupaten Jember
Beragama
Kantor Kementerian Agama
Lomba VIII ASN Kementerian Agama
9. 23 Nopember 2022 07.00 – selesai Kabupaten Jember
Bola Voli Mini Kabupaten Jember
Pendaftaran Terakhir
Bebas Online
12 Nopember 2022
Siswa dan siswi Upload Video
Lomba IX
10. MIN, MIS, MTsN, MTsS, 14 Nopember – 2 Desember Bebas Online
Video Kreasi
MAN, MAS 2022
Pengumuman Pemenang:
10.00 – selesai Online
17 Desember 2022
NO KEGIATAN SASARAN/PESERTA TANGGAL JAM TEMPAT
Ibu-ibu DWP
Lomba X Kantor Kementerian Agama
11. dan 21 Desember 2022 08.00 – selesai
Dharma Wanita Kabupaten Jember
Guru RA Perwanida
Seluruh ASN Kantor
Senam Moderasi
12. Kementerian Agama Kab. Desember 2022 07.00 – selesai Alun-alun Jember
Beragama
Jember
Bakti Sosial/Khitanan Kantor Kementerian Agama
13. Masyarakat 26 Desember 2022 07.00 – selesai
Massal Kabupaten Jember
Seluruh ASN Kantor
Upacara dan Kementerian Agama Kab.
14. 03 Januari 2023 07.00 – selesai MAN 2 Jember
Penyerahan Hadiah Jember dan Perwakilan
Siswa/i Madrasah
Seluruh ASN Kantor
Kementerian Agama Kab.
15. Tasyakuran 03 Januari 2023 07.00 – selesai MAN 2 Jember
Jember dan Perwakilan
Siswa/i Madrasah

Jember, 02 November 2022


Ketua Panitia, Sekretaris,

Drs. ANWARUDDIN, M.Si. Asri Yulianti, S.Kom., M.T.

Mengetahui
Kepala Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Jember

MUHAMMAD, S.Sos., M.Pd.I


Lampiran 2.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


OLIMPIADE MATEMATIKA DAN IPA (OMIPA)

A. UMUM
1. Pelaksanaan OMIPA
Pelaksanaan pada:
Hari : Kamis
Tanggal : 15 Desember 2022
Jam : 08.00 sampai selesai

2. Tempat OMIPA
a. Matematika Terintegrasi di MTsN 2 Jember (Jalan Merak No. 11 Slawu
Patrang Jember) Telp. 081217964974
b. IPA Terintegrasi di MTsN 1 Jember (Jalan Imam Bonjol No.1 Tegal Besar
Jember) Telp. 085334380810

B. KHUSUS
1. Ketentuan Peserta Olimpiade Matematika dan IPA
1) Peserta OMIPA berasal dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) Baik Negeri dan
swasta se-kabupaten Jember
2) Madrasah wajib mengirimkan minimal 2 peserta, 1 bidang Matematika dan 1
bidang IPA
3) Lomba berbasis CBT peserta wajib membawa HP Android beserta paket
Datanya
4) Pendaftaran dimulai tanggal 7 sampai dengan 26 November 2022
5) Setiap peserta dikenakan biaya pendaftaran Rp. 50.000,-
6) Pembayaran dilakukan dengan transfer:
Nomer Rekening MANDIRI : 143 001 354 6088
Atas Nama : LAILI SURYANAH
7) Saat mendaftar bisa langsung datang langsung ke tempat pendaftaran atau
online dengan mengisi link: https://bit.ly/OMIPA22

2. Ketentuan Olimpiade Matematika dan IPA


1) Soal dibuat berdasarkan kisi-kisi KSM tahun 2022
2) Jumlah soal
a. 40 soal pilihan ganda untuk Matematika terintegrasi
b. 50 soal pilihan ganda untuk IPA Terintegrasi
3) Waktu mengerjakan soal 120 menit
4) Bobot Penilaian
a. Jawaban betul mendapat nilai 2 untuk IPA Terintegrasi dan 2,5 untuk
Matematika Terintegrasi
b. Jawaban kosong mendapat nilai 0

3. Hadiah
I. Bidang Matematika Terintegrasi
a. Juara I : Piala dan sertifikat
b. Juara II : Piala dan sertifikat
c. Juara III : Piala dan sertifikat
d. Juara IV : Piala dan sertifikat
1|Halaman
II. Bidang IPA Terintegrasi
a. Juara I : Piala dan sertifikat
b. Juara II : Piala dan sertifikat
c. Juara III : Piala dan sertifikat
d. Juara IV : Piala dan sertifikat

4. Indikator
1) Kegiatan lomba sukses apabila diikuti oleh seluruh MI se-kabuapaten Jember
sejumlah 420 Lembaga
2) Hasil kejuaraan menghasilkan juara yang menjunjung tinggi kejujuran
3) Tidak ada protes dari peserta

5. Busana Peserta
Menggunakan Seragam Almamater Masing-masing Madrasah Ibtidaiyah (MI)

6. Kriteria Penilaian
1) Penentuan Juara ditentukan oleh nilai tertinggi dengan rentang nilai 1 - 100
2) Jika terdapat peserta yang memiliki nilai yang sama dan jumlah nilai dari
bobot soal yang terjawab benar yang memiliki bobot tertinggi
3) Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat

7. Technical Meeting
Tidak ada technical meeting, kurang jelas bisa ditanyakan langusng pada
panitia .

8. Sanggahan
a. Sanggahan dalam hal non teknis hanya dapat diajukan kepada panitia
penyelenggara;
b. Keputusan juri yang sesuai dengan kewenangannya adalah mutlak;
c. Sanggahan dalam hal teknis dapat disampaikan kepada panitia
penyelenggara.

9. Penutup
a. Hal-hal lain yang belum tercantum dalam ketentuan ini akan ditentukan
kemudian;
b. Apabila terdapat kekeliruan dalam peraturan akan dilakukan perubahan
sebagaimana mestinya.

Jember, 02 November 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. IHSANUDDIN, S.Pd., M.Pd.

2|Halaman
Lampiran 3.

