Anda di halaman 1dari 17

PROPOSAL PRAKTIKUM B (MAGANG)

MAHASISWA JURUSAN PERBANKAN SYARIAH (S1)

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI ANTASARI


BANJARMASIN

A. LATAR BELAKANG

Tujuan Pendidikan Tinggi Ekonomi dewasa ini lebih mengarah kepada


Profesional Economic and Bussines School. Oleh karena itu upaya untuk
meningkatkan kualitas dan kemampuan mahasiswa sudah tidak dapat di tunda
lagi.
Peningkatan kemampuan profesional mahasiswa pada gilirannya akan dapat
meningkatkan kompetensi dan daya saing lulusan mahasiswa Fakultas Ekonomi
dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Antasari, baik pada tingkat regional,
nasionla, maupun global.
Program sarjana (S1) sejatinya dibentuk dengan tujuan menghasilkan
sumber daya manusia yang siap pakai dan ahli di bidangnya serta tanggap
terhadap perubahan disegala bidang kehidupan, namun pada kenyataannya,
banyak dijumpai lulusan dari perguruan tinggi mengalami kesulitan dalam
menghadapi praktek yang ada dalam dunia usaha/dunia kerja. Hal ini disebabkan
karena kurang siapnya lulusan tersebut dengan fakta di lapangan yang ternyata
jauh berbeda dengan apa yang diterima selama masa perkuliahan. Kurangnya
bekal teknikal yang dimiliki oleh mahasiswa dapat mengakibatkan sumber daya
manusia yang dihasilkan kurang mempunyai kualifikasi dan kompetensi seperti
yang diinginkan oleh dunia usaha/dunia kerja.
Setelah menyelesaikan pendidikan di bangku kuliah, mahasiswa akan
menghadapi tahapan yang baru yaitu dunia kerja. Dalam dunia kerja tersebut,

1
mahasiswa dituntut untuk mengaplikasikan teori-teori yang didapat selama
perkuliahan menjadi praktik langsung. Dalam proses aplikasi teori menjadi
praktik tersebut, mahasiswa harus mempunyai skill yang sesuai dengan
kebutuhan usaha/dunia kerja. Oleh karena itu, program Mata Kuliah Praktikum B
(Magang) merupakan salah satu mata kuliah yang disediakan di Universitas Islam
Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin. Dengan kualifikasi mencakup 3 Sistem Kredit
Semester (SKS), setiap mahasiswa akan mendapatkan manfaat yang sangat besar
dengan mengambil mata kuliah Praktikum B (Magang) setelah terjun langsung ke
dunia kerja.

Melalui partisipasi dalam program mata kuliah Magang tersbut, diharapkan


mahasiswa memiliki gambaran yang jelas mengenai situasi dan kondisi dunia
kerja secara nyata. Hal ini sangat penting terlebih lagi di era modern seperti saat
ini, yang mana persaingan pekerjaan sangat ketat. Dengan ini mahasiswa dapat
mengukuran kemampuan mereka dan dapat memperbaiki diri menjadi lebih
kompetitif dan potensial. Selain itu, mahasiswa juga diharapkan tidak mengalami
kesulitan yang berarti dalam beradaptasi dengan lingkungan dunia kerja yang
sangat berbeda dengan kehidupan kuliah, agar menjadi sumber daya manusia
yang kompeten dan mempunyai dibidangnya.

Berdasarkan pertimbangan-pertimbangan tersebut, maka penulis sebagai


mahasiswa semester 5 pada Jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Ekonomi dan
Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin, memilih KANTOR
PERWAKILAN BANK INDONESIA WILAYAH II BANJARMASIN sebagai tempat yang
sangat relevan untuk melaksanakan kegiatan Magang.

