Anda di halaman 1dari 12

Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.

id/en/manual/registrasi

� / manual / registrasi

Registrasi Pengguna Baru


Tata Cara Registrasi Pengguna Baru untuk Organisasi Anda

Pendahuluan
Dokumentasi petunjuk ini berguna untuk membantu Pelaku Usaha dalam melakukan Pendaftaran/Registrasi
Pengguna Baru di Sistem Indonesia National Single Window.

Atensi - Sebelum Registrasi


Jika Anda,

1. Memiliki NIB, silahkan Login dengan OSS, dengan cara:


Pilih Opsi Lain > Login dengan Akun OSS.

2. Tidak memiliki NIB, silahkan lanjutkan registrasi akun sesuai panduan dibawah ini.

Syarat dan Ketentuan


Syarat dan ketentuan untuk Pendaftaran/Registrasi Pengguna Baru 

Persyaratan
1. Nomor Induk Berusaha (NIB)

2. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)

3. Nomor Induk Kependudukan / Paspor Penanggung Jawab

4. Email Aktif

5. Nomor Telepon Aktif

�. Surat Kuasa dari Perusahaan ke Pendaftar (maks. 1mb)

Ketentuan
1. Dengan melakukan pengisian pada Form Pendaftaran/ Registrasi, Pendaftar menyatakan telah membaca
dan memahami seluruh peraturan tentang penggunaan Sistem Indonesia National Single Window, serta
setuju untuk tunduk dan mematuhi peraturan tersebut.

2. Pendaftar menyatakan dan menjamin kecakapan dan kewenangan untuk melakukan registrasi serta

1 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

mendapatkan hak akses, maupun bertindak untuk dan atas nama pelaku usaha.

3. Pendaftar menyatakan dan menjamin kebenaran, kelengkapan, akurasi serta validitas data dan informasi
yang disampaikan ke dalam Sistem Indonesia National Single Window.

4. Pendaftar menyatakan dan menjamin tidak memberikan dan/atau mengalihkan penggunaan hak akses
kepada pihak lain yang tidak berhak dan tidak berwewenang.

5. Pendaftar menyatakan dan menjamin untuk membebaskan Lembaga National Single Window dari segala
tuntutan, klaim atau gugatan yang mungkin timbul, baik dari pihak lain maupun dari pihak Pendaftar
sebagai akibat dari akses ke dalam Sistem Indonesia National Single Window.

Tata Cara Pendaftaran


Registrasi Pengguna Baru dapat dilakukan di https://account.insw.go.id/register � ,
dengan langkah-langkah sebagai berikut

Langkah ke 1 - Data Pengguna

Pilih jenis pengguna akun anda berupa :

▸ Pelaku Usaha Perusahaan

▸ Pelaku Usaha Perseorangan

▸ Badan Usaha Pemerintah

2 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

▸ Perseroan

▸ Yayasan

▸ K/L/D

▸ Kedutaan Asing

Langkah ke 2 - Data NPWP

Pilih Jenis NPWP anda dan Masukkan data NPWP yang sesuai dengan data di OSS. 

Data yang dimasukkan akan divalidasi sebagai berikut:

▸ NPWP wajib Angka dan 15 digit

Langkah ke 3 - Data NIB

3 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

Pilih Jenis NIB anda dan Masukkan data NIB yang sesuai dengan data di OSS.

Data yang dimasukkan akan divalidasi sebagai berikut:

▸ NIB wajib Angka dan 13 digit

Langkah ke 4 - Data Identitas diri

4 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

Pilih Jenis Identitas Diri dan masukan data Nomor Identitas diri Penanggungjawab

Data yang dimasukkan akan divalidasi sebagai berikut:

▸ Paspor/NIK wajib Alphanumeric minimal 8 digit dan maksimal 16 digit

Langkah ke 5 - Data Pendaftar

5 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

Masukkan data Nama Lengkap dan Jabatan Pendaftar. 

Data yang dimasukkan akan divalidasi sebagai berikut:

▸ Nama dan Jabaran wajib Alphanumeric

Langkah ke 6 - Data Kontak

6 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

Masukkan data Email, dan Nomor Handphone Penanggungjawab. 

Data yang dimasukkan akan divalidasi sebagai berikut:

▸ Email wajib dengan format email yang valid

▸ Nomor Telepon wajib Numeric

Langkah ke 7 - Surat Kuasa dan Jenis Usaha

7 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

Unggah Surat Kuasa dan Pilih Jenis Usaha Organisasi Anda. 

