Anda di halaman 1dari 5

I.

LATAR BELAKANG
Teknologi merupakan seluruh sarana untuk menyediakan peralatan yang diperlukan
guna memanfaatkan waktu dengan efisien dan menambah kenyaman bagi kelangsungan
hidup manusia. Teknologi akan selalu berkembang seiring berjalannya waktu. Saat ini,
sudah banyak ditemui berbagai piranti canggih yang dipakai guna mempercepat dan
meringankan pekerjaan manusia. Bahkan, perkembangan teknologi telah masuk ke dalam
misi negara-negara anggota PBB, yang disebut dengan SDGs 2030 atau Sustainable
Development Goals 2030. Di antaranya pada tujuan ke-9 yaitu membangun infrastruktur
yang tahan lama, mendukung industrialisasi yang inklusif dan berkelanjutan, dan
membantu perkembangan inovasi serta tujuan ke-10 yaitu mengurangi kesenjangan di
dalam dan di antara negara-negara. Ditambah lagi, saat ini banyak negara yang telah
mensosialisasikan mengenai industri 5.0, yang mana pada masa itu tenaga manusia
diharapkan sudah diminimalkan, diganti dengan tenaga mesin. Hal ini akan memicu
permasalahan baru yaitu meningkatnya pengangguran jika manusia tidak melakukan skill
upgrading dalam diri.
Akibat dari adanya SDGs 2030 ini berdampak pada kebudayaan di dalam setiap negara,
terkhususnya Negara Indonesia. Terdapat banyak budaya Indonesia yang memiliki
kemiripan di kalangan negara Asia Tenggara. Hal tersebut menyebabkan ketipisan dalam
perbedaan budaya dan dapat berdampak negatif dengan diakuinya budaya Indonesia oleh
negara lain. Selanjutnya, apabila perkembangan secara global ini tidak dibarengi dengan
sikap filtrasi dan nasionalisme dari masyarakat Indonesia, kebudayaan di Indonesia dapat
hilang dan Indonesia dengan segala nilai magis hanya akan menjadi sebuah cerita zaman
dahulu.
Oleh sebab itu, sebagai generasi pemuda yang kritis dan cerdas perlu adanya persiapan
diri untuk mengatasi permasalah yang akan datang dan mencapai tujuan pembangunan
berkelanjutan yang saat ini telah disebarluaskan. Untuk itu, perlu adanya sebuah wadah
guna mengembangkan ide dan gagasan serta mengimplementasikan ide atau gagasan
tersebut menjadi suatu hal yang nyata. Science Project Innovation (Injection) merupakan
salah satu wadah inovasi untuk membentuk para penulis muda yang inovatif. Dari wadah
ini, diharapkan dapat memunculkan orang-orang yang mampu memberikan ide yang kreatif
dan solutif demi pembangunan bangsa.
II. TEMA
Tema yang diusung pada INJECTION EPW 13th adalah “Advancement of
Technology for Cultural Sustainability”
III. TIMELINE

Kegiatan Waktu Tempat

Pendaftaran dan Gelombang I : 14 November 2022 - 7 Januari 2023 Online


pengumpulan Paper Gelombang II : 8 Januari 2023 - 20 Januari 2023
Science Project

Pengumuman Lolos 6 Februari 2023 Online


Paper

Technical Meeting 10 Februari 2023 Online


Exhibition

Pengumpulan Poster 27 Februari 2023 Online


Peserta Exhibition
Exhibition 5 Maret 2023 Gedung
Robotika
ITS

IV. ASPEK PENILAIAN

No Kategori Penilaian Bobot Nilai

1 Format Naskah 10 %

2 Urgensi Permasalahan dan Kebermanfaatan 15 %


Gagasan

3 Kreativitas Gagasan 40 %

4 Data dan Sumber Informasi 15 %

5 Pembahasan, Kesimpulan, dan Transfer Gagasan 20 %

V. SIFAT TULISAN
1. Karya tulis dapat merepresentasikan gagasan yang inovatif, kreatif, dan solutif.
2. Karya tulis mengandung aspek penilaian yang dijelaskan.
3. Karya tulis bersifat orisinil dan belum pernah menjadi juara di ajang kompetisi serupa.
4. Karya tulis bersifat objektif, tidak mengandung unsur SARA, dan didukung oleh fakta
yang aktual.
5. Karya tulis berupa hasil penelitian.
6. Penulisan dilakukan secara matematis.