PETUNJUK TEKNIS
LOMBA MEWARNAI
A. Umum
1. Pelaksanaan Perlombaan
- Seleksi tingkat kecamatan dilaksanan pada:
Hari : Senin
Tanggal : 5 Desember 2022
Jam : 08.00 - Selesai
Tempat : RA Masing-masing
- Pelaksanaan lomba tingkat kabupaten dilaksanakan pada:
Hari : Rabu
Tanggal : 7 Desember 2022
Jam : 08.00 - Selesai
Tempat : Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember
- Info lebih lanjut :
B. Khusus
1. Ketentuan Lomba
a. Semua siswa RA se-kabupaten Jember
b. Pelaksanaan tingkat kecamatan di lembaga masing-masing
c. Gambar disiapkan oleh panitia
d. Merk rayon yang digunakan bebas (12 warna)
e. Tiap kecamatan diambil 3 peserta terbaik untuk dilombakan di
tingkat kabupaten
f. Membayar lomba pendaftaran Rp. 5000 per siswa
g. Penanggung jawab pengawas bina dan KKRA Kecamatan masing-
masing
2. Kriteria Penilaian
a. Kreatifitas
b. Kerapian
c. Komposisi Warna
d. Keserasian
3. Technical Meeting
Akan disampaikan pada rapat KKRA awal November 2022
4. Hadiah
a. Juara I : Piala dan sertifikat
b. Juara II : Piala dan sertifikat
c. Juara III : Piala dan sertifikat
d. Juara IV : Piala dan sertifikat

Jember, 02 November 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba,


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. HOSNATI, S.Pd.I, M.Pd.I

Info lebih lanjut:


Hosnati, S.Pd.I, M.Pd.I (+6282231425248)

3|H al aman
Lampiran 4.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


MUSABAQAH TILAWATIL QUR’AN (MTQ)

A. Sekretariat dan Pendaftaran Peserta


Untuk mengikuti Lomba MTQ Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama
RI ke-77 Tahun 2023 pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember
harus melaksanakan pendaftaran pada tanggal dan tempat yang ditentukan
sebagai berikut:
1. Sekretariat Panitia Pelaksana Lomba MTQ HAB Kemenag RI ke-77 Tahun
2023 pada KUA Kec. Ajung (Ahmad Suyono/ 081249735917, Cecep
HA/081212534668, Ahmad Sya’roni/ 082132452346)
2. Pendaftaran pada tanggal 3 s.d. 12 Nopember 2022 melalui contact
person diatas.
3. Biaya pendaftaran Rp. 50.000,00, melalui transfer ke nomor rekening :
7151919687 Bank BSI a.n Suyono (konfirmasi TF kepada no Hp.
081249735917/ An. Suyono)
4. Jumlah peserta lomba :
No. Madrasah Kuota / Lembaga Keterangan
1 MI Minimal 2 Boleh putra atau putri
2 MTs Minimal 2
3 MA Minimal 2

B. Persyaratan Peserta
1. Persyaratan Umum
Peserta kegiatan Lomba MTQ HAB Kemenag RI ke-77 Tahun 2023 pada
Kantor Kementerian Agama Kab. Jember dengan memenuhi kriteria sebagai
berikut :
a. Peserta didik Madrasah yang tahun pelajaran 2022/2023 yang dinyatakan
dengan pernyataan Kepala Madrasah .
b. Peserta didik MI, MTs dan MA di Kabupaten Jember;
c. Merupakan utusan Lembaga MI, MTs dan MA di Kabupaten Jember.

2. Persyaratan Administratif
Menyerahkan kelengkapan administrasi berupa:
a. Foto kopi Kartu Pelajar atau Surat Keterangan Pengganti Kartu Pelajar;
b. Surat Keterangan dari Kepala Madrasah tentang peserta adalah benar-
benar siswa madrasah;
c. Surat Tugas dari Lembaga (format terlampir);
d. Scan Surat Pernyataan Sanggup mematuhi Protokol Kesehatan selama
mengikuti kegiatan Porseni bermaterai;

4|Halaman
3. Persyaratan Teknis.
Peserta wajib membawa perlengkapan/peralatan untuk
lomba/pertandingan sesuai dengan cabang lomba/pertandingan, kecuali
perlengkapan/peralatan lomba/pertandingan yang telah disediakan oleh
panitia.

4. Keabsahan Peserta
Keabsahan peserta dibuktikan dengan penerbitan ID Card yang
dikeluarkan dan disahkan oleh panitia. Verifikasi peserta dapat dilakukan
setiap sebelum perlombaan atau pertandingan dilaksanakan.

C. Official
a. Menyerahkan Surat Tugas dari Lembaga

D. Technical Meeting/Penjelasan Teknis


1. Satu hari sebelum pelaksanaan pertandingan/perlombaan akan
diselenggarakan technical meeting atau penjelasan teknis umum;
2. Technical Meeting diikuti oleh official yang telah didaftarkan;
3. Technical meeting/penjelasan teknis tidak membahas keabsahan
peserta dan tidak ada lagi perubahan nama-nama dan nomor lomba;
4. Technical meeting/penjelasan teknis hanya akan membahas teknis
pelaksanaan perlombaan.

E. Sanksi
Apabila terjadi pelanggaran dalam pemalsuan dokumen atau bentuk
lainnya maka perserta didiskualifikasi dan pihak lain yang melakukan
pelanggaran akan diberikan sanksi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Jember.

F. Lain-lain
Hal-hal yang belum diatur dan tercantum dalam panduan ini akan diatur
dalam ketentuan tersendiri, yang memiliki kekuatan hukum yang samaa dengan
Pedoman ini.
1. Kuota official hanya 1 (satu) orang utusan KKM.
2. Tugas official adalah melengkapi seluruh persyaratan administrasi peserta,
membawa persyaratan administrasi saat verifikasi data, mengikuti techinal
meeting serta mengikuti

G. KHUSUS
1. Ketentuan Peserta
a. Peserta adalah peserta didik MI, MTs dan MA yang telah memenuhi
persyaratan peserta dan telah terdaftar sebagai peserta ;
b. Keabsahan peserta dibuktikan dengan ID Card yang sudah disahkan
oleh tim verifikasi;

5|Halaman
c. Bila diketahui peserta tidak sah, maka peserta tersebut dinyatakan kalah
(deskualifikasi) pada perlombaan tersebut dan tidak diperbolehkan
untuk mengikuti perlombaan berikutnya;
d. Sebelum perlombaann dimulai akan dilakukan screening peserta
dengan melihat kecocokan ID Card peserta dengan data oleh panitia.

2. Ketentuan Perlombaan
a. Peserta melakukan daftar ulang dan pengambilan nomor undian 60
menit sebelum pelaksanaan perlombaan;
b. Pemanggilan peserta sesuai nomor undian;
c. Nomor undian peserta dikenakan pada dada sebelah kiri;
d. Pemanggilan peserta dilaksanakan maksimal 3 kali, apabila 3 kali
pemanggilan berturut-turut tidak hadir, dinyatakan gugur, kecuali
dengan alasan yang dapat dipertanggungjawabkan;
e. Maqro' yang dibaca oleh peserta: bebas / setor macro’ secara setor
video kecuali macro’ final ditentukan juri.( Kirim link youtubenya masing
masing)
f. Tanpa dimulai dan diakhiri dengan mengucapkan salam;
g. Dan diadakan babak final secara offline
h. Durasi lomba Tahfidz maksimal 7 menit;
i. Tim juri menentukan Juara I, II, III dan IV (putera) dan Juara I, II, III, dan
IV (puteri). Apabila terjadi nilai yang sarna, maka Tim Juri akan
menentukan pemenang berdasarkan nilai tertinggi dalam penguasaan
lagu dan suara;
j. Keputusan dewan juri akan hasil lomba bersifat mutlak tidak dapat
diganggu gugat.