Jenis Usaha dapat dipilih lebih dari satu dengan pilihan sebagai berikut:

▸ Importir

▸ Eksportir

▸ Pengangkut

▸ Pengusaha Pengurusan Jasa Kepabeanan lainnya

▸ Pengusaha Pengurusan Jasa Kepabeanan (PPJK)

▸ Pengusaha Tempat Penimbunan Sementara (TPS)

▸ Penyelenggara/Pengusaha Tempat Penimbunan Berikat (TPB)

▸ Perusahaan Jasa Titipan (PJT)

▸ Non-Vessel Operating Common Carrier (NVOCC)

▸ Kawasan Ekonomi Khusus (KEK)

Data yang dimasukkan akan divalidasi sebagai berikut:

▸ Surat kuasa wajib dengan format file .pdf dan maksimal berukuran 1MB

▸ Jenis usaha wajib diisi minimal 1 Jenis usaha

8 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

Langkah ke 8 - Verifikasi Nomor Handphone

Anda akan menerima SMS berupa 6 digit kode OTP dari INSW ke nomor handphone yang didaftarkan
sebelumnya.

masukan kode OTP tersebut untuk melanjutkan proses berikutnya

Langkah ke 9 - Syarat dan Ketentuan

Setelah nomor Handphone terverifikasi 

Baca dan pahami Syarat dan Ketentuan dalam Penggunaan Akun INSW.

9 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

▸ Jika setuju Pendaftar dapat men-check di checkbox Saya menyetujui ketentuan diatas 

▸ Pendaftar dapat melanjutkan klik Daftar.

Langkah ke 10 - Setelah Registrasi


▸ Jika berhasil harap tunggu persetujuan dan validasi pendaftaran oleh Tim INSW dalam waktu maksimal
1x24 jam.

▸ Jika Pendaftaran disetujui yang disetujui, Pendaftar akan menerima email berisi Username dan Link untuk
Konfirmasi dan Pasang Password.
Jika Pendaftaran ditolak, Pendaftar akan menerima email berisi alasan penolakan.
Pastikan email yang diterima berasal dari noreply@insw.go.id.

▸ Jika lebih dari 1x24 jam Anda belum menerima respon email dari noreply@insw.go.id , harap segera
mengubungi Contact Center INSW atau Live Chat di Website INSW di https://insw.go.id �

Langkah ke 11 - Email Persetujuan

Contoh Email dari INSW jika Pendaftaran disetujui

10 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

Pendaftar akan menerima Email jika Registrasi disetujui seperti gambar diatas, pada Email ini berisi:

▸ Username

▸ Link Konfirmasi untuk Pasang Password

Untuk keamanan, pastikan Email berasal dari noreply.insw.go.id

▸ INSW tidak bertanggung jawab segala akibat dari kelalaian Pendaftar tidak memeriksa asal Email.

Langkah ke 12 - Pasang Password

Pendaftar akan masuk ke halaman seperti gambar diatas. Pendaftar dapat melakukan Pemasangan Password
dengan syarat sebagai berikut:

▸ Minimal 6 karakter

▸ Minimal mengandung 1 symbol

▸ Minimal mengandung 1 angka

▸ Minimal mengandung 1 huruf kapital

Jika Pendaftar menemui Token Expired seperti ini, Pendaftar dapat melakukan Kirim Ulang Email untuk

11 of 12 9/19/2022, 1:07 PM
Registrasi Pengguna Baru | Panduan Sistem INSW http://panduan.insw.go.id/en/manual/registrasi

menerima Link baru ke Alamat Email yang sama.

Riwayat Versi Aplikasi


List Riwayat Versi Aplikasi Login dan Registrasi Akun

Versi 2.0.0

▸ Initial Release

▸ Login and Registration

Versi 2.0.1

▸ Fitur Login dengan Akun Inaport

▸ Fitur Single Sign On (SSO)

Versi 2.0.2

▸ Tampilan baru

▸ Fitur registrasi dengan NPWP Cabang

Versi 2.0.3 - now

▸ Perubahan flow dan UI

▸ Registrasi tambah validasi Jenis Usaha

Powered by Wiki.js

12 of 12 9/19/2022, 1:07 PM

Anda mungkin juga menyukai