Anda di halaman 1dari 10

PETUNJUK TEKNIS

LOMBA KOMPETENSI SISWA (LKS) SMK YAPIM TARUNA

YAPIM TARUNA
PROVINSI SUMATERA UTARA DAN RIAU
TAHUN 2021
KATA PENGANTAR

Peserta didik Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) merupakan asset bangsa yang diharapkan
mampu menguasai pengetahuan, pemahaman dan penguasaan keahlian, sehingga lulusan
SMK memiliki kemampuan handal berstandar nasional maupun internasional sesuai dengan
visi Indonesia tahun 2045 adalah pembangunan manusia dan penguasaan IPTEK (Ilmu
Pengetahuan dan Teknologi) dengan peningkatan taraf Pendidikan rakyat Indonesia secara
merata, peran kebudayaan dalam pembangunan, derajat kesehatan dan kualitas hidup rakyat,
serta reformasi ketenagakerjaan.

Sejalan dengan visi tersebut, YAPIM Taruna menyelenggarakan Lomba Kompetensi Peserta
didik Sekolah Menengah Kejuruan (LKSSMK) yang diadakan guna mengukur pencapaian
kompetensi dan memeriahkan HUT YAPIM Taruna ke-31.

Lomba kompetensi siswa SMK (LKS-SMK) yang dilombakan kompetensi keahlian Teknik
Kendaraan Ringan Otomotif yang melibatkan siswa-siswa terbaik di unit YAPIM Taruna,
dan dilaksanakan secara tatapmuka. Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan kegiatan
pendukung, seperti pameran produk hasil karya Peserta didik SMK, seminar, Job Matching,
dan proses sertifikasi.

Harapannya kegiatan pendukung tersebut akan memberikan motivasi Peserta didik SMK
untuk lebih bisa meningkatkan kepercayaan diri Sehubungan dengan hal tersebut, YAPIM
Taruna mendukung pengembangan kualitas SMK dalam mengikuti perkembangan IPTEK
dan memenuhi Visi Indonesia 2045. LKS Tingkat Unit YAPIM Taruna Tahun 2021 adalah
salah satu kegiatan yang mendorong semangat berprestasi peserta didik SMK sebagai upaya
mempromosikan lulusan SMK kepada dunia usaha dan dunia industri serta pemangku
kepentingan lainnya.

Kami sampaikan terima kasih kepada pihak yang telah berperan serta dalam penyusunan
dokumen Petunjuk Teknis LKS YAPIM Taruna Tahun 2021 ini, dan semoga Tuhan YME
membalas kebaikan semua pihak.
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dengan mengangkat Tema “Talenta SMK berprestasi menoreh karya tingkat YAPIM
Taruna, Kabupaten, Provinsi, Nasional dan Dunia”. YAPIM Taruna akan melaksanakan
LKS yang tidak hanya bertujuan memotivasi dan menginspirasi para pemerhati
pendidikan menengah kejuruan namun juga bertujuan agar seluruh insan yang
berkecimpung di dunia pendidikan dan pelatihan kejuruan semakin menyadari pentingnya
mengetahui perkembangan kebutuhan keahlian atau kompetensi yang spesifik untuk
memenuhi era digitalisasi maupun otomasi, agar peserta didik SMK yang dipersiapkan
untuk siap kerja maupun siap latih. Peserta didik SMK yang bertalenta perlu didukung
agar dapat berprestasi di tingkat Nasional maupun Internasional. Tidak hanya memiliki
karakter kerja yang baik namun juga memiliki kompetensi sesuai standar kompetensi
Nasional maupun Internasional. Lulusan SMK harus memiliki kemampuan dasar softskill
antara lain kemampuan berkomunikasi, berpikir kritis, memecahkan masalah,
berinteraksi, serta kemampuan bekerjasama secara efektif dengan pihak lain, maupun
karakter yang tangguh, mandiri, bertanggung jawab, kreatif dan berjiwa wirausaha.

