Anda di halaman 1dari 2

KELOMPOK 2

Nama : Tyas Prasetyawati (2005046003)

Nama : Abdullah Rifqi Husaini (2005046009)

AKTIVA TETAP

Aktiva adalah setiap sumber daya ekonomis yang dimiliki oleh perusahaan untuk memperoleh
keuntungan di kemudian hari. Aktiva tetap dalam akuntansi adalah aset berwujud yang dimiliki untuk
digunakan dalam produksi atau penyedia barang dan jasa, untuk disewakan kepada pihak lain, atau
untuk tujuan administrasi dan diharapkan dapat digunakan selama lebih dari satu periode. Contoh
aktiva tetap adalah barang-barang tak bergerak seperti rumah, kendaraan, tempat usaha dan
sebagainya.

Jenis-jenis aktiva tetap

Aktiva tetap berwujud yaitu aktiva yang wujudnya dapat kita liat. Contohnya tanah, properti, peralatan,
mesin dan lain-lain.

Aktiva tetap tidak berwujud yaitu bentuk kekayaan perusahaan yang tidak memiliki bentuk fisik dan
berumur lebih dari satu tahun. Contohnya hak paten, lisensi dan goodwill.

Unsur Pengendalian Internal

Sistem Otorisasi

Anggaran investasi diotorisasi oleh Rapat Umum Pemegang Saham

Surat Permintaan otorisasi investasi, surat permintaan otorisasi reparasi, surat permintaan penghentian
pemakaian aset tetap dan surat permintaan transfer aset tetap diotorisasi oleh Direktur yang
bersangkutan dan direktur utama

Surat perintah kerja diotorisasi oleh kepala Departemen yang bersangkutan

Surat order pembelian diotorisasi oleh pejabat yang berwenang

Laporan penerimaan barang diotorisasi oleh fungsi penerimaan

Bukti kas keluar diotorisasi oleh fungsi akuntansi

Bukti memorial diotorisasi oleh kepala fungsi akuntansi

Prosedur Pencatatan

Perubahan kartu aset tetap ahrus didasarkan pada bukti kas keluar, atau bukti memorial, atau surat
permintaan transfer aset tetap yang dilampiri dengan dokumen pendukung yang lengkap, yang
diotorisasi oleh pejabat yang berwenang.
Praktik yang Sehat

Secara periodik dilakukan pencocokan fisik aset tetap dengan kartu aset tetap

Penggunaan anggaran investasi sebagai alat pengendalian investasi dalam aset tetap

Penutupan asuransi aset tetap terhadap kerugian

Kebijakan akuntansi tentang pemisahan pengeluaran modal dengan pengeluaran pendapatan.

Anda mungkin juga menyukai