Anda di halaman 1dari 12

i

KATA PENGANTAR

Segenap rasa syukur kita ucapkan kehadirat sang Maha Kuasa, karena atas berkat Nya
maka petunjuk teknis ini dapat kami susun untuk digunakan sebagaimana mestinya. Petunjuk
teknis PGMI FEST yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi PGMI UIN
Syahada Padangsidimpuan ini, guna sebagai pedoman bagi panitia pelaksana kegitan dan
sekaligus sebagai panduan bagi peserta dalamm acara yang dilaksanakan. Pada kesempatan
ini, panitia pelaksana PGMI FEST mengangkat 6 cabang perlombaan dan Seminar Nasional
yang ber-Tema kan “Memanfaatkan Bonus Demografi, Gali Potensi Dan Kreatifitas, Untuk
Menjadi Generasi Yang Unggul Akademik Dan Berkarakter”. Adapun cabang lomba yang
diangkat pada acara ini adalah Lomba Karya Tulis Ilmiah, Lomba Tari Kreasi, Lomba Media
Pembelajaran, Lomba Orasi Ilmiah, Lomba Cipta Baca Puisi Tingkat SD/MI, Lomba Pidato
Tingkat

Petunjuk teknis ini diharapkan memberikan arahan dan pandangan kepada pihak panitia
pelaksana, peserta lomba dan seluruh pihak terkait dalam PGMI FEST UIN Syahada
Padangsidimpuan.

Padangsidimpuan, 19 November 2023

Panitia Pelaksana

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ......................................................................................ii

DAFTAR ISI.................................................................................................... iii

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................1

1. Latar belakang kegiatan ......................................................................1


2. Dasar kegiatan.....................................................................................2
3. Tujuan Kegiatan..................................................................................2

BAB II BENTUK KEGIATAN ........................................................................3

1. Waktu dan tempat ...............................................................................3


2. Nama dan Tema kegiatan ...................................................................3
3. Susunan kegiatan ................................................................................3
4. Bentuk Kegiatan .................................................................................3

BAB III PENUTUP ..........................................................................................8

iii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Kegiatan


Ditengah problematika dan alur cerita dan harapan bangsa, tentu banyak peran
dan keikutsertaan mahasiswa dan pemuda ditengah bonus demografi yang ada di
Indonesia. Tantangan bangsa kedepan adalah demografi penduduk indonesia yang
diisi mayoritas penduduk usia produktif (15-65 tahun) berjumlah 70,72% dan
diproyeksikan akan terus meningkat pada tahun-tahun selanjutnya. Bonus
demografi di Indonesia merupakan sebuah tantangan besar yang harus dihadapi
khususnya terhadap generasi usia produktif. Hal yang menjadikannya tantangan
besar adalah perihal peningkatan kualitas sumber daya manusia dari aspek
pengetahuan maupun keterampilan. Pada umumnya besarnya angka usia produktif
tentu akan menjadi sebuah lompatan besar bagi sebuah bangsa jika usia produktif
dapat memanfaatkannya dengan penuh pengetahuan dan keterampilan guna
menjawab segala tantangan zaman kedepan. Indonesia Emas 2045 adalah suatu
upaya dalam membangun generasi emas yang dimana adalah sebuah konsep
penerapan untuk menyiapkan suatu generasi penerus bangsa Indonesia pada 100
tahun emas Indonesia merdeka antara tahun 1945 sampai tahun 2045. Istilah ini
digaungkan tanpa sebab, pasalnya ada satu harta karun yang sejatinya bisa
menjadi modal untuk kelangsungan bangsa dan negara ini kedepannya, bernama
bonus demografi. Pada tahun 2045, Indonesia akan mendapatkan bonus demografi
yaitu jumlah penduduk Indonesia 70%-nya dalam usia produktif (15-64 tahun),
sedangkan sisanya 30% merupakan penduduk yang tidak produktif (usia dibawah
14 tahun dan diatas 65 tahun) pada periode tahun 2020-2045.
Maka dari bonus demografi Indonesia ini menjadi acuan dan dasar untuk
melaksanakan kegiatan PGMI FEST UIN Syahada Padangsidimpuan. Harapan
kita bersama semoga dengan mengikuti PGMI FEST, dan Seminnar Nasional ini,
mahasiswa dan seluruh pihak terkait dapat mengimplementasikan seluruh potensi
dan kreatifitasnya untuk menyongsong peradaban dan masa depan personal
maupun negeri yang jaya dan berkelanjutan.

