Anda di halaman 1dari 16

I.

PENGANTAR

Meningkatnya kebutuhan untuk “serba cepat” yang didukung pertumbuhan teknologi


mendorong berkembangnya penyelenggaraan assessment secara online. Laporan
Global Assessment Trend Report memperlihatkan bahwa tes psikologi online telah
marak dilakukan sejak tahun 2012, dimana setidaknya 64% responden survei
Sumber Daya Manusia menunjukkan bahwa perusahaan mereka mengizinkan
psikotes jarak jauh dan tanpa supervisi langsung. Pengecualian untuk tes klinis dan
neurosikologis tertentu, Hambleton (2010) dalam penelitiannya berpandangan
bahwa dalam 5 hingga 10 tahun kedepan, semua tes psikologis akan dilakukan
secara online.

Psikotest yang merupakan bagian dari proses assessment, terdapat beberapa


permasalahan yang umum ditemukan pada saat pelaksanaannya antara lain;

1. Biaya yang dikeluarkan dalam proses assessment cukup besar,


2. Keterbatasan waktu dan tempat yang membuat penyelengaraan tidak
fleksibel,
3. Media proses assessment yang masih menggunakan hardcopy
4. Proses pengecekan hasil test, perekapan, pelaporan dan dokumentasi masih
manual

Hal di atas merupakan permasalahan yang harus menjadi bahan pertimbangan


Ketika suatu perusahaan ingin menjalankan proses psikotest offline di era digital ini.

ASSO 4 U (AdMedika Assessment 4 U) adalah platform assessment online yang


berbasiskan web dengan beberapa fitur-fitur yang diharapkan bisa menjawab
permasalahan-permasalahan tersebut di PT Administrasi Medika.

Platform Assessment AdMedika Online ini dapat diakses melalui link berikut ini ;
bit.ly/ASSO4U
II. PAPI KOSTICK

II.1 Apa Itu Test PAPI Kostick ?


Papi Kostick adalah laporan inventori kepribadian yang terdiri atas 90 pertanyaan
pendek yang berkaitan dengan situasi pekerjaan. Dimana, tes tersebut meliputi 20
aspek kepribadian yang dikategorikan menjadi 7 bidang, yakni:

▪ Leadership
▪ Work direction
▪ Work activity
▪ Social nature
▪ Work style
▪ Temperament
▪ Followership

Tes ini dipergunakan untuk mengetahui kepribadian yang tercermin di dalam tingkah
laku yang didasarkan pada kategorisasi. Di mana, Papi Kostick ini mengukur role and
need individu yang berhubungan dengan situasi kerja.

PAPI ini dibuat oleh Dr. Max Martin Kostick yang merupakan seorang Guru Besar
Psikologi Industri dari Massachusetts, Amerika di awal tahun 1980-an.

II.2 Tahapan Dalam Test PAPI Kostick

1. Pertama akses web ASSO 4 U melalui link berikut ini ; bit.ly/ASSO4U, maka Anda
akan diarahkan ke tampilan berikut ini
2. Kemudian Klik Menu TEST-PAPI yang ada di pojok kanan atas seperti gambar yang
diberi tanda panah berikut ini

3. Anda bisa membaca terlebih dahulu penjelasan tes-PAPI Kostick ini dari sisi definisi, aspek
yang dinilai dan ketentuan masing masing test dengan cara meng-klik icon tanda panah yang
mengarah kebawah, seperti gambar berikut ini

4. Apabila Anda sudah siap Anda bisa langsung mengklik icon test PAPI Kostick seperi gambar
yang dilingkari berikut ini.
5. Pertama ada akan diarahkan kepada tampilan berikut ini, pada saat Anda melakukan klik
pada icon test PAPI Kostick maka secara otomatis timer akan langsung berjalan, klik icon next

6. Selanjutnya Anda akan diarahkan kepada petunjuk ataupun tatacara penggunaan test PAPI-
Kostick seperti gambar berikut ini, mohon dibaca dengan seksama!.

7. Kemudian Anda akan diarahkan kepada form pengisian data diri terlebih dahulu, total test
PAPI Kostick sudah diberikan waktu tambahan 1 (satu) menit untuk mengisi data-data sebagai
berikut.

• Nama,
• Email,
• Nomor
• Handphone
• Tanggal Pelaksanaan
8. Selanjutnya Anda diarahkan langsung kedalam soal-soal test yang berjumlah 90 soal, di
dalam satu soal terdiri dari 2 (dua) pernyataan, dimana tugas Anda adalah memilih salah satu
pernyataan yang paling menggambarkan diri Anda. Contoh cara menjawab adalah seperti
dalam gambar berikut ini.