3. Pakaian Peserta
Peserta mengenakan busana muslim/muslimah, rapi dan sopan

4. Kriteria Penilaian
Penilaian diberikan terhadap 4 (empat) aspek sebagai berikut:
a. Sara dan lagu : Nilai 40
b. Tajwid : Nilai 30
c. Fashohah : Nilai 30

5. Technical Meeting
Technical meeting (pertemuan teknis) dilaksanakan 1 (satu) hari sebelum
perlombaan dimulai dan diikuti oleh offisial.

6. Hadiah
Pemenag lomba akan mendapatkan :
Pemenang Putra
a. Juara I : Piala dan Sertifikat Penghargaan
b. Juara II : Piala dan Sertifikat Penghargaan

6|Halaman
c. Juara III : Piala dan Sertifikat Penghargaan
d. Juara IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

Pemenang Putri
a. Juara I : Piala dan Sertifikat Penghargaan
b. Juara II : Piala dan Sertifikat Penghargaan
c. Juara III : Piala dan Sertifikat Penghargaan
d. Juara IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

7. Sanggahan
a. Sanggahan dalam hal non teknis hanya dapat diajukan kepada panitia
penyelenggara;
b. Keputusan juri yang sesuai dengan kewenangannya adalah mutlak;
c. Sanggahan dalam hal teknis dapat disampaikan kepada panitia
penyelenggara.

8. Upacara Penghormatan Pemenang


a. Pemenang I, II, II dan IV baik putra maupun putri, setiap nomor akan
dipanggil untuk mengikuti pelaksanaan upacara penghormatan
pemenang (UPP);
b. Pakaian saat Upacara Penghomatan Pemenang harus menggunakan
pakaian resmi daerahnya dan tidak diperkenankan memakai sandal
sebagai alas kaki.

9. Penutup
a. Hal-hal lain yang belum tercantum dalam ketentuan ini akan ditentukan
kemudian;
b. Apabila terdapat terdapat kekeliruan dalam Peraturan Khusus
Perlombaan ini akan dilakukan perubahan sebagaimana mestinya.

Jember, 02 November 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. SUYONO

7|Halaman
Lampiran 5.
PETUNJUK TEKNIS LOMBA
TAHFIDZ

A. Sekretariat, Pendaftaran Peserta dan Jadwal Lomba.


Untuk mengikuti Lomba Al-Qur’an HAB Kemenag RI ke-77 Tahun pada
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember harus melaksanakan
pendaftaran pada tanggal dan tempat yang ditentukan sebagai berikut:

1. Sekretariat Panitia Pelaksana Lomba Tahfidz Al-Qur’an HAB Kemenag RI


ke-77 Tahun 2023 pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember di
MTsN 1 Jember, Jl. Imam Bonjol, Kedungpiring, Tegal Besar, Jember,
Kabupaten Jember, Jawa Timur 68133; Nomor HP. An. Bapak Syaiful
Anwar/Kepala MTsN 1 Jember) 085336817234
2. - Pendaftaran terakhir 12 November 2022 datang langsung ke sekretariat
Panitia pada jam kerja pukul 08:00 WIB sd. 14:30 WIB.
- Biaya pendaftaran Rp.50.000,- transfer melalui rekening :An.
NAHLIYATUL USLAH/BSI norek. 7169087193 (konfirmasi TF kepada
no Hp. 082332554648/ an. NAHLIYATUL USLAH-MIN 3 Jember)
- Menyerahkan persyaratan administratif pendaftaran saat mendaftar.
3. Jumlah peserta lomba :
No. Madrasah Kuota Minimal per Keterangan
KKM
1 MI 1 Boleh putra atau putri
2 MTs 3
3 MA 5

4. Jadwal Pelaksanaan Lomba


Lomba dilaksanakan pada :
Hari, Tanggal : Kamis, 15 Desember 2022
Pukul : 08:00 WIB sampai selesai
Tempat : Di MTsN 1 Jember

B. Persyaratan Peserta

1. Persyaratan Umum
Peserta kegiatan Lomba Tahfidz Al-Qur’an HAB Kemenag RI ke-77 pada
Kankemenag Kab. Jember 2023 dengan memenuhi kriteria sebagai berikut :
a. Peserta didik Madrasah yang tahun pelajaran 2022/2023 yang dinyatakan
dengan pernyataan Kepala Madrasah dan Ketua KKM;
b. Peserta didik MI, MTs dan MA di Kabupaten Jember yang merupakan
utusan KKM MI, MTs dan MA di Kabupaten Jember.

8|Halaman
2. Persyaratan Administratif
Menyerahkan kelengkapan administrasi berupa:
a. Foto kopi Biodata Rapor dan Nilai Rapor terakhir;
b. Foto kopi Kartu Pelajar atau Surat Keterangan Pengganti Kartu Pelajar;
c. Mengirim pas photo berwarna (terbaru) mengenakan seragam sekolah
ukuran 4X6 (bagi wanita memakai jilbab) sebanyak 2 lembar;
d. Surat Keterangan dari Kepala Madrasah tentang peserta adalah benar-
benar siswa madrasah;
e. Surat Tugas dari ketua KKM (format terlampir);
(semua foto kopi dilegalisir kepala madrasah).

3. Persyaratan Teknis.
Peserta wajib membawa perlengkapan/peralatan untuk
lomba/pertandingan sesuai dengan cabang lomba/pertandingan, kecuali
perlengkapan/peralatan lomba/pertandingan yang telah disediakan oleh
panitia.

4. Keabsahan Peserta
Keabsahan peserta dibuktikan dengan penerbitan ID Card yang
dikeluarkan dan disahkan oleh panitia. Verifikasi peserta dapat dilakukan
setiap sebelum perlombaan atau pertandingan dilaksanakan.

C. Official
a. Menyerahkan Surat Tugas dari Ketua KKM;
b. Menyerahkan pas foto berwarna berukuran 4 x 6 sebanyak 2 (dua) lembar;

D. Technical Meeting/Penjelasan Teknis


1. Satu hari sebelum pelaksanaan pertandingan/perlombaan akan
diselenggarakan technical meeting atau penjelasan teknis umum;
2. Technical Meeting diikuti oleh official yang telah didaftarkan;
3. Technical meeting/penjelasan teknis tidak membahas keabsahan
peserta dan tidak ada lagi perubahan nama-nama dan nomor lomba;
4. Technical meeting/penjelasan teknis hanya akan membahas teknis
pelaksanaan perlombaan.

E. Sanksi
Apabila terjadi pelanggaran dalam pemalsuan dokumen atau bentuk
lainnya maka perserta didiskualifikasi dan pihak lain yang melakukan
pelanggaran akan diberikan sanksi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama
Kabupaten Jember.