Salah satu partisipasi dunia usaha/dunia kerja dalam mendukung


mewujudkan sumber daya manusia yang siap pakai, ahli, dan tanggap adalah
memberikan kesempatan untuk melaksanakan Magang di lingkungan dunia
usaha/dunia kerja secara langsung. Dengan dukungan tersebut diharapkan dapat
membantu mempersiapkan mahasiswa sebagai sumber daya yang :

2
1. Mampu mengaplikasikan ilmu yang diperolehnya di bangku perkuliahan
secara langsung ke dunia usaha/dunia kerja.
2. Melatih mahasiswa untuk berpikir secara komprehensif dalam mengenali dan
mengatasi permasalahan yang kompleks dan dinamis yang timbul dalam dunia
usaha/dunia kerja.

3. Memberikan gambaran nyata mengenai situasi dan kondisi permasalahan


yang sesungguhnya terjadi di dunia industri, dimana selama ini mahasiswa
hanya memperolehnya secara teori dari bangku perkuliahan.

4. Menambah pengalaman dalam dunia usaha/dunia kerja yang sesungguhnya,


sehingga setelah menyelesaikan studinya, mahasiswa memiliki bekal yang
memadai untuk memasuki dunia usaha/dunia kerja.

Jurusan S1 Perbankan Syariah sebagai jurusan yang ada di Fakultas Ekonomi


dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin, merupakan
program yang bertujuan untuk menghasilkan seorang praktisi Perbankan yang
profesional, memiliki integritas dan beperan aktif dalam Perbankan Syariah di
Indonesia. Untuk mencapai hal tersebut maka ilmu dan keterampilan yang
didapat dibangku kuliah harus mampu diterapkan dalam kehidupan nyata. Untuk
itu diperlukan adanya kegiatan magang yang langsung terjun ke lapangan atau
masyarakat.

B. TUJUAN KEGIATAN

Adapun yang menjadi tujuan kegiatan Magang Mahasiswa Fakultas Ekonomi


dan Bisnis Islam Program Studi Perbankan Syariah Universitas Islam Negeri
Antasari Banjarmasin, di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah II
Banjarmasin adalah :

1. Meningkatkan hubungan kerjasama yang baik antara Perguruan Tinggi

Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin Fakultas Ekonomi dan

3
Bisnis Islam Jurusan Perbankan Syariah dengan berbagai instansi,

khususnya Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah II Banjarmasin.

2. Mengetahui struktur kepemimpinan dan manjemen beserta pembagian

tugas pada setiap bidang di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah II

Banjarmasin secara umum, dan bidang penempatan magang secara

khusus (dengan cara ikut serta/masuk dalam kegiatan operasional

bidang/bagian tersebut).

3. Memperoleh gambaran mengenai operasional kebijakan moneter serta

manajemen Bank sentral terkait kepemimpinan dan proses perumusan

kebijakan.

4. Mempelajari secara lebih mendalam mengenai kebijakan pengaturan

perbankan dan pengawasan sistem perbankan di Indonesia.

5. Mempelajari secara lebih mendalam mengenai kebijakan pengaturan

sistem pembayaran di Indonesia.

6. Sebagai upaya penyelarasan antara penyelenggaraan aktifitas akademik

di kampus dengan realitas dan kebutuhan dunia nyata di luar kampus.

7. Sebagai strategi pemberdayaan mahasiswa melalui pengayaan wawasan

dan peningkatan kompetensi dalam rangka meningkatkan kualitas

lulusan yang memiliki daya saing dan kemampuan untuk tumbuh menjadi

wirausaha mandiri.

8. Setelah menyelesaikan pendidikan di Universitas Islam Negeri (UIN)

Antasari Banjarmasin, diharapkan mahasiswi dapat memiliki persiapan

4
untuk siap bersaing dalam menghapi situasi persaingan di lingkungan

kerja.

9. Sebagai persyaratan untuk pemenuhan Praktikum B (Magang) Jurusan

Perbankan Syariah Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin.