B. Tujuan LKS SMK Tingkat YAPIM Taruna Tahun 2021 bertujuan untuk:
1. Menyediakan wahana bagi siswa SMK YAPIM Taruna untuk mengasah karakter
positif, produktif, kreatif, dan inovatif;
2. Memotivasi siswa SMK YAPIM Taruna untuk meningkatkan keahlian sesuai standar
dunia usaha/dunia industri;
3. Mendorong produktivitas siswa SMKYAPIM Taruna untuk mampu bekerja secara
optimal dan menghasilkan produk inovatif;
4. Mempersiapkan siswa SMK YAPIM Taruna untuk tangguh dan mampu bersaing
secara Nasional;
5. Mengetahui peta kualitas dan kemampuan SMK YAPIM Taruna di seluruh Provinsi
Sumatera Utara dan Provinsi Riau sesuai standar dunia usaha/dunia industri;
6. Mempromosikan performa kerja siswa SMK YAPIM Taruna dan meningkatkan citra
SMK YAPIM Taruna; dan
7. Memberikan kesempatan dan motivasi kepada siswa SMK untuk berkompetisi secara
positif.
8. Memeriahkan HUT YAPIM Taruna Ke-31

C. Tema
Tema kegiatan LKS SMK YAPIM Taruna tahun 2021 dalah: Bersama talenta SMK
YAPIM Taruna berprestasi melangkah pasti membangun YAPIM Taruna.

D. Motto
“Pengembangan Talenta Menjadi Aset YAPIM Taruna”

E. Sasaran
Sasaran kegiatan ini adalah peserta didik SMK YAPIM Taruna Sumutera Utara dan Riau
F. Ruang Linkup

N Kelompok Bidang Lomba Keterangan


O
1 Transportasi Teknologi Otomotif Mobil Engine Tune-UP EFI DAN
(Automobile Technology) Konvensional
BAB II
PROTOKOL KESEHATAN

A. Penerapan Protokol Covid-19


Agar tercapai tujuan yang diharapkan, maka dari itu, menerapkan protokol kesehatan
masih menjadi cara paling ampuh untuk melindungi diri dari virus, sehingga pihak
sekolah harus dengan melakukan:
1. Memakai Masker Wajib memakai masker medis yang tiga lapis saat berada di luar
rumah.
2. Mencuci Tangan Mencuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun secara
berkala dan/atau hand sanitizer untuk membersihkan tangan dari kuman-kuman
yang menempel.
3. Menjaga Jarak Menjaga jarak 1 hingga 2 meter dari orang sekitar Anda

B. Sistem Dan Mekanisme Lomba


1. Lomba dilaksanakan di sekolah unti masing-masing secara tatap muka.
2. Dalam menjalankan kegiatan, setiap pihak harus mendisplinkan dirinya mengikuti
protocol kesehatan sesuai porsi masing-masing.
3. Mendokumentasikan seluruh kegiatan pelaksanaan LKS dalam bentik video

C. Protokol Kesehatan Individu


1. PESERTA
a. Mengikuti dan melaksanakan lomba di unit sekolah masing-masing.
b. Memastikan kondisi sehat diri.
c. Menggunakan peralatan protokol kesehatan:
● Wajib : masker medis yang tiga lapis, hand sanitizer dan cuci tangan
● Opsional : face shield dan sarung tangan
2. PANITIA
Persiapan dan pelaksanaan Lomba
a. Mensosialisasikan kegiatan lomba dan mematuhi protokol kesehatan di masa
pandemi Covid-19
b. Memfasilitasi sarana dan prasarana lomba terkait dengan protokol kesehatan
di masa pandemi Covid-19
c. Memastikan seluruh panitia dalam kondisi sehat dan mematuhi 3M
3. JURI LKS SECARA UMUM
a. Juri Memastikan dalam keadaan sehat, tidak tersuspect Covid-19
b. Menggunakan alat pelindung diri dan mematuhi protokol Covid-19
BAB III
MEKANISME PELAKSANAAN LOMBA DAN PENILAIAN

1. Panitia HUT YAPIM Ke 31


a. Menyelenggarakan LKS SMK YAPIM Taruna Provinsi Sumatera Utara dan Riau
b. Memberikan arahan dan pendampingan teknis kepada sekolah peserta LKS SMK
YAPIM Taruna
c. Menfasilitasi infrastruktur yang dibutuhkan dalam pengembangan sistem pendukung
maupun kegiatan utama demi terselenggaranya kegiatan pelaksanaan LKS SMK
YAPIM Taruna
d. Mendata peserta LKS SMK YAPIM Taruna

2. Unit Sekolah
a. Memberikan arahan tentang ketentuan bidang lomba kepada peserta.
b. Memastikan peserta telah berhasil mendaftar dan memenuhi persyaratan lomba.
c. Memfasilitasi sarana prasarana peserta pada pelaksanaan LKS SMK YAPIM Taruna
d. Melakukan pengambilan video bernarasi pada setiap tahapan lomba, serta
memperhatikan standar kesehatan & keselamatan kerja.