F. Lain-lain
Hal-hal yang belum diatur dan tercantum dalam panduan ini akan diatur
dalam ketentuan tersendiri, yang memiliki kekuatan hukum yang samaa dengan
Pedoman ini.
9|Halaman
1. Kuota official hanya 1 (satu) orang utusan KKM.
2. Tugas official adalah melengkapi seluruh persyaratan administrasi peserta,
membawa persyaratan administrasi saat verifikasi data, mengikuti techinal
meeting serta mengikuti

G. KHUSUS
1. Ketentuan Peserta
a. Peserta adalah peserta didik MI, MTs dan MA yang telah memenuhi
persyaratan peserta dan telah terdaftar sebagai peserta;
b. Keabsahan peserta dibuktikan dengan ID Card yang sudah disahkan
oleh tim verifikasi;
c. Bila diketahui peserta tidak sah, maka peserta tersebut dinyatakan kalah
(deskualifikasi) pada perlombaan tersebut dan tidak diperbolehkan
untuk mengikuti perlombaan berikutnya;
d. Sebelum perlombaann dimulai akan dilakukan screening peserta
dengan melihat kecocokan ID Card peserta dengan data oleh panitia.

2. Ketentuan Perlombaan
a. Peserta melakukan daftar ulang dan pengambilan nomor undian 60
menit sebelum pelaksanaan perlombaan;
b. Pemanggilan peserta sesuai nomor undian;
c. Nomor undian peserta dikenakan pada dada sebelah kiri;
d. Pemanggilan peserta dilaksanakan maksimal 3 kali, apabila 3 kali
pemanggilan berturut-turut tidak hadir, dinyatakan gugur, kecuali
dengan alasan yang dapat dipertanggungjawabkan;
e. Maqro' yang dibaca oleh peserta: MI (Juz 30), MTs (Juz 1 sd. 3) dan
MA ( Juz 1 sd. 5)
f. Tanpa mengucapkan salam;
g. Peserta mengambil kertas undian yang didalamnya tertulis 3 pertanyaan
(melanjutkan ayat)
h. Durasi lomba Tahfidz maksimal 10 menit;
i. Indikator Bel 4 X memulai dan mengakhiri bacaan, Bel 3 X ganti soal
atau maqro, Bel 2 X bimbingan dan Bel 1 X kali ada kesalahan;
j. Tim juri menentukan Juara I, II, III, IV. Kalau ada nilai yang sama di lihat
nilai tahfidz dulu, kemudian tajwid dan terakhir fashohah;
k. Pemenang akan mendapatkan Piala dan Sertifikat Penghargaan;
l. Keputusan dewan juri akan hasil lomba bersifat mutlak tidak dapat
diganggu gugat.

3. Pakaian Peserta
Peserta mengenakan busana muslim/muslimah, rapi dan sopan

4. Kriteria Penilaian
Penilaian diberikan terhadap 4 (empat) aspek sebagai berikut:
a. Tahfizh : Nilai 50
10 | H a l a m a n
b. Tajwid : Nilai 25
c. Fashohah : Nilai 25

5. Technical Meeting
Technical meeting (pertemuan teknis) dilaksanakan 1 (satu) hari sebelum
perlombaan dimulai dan diikuti oleh ofisial.

6. Hadiah
Pemenag lomba akan mendapatkan :
a. Juara I : Piala dan Sertifikat Penghargaan
b. Juara II : Piala dan Sertifikat Penghargaan
c. Juara III : Piala dan Sertifikat Penghargaan
d. Juara IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

7. Sanggahan
a. Sanggahan dalam hal non teknis hanya dapat diajukan kepada panitia
penyelenggara;
b. Keputusan juri yang sesuai dengan kewenangannya adalah mutlak;
c. Sanggahan dalam hal teknis dapat disampaikan kepada panitia
penyelenggara.

8. Upacara Penghormatan Pemenang


a. Pemenang I, II, III dan IV, setiap nomor akan dipanggil untuk mengikuti
pelaksanaan upacara penghormatan pemenang (UPP);
b. Pakaian saat Upacara Penghomatan Pemenang harus menggunakan
pakaian resmi daerahnya dan tidak diperkenankan memakai sandal
sebagai alas kaki.

9. Penutup
a. Hal-hal lain yang belum tercantum dalam ketentuan ini akan ditentukan
kemudian;
b. Apabila terdapat terdapat kekeliruan dalam Peraturan Khusus
Perlombaan ini akan dilakukan perubahan sebagaimana mestinya.

Jember, 02 November 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. Drs. SYAIFUL ANWAR, M.Pd.

11 | H a l a m a n
Lampiran 6.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


PIDATO / KHITOBAH BAHASA ARAB
TINGKAT MI, MTs DAN MA SE-KABUPATEN JEMBER

PETUNJUK PELAKSANAAN
I. Ketentuan Umum
1. Lomba dikuti oleh siswa-siswi:
a) MI baik negeri maupun swasta se-Kabupaten Jember
b) MTs baik negeri maupun swasta se-Kabupaten Jember
c) MA baik negeri maupun swasta se-Kabupaten Jember
2. Lomba bersifat individual
3. Kuota peserta dan jumlah delegasi dari masing-masing madrasah batas maxsimal
tidak dibatasi. Ketentuan batas minimal sebagai peran aktif peringatan Hab
Kemenag RI ke-77 Tahun 2023 pada Kantor Kementerian Agama Kab. Jember
ditetapkan sebagai berikut:
a) Tingkat KKMI minimal mengirim 3 peserta
b) Tingkat KKMTs minimal mengirim 10 peserta
c) Tingkat KKMA minimal mengirim 10 peserta
4. Kontribusi pendaftaran lomba sebesar Rp.50.000,-/peserta
5. Lomba dilaksanakan dalam 2 babak yaitu:
a) Babak penyisihan (online)
b) Babak final (offline)
6. Pemenang lomba akan ditentukan oleh juri menjadi juara 1, 2, 3, dan 4
7. Juara 1, 2, 3 dan 4, akan mendapatkan Piala dan Sertifikat
8. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

II. Waktu dan Tempat


A. Pendaftaran
1. Pendaftaran dimulai pada tanggal 3 – 12 November 2022
a) Setiap KKMI/KKMTs/KKMA
2. Pembayaran dilakukan dengan melalui transfer:
Nomer Rekening : 7152371521
Atas nama : TRI MARTINI
No.HP :
3. Peserta mengisi data dengan lengkap pada link berikut:
https://bit.ly/Lomba_Khitobah_Bahasa_Arab
4. Pastikan nama yang diisi adalah nama lengkap agar tidak terjadi kesalahan
dalam pembuatan sertifikat
5. Data yang telah dikirim akan otomatis masuk ke link tersebut
6. Data peserta akan diumumkan pada Hari Kamis, 12 Desember 2022

12 | H a l a m a n
7. Contact person (CP)
Tingkat MI
Drs. Kholik : +6285259277431
Tingkat MTs
Addul Latif Anwar : +6282140675789
Tingkat MA
Muhammad Ismail : +6285331155543

B. Babak Penyisihan (online)


1. Pengumpulan video dan teks Khitobah
Tanggal 14 – 19 November 2022
2. Penjurian
21 – 23 November 2022
3. Pengumuman 10 besar yang lolos ke Babak Final
24 November 2022, Pukul 10.00 WIB

C. Babak Final (Offline)


Hari, tanggal : Rabu, 21 Desember 2022
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : MAN 1 Jember

