Anda di halaman 1dari 2

1. Cecak mempunyai kemampuan autotomi.

Kemampuan inilah yang sering


menyelamatkan cecak dari pemangsanya. Dengan kemampuan autotomi, cecak bisa
memutuskan ekornya jika ada pemangsa. Karena ekor cecak putus dan bergerak-
gerak, maka pemangsa akan mengira bahwa ekor itu adalah mangsa yang diincarnya.
Cecak pun bisa leluasa lari meninggalkan musuhnya.
Kalimat utama paragraf di atas adalah ....
a.    Cecak mempunyai kemampuan autotomi.
b.     Dengan kemampuan autotomi, cecak bisa memutuskan ekornya jika ada
pemangsa.
c.      Karena ekor cecak putus dan bergerak-gerak, maka pemangsa akan mengira
bahwa ekor itu adalah mangsa yang diincarnya.
d.    Cecak pun bisa leluasa lari meninggalkan musuhnya.

2. Bencana banjir lumpur akibat jebolnya tanggul Situ Gunung di Tanggerang Selatan
menimbulkan berbagai macam penyakit. Beberapa penyakit yang akn timbul sesudah
bencana adalah diare, tufus, leptospirosis dan demam berrdarah. Masalah kesehatan
pada korban dan masyarkat di sekitar lokasi lokasi bencana harus segera diantisipasi.
Beberapa penyakit itu muncul karena lingkungan kotor dan sumber air bersih yang
tercemar lumpur.
Gagasan utama paragraf tersebut adalah …
a) masalah kesehatan pada korban harus diperhatikan
b) bencana banjir lumpur akibat jebolnya tanggul
c) bencana banjir lumpur menimbulkan berbagai penyakit
d) beberapa penyakit muncul karena lingkungan kotor

3. Perhatikan gambar berikut!

Gagasan pokok yang sesuai untuk gambar tersebut adalah . . .


a. Kiki dan Doni mahir dalam bermain gendang dan meniup terompet.
b. Rani, Kiki, dan Doni berkolaborasi menampilkan pentas seni sesuai
penjurusan seni mereka masing-masing.
c. Rani memimpin pementasan seni bersama dengan Kiki dan Doni.
d. Rani memainkan biola dengan cara digesek.

4. Salah satu langkah yang bisa ditempuh supaya para remaja peduli lingkungan adalah
dengan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan. Sebagai contoh, melalui
kegiatan pencinta alam. Kegiatan pencinta alam dapat meningkatkan kepedulian
remaja terhadap lingkungan alam. Kecintaan remaja terhadap lingkungan alam
tercermin pada sikap peduli terhadap lingkungan.
Kata kunci dari paragraf tersebut adalah ...
a. Bentuk kepedulian lingkungan
b. Kepedulian remaja
c. Menjaga lingkungan
d. Pekerjaan remaja

5. (1) Bunga Lili memiliki bermacam-macam warna. (2) Setiap warna mengandung arti.
(3) Bunga lili putih melambangkan kesucian dan kebijakan. (4) Lili peru mewakili
persahabatan dan pengabdian. (5) Bunga lili merah muda menandakan kekayaan dan
kemakmuran.
Gagasan pokok pada paragraf di atas ada pada kalimat..
a. 1
b. 3
c. 4
d. 5

Anda mungkin juga menyukai