Anda di halaman 1dari 1

Hasil kesepakatan penanggung jawab ruang dalam menjalankan kegiatan 5R di SMK Strada Jakarta

>Kriteria kebersihan ruang kelas;


1. Lantai bersih tidak ada sampah/kotoran dan tidak berdebu.
2. Dinding dan tembok bebas dari coretan, noda dan bercak.
3. Langit langit ruang bersih dari sawang.
4. Kaca dan jendela bebas dari debu.
5. Papan tulis bersih setelah penggunaan ruangan.
6. Tersedia tempat sampah yang bersih.
7. Pendingin ruangan berfungsi dengan baik.
8. Saklar lampu dan stop kontak dapat berfungsi dengan baik.
9. Meja dan kursi tertata rapi setelah selesai digunakan.
10. Tidak meninggalkan barang barang pribadi dalam ruangan.
11. Gorden bersih dan rapi.
12. Penempatan alat kebersihan sesuai dengan standar 5R.
13. Koneksi jaringan Internet dan Proyektor berfungsi dengan baik.
14. Kelayakan dan kelengkapan jumlah barang barang inventaris kelas.
>Standar Operasional Prosedur Kegiatan Penaggungjawab Ruang Kelas setiap hari;
1. Melakukan control “gemba” setiap hari minimal saat awal dan akhir penggunaan.
2. Mengisi checklist sebagai bukti kegiatan dan menandatangan kartu control ruang.
3. Melaporkan jika terdapat kerusakan atau ketidaksesuaian.
4. Berkomunikasi dan Bekerjasama dengan bagian terkait.

>Pemahaman Penaggungjawab Ruang Kelas


1. Memberi pemahaman dan menularkan Budaya 5R kepada siswa siswi.
2. Mengetahui rombel kelas atau siswa yang menggunakan ruangan.
3. Bekerja sama dengan guru mapel dan bertindak cepat jika terdapat ketidakberesan
pengunaan ruang oleh siswa.
4. Proaktif dalam mengemban tanggung jawab terhadap tugas yang diberikan.

Anda mungkin juga menyukai