III. Keriteria Penilaian


1. Aspek kelancaran berbahasa Arab saat menyampaikan pidato
2. Aspek ketepatan kaidah bahasa Arab ( Nahwu Shorof )
3. Aspek performance yang meliputi cara berbicara di depan publik, ekpresi wajah,
gerak tubuh, suara dan intonasi dalam menyampaikan pidato
4. Aspek content yang meliputi kesesuaian isi pidato dengan tema

IV. Teknis Perlombaan


A. Babak Penyisihan
1. Peserta memilih dan menyusun naskah pidato dari salah satu dari tema
berikut:
Tema untuk MI :
a. Menjadi yang terbaik di mata orang tua
b. Belajar sepanjang Hayat

Tema untuk MTs :


a. Menghidupkan akhlak Rasulullah di era terkini
b. Hormati gurumu berkah akan mengalir dalam hidupmu

Tema untuk MA :
a. Cintailah ilmu niscaya Allah berkenan mengangkat derajatmu
b. Tak ada yang susah jika semua diniati ibadah

13 | H a l a m a n
2. Durasi waktu adalah sebagai berikut:
a) Tingkat MI : 4 – 5 menit
b) Tingkat MTs : 4 – 5 menit
c) Tingkat MA : 6 – 7 menit
Terdapat pengurangan nilai sebanyak 5 poin jika kurang atau lebih dari
rentangan waktu tersebut di atas
3. Peserta mengenakan baju bebas, rapi dan sopan saat pengambilan video
4. Video diambil dengan metode landscape, full body (sebadan), tanpa
microphone dan tanpa editing maupun cutting
5. Peserta menyimpan File Video di Drive masing-masing dan mengirim link
videonya pada panitia melaui form berikut:
https://bit.ly/Vidio_Lomba_Khitobah_Bahasa_Arab pada tanggal 14 s.d 19
November 2022, Pukul 08.00 – 15.00 WIB dengan penamaan:
Jenjang_Kecamatan/KKM_Nama Madrasah_Nama Peserta
Contoh: MI_Kecamatan Wuluhan_MI Miftahul Ulum_Ahmad Ramadan

B. BABAK FINAL
1. Peserta hadir di MAN 1 Jember Jember 30 menit sebelum acara dimulai
2. Peserta mengenakan pakaian bebas, rapi, sopan dan bersepatu
3. Sebelum acara dimulai, peserta melakukan registrasi dan menyerahkan print-
out naskah rangkap 3 kepada panitia lomba
4. Peserta akan dipanggil sesuai nomer urut tampil. Jika tiga kali dipanggil namun
tidak tampil maka peserta dinyatakan gugur
5. Peserta tampil dengan tema yang sama (babak penyisihan) di depan juri dan
peserta lain di dalam ruangan tanpa teks dan microphone
6. Aturan durasi waktu penampilan pidato pada babak final sama dengan babak
penyisihan
7. Tanda waktu menggunakan isyarat lampu dengan ketentuan sebagai berikut
a. Lampu kuning menyala pertama : persiapan
b. Lampu hijau menyala : mulai berpidato
c. Lampu kuning menyala kedua : durasi waktu habis tersisa 30 detik
d. Lampu merah menyala : durasi waktu habis

Jember, 02 November 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. MOH. NURHUDA, S.Ag., M.Pd.I

14 | H a l a m a n
Lampiran 7.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


PIDATO BAHASA INGGRIS / ENGLISH SPEECH CONTEST

PETUNJUK PELAKSANAAN
I. Ketentuan Umum
1. Lomba dikuti oleh siswa-siswi:
a) MTs baik negeri maupun swasta se-Kabupaten Jember
b) MA baik negeri maupun swasta se-Kabupaten Jember
2. Lomba bersifat individual
3. Kuota peserta dan jumlah delegasi dari masing-masing madrasah tidak dibatasi
4. Kontribusi pendaftaran lomba sebesar 50 ribu/peserta
5. Lomba dilaksanakan dalam 2 babak yaitu:
a) Babak penyisihan (online)
b) Babak final (offline)
6. Pemenang lomba akan ditentukan oleh juri menjadi juara I, II, III dan IV
7. Juara I, II, III dan IV akan mendapatkan Piala dan Sertifikat Penghargaan
8. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

II. Waktu dan Tempat A. Pendaftaran


1. Pendaftaran terakhir tanggal 19 November 2022
2. Pembayaran dilakukan dengan melalui transfer:
a) Tingkat MTs : Bank Mandiri, no.rek: 1430013150519, a.n: Endang Yuana
b) Tingkat MA : Bank Mandiri no.rek: 1430018119204,
a.n: Dwi Isti
Mualimah
3. Peserta mengisi data dengan lengkap pada link:
a) Tingkat MTs : http://surl.li/dlmki
b) Tingkat MA : https://bit.ly/3slSGT9
Peserta/pendamping silahkan masuk link grup WA yang tertera setelah submit
data pada link di atas
4. Pastikan nama yang diisi adalah nama lengkap agar tidak terjadi kesalahan
dalampembuatan sertifikat
5. Data yang telah dikirim akan otomatis masuk ke link tersebut
6. Contact person (CP)
Tingkat MTs
1) M. Shafihan Rosyid, S.Pd. 081233493382
2) Endang Yuana, M.Pd. 081336307373
Tingkat MA
1) Drs. Suparno 08124902768
2) Dwi Isti Mu’alimah, S.Pd. 082335143628

15 | H a l a m a n
B. Babak Penyisihan (online)
1. Pengumpulan video dan teks peech
14 - 19 November 2022
2. Penjurian
21 - 23 November 2022
3. Pengumuman 10 besar yang lolos ke Babak Final
24 November 2022 pukul 10.00 WIB

C. Babak Final (offline)


Tanggal : 21 Desember 2022
Waktu : 08.00 s/d selesai
Tempat : MAN 1 Jember

III. Keriteria Penilaian


1. Aspek fluency yang meliputi kelancaran berbahasa Inggris saat menyampaikan pidato
2. Aspek accuracy yang meliputi pronunciation, grammar dan word choice
3. Aspek performance yang meliputi cara berbicara di depan publik, ekpresi wajah,
geraktubuh, suara dan intonasi dalam menyampaikan pidato
4. Aspek content yang meliputi kesesuaian isi pidato dengan tema

IV. Tekhnis Perlombaan A. Babak Penyisihan


1. Peserta memilih dan menyusun naskah pidato dari salah satu dari tema berikut:
a. The negative impacts of bullying behavior
b. The role of gadgets to improve students’ life skills
c. The influence of Tik Tok on Z generation (Gen-Z)
2. Durasi waktu speech adalah sebagai berikut:
a. Tingkat MTs : 4 – 5 menit
b. Tingkat MA : 6 – 7 menit
Terdapat pengurangan nilai sebanyak 5 poin jika kurang atau lebih dari
rentangan waktu tersebut di atas
3. Peserta mengenakan baju bebas, rapi dan sopan saat pengambilan video
4. Video diambil dengan metode landscape, full body (sebadan), tanpa microphone
dan tanpa editing maupun cutting
5. Peserta mengirim (upload) video speech beserta teks speech melalui link google
drive yang akan dikirim di grup WA, batas waktu upload yaitu tanggal 14 - 19
November 2022 dengan format:
NOMOR PESERTA_TEMA_NAMA MADRASAH_PENYISIHAN
Contoh: 10_The Negative Impacts of Bullying Behavior_MTs Al-
QodiriJember_PENYISIHAN
6. Penjurian babak penyisihan akan dilakukan pada tanggal 21-23 November 2022
7. Pengumuman 10 besar terbaik yang akan lolos ke babak final pada tanggal 24
November 2022 pukul 10.00 WIB