1
B. Dasar Kegiatan
1. Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2003 Tentang Sistem
Pendidikan Nasional;
2. Peraturan Pemerintah RI No. 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional
Pendidikan;
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2012 Tentang
Perguruan Tinggi;
4. TRI DARMA Perguruan Tinggi;
5. Hasil musyawarah pengurus presidium HMPS PGMI 2023 UIN Syahada
Padangsidimpuan.
C. Tujuan Kegiatan
1. Menjadikan Mahasiswa dan generasi yang berkualitas dan berkarakter
2. Mengembangkan Potensi dan Kreatifitas
3. Mengasah kemampuan dalam melakuakan penalaran terhadap literasi atau
riset yang telah dilakukan oleh mahasiswa.
4. Mengembangkan ide dan kreatifitas mahasiswa dalam menari
5. Mengembangkan potensi anak SD/MI dari usia dini
6. Mewujudkan ide dan tanggung jawab mahasiswa sebagai penopang dan
penerus arah dan gerak organisasi mahasiswa dalam ruang lingkup kampus.

2
BAB II
BENTUK KEGIATAN
A. Waktu dan Tempat Kegiatan
Hari/Tanggal : Sabtu-Minggu/09-10 Desember 2023
Waktu : terlampir
Tempat : Auditorium UIN Syahada Padangsidimpuan.
B. Nama dan Tema Kegiatan
Nama dari kegiatan ini adalah PGMI FEST UIN Syahada Padangsidimpuan
dengan tema “Memanfaatkan Bonus Demografi, Gali Potensi Dan Kreatifitas,
Untuk Menjadi Generasi Yang Unggul Akademik Dan Berkarakter”.

C. Jadwal pelaksanaan kegiatan


Sabtu,09 Desember 2023 :Technical Meeting, Pelaksanaan perlombaan,
pengumuman juara dan penyerahan hadiah
(UNTUK LOMBA KATEGORI SD/MI)

Minggu, 10 Desember 2023 : Seminar Nasional, Pengumuman juara dan


penyerahan hadiah (UNTUK LOMBA
KATEGORI MAHASISWA)

D. Bentuk Kegiatan
1. Seminar Nasional
Seminar nasional pada PGMI FEST ini adalah sebuah acara yang
bertujuan memberikan ilmu dan pengetahuan baru kepada generasi muda
khususnya, yang bertema “Memanfaatkan Bonus Demografi, Gali Potensi
Dan Kreatifitas, Untuk Menjadi Generasi Yang Unggul Akademik Dan
Berkarakter”.
Seminar Nasional ini tentunya sangat bermanfaat khususnya kepada
Kalangan Pelajar dan Mahasiswa dengan mengangkat tema yang penting
bagi posisi mahasiswa dan pelajar zaman sekarang. Pada seminar ini
panitia menghadirkan Narasumber yang sudah memiliki pengalaman dan
berwawasan luas.

