Anda di halaman 1dari 2

STYLE (GAYA) TATA LETAK

Macam gaya tata letak yang dibahas berikut ini merupakan gaya tata letak yang
digunakan dalam merancang tata letak untuk suatu penerbitan. Gaya ini umumnya
dapat kita temukan dalam tata letak majalah, tabloid, dan atau suratkabar. Berikut
macam-macam gaya tata letak yang dapat dijadikan alternatif dalam membuat
sebuah rancangan tata letak

1. Style Conventional

Menampilkan kesan padat dengan pilihan teks yang berat. Headlines


diletakkan di atas kiri, sedangkan gambar diletakkan di bawah. Style itu
terkesan sederhanan dan formal. Publikasi-publikasi yang bersifat resmi
masih sering menggunakan style tersebut.

2. Style Classic

Memberi kesan yang sederhana, dimana teks dibagi menjadi dua kolom di
setiap halaman. Headlines diletakkan di tengah atas dan gambar/fota
diletakkan di tengah halaman, di antara dua kolom teks.

3. Style Modern
Style ini menggunakan susunan teks melebar, dimana cukup ada satu kolom
pada satu halaman. Oleh karena itu dipergunakan leading (jarak antarbaris)
yang lebih lebar.Headlines diatur berjarak dengan karakter lebar dan bahkan
ekstra lebar jika perlu. Gambar dimuat dalam dua halaman dengan posisi
yang berlawanan di bagian tengah masing-masing halaman. Sebagai elemen
tambahan diberikan garis tebal sebagai penyeimbang bidang pojok miri atas
dan pojok kanan bawah.

4. Style Technical

Bentuk tata letak yang menampakan gaya teknis dengan blok-blok


berbentuk siku dengan garis di antara kolom. Digunakan banyak bidang
kosong untuk memberikan kesan bersih dan kuat. Bidang- bidang berisi teks
maupun gambar diletakkan secara simetris

5. Style Aggressive

Headlines dengan teks berukuran besar dan bergaris bawah serta


menggunakan jarak antarbaris yang lebih lebar. Bidang-bidang berwarna
abu- abu tersebut diisi gambar/foto yang tampil secara ekslusif dan berperan
sebagai ilustrasi atau sekedar dekorasi ruangan.
6. Style Juvenile

Juvenille adalah istilah buku untuk anak-anak (walaupun style ini tidak
dimaksudkan untuk anak- anak. Tata letak dibuat dengan kesan meriah
dengan memasang gambar secara tersebar. Headlines dan subhead disusun
menggunakan huruf kapital berukuran lebih besar untuk menarik perhatian.

7. Style Youthful

Gaya ini memiliki kesan lucu, main-main serta menyenangkan. Pada gaya
tersebut digunakan unsur gambar serta pilihan huruf yang mendukung.
Penulisan headline dilakukan menggunakan huruf dengan berbagai ukuran.

8. Style Natural

Memiliki susunan yang elegan menggunakan teks berspasi lebar. Jarak


antara headlines dengan bodytext dibuat cukup jauh. Bidang gambar
ditampilkan dalam bentuk oval

9. Style Prestigious

Menggunakan bidang kosong yang cukup luas untuk menciptakan keluwesan


dan fokus. Pemberian huruf awal dengan menggunakan ukuran besar
memberi kesan anggun pada halaman. Headline ditempatkan di halaman
tersendiri.

Anda mungkin juga menyukai