VI. KETENTUAN-KETENTUAN PESERTA INJECTION EPW 13th


1. Peserta lomba Science Project adalah siswa/i aktif tingkat SMA/SMK/MA sederajat
seluruh Indonesia.
2. Peserta lomba merupakan tim yang terdiri dari 2-3 orang.
3. Setiap tim diperbolehkan mengirimkan maksimal 3 paper yang berbeda dengan ketua
yang berbeda.
4. Peserta dalam satu tim diperbolehkan berasal dari angkatan yang berbeda namun masih
dalam satu sekolah.
5. Peserta dapat mengikuti rangkaian lomba EPW lainnya.
6. Gagasan awal yang dikirimkan harus asli dan belum pernah dipublikasikan
sebelumnya.
7. Setiap tim yang mengikuti dan mengumpulkan (submit) Paper Science Project
diwajibkan membayar uang partisipasi sebesar :
Gelombang I : Rp. 75.000,00/paper. (14 November 2022 - 7 Januari 2023)
Gelombang II : Rp. 85.000,00/paper. (8 Januari 2023 - 20 Januari 2023)
Dapat dibayarkan melalui transfer ke rekening :
a) BRI : 645701015708531 a.n. Agun Widya Pratiwi
b) MANDIRI : 1400021339495 a.n. Agun Widya Pratiwi
simpan bukti pembayaran dan screenshot/scan dalam format jpg/pdf dengan nama file
“Nama ketua kelompok_No.rekening pengirim”
VII. PANDUAN PENDAFTARAN INJECTION
a. Seleksi Paper (Science Project)
1. Peserta melakukan registrasi dan pembayaran yang hanya dilakukan sekali
melalui web Injection EPW ITS ( http://injection.epwits.org/register )
2. Peserta mengumpulkan paper melalui web Injection EPW ITS
(http://injection.epwits.org/register ).
3. Template paper dapat diunduh melalui link berikut
(https://intip.in/TemplateInjectionSP2023 )
4. Peserta yang lolos menuju tahap final akan diumumkan melalui web EPW ITS
( http://epwits.org/ ).
b. Seleksi Akhir (Final)
1. Peserta yang lolos menuju tahap final diminta untuk melakukan presentasi
secara offline di gedung Robotika ITS.
2. Para peserta diharapkan membawa inovasinya untuk dipamerkan pada saat
presentasi dan exhibition nanti.
3. Peserta yang tidak hadir pada saat presentasi dinyatakan gugur sebagai finalis
dan keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

VIII. TAHAPAN SELEKSI


Mechanism ( Paper Selection )
PERSYARATAN UMUM
1. Partisipan merupakan siswa-siswi dari SMA/SMK/sederajat dari seluruh Indonesia.
2. Setiap tim dari partisipan terdiri dari 2 sampai 3 pelajar.
3. Setiap tim harus memiliki 1 pengawas atau supervisor dan dapat merupakan guru.
(Apabila 2 tim, dapat dengan pengawas yang sama)

KETENTUAN UMUM PAPER SELECTION - ONLINE


Proses seleksi berkas Paper Science Project Injection 2023 akan dilakukan secara online.
Adapun mekanisme seleksi adalah sebagai berikut:
1. Masing-masing peserta menyiapkan tim dengan ketentuan 2 - 3 pelajar dalam satu tim.
2. Masing-masing tim melakukan proses registrasi dengan ketentuan registrasi.
3. Proses registrasi akan melibatkan pengumpulan paper tentang ide dari Science Project
yang diangkat dengan format dapat diunduh melalui link berikut
(https://intip.in/TemplateInjectionSP2023 ).
4. Setelah melakukan pengiriman, peserta menunggu hasil seleksi paper.

KETENTUAN DOKUMEN
Paper
Paper harus mengandung:
- Abstrak ide yang dimuat.
- Pengenalan dan latar belakang riset, simulasi masalah, dan tujuan riset.
- Material dan metode yang digunakan.
- Diskusi atau penjelasan lebih lanjut.
- Kesimpulan dan saran.
Paper ditentukan 5-10 halaman (tidak termasuk referensi jika ada) tidak boleh lebih dan
jumlah halaman tidak mempengaruhi nilai. Sedangkan untuk formatnya sendiri, paper ini
memiliki ketentuan penulisan:
- Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
- Margin kiri 4 cm, atas 3 cm, kanan 3 cm, dan bawah 3 cm.
- Paragraf tipe justify.
- Line spacing = 1,0.
- Ukuran kertas A4.
- Disimpan dalam bentuk .pdf.

Contoh Abstrak Panjang / Extended Abstract

Anda mungkin juga menyukai