2. Perlombaan Bertaraf Nasional Kategori Mahasiswa


1. Lomba Karya Tulis Ilmiah
a. Syarat dan ketentuan
1) Merupakan Mahasiswa aktif di Kampus masing-masing
2) Mengisi Formulir Pendaftaran Secara Online
3) Membayar biaya Pendaftaran sebesar Rp.30.000,-
4) Mengirim Bukti pembayaran
3
5) Merupakan hasil karya tulis sendiri (bukan plagiasi) dan belum
pernah atau dipublikasikan sebelumnya
6) belum pernah diikutsertakan dalam lomba serupa.
7) Sistematika Penulisan karya sesuai dengan template pada Link
berikut: https://drive.google.com/drive/folders/12okwhd-
xuPb2RhyW-d4RbNv2-2vqK9zx
8) Soft File karya tulis dikirim ke link pendaftaran link yang telah
disediakan.
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLScabAopZORZc
mLHP5eQ51hOWFtmliZWs6lle1FkZlyUoFzg/viewform?usp=
sf_link
b. Aspek Penilaian
1) Krativitas dan Inovasi dalam memilih topik dan gagasan
2) Pemilihan Metode
3) Data Dan Sumber informasi
4) Pembahasan dan kesimpulan
5) Sistematika penulisan dan format penulisan
6) Hasil karya yang dikirimkan selanjutnya akan diseleksi oleh
dewan juri

4
2. Lomba Tari Kreasi
a. Syarat dan Ketentuan
1) Mengisi Formulir Pendaftaran Secara Online
2) Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.100.000
3) Mengirim bukti pembayaran pendaftaran
4) Peserta wajib bergabung pada grub WhatsApp peserta
5) Peserta wajib follow akun instagram (hmps.pgmi.uinsyahada)
6) Jumlah per-Tim terdiri minimal 5 orang dan maksimal 7 orang
7) Tarian adalah tarian yang belum pernah ditampilkan
8) Tim dinyatakan gugur apabila 3x dipanggil tidak berhadir
9) Keputusan juri bersifat mutlak, tidak bisa diganggu gugat

b. Aspek Penilaian
1) Kekompakan, ekspresi dan keindahan gerakan
2) Menggunakan kostum yang menarik
3) Kreativitas / kreasi gerakan
4) Juri akan menentukan Juara 1,2, dan 3

3. Lomba Media Pembelajaran


a. Syarat dan Ketentuan
1) Mengisi formulir pendaftaran secara online
2) Peserta wajib bergabung pada grub WhatsApp peserta
3) Media yang ditampilkan harus merupakan karya asli peserta
4) Peserta wajib follow akun instagram (hmps.pgmi.uinsyahada)
5) Peserta menjelaskan terlebih dahulu hasil karya yang dibuat
(alat, bahan, cara pembuatan dan cara penggunaan atau
langkah-langkah penggunaan).
6) Dewan juri akan menentukan juara I, II dan III
7) Keputusan juri mutlak, dan tidakdapat diganggu ugat
8) Biaya pendaftaran Rp.30.000
b. Aspek Penilaian
1) Penampilan (Intonasi, Mimik/ekspresi, Kostum, Publik
Speaking)

5
2) Inovasi,kreativitas atau kebaharuan media
3) Originalitas
4) Penguasaan Materi

4. Lomba Orasi Ilmiah Tingkat Nasional


a. Syarat dan Ketentuan
1) Mengisi fomulir pendaftaran secara online.
2) Wajib membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.30.000
3) Mengirim bukti pembayaran pendaftaran.
4) Peserta wajib bergabung pada grup WhatsApp peserta.
5) Peserta terdaftar sebagai mahasiswa aktif.
6) Peserta wajib follow akun instagram @ hmps.pgmi.uinsyahada
7) Orasi bertema “Resolusi Mahasiswa Dan Pemuda
Untuk Indonesia Berdikari Melalui Suara ”.
8) Orasi yang ditampilkan harus merupakan karya asli peserta.
9) Karya orasi tidak mengandung unsur seks dan sara
10) Teks Orasi dirangkap 2( satu untuk Juri dan 1 untuk peserta)
11) Peserta tidak diperkenankan menggunakan musik pengiring
dalam bentuk apapun.
12) Dewan juri akan menentukan juara I, II, dan III.
13) Keputusan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

b. Aspek penilaian
1) Penghayatan
2) Isi hasil karya orasi sesuai dengan tema yang ditetapkan
3) Vocal (Intonasi, tempo)
4) Mimik/ekspresi.