16 | H a l a m a n
B. BABAK FINAL
1. Peserta hadir di MAN 1 Jember 30 menit sebelum acara dimulai
2. Peserta mengenakan pakaian bebas, rapi, sopan dan bersepatu
3. Sebelum acara dimulai, peserta melakukan registrasi dan menyerahkan print-
outnaskah rangkap 3 kepada panitia lomba
4. Peserta akan dipanggil sesuai nomer urut tampil. Jika tiga kali dipanggil
namuntidak tampil maka peserta dinyatakan gugur
5. Peserta tampil dengan tema yang sama (babak penyisihan) di depan juri
danpeserta lain di dalam ruangan tanpa teks dan microphone
6. Aturan durasi waktu penampilan pidato pada babak final sama dengan
babakpenyisihan
7. Tanda waktu menggunakan isyarat lampu dengan ketentuan sebagai berikut
a. Lampu kuning menyala pertama : persiapan
b. Lampu hijau menyala : mulai berpidato
c. Lampu kuning menyala kedua : durasi waktu habis tersisa 30 detik
d. Lampu merah menyala : durasi waktu habis

Jember, 02 November 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. LISBINANTIN, S.Pd.

17 | H a l a m a n
Lampiran 8.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


PIDATO MODERASI BERAGAMA

A. TEMA : Moderasi Beragama


B. PERSYARATAN PESERTA
1. Penyuluh Agama Islam Non PNS, dibuktikan dengan SK.
2. Setiap Kecamatan melalui PAIF nya wajib mengirimkan 1 orang peserta,
putra/putri.
3. Poin 1 diserahkan oleh PAIF nya saat pendaftaran.
4. Menyerahkan foto copy naskah rangkap 3 saat cek in peserta.
5. Durasi penampilan, maximal 10 menit.
6. Dilarang menggunakan kata-kata yang mengandung SARA, POLITIK dan
HUJATAN.
7. Bagi KUA Kecamatan yang tidak mengirimkan peserta diberikan sanksi
administrasi berupa denda Rp. 500.000

C. WAKTU DAN TEMPAT LOMBA


1. Hari/Tanggal : Senin / 5 Desember 2022
2. Pukul : 07.30 s/d selesai
3. Tempat : Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember
Jl. K.H. Wachid Hasyim No.1 Jember

D. TEMPAT DAN WAKTU PENDAFTARAN


1. Tempat : PAIF Kecamatannya masing-masing.
2. Waktu : Terakhir Sabtu tgl. 12 November 2022
3. Nomor peserta sekaligus menjadi nomor urut penampilan.
4. Tidak dipungut biaya (Gratis)

E. PENILAIAN
1. Materi : isi dan dalil.
2. Intonasi, ekspresi dan interaksi
3. Etika dan tatabusana

F. JUARA
Juara I, II, III dan IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

G. Info dan pendaftaran hubungi :


1. PAIF Kecamatannya Masing-Masing.

18 | H a l a m a n
TATA TERTIB

1. Peserta adalah Penyuluh Agama Islam Non PNS yang dibuktikan dengan SK.
2. Peserta sudah menyerahkan foto kopi naskah rangkap 3 ke panitia.
3. Durasi waktu tampil maksimal 10 menit.
4. Lampu kuning pertama : persiapan
Lampu hijau : mulai
Lampu kuning kedua : waktu kurang 1 menit
Lampu merah : waktu habis
5. Kelebihan waktu tampil tidak berpengaruh pada penambahan nilai, bahkan kalau
ditemukan kesalahan akan dapat mengurangi nilai.
6. Dilarang membawa catatan dalam bentuk apapun
7. Dilarang menggunakan kata-kata yang berbau SARA dan POLITIK.
8. Penilaian meliputi : 1. Materi, 2. Ekspresi, 3. Etika
9. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

Jember, 02 Nopember 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. MULTAZAM, S.E.I

19 | H a l a m a n
Lampiran 9.

PRTUNJUK TEKNIS LOMBA


BOLA VOLI MINI

PESERTA
1. Peserta PNS. PPPK dan NON PNS Kantor kementerian Agama kabupaten
jember utusan dari ;
a. Kantor kementerian agama kabupaten jember (1 tim Putra dan 1 tim Putri )
b. Guru PNS DPK Per tuti : balung , kencong , Tanggul, dst … (6 tim Putra +
6 tim Putri)
c. Pokja Penghulu dan KUA (2 tim putra + 2 tim Putri)
d. penyuluh se kabupaten jember (1 tim Putra + 1 tim Putri)
e. Satker MTSN (11 tim Putra + 11 tim Putri)
f. Satker MAN (3 tim Putra + 3 tim Putri )
g. Satker MIN (6 tim Putra dan 6 Putri )
h. Pokjawas madrasah dan PAIS (2 tim Putra + 2 tim Putri )
2. Peserta putra dan putri khusus PNS dan PPPK dibuktikan dengan SK atau
keterangan Dari analis kepegawaian dan NON PNS guru dibuktikan dengan
NUPTK dari SIMPATIKA untuk Non PNS KUA dibuktikan Dengan SK dari Kepala
KUA

PERATURAN PERTANDINGAN
1. Jumlah pemain 4 orang dan 3 orang cadangan
2. Dalam Permainan 4 orang harus Ada PNSnya
3. Menggunakan sistem gugur dengan 2 kali kemenangan atau set pendek
4. Pergeseran pemain (service) urut seperti bolla voly besar
5. Pemain belakang tidak boleh melakukan smas di depan dekat net
6. Tidak boleh mengambil bola dengan tangan 2 yang terpisah dari bawah / nyawuk
7. Tidak boleh mengambil bola ditahan terlalun lama / lengket
8. Pemain berseragam olahraga / berkaos tim
9. Datang 15 menit sebelum pertandinagan dimulai sesuai jadwal yg telah ditentukan
10. Apabila tidak hadir pada waktu pertandingan dimulai dinyatakan Gugur (WO)
11. Pertandingan dilaksanakan 1 hari apabila sampai sore tidak selesai dilanjutkan
besuk paginya atau sesuai dengan kesepakatan panitia

PELAKSANAAN PERTANDINGAN
1. Pendaftaran Terakhir Sabtu, 12 November 2022 pada
- Robiq fauji no WA. 081333309189
- Nurchasanah no WA. 081235238504
- Eko Iswanto no.081336724680
- Edy Purwanto no WA 081234507610
2. Tehnical meeting hari KAMIS 17 November 2022 jam 09.00 WIB bertempat di
Kantor kementerian Agama Kabupaten Jember.

