Anda di halaman 1dari 2

SAMBUTAN LAMARAN (KHITBAH) ANANDA NOVIARDI

PUTRA BAPAK MISARNI & IBU SALIMI

Assalamu’alaikum Wr. Wb
Segala puja dan puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah menghantarkan kita
sekalian sehingga dapat berkumpul bersilaturrahim pada hari ini, dalam keadaan sehat wal’afat.
Shalawat serta salam bagi junjungan kita Nabi Muhammad SAW, keluarganya, para sahabatnya, dan
seluruh kaum muslimin wal muslimat hingga akhir zaman.
Bapak H. DAHARI dan ibu Hj. NURHASANAH serta segenap keluarga dan kerabatnya yang sangat
kami hormati.
Pertama-tama, kami menghaturkan salam silaturrahim diiringi ucapan terimakasih atas penerimaan
kami sekeluarga yang telah disambut dan langsung dipersilahkan untuk menyampaikan maksud dan
tujuan kedatangan kami di hari yang penuh kebahagiaan ini.
Bapak H. DAHARI dan ibu Hj. NURHASANAH yang budiman, lebih dahulu perkenankanlah kami
untuk menyampaikan tutur kata mewakili saudara kami Bapak MISARNI dan Ibu SALIMI untuk secara
resmi menyampaikan maksud dan tujuan yang tulus yang keluar dari lubuk hati yang paling dalam.
Bapak H. DAHARI dan ibu Hj. NURHASANAH yang kami hormati, hadirin wal-hadiraat yang
berbahagia, pada hari ini kami hadir di tengah-tengah keluarga dan kerabat Bapak H. DAHARI dan ibu
Hj. NURHASANAH tiada lain dalam rangka menghantar ananda kami NOVIARDI Putra saudara kami
Bapak MISARNI dan Ibu SALIMI
Yang konon anak kami yang satu ini telah Jatuh Hati Kepada Putri Bapak H. DAHARI dan ibu Hj.
NURHASANAH yang bernama Apt. NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far yang panggilan sehari-
harinya MAWADDAH .entah kapan dan dimana anak-anak kita tersebut berjumpa, yang pasti takdir
illahi menetapkan ananda kami NOVIARDI telah jatuh hati kepada
Apt. NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far, putri bapak dan Ibu. seperti bunyi pantun melayu :
darimana datangnya lintah, dari darat turun ke kali, darimana datangnya cinta, dari mata turun ke hati.
Cerita singkatnya, ananda NOVIARDI telah menyampaikan niat yang tulus kepada orang tuanya untuk
dihantar meminang buah hatinya Apt. NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far. untuk itulah maksud
dan tujuan kedatangan kami padahari ini yakni menyampaikan lamaran - pinangan atau dalam bahasa
agama disebut dengan khitbah.
Bapak H. DAHARI dan ibu Hj. NURHASANAH yang kami hormati, dengan penuh was-was kami
menyampaikan niat suci ananda kami NOVIARDI dan Ayah Ibunya untuk menyampaikan sekapur sirih
berupa pinangan kepada putri permata hati Bapak Ibu, Ananda Apt. NURMAWADDAH IHDA
PRATIWI, S.Far
Mudah-mudahan Bapak dan Ibu berkenan untuk meridhoi niat Ananda kami NOVIARDI dengan
menerima lamarannya.
Keberanian Ananda Kami NOVIARDI hanyalah berbekal amanah Allah SWT sesuai dengan
FirmanNya, yang artinya :
“Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah,Dia (Allah) menciptakan untukmu isteri-isteri dari
jenismu sendiri,supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya
diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat
tanda-tanda bagi kaum yangberpikir”. ( QS. Ar-rum : 31 )
Itulah yang dapat kami utarakan kepada Bapak H. DAHARI dan ibu Hj. NURHASANAH dihadapan
sanak keluarga dan kerabatnya, dalam rangka khitbah ini. Sambil menanti“Gayung Bersambut” apakah
lamaran kami bakal ditampi atau ditampik, tidak lupa kami sekeluarga Bapak MISARNI dan Ibu SALIMI
mohon maaf apa bila dalam menyampaikan maksud dan tujuan ini ada tutur kata yang kurang
berkenan di hati. Begitu pula hantaran lainnya sebagai pengikat pertunangan.
Robbana hablana min azwajina wa dzurriyyatina qurota ’ayunin waj’alna lil muttaqina immama.
Billahittaufik wal hidayah wal innayah, wal irradah.
Wassalamuallaikum Wr. Wb

SAMBUTAN PENERIMAAN LAMARAN (KHITBAH)


ANANDA Apt. NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far
PUTRI BAPAK H. DAHARI & IBU Hj. NURHASANAH

Yang Terhormat Bapak MISARNI beserta Ibu SALIMI dan segenap keluarganya, hadirin wal-
hadirat yang berbahagia :
Assalamualaikum Wr Wb.
Dengan mengucap syukur Alhamdulillah kami menghatur selamat datang. Semoga Allah SWT
meridho'i silaturrahim kita pagi hari ini.
Pada kesempatan yang berbahagia ini, kami insya Allah mewakili Bapak H. DAHARI dan Isteri
untuk menyampaikan "Gayung Bersambut" atas apa yang diutarakan deh orangtua Ananda NOVIARDI
yang telah kita dengar bersama, yang telah disampaikan secara jelas dan gamblang tentang maksud
khitbah (melamar atau meminang) putri kami bernama Apt. NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far
yang panggilan sehari-harinya MAWADDAH.
Takdir jualah yang telah menghantarkan Ananda NOVIARDI dipertemukan dengan Apt.
NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far seperti peribahasa yang berbunyi, "dimana ada kembang,
disitu ada kumbang.
Bapak MISARNI dan Ibu SALIMI yang kami hormati, Ananda NOVIARDI yang tercinta: "pucuk dicinta.
ulam-pun tiba”. Kedatangan ananda sungguh dinantikan, karena orang tua Apt. NURMAWADDAH
IHDA PRATIWI, S.Far sejak pertemanan kalian telah cukup mengenal budi pekerti dan keshalehan
ananda. Demikian pula asal-usul ananda.
Sekali lagi, atas nama Bapak H. DAHARI dan Ibu Hj. NURHASANAH menyambut dan menerima
kehadiran Ananda NOVIARDI putra Bapak MISARNI dan Ibu SALIMI dalam khitbah (pinangan)
terhadap putri kami Ananda Apt. NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far binti H. DAHARI.
Namun untuk Itu agar lebih meyakinkan, seyogyanya kita dengar ketulusan hati ananda Apt.
NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far dalam menerima lamaran Ananda NOVIARDI, yang akan
ditanyakan oleh ayahnya.
( Proses Penanyaan )
Bapak MISARNI dan Ibu SALIMI yang kami hormati, Ananda NOVIARDI yang tercinta, Alhamdulillah,
Setelah ditanyakan Kepada Ananda kami Apt. NURMAWADDAH IHDA PRATIWI, S.Far, atas
kesediaannya ditunangkan dengan Ananda NOVIARDI, ianya menerima dengan setulus hati. Mudah-
mudahan Pertunangan ini Allah Ridhoi sampai ke Hari Pernikahan nanti, Aamiin, aamiin, aamiin ya
robbal ‘aalamiin.
Bapak MISARNI beserta Ibu SALIMI dan segenap keluarganya, hadirin wal-hadirat yang berbahagia,
Demikianlah Sambutan Penerimaan Lamaran yang dapat Kami sampaikan.
Terikasih atas segala perhatian kita semua, Billahitaufik walhidayah. Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Anda mungkin juga menyukai