C. MANFAAT KEGIATAN

1. Bagi Mahasiswa

a) Mahasiswa dapat menerapkan ilmu yang didapat pada perusahaan.

b) Meningkatkan kreativitas dan keterampilan mahasiswa.

c) Menambah wawasan dan pengalaman selaku generasi muda yang

dididik untuk siap terjun langsung di masyarakat khususnya di

usaha/dunia kerja.

d) Menyiapkan diri untuk menghadapi persaingan dan tantangan dalam

menghadapi permasalahan yang timbul di dunia perusahaan.

2. Bagi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Antasari

Banjarmasin

a) Sebagai bahan masukan dan evaluasi program pendidikan di Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Antasari

Banjarmasin untuk menghasilkan tenaga-tenaga terampil sesuai

dengan kebutuhan perusahaan.

5
b) Menjalin kerjasama yang saling menguntungkan dengan dunia usaha/

dunia kerja, khususnya dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia

Wilayah Banjarmasin

c) Mempersiapkan bekal pengetahuan dan keterampilan bagi wirausaha

mandiri

d) Sarana pengenalan dunia perbankan kepada mahasiswa agar dapat

mengaitkan ilmu yang diperoleh di kampus dengan di dunia kerja.

3. Bagi Bank Indonesia

a) Sarana mengetahui kualitas pendidikan di perguruan tinggi negeri,

khusunya Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin.

b) Menjalin kerjasama yang saling menguntungkan dengan lembaga

pendidikan tinggi, dalam hal ini Universitas Islam Negeri Antasari

Banjarmasin.

c) Memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memperoleh

pengalaman praktis di bidang keuangan dan akuntansi.

d) Sebagai sarana untuk memberikan pertimbangan dalam menentukan

kriteria tenaga kerja yang dibutuhkan oleh instansi, dilihat dari segi

sumber daya manusia yang dihasilkan lembaga pendidikan tinggi.

e) Membantu tugas dari karyawan instansi atau perusahaan dalam

bidang yang berhubungan dengan pekerjaan yang bersangkutan.

6
D. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Permohonan Magang di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah


Banjarmasin ini, akan dilaksanakan pada :

Waktu : Sangat diharapkan Praktik Kerja Magang dapat dimulai pada 10


Juni – 30 Juni 2019

Tempat : Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah II Banjarmasin

Alamat : Jl. Lambung Mangkurat No. 15, Kertak Baru Ulu, Banjarmasin,
Kalimantan Selatan 70111

Adapun waktu pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan/magang tersebut dapat


disesuaikan dengan kebijakan dari pihak Kantor Perwakilan Bank Indonesia
Wilayah Banjarmasin.

E. BENTUK DAN JADWAL KEGIATAN

Permohonan rencana kegiatan magang di Kantor Perwakilan Bank Indonesia


Wilayah Banjarmasin menurut waktu yang telah ditetapkan. Dalam proses
magang di Bank Indonesia, kami ingin mengetahui secara langsung tugas dan
kinerja dalam kegiatan operasional Bank Indonesia secara rutin pada hari-hari
kerja selama rentan waktu yang telah ditetapkan sebagai bahan perbandingan
terhadap apa yang telah kami terima dalam perkulihan.

Oleh karena itu, sebagai wujud nyatanya kami ingin terjun langsung dalam
proses Operasional Bank Indonesia sehingga kami dapat mengetahui secara
nyata bagaimana bentuk dunia kerja sebenarnya, khususnya terhadap hal-hal
yang berhubungan dengan disiplin ilmu yang kami pelajari. Tabel Rencana
Kegiatan terlampir (Lampiran I).

7
Permohonan rencana magang diatas tentu saja atas persetujuan yang
disesuaikan dengan kebijakan yang berlaku di Kantor Perwakilan Bank Indonesia
Wilayah II Banjarmasin.

