Anda di halaman 1dari 4

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA REPUBLIK

INDONESIA KANTOR WILAYAH JAWA TENGAH


BALAI PENDIDIKAN DAN PELATIHAN HUKUM DAN HAM JAWA TENGAH
Jalan Raya Mr. Moch Ichsan, Kelurahan Wates, Kecamatan Ngaliyan, Semarang – Jawa Tengah Telp : 08112896960
Website: badiklat-jateng.kemenkumham.go.id, e-mail: badiklatjateng@gmail.com

LAPORAN KEGIATAN PEMBUKAAN MAGANG


& SATRIYA SANCAYA KARYADHIKA DI
NUSAKAMBANGAN

A. PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Guna mempersiapkan kader pemimpin yang berkualitas dan paham dengan kondisi
lapangan, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan melaksanakan program magang dan Satriya
Sancaya Karyadhika Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 53 tahun 2022 di
Nusakambangan.
Satriya Sancaya Karyadhika merupakan upaya meningkatkan kompetensi dan kapasitas SDM
dengan mempersiapkan alumni Politeknik Ilmu Pemasyarakatan yang siap bekerja di Unit
Pelaksana Teknis di seluruh Indonesia.
Satriya Sancaya Karyadhika sendiri berarti pemberian tugas profesional untuk melakukan
pekerjaan sesuai dengan kewajiban aturan dan kebenaran dengan tujuan memberikan
pemahaman dan meningkatkan kompetensi alumni Politeknik dan untuk melaksanakan
revitalisasi Pemasyarakatan.
Program yang akan berlangsung selama 3 bulan ke depan tersebut, dibuka oleh Kepala Badan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan HAM (BPSDM), Asep Kurnia
2. Maksud dan Tujuan
a. Maksud dari kegiatan ini adalah upaya meningkatkan kompetensi dan kapasitas
SDM dengan mempersiapkan alumni Politeknik Ilmu Pemasyarakatan yang siap
bekerja di Unit Pelaksana Teknis di seluruh Indonesia..

b. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan, pengalaman,


kemampuan, dan keterampilan Taruna sesuai dengan program studi di tempat
magang.

3. Ruang Lingkup
Adapun yang menjadi ruang lingkup pada kegiatan ini dalah seluruh peserta Satriya
Sancaya Karyadhika Politeknik Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 53 tahun 2022

4. Dasar Hukum
 Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara
 Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor
04 Tahun 2018 tentang Organisasi dan Tata Kerja Balai Pendidikan dan
Pelatihan Hukum dan Hak Asasi Manusia;

B. KEGIATAN YANG DILAKSANAKAN


1. Tempat dan waktu kegiatan

a. Hari/Tanggal : Senin, 5 September 2022

b. Tempat : Lembanga Pemasyarakat Klas 1 Batu

2. Dalam rangka koordinasi Pembekalan Taruna Politeknik Ilmu Pemasyakatan Tahun

Anggaran 2022
C. Pelaksanaan Kegiatan
 Kegiatan dibuka oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan
HAM (BPSDM), Asep Kurnia.
 Kegiatan pembukaan berlangsung di Lapangan Tenis Lembaga Pemasyarakatan
Kelas I Batu Nusakambangan.

 Pembukaan kegiatan ditandai dengan penandatanganan Berita Acara Penyerahan Politeknik


Ilmu Pemasyarakatan Angkatan 53 dan penyerahan Panji-panji Kehormatan dari Kepala
BPSDM kepada Kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa
Tengah, A Yuspahruddin serta penyematan Badge kepada perwakilan peserta

D. Penutup
Demikian Laporan Kegiatan pembukaan magang & satriya sancaya karyadhika di
nusakambangan.

Semarang, 8 September 2022


Yang melaksanakan tugas

1. Kaswo
NIP 197404261999031001

2. Budhi Setiawan
NIP 198506292007031001
Dokumentasi

Anda mungkin juga menyukai