3. Juri
a. Menyusun materi, kisi-kisi, dan instrumen penilaian bidang lomba dalam LKS
Tingkat SMK YAPIM Taruna Tahun 2021 mencakup Panduan penilaian, Marking
Scheme, format-format dan test project.
b. mengecek kesesuaian mesin, peralatan, bahan, dan instalasi yang disiapkan oleh
teknisi, infrastruktur, sumber daya sebelum acara dimulai apabila dilaksanakan secara
luring
c. memastikan materi yang akan dilombakan, menentukan kriteria penilaian,
menetapkan jadwal pelaksaaan lomba sesuai bidangnya, menyusun daftar bahan, serta
menyiapkan instruksi kerja yang ada pada proyek uji untuk peserta.
d. Menyerahkan ketentuan dokumen penilaian (test project/proyek uji, marking scheme
dan ketentuan penilaian lainnya) kepada koordinator pelaksanaan LKS SMK YAPIM
Taruna
e. Melakukan verifikasi dan validasi rekapitulasi nilai untuk menetapkan peringkat
f. Menyerahkan hasil penilaian yang telah di tandatangani oleh Tim Juri kepada
Koordinator LKS SMK YAPIM Taruna
g. Menyerahkan Berita Acara pemenang LKS SMK YAPIM Taruna oleh Ketua Juri
setiap bidang lomba kepada Koordinator LKS SMK YAPIM Taruna kemudian
disahkan oleh Kepala Bidang Pendidikan YAPIM Taruna.

4. Persyaratan Bidang Lomba, Kategori Bidang Lomba & Jumlah Peserta


Persyaratan penentuan bidang keahlian yang dilombakan dalam LKS tingkat SMK
YAPIM Taruna sejalan dengan kurikulum SMK yang salah satunya memenuhi:
a. Bidang keterampilan yang diperlukan dalam pengembangan dan pembangunan
ekonomi nasional (misal UMKM, Industri Kreatif dan sebagainya).
b. Bidang keterampilan yang dapat meningkatkan kualitas standar kehidupan
masyarakat.
c. Bidang keterampilan yang memiliki nilai tradisi seni budaya.
d. Bidang keterampilan yang sudah ada sertifikasinya.
e. Kategori bidang lomba ada dua pilihan yaituEngine Tune-Up Mesin EFI,
Konvensional dan jumlah peserta dalam LKS SMK YAPIM Taruna tahun 2021
adalah sebagai berikut:
N Kelompok Bidang Lomba Jumlah Keterangan
O Peserta
1 Transportasi Teknologi Otomotif 6 Engine Tune-UP EFI
Mobil (Automobile
Technology)
2 Transportasi Teknologi Otomotif 6 Engine Tune-UP
Mobil (Automobile Bensin Konvensional
Technology)

5. Ketentuan Penyelenggaraan Lomba


a. Pendaftaran peserta (registrasi) dilakukan di unit masing – masing
b. Pelaksanaan LKS SMK YAPIM Taruna akan dilaksanakan Kamis, 1 Nopember 2021
pukul 08.00 WIB s.d. 09.00 WIB
c. Tempat pelaksanaan LKS di unit Satuan Pendidikan masing-masing