20 | H a l a m a n
3. Pelaksanaan Pertandingan
Rabu, 23 November 2022 di Halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten
Jember

Jember, 02 November 2022

Koordinator Seksi Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. ROBIQ FAUJI, S.Pd., M.Pd.

21 | H a l a m a n
Lampiran 10.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


VIDEO PENDEK MODERASI BERAGAMA

I. LATAR BELAKANG
Manusia diciptakan berbangsa-bangsa dan bersuku-suku agar saling mengenal (QS
Al- Hujurat: 13). Indonesia merupakan negara yang sangat beragam suku, ras,
budaya, bahasa dan agama. Keragaman di Indonesia adalah jati diri bangsa
Indonesia sebagai anugerah Allah yang terindah dan patut kita syukuri. Inilah yang
mempersatukan keberagaman, termasuk keberagaman dalam memeluk agama dan
dalam mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
Salah satu upaya menciptakan kebersamaan dan kerukunan dalam keragamaan
adalah perlunya Moderasi Beragama sesuai Visi dan Misi Kementerian Agama.
Sebagai salah satu program prioritas Kementerian Agama dalam menjaga kerukunan
antar umat beragama, moderasi beragama perlu terus dilakukan oleh seluruh umat
beragama di Indonesia.
Untuk meningkatkan partisipasi dan keterlibatan masyarakat khususnya insan
pendidikan dalam penguatan moderasi beragama, maka dalam menyambut Hari
Amal Bakti Kementerian Agama RI yang ke-77 Tahun 2023, Kantor Kementerian
Agama Kabupaten Jember menggelar “Lomba Kreasi Video Pendek Moderasi
Beragama”.
Untuk memberikan kesamaan persepsi dalam pelaksanaan “Lomba Kreasi Video
Pendek Moderasi Beragama”, maka perlu disusun Petunjuk Teknis (Juknis) Lomba
Kreasi Video Pendek Moderasi Beragama.

II. BENTUK DAN TEMA KEGIATAN


Lomba Kreasi Video Pendek Moderasi Beragama mengangkat tema “Moderasi
Beragama”,
dengan empat sub tema yang dapat dipilih peserta, yaitu:
1. Komitmen Kebangsaan
2. Toleransi
3. Anti Kekerasan
4. Ramah terhadap tradisi dan budaya lokal

III.WAKTU PELAKSANAAN
Pelaksanaan Lomba Video Pendek Moderasi Beragama dimulai sejak Oktober 2022
s/d Desember 2022, dengan tahapan sebagai berikut:
1. Tahap Persiapan (Oktober 2022)
2. Tahap Pendaftaran (sampai dengan 12 November 2022)
3. Tahap Upload Video (14 November s.d 2 Desember 2022)
4. Tahap Penjurian (November s.d Desember 2022)
5. Tahap Pengumuman Pemenang (17 Desember 2022)

22 | H a l a m a n
IV. SYARAT DAN KETENTUAN
A. Syarat
Dalam membuat karya video pendek, peserta mengacu pada kerangka dan
pengertian moderasi beragama yang telah disusun Kementerian Agama, sebagai
berikut:
a. Moderasi beragama adalah cara pandang, sikap, dan praktik beragama
dalamkehidupan bersama, dengan cara mengejawantahkan esensi ajaran
agama-yang melindungi martabat kemanusiaan dan membangun
kemaslahatanumum, berlandaskan prinsip adil, berimbang, dan menaati
konstitusi sebagaikesepakatan berbangsa.
b. Moderasi Beragama memiliki empat indikator, yakni: komitmen kebangsaan,
anti kekerasan, ramah terhadap budaya lokal, dan toleransi.
c. Tujuh pesan keagamaan dalam moderasi beragama, yaitu:
memajukankehidupan umat beragama, menjunjung tinggi keadaban mulia,
menghormatiharkat dan martabat kemanusiaan, memperkuat nilai moderat,
mewujudkanperdamaian, menghargai kemajemukan, menaati komitmen
berbangsa.

b. Ketentuan Umum
1. Lomba terbuka untuk MI/MTs dan MA dengan membayar sebesar Rp 50.000,-
2. Peserta hanya diperbolehkan mengirim 1 karya video pendek terbaiknya.
3. Video pendek yang dikirim merupakan karya asli peserta dan belum pernah
diikutsertakan dalam lomba.
4. Peserta bertanggung jawab penuh terhadap karya yang dikirimkan. Panitia
tidak
bertanggung jawab jika terdapat gugatan hak cipta.
5. Karya tidak mengandung unsur pornografi, bertentangan dengan norma
hukumdan kesusilaan yan berlaku, serta menyinggung SARA (suku, agama,
dan ras).
6. Panitia berhak melakukan diskualifikasi jika ditemukan pelanggaran.
7. Karya yang dikirimkan menjadi hak milik panitia dan dapat secara bebas
digunakan dalam kegiatan atau pun publikasi Kementerian Agama Kabupaten
Jember
8. Batas pendaftaran video pendek adalah tanggal 12 November 2022, jam
14.00 WIB, batas pengiriman/upload video pendek adalah mulai tanggal 14
November 2022 s/d 2 Desember 2022.
9. Pengumuman juara tanggal 17 desember 2022 dan akan dipublikasikan pada
kanal media sosial Kemenag Jember.
10. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

C. Ketentuan Khusus
1. Video pendek dibuat dalam :
 Format : mp4
 Kualitas : HD
 Durasi : 3 – 5 menit termasuk opening dan credit title
23 | H a l a m a n
2. Musik/lagu dan materi lainnya (foto, grafis & lain-lain) tidak melanggar hak
cipta.
3. Kriteria Penilaian
a. Orisinalitas
b. Kesesuaian dengan tema/konten
c. Nilai pesan yang disampaikan
6. Peserta diwajibkan mengupload dengan format nama sbb :
KEMENAGJEMBER – [JUDUL VIDEO PENDEK] – [NAMA SATKER]
Contoh : KEMENAGJEMBER – MODERASIBERAGAMA_MAN2JEMBER –
MAN2JEMBER
7. Pada fitur ‘More Options’ ketika mengunggah video pendek di youtube, wajib
menuliskan hashtag #KEMENAGJEMBER #MODERASIBERAGAMA
#VIDEOPENDEK_MA2022 (jika satker dari MA) #VIDEOPENDEK_MTS2022
(jika satker dari MTs) #VIDEOPENDEK_MI2022 (jika satker dari MI)

D. Juknis, Link Pendaftaran, & Link Upload : https://linktr.ee/videopendek2022

E. Pemenang berhak memperoleh hadiah sebagai berikut:


a. Juara I : Piala dan Sertifikat Penghargaan
b. Juara II : Piala dan Sertifikat Penghargaan
c. Juara III : Piala dan Sertifikat Penghargaan
d. Juara IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

V. PENUTUP
Demikian Petunjuk Teknis Lomba Kreasi Video Pendek Moderasi Beragama ini
disusun, untuk dijadikan pedoman dan acuan bagi peserta serta seluruh pihak yang
terlibat dalam pelaksanaan kegiatan ini. Hal-hal yang belum diatur dalam petunjuk
teknis ini akan diatur kemudian.