F. PELAKSANA

Sebagai pelaksana dalam Praktek Kerja Magang ini adalah :

Nama : M. Jailani (1601160399)

Muhammad Mujahid (1601161601)

Irfan Rahmatullah (1601161585)

Sandro Azhari (1601161609)

Jurusan : Perbankan Syariah

Program Studi : S1 Perbankan Syariah

Fakultas : Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri

Antasari Banjarmasin

Semester : VI (lima)

Curiculum Vitae dan Transkip Nilai Pelaksana Terlampir (Lampiran II dan


Lampiran III)

G. MINAT AREA KERJA

Dari uraian diatas dapat terlihat bahwa pelaksana dalam pelaksanaan dalam
pelaksanaan praktik kerja magang tertarik pada bidang perbankan, khususnya
dari sisi kebijakan pengaturan dan pengawasan sistem perbankan yang mana
juga disesuaiakan dengan bidang yang dikuasai dan teori-teori yang telah
dipelajari sebelumnya.

8
H. LINGKUP MATERI

Selama melaksanakan praktik kerja magang di Kantor Perwakilan Bank


Indonesia Wilayah II Banjarmasin, bila diperlukan kami ingin mempelajari
tentang hal-hal antara lain sebagai berikut :

1. Gambaran umum tentang Bank Indonesia.

2. Kebijakan dan pengawasan sistem Perbankan

3. Mekanisme Kliring

Tentu saja materi-materi tersebut, atas persetujuan yang disesuaiakan


dengan kebijakansanaan yang berlaku di Kantor Perwakilan Bank Indonesia
Wilayah II Banjarmasin.

I. PENUTUP

Pelaksanaan kegiatan Magang ini diharapkan bermanfaat bagi mahasiswa,


lembaga pendidikan tinggi, dan dunia usaha/ dunia kerja. Bagi mahasiswa,
Magang bermanfaat untuk memperoleh pengalaman praktis dan mengevaluasi
kesesuaian pengetahuan yang diperoleh selama kuliah. Bagi lembaga pendidikan
tinggi, program Magang bermanfaat untuk mengevaluasi kesesuaian kurikulum
dengan kebutuhan dunia usaha/ dunia kerja ataupun mempersiapkan calon
lulusan sebagai wirausaha mandiri. Bagi dunia usaha/ dunia kerja, program
Magang bermanfaat untuk memberikan kesempatan mahasiswa memperoleh
pengalaman praktis.

Saat Kegiatan Magang nanti kami bersedia mematuhi peraturan dan


ketentuan yang berlaku di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah II
Banjarmasin. Kami berharap selama pelaksanaan Magang, bimbingan, supervisi,
dan evaluasi dapat kami peroleh untuk memperbaiki kinerja akademik di masa
mendatang.

9
Kami berharap pelaksanaan program Magang nantinya dapat bermanfaat
bagi semua pihak, sehingga terjalin kerjasama yang baik serta berkelanjutan
antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Universitas Islam Negeri Antasari
Banjarmasin dan Bank Indonesia Banjarmasin. Demikian proposal ini kami
ajukan, atas bantuan dan bimbingan dari Kantor Perwakilan Bank Indonesia
Wilayah II Banjarmasin, kami ucapan terima kasih.

Banjarmasin, 27 Desember 2018


Ketua Kelompok

(Sandro Azhari)

J. DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran I

Tabel Rencana Kegiatan

Minggu Ke

10
No Kegiatan I II III

1 Pengenalan Bank Indonesia (BI)

2 Studi Literature

3 Studi Lapangan √ √ √

4 Konsultasi

5 Penyusunan Laporan

Lampiran II

Curiculum Vitae

11
Nama : M. Jailani

Jenis kelamin : Laki-laki

Tempat, tanggal lahir : Basarang, 24 Maret 1996

Alamat : Jl. Jend. A. Yani. Manunggal II. Gang Permata, Kelurahan


Pemurus Luar., Kecamatan Banjarmasin Timur 70249

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Status pernikahan : Belum Menikah

Telpon/HP : 0813-4782-5771

Email : Muhammadjaelani24@gmail.com

Riwayat Pendidikan

MI Nurul Hikmah Basarang 2004-2010

SMP Bebunga Estate 2010-2013

MAN Selat Tengah Kuala Kapuas 2013-2016

Menempuh S1 Perbankan Syariah UIN Antasari Banjarmasin 2016 -


Sekarang

Prestasi

Debat Ilmiah ( Lomba Jurusan 2018 Juara II


oleh DEMA FEBI UIN Antasari )

