Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

PENGADAAN AKSESORIS MAHASISWA BARU DAN BAGDE


HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN
(HIMATETA) MASA BAKTI 2013-2014

HIMPUNAN MAHASISWA
JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
2013
I. PENDAHULUAN

I.1. Latar Belakang


Pengadaan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde HIMATETA adalah bagian
dari Program Kerja dari Bidang Administrasi dan Kesekretariatan. Program kerja
tersebut bertujuan untuk memenuhi kelengkapan dari mahasiswa baru Politeknik
Pertanian Negeri Payakumbuh, khususnya bagi mahasiswa yang terdaftar di Jurusan
Teknologi Pertanian. Setiap anggota yang baru masuk diberi kelengkapan aksesoris
(atribut) yang mencirikan bahwa mahasiswa tersebut adalah bagian dari Himpunan
Mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian.
Aksesoris (atribut) bagi mahasiswa baru tersebut terdiri atas baju lapangan, topi,
pin, scraft, id card, dan bagde HIMATETA. Sedangkan untuk mahasiswa lama, perlu
diadakan penambahan atribut berupa bagde HIMATETA.
Penambahan atribut tersebut dapat mencirikan bahwa mahasiswa tersebut
adalah bagian dari Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian. Selain itu,
penambahan atribut tersebut sekaligus bertujuan untuk penyeragaman atribut
mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian.
Dalam kegiatan ini, adapun beberapa permasalahan yang kami temukan.
Diantaranya yaitu kekurangan biaya dalam memenuhi kebutuhan selama kegiatan
tersebut berlangsung. Untuk itu, dengan kami serahkan proposal ini kepada pihak
jurusan, kami sangat berharap atas bantuannya.

I.2. Tujuan
Tujuan dari Pengadaan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde tersebut adalah :
1. Untuk pemenuhan kelengkapan anggota Himpunan Mahasiswa Jurusan
Teknologi Pertanian.
2. Untuk perwujudan Program Kerja dari Bidang Administrasi dan
Kesekretariatan
II. METODA PELAKSANAAN

II.1. Pelaksanaan
Pengadaan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde Himpunan Mahasiswa
Jurusan Teknologi Pertanian tahun 2013-2014 akan dilaksanakan dengan pemesanan
aksesoris ke toko konveksi yang berada di Payakumbuh.

II.2. Waktu
Pengadaan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde Himpunan Mahasiswa
Jurusan Teknologi Pertanian tahun 2013-2014 akan diselenggarakan oleh Bidang
Administrasi dan Kesekretariatan dalam jangka waktu pemesanan selama 1 (satu)
bulan sampai 31 September 2013. Aksesoris tersebut akan dibagikan kepada
mahasiswa baru Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian pada saat
kegiatan perkuliahan 1 Oktober 2013 dan bagde untuk mahasiswa lama akan
diberikan pada registrasi bebas Hima.

II.3. Tempat
Pemesanan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde Himpunan Mahasiswa
Jurusan Teknologi Pertanian tahun 2013-2014 bertempat di Payakumbuh.
III. ANGGARAN BIAYA

Anggaran biaya Pengadaan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde Himpunan


Mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian tahun 2013-2014 adalah :

Sumber lain Rp. 30.928.000,00

A. Aksesoris Mahasiswa Baru 2013-2014


No. Keterangan Jumlah Satuan Harga Satuan Jumlah
(Rp) (Rp)
1. Baju lapangan 116 Buah 120.000 13.920.000
2. Topi 116 Buah 30.000 3.480.000
3. Scraft 116 Buah 30.000 3.480.000
4. Id card 116 Buah 35.000 4.060.000
5. Pin 116 Buah 18.000 2.088.000
6. Bagde HIMATETA 110 Buah 12.000 1.320.000
TOTAL 245.000 28.348.000

B. Aksesoris Mahasiswa Lama

No. Keterangan Jumlah Satuan Harga Satuan Jumlah


(Rp) (Rp)
1. Bagde HIMATETA 215 Buah 12.000 2.580.000
TOTAL 2.580.000

Jadi, total biaya untuk Pengadaan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde
Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian tahun 2013-2014 adalah Rp.
30.928.000,-.
IV. PENUTUP

Demikianlah proposal Pengadaan Aksesoris Mahasiswa Baru dan Bagde


Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknologi Pertanian tahun 2013-2014 ini disusun agar
dapat terlaksana dengan baik serta mendapat respon positif dari semua pihak. Atas
perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
PANITIA PELAKSANA PENGADAAN AKSESORIS
MAHASISWA BARU DAN BAGDE
HIMPUNAN MAHASISWA JURUSAN TEKNOLOGI PERTANIAN
POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI PAYAKUMBUH
MASA BAKTI 2013-2014

Ketua Pelaksana Sekretaris

Rica Donna Jasanddes Rika Armelia


BP. 1201333019 BP. 1101332038

Mengetahui,
Pembimbing HIMATETA Ketua HIMATETA

Sri Kembaryanti Putri, ST, M.Eng Sampurna Simanjuntak


NIP. 197912282005012001 BP. 1101351004

Menyetujui,
Ketua Jurusan Teknologi Pertanian

Ir. Harmailis, M.Si


NIP.196907161994031003

Anda mungkin juga menyukai