6. Tahap Pelaksanaan Lomba


Pelaksanaan lomba menggunakan sistim tatap muka, dengan ketentuan umum sebagai
berikut:
a. Lomba dimulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 09.00 WIB sesuai dengan protokol
kesehatan;
b. Setiap peserta harus mengenakan tanda pengenal peserta sesuai standar yang
diberikan oleh panitia;
c. Setiap peserta akan mendapat nomor urut lomba (nomor peserta) pada saat lomba;
d. Peserta memulai dan menghentikan pekerjaan sesuai dengan isyarat yang diberikan
oleh tim Juri;
e. Jika peserta melanggar ketentuan/tata tertib, maka Juri dapat memutuskan untuk
memberikan sanksi;
f. Peserta wajib mematuhi ketentuan Protokol Kesehatan Covid-19 dan Kesehatan dan
Keselamatan Kerja (K3) sebagaimana tertuang dalam deskripsi bidang lomba, atau
sesuai keterangan dari tim Juri.
g. Jika peserta sakit, maka harus segera memberitahukan kepada Juri yang dapat
memutuskan untuk memberi kompensasi waktu, bila dinilai perlu;
h. Peserta mempunyai kesempatan untuk mengetahui hasil kerjanya, setelah klasifikasi
kejuaraan diumumkan.
7. Format Nilai

LOMBA KOMPETENSI (SISWA LKS) YAPIM TARUNA


TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Kompeten
Ya Catatan

Belum Cukup Baik Sangat


No Komponen/Sub Komponen
Baik

0 1 2 3
1 2 3 4 5 6 7

I Persiapan

1.1. Mengikuti prosedur


Keselamatan dan Kesehatan
Kerja
1.1.1 Mengikuti prosedur pada tempat
. kerja untuk mengidentifikasi
bahaya dan penghindarannya
1.1.2 Memelihara kebersihan
. perlengkapan dan area kerja
1.1.3 Menempatkan dan
. mengindentifikasi jenis
pemadam kebakaran,
penggunaan dan prosedur
pengoperasian ditempat kerja
1.1.4 Melaksanakan prosedur darurat
.

1.1.5 Menjalankan dasar-dasar


. prosedur keamanan
1.1.6 Melaksanakan prosedur
. penyelamatan pertama dan
Cardio-Pulmonary-Resusciation
(CPR)
Kompeten
Ya Catatan

Belum Cukup Baik Sangat


No Komponen/Sub Komponen
Baik

0 1 2 3
1 2 3 4 5 6 7

1.2. Menggunakan dan


Memelihara Peralatan dan
Perlengkapan Tempat Kerja
1.2.1 Memilih dan menggunakan
. secara aman peralatan tempat
kerja
1.2.2 Memelihara/servis pada
. peralatan dan perlengkapan
tempat kerja
1.3. Kontribusi Komunikasi di
Tempat Kerja
1.3.1 Memelihara, memahami dan
. menyampaikan informasi tempat
kerja
1.3.2 Mempertahankan prestasi tempat
. kerja
Rerata capaian kompetensi
komponen Persiapan

II Pelaksanaan

2.1 Melaksanakan
Pemeliharaan/Servis
Komponen
2.1.1 Melaksanakan
pemeliharaan/servis komponen
2.2. Membaca dan Memahami
Gambar Teknik
2.2.1 Membaca dan memahami
gambar teknik
2.3. Menggunakan dan
Memelihara alat Ukur
2.3.1 Mengukur dimensi dan variabel
menggunakan perlengkapan
yang sesuai
2.3.2 Memelihara alat ukur
2.4. Melaksanakan Operasi
Penanganan Secara Manual
Kompeten
Ya Catatan

Belum Cukup Baik Sangat


No Komponen/Sub Komponen
Baik

0 1 2 3
1 2 3 4 5 6 7

2.4.1 Mengangkat dan memindahkan


material/ komponen/part
2.5. Memelihara/Servis Engine dan
Komponen Komponennya
2.5.1 Memelihara/servis engine dan
komponen- komponennya
2.6. Memelihara /Servis Sistem
Pendingin dan Komponennya
2.6.1 Memelihara/servis sistem
pendingin dan komponen-
komponennya
2.7. Memelihara /Servis Sistem
Bahan Bakar Bensin
2.7.1 Memelihara/servis
komponen/sistem bahan bakar
Rerata capaian kompetensi
komponen Hasil

Komposisi proyek uji


Untuk bidang lomba yang memiliki tes teori harus mengacu pada komposisi sebagai
berikut : softskill 30% dan hardskills 70 % .

8. Format Rekapitulasi Penjurian Bidang lomba

Nilai
No Nama peserta Unit Kabupaten Provinsi Juara
akhir
1
2
3
4

Anda mungkin juga menyukai