Jember, 02 Nopember 2022

Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba


Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. HADI NA’IM, M.Pd.

24 | H a l a m a n
Lampiran 11.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


DIRIGEN

A. UMUM
1. Pelaksanaan Perlombaan
Pelaksanaan lomba dilaksanakan pada:
Hari : Rabu
Tanggal : 21 Desember 2022
Jam : 09.00 s/d selesei

2. Tempat Perlombaan
Aula Kantor Kementerian Agama Kab. Jember

B. KHUSUS
1. Ketentuan Peserta
a) Peserta adalah Ketua DWP perwakilan dari setiap unsur pelaksana
b) Peserta adalah perwakilan dari Pengawas Madrasah tingkat Dasar dan
Menengah
c) Peserta adalah perwakilan dari Pengawas Agama Islam (PAIS)
d) Anggota yang mengiringi menyanyikan lagu sebanyak 3 orang

2. Ketentuan Lomba/Pertandingan
1) Lagu yang dipelombakan adalah Mars Dharma Wanita
2) Peserta harus melakukan registrasi 15 menit sebelum lomba dimulai

3. Busana Peserta
Peserta menggunakan batik Dharma Wanita

4. Kriteria Penilaian
a) Ketepatan Birama
b) Dinamika
c) Pengendalian intonasi lagu

5. Hadiah
Pemenag akan mendapatkan hadiah sebagai berikut:
Juara I : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara II : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara III : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

25 | H a l a m a n
6. Technical meeting
Hari Rabu, Tanggal 09 November 2022 Pukul 10.30 s/d selesai

Jember, 02 November 2022


Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba
Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. TUTIK ANGGI TISNA

26 | H a l a m a n
Lampiran 12.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


BALON BERANTAI

A. UMUM
1. Pelaksanaan Perlombaan
Pelaksanaan lomba dilaksanakan pada:
Hari : Rabu
Tanggal : 21 Desember 2022
Jam : 09.00 s/d selesai

2. Tempat Perlombaan
Halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jember

B. KHUSUS
1. Ketentuan Peserta
a) Peserta adalah anggota DWP perwakilan dari setiap unsur pelaksana
b) Peserta adalah perwakilan dari Pengawas Madrasah tingkat Dasar dan
Menengah
c) Peserta adalah perwakilan dari Pengawas Madrasah Agama Islam (PAIS)
d) Peserta terdiri 4 orang dalam 1 kelompok lomba

2. Ketentuan Lomba/Pertandingan
a) Balon diletakkan di dada atau perut peserta, pembawa balon pertama yaitu
peserta pertama dan kedua , sambil berjalan dan berjoget menuju ke peserta
ketiga yang menunggu disisi lapangan, bila sudah sampai, peserta ketiga
kemudian bergabung dengan menempelkan balon di dada/perut peserta
pertama / kedua, ketiga peserta berjalan sambil menempelkan balon pada
dada/ perut peserta yang lain, menuju ke peserta ke empat, kemudian semua
peserta berjalan beriringan dengan tetap membawa balon di perut atau dada,
menuju garis finish
b) Selama berjalan dilarang memegang balon
c) Bila ada balon yang jatuh selama berjalan, maka dinyatakan gugur

3. Busana Peserta
Peserta menggunakan baju Olah Raga

4. Kriteria Penilaian
a) Kerjasama
b) Kekompakan
c) Kecepatan sampai di garis finish

5. Technical meeting
Hari Rabu, Tanggal 09 November 2022 Pukul 10.30 s/d selesai

27 | H a l a m a n
6. Sanggahan
a. Sanggahan dalam hal non teknis hanya dapat diajukan kepada panitia
penyelenggara;
b. Keputusan juri yang sesuai dengan kewenangannya adalah mutlak;
c. Sanggahan dalam hal teknis dapat disampaikan kepada panitia
penyelenggara.

7. Hadiah
Pemenag akan mendapatkan hadiah sebagai berikut:
Juara I : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara II : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara III : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

8. Penutup
a. Hal hal lain yang belum tercantum dalam ketentuan ini akan ditentukan
kemudian;
b. Apabila terdapat terdapat kekeliruan dalam peraturan khusus ini akan
dilakukan perubahan sebagaimana mestinya.

Jember, 02 November 2022


Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba
Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. TUTIK ANGGI TISNA

28 | H a l a m a n
Lampiran 13.

PETUNJUK TEKNIS LOMBA


MEMBUAT ALAT PERAGA EDUKATIF (APE)
DARI BARANG BEKAS

A. UMUM
1. Pelaksanaan Perlombaan
Pelaksanaan lomba/pertandingan dilaksanakan pada:
Hari : Rabu
Tanggal : 21 Desember 2022
Jam : 09.00 s/d selesei
2. Tempat Perlombaan
Aula PLHUT Kantor Kementerian Agama Kab. Jember

B. KHUSUS
1. Ketentuan Peserta
a) Peserta adalah Guru RA yayasan Perwanida Kantor Kemenag Kabupaten
Jember dan bersifat wajib
b) Peserta terdiri 2 orang dalam 1 kelompok lomba

2. Ketentuan Lomba/Pertandingan
a) Bahan yang dipergunakan berasal dari barang bekas yang mudah didapat
b) Waktu yang diberikan adalah 2 jam
c) Peserta dilarang membuat/ merangkai bahan dari rumah
d) Semua peralatan dan bahan disiapkan masing masing oleh peserta

3. Busana Peserta
Peserta menggunakan seragam Batik Yayasan (Merah Hitam)

4. Kriteria Penilaian
a) Kreativitas
b) Kekompakan
c) Kerjasama tim

5. Sanggahan
a) Sanggahan dalam hal non teknis hanya dapat diajukan kepada panitia
penyelenggara;
b) Keputusan juri yang sesuai dengan kewenangannya adalah mutlak;
c) Sanggahan dalam hal teknis dapat disampaikan kepada panitia
penyelenggara.

29 | H a l a m a n
6. Hadiah
Pemenag akan mendapatkan hadiah sebagai berikut:
Juara I : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara II : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara III : Piala dan Sertifikat Penghargaan
Juara IV : Piala dan Sertifikat Penghargaan

7. Penutup
a) Hal hal lain yang belum tercantum dalam ketentuan ini akan ditentukan
kemudian;
b) Apabila terdapat terdapat kekeliruan dalam peraturan khusus ini akan
dilakukan perubahan sebagaimana mestinya.

Jember, 02 November 2022


Koordinator Perlombaan/ Penanggung Jawab Lomba
Pertandingan

AKHMAD MAKHIN, M.Pd. TUTIK ANGGI TISNA

30 | H a l a m a n

Anda mungkin juga menyukai