3. Lomba Kategori MI/SD


1. lomba baca puisi SD/MI
a. Syarat dan ketentuan
1) Tema puisi (“Guru Adalah Pahlawanku”).
2) Peserta wajib membayar uang pendaftaran Rp.15.000
3) Peserta adalah siswa SD/MI yang masih aktif.
4) Setiap sekolah di perkenankan mengirimkan peserta sebanyak-
banyaknya.
5) Lomba bersifat individu.
6) karya yang dibacakan harus karya sendiri.

6
7) Panitia berhak mendiskualifikasi peserta apabila 3 kali
panggilan tidak berhadir ditempat.
8) Keputasan juri mutlak tidak dapat diganggu gugat.
9) Karya puisi minimal 8 baris dan maksimal 12 baris.
10) penyerahan karya puisi kepada dewan juri atau panitia saat akan
tampil.

b. Aspek penilian
1) Penampilan (intonasi, mimik/ekspresi,dan kostum).
2) Penguasaan teks puisi.
3) Keselerasan isi puisi dengan tema.
4) Vocal.
5) Penghayatan.
6) Totalitas dan keutuhan pembacaan puisi.

2. Lomba Pidato MI/SD


a. Syarat dan ketentuan
1) Tema pidato (Cinta Tanah Air).
2) Peserta wajib membayar uang pendaftaran Rp.20.000
3) Peserta adalah siswa SD/MI yang aktif
4) Setiap sekolah diperkenankan mengirim peserta sebanyak-
banyaknya
5) Lomba bersifat individu
6) Karya dibacakan dengan karya sendiri
7) Panitia berhak mendiskualifikasi peserta apabila 3 kali
panggilan tidak berhadir ditempat.
8) Durasi pidato maksimal 10 menit.
9) Keputasan juri mutlak tidak dapat diganggu gugat.
b. Aspek penilain
1) Kesesuain tema dengan isi pidato
2) Kesesuain/urutan pembuka, isi, dan penutup.
3) Vocal, artikulasi, dan intonasi
4) Gaya, mimic, dan improvisasi
5) Ketepatan waktu

7
E. Pendaftaran
1. Waktu pendaftaran dimulai pada tanggal 24 November-07 Desember 2023
pada link
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSf2bvBz6_TdFVkkCN6kiLH
GYFUo2WG6MK9UuE99CoRkvLw6_A/viewform?usp=sf_link
2. Pengiriman karya tulis ilmiah dimulai pada tanggal 30 November-07
Desember 2023, di link :
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLScabAopZORZcRmLHP5eQ5
1hOWF-tmliZWs6lle1FkZlyUoFzg/viewform?usp=sf_link
3. Pengumuman pemenang 09 Desember 2023 (UNTUK LOMBA
KATEGORI SD/MI)
4. Seminar Nasional sekaligus pengumuman juara dan pemberian hadiah
pemenang pada tanggal 10Desember 2023 (UNTUK LOMBA KATEGORI
MAHASISWA)

F. Hadiah
Uang pembinaan + Sertifikat bagi seluruh peserta
Karya Tulis pemenang akan di publish dijurnal Dirasatul Ibtidaiyah Sinta 5
G. Contact Person
+628-1264-8015-11 (Ahmad Rifai Nasution)
+628-2267-5326-25 (Siti Aissyah Lubis)

8
BAB III
PENUTUP

Demikianlah petunjuk teknis pelaksanaan PGMI FEST ini disusun untuk dijadikan acuan
dan pedoman bagi para peserta, serta seluruh pihak yang terkait dengan pelaksanaan
kegiatan ini, hal-hal yang belum diatur dalam petunjuk teknis ini akan diatur kemudian,dan
apabila ada kekeliruan/keambiguan dapat dipertanyakan kepada panitia pelaksana.

Anda mungkin juga menyukai