Karya Tulis Ilmiah (Lomba Lokal 2018 Juara I


oleh HMJ Perbankan Syariah)

12
Desain Grafis (Lomba Lokal 2016 oleh Juara III
HMJ Perbankan Syariah )

Desain Grafis (Lomba Lokal 2017 oleh Jaura I


HMJ Perbankan Syariah )

Desain Grafis ( Lomba Lokal 2018 oleh Juara II


HMJ Perbankan Syariah )

Kontributor Terpilih dalam BUKU


ANTALOGI SURAT CINTA UNTUK AYAH Ke-33
(Oleh Bidik Bangau Publisher)

Pengalaman Organisasi

HMJ Perbankan Syariah (Anggota Infokom) 2016-2017

LMP Analisa (Anggota Devisi Desain Grafis) 2018 - sekarang

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

Banjarmasin, 27 Desember 2018


Peserta Pelaksana Magang

M. Jailani

13
Curiculum Vitae

Nama : Sandro Azhari

Jenis kelamin : Laki-laki

Tempat, tanggal lahir : Batola, 29 Mei 1996

Alamat : Jl. Pemurus KM. 7, Kartak Hanyar,


Banjarmasin

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Status pernikahan : Belum Menikah

Telpon/HP : 0831-4147-1248

Email : Sandroazhari29@gmail.com

Riwayat Pendidikan

SDN Padang Sari 2003-2009

SMPN 2 Salam Babaris 2009-2012

SMAN 1 Binuang 2012-2015

Menempuh S1 Perbankan Syariah UIN Antasari Banjarmasin 2016 -


Sekarang

Pengalaman Organisasi

LPM Analisa (Redaktur Sastra) 2018-sekarang

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

Banjarmasin, 27 Desember 2018


Peserta Pelaksana Magang

Sandro Azhari

14
Curiculum Vitae

Nama : Muhammad Mujahid

Jenis kelamin : Laki-laki

Tempat, tanggal lahir : Banjarmasin, 29 september 1998

Alamat : Jl. AMD Besar Komp. Bintang Mas Residen II No.33 Rt.34
Kelurahan Pekapuran Raya, Kecamatan Banjarmasin Timur
70234

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Status pernikahan : Belum Menikah

Telpon/HP : 0823-5053-5513

Email : muhammadmujahiddd@gmail.com

Riwayat Pendidikan

SDN Karang Mekar 9 2004-2010

MTSN Banjar Selatan 01 2010-2013

MAN 2 Model Banjarmasin 2013-2016

Menempuh S1 Perbankan Syariah UIN Antasari Banjarmasin 2016 –


Sekarang

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

Banjarmasin, 27 Desember 2018

15
Peserta Pelaksana Magang

Muhammad Mujahid

Curiculum Vitae

Nama : Irfan Rahmatullah

Jenis kelamin : Laki-laki

Tempat, tanggal lahir : Banjarmasin, 2 April 1997

Alamat : Jl. Mahligai Komp. Mahligai Indah I


No.23 RT.11 RW.02 Kelurahan Kertak
Hanyar II Kecamatan Kertak Hanyar
70654

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Status pernikahan : Belum Menikah

Telpon/HP : 0821-5380-4409

Email : embuhjr12@gmail.com

Riwayat Pendidikan

SD Muhammadiyah 9 2003-2009

MTS Muhammadiyah 3 Al-Furqan 2009-2012

16
MAN 2 Model Banjarmasin 2012-2015

Menempuh S1 Perbankan Syariah UIN Antasari Banjarmasin 2016 –


Sekarang

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya.

Banjarmasin, 27 Desember 2018


Peserta Pelaksana Magang

Irfan Rahmatullah

17

Anda mungkin juga menyukai