9. Setelah Anda selesai segera submit hasil test sebelum waktu habis dengan cara mencentang
di kolom iya setelah Anda membaca “Saya mengisi data ini dengan sebenar benarnya” ,
kemudian klik submit.
10. Apabila Anda memiliki kritik, saran ataupun masukan silahkan mengisi form survey
pengalaman menggunakan ASSO 4 U dengan meng-click icon Survey Test seperti pada
gambar berikut ini.
III. TEST IST

III.1 Apa Itu Test IST ?

Rudolf Amthauer menyusun tes IST pada tahun 1953 dengan berdasarkan pada
teori Gestalt. Intelegensi dipandang sebagai suatu Gestalt yang terdiri dari bagian-
bagian yang saling berhubungan secara bermakna (struktur).

Intelligenz Struktur Test (IST) adalah salah satu jenis alat ukur yang mengukur
konstruk inteligensi manusia. Sebagai alat ukur inteligensi, IST menghasilkan skor
mean dalam konteks inteligensi yang disebut dengan Intelligence Quotient (IQ).

III.2 Tahapan Dalam Test PAPI IST

1. Pertama akses web ASSO 4 U melalui link berikut ini ; bit.ly/ASSO4U, maka
Anda akan diarahkan ke tampilan berikut ini

2. Kemudian Klik Menu TEST-IST yang ada di pojok kanan atas seperti gambar yang
dilingkari berikut ini
3. Anda bisa membaca terlebih dahulu penjelasan tes-IST dari sisi definisi, aspek yang dinilai
dan ketentuan masing masing test dengan meng-klik icon tanda panah yang mengarah
kebawah, seperti gambar berikut ini

4. Apabila Anda sudah siap Anda bisa langsung mengklik masing-masing icon test IST terdapat
total 9 (Sembilan) subtest yang wajib diselesaikan antara lain SE, WA, AN, GE, RA, ZR,
FA, WU, ME seperi pada gambar berikut ini.

5. Tahapan Pertama klik icon Data Diri, Anda akan diarahkan untuk mengisi data diri terlebih
dahulu; Nomor KTP, Nama Lengkap , Tanggal Pelaksanaan , Nomor WhatsApp, Tujuan
Assessment, Rentang Usia, Usia. Seperti pada gambar berikut ini
6. Untuk subtest pertama Anda bisa mengerjakan subtest SE, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
Seekor kuda mempunyai kesamaan terbanyak dengan seekor ?
a)kucing b)bajing c)keledai d)lembu e)anjing
Maka jawaban yang tepat adalah c)keledai, karena keledai cenderung mirip dengan kuda,
berikut adalah contoh cara menjawab form subtest SE.

7. Untuk subtest kedua Anda bisa mengerjakan subtest WA, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
a)meja b)kursi c)burung d)lemari e) tempat tidur
Maka jawaban yang tepat adalah c)burung, karena burung adalah benda hidup sedangkan
yang lainnya adalah benda mati. berikut adalah contoh cara menjawab form subtest WA.
8. . Untuk subtest ketiga Anda bisa mengerjakan subtest AN, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
Antara kata ketiga dan salah satu diantara lima kata pilihan harus pula terdapat hubungan
yang sama itu. carilah kata itu. Contoh : Hutan:pohon = tembok: ………..?
a) batu bata b)rumah c)semen d)putih e)dinding
Maka jawaban yang betul adalah a) batu bata, karena kata Hutan terdiri dari kumpulan
pohon dan tembok terdiri dari kumpulan batu bata. berikut adalah contoh cara menjawab
form subtest AN.

8. Untuk subtest keempat Anda bisa mengerjakan subtest GE, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
Ditentukan dua kata.Carilah satu perkataan yang meliputi pengertian kedua kata tadi.
Tulislah perkataan itu pada lembar jawaban di belakang nomor soal yang sesuai.
Contoh : Ayam-itik
Maka Perkataan “burung” dapat meliputi/mewakili pengertian kedua kata itu. Maka
jawaban yang tepat ialah “burung”. berikut adalah contoh cara menjawab form subtest GE.
9. Untuk subtest Kelima Anda bisa mengerjakan subtest RA, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
Sebatang pensil harganya 25 rupiah. Berapakah harga 3 batang?
Tuliskan hasil jawaban dikolom jawaban, TULISKAN HASIL JAWABANNYA SAJA BERUPA
ANGKA, TANPA MENULISKAN SATUANNYA. Maka jawaban yang tepat adalah 75. berikut
adalah contoh cara menjawab form subtest RA.

10. Untuk subtest Keenam Anda bisa mengerjakan subtest ZR, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
Carilah untuk setiap deret, angka berikutnya dan tulislah jawaban saudara pada kolom
jawaban
dibelakang nomor soal yang sesuai. Contoh : 2 4 6 8 10 12 14 ?
Pada deret ini angka berikutnya selalu didapat jika angka didepannya ditambah dengan 2.
Tuliskan hasil jawaban dikolom jawaban berupa angka, Maka jawaban yang tepat adalah 16,
tulis angka16. berikut adalah contoh cara menjawab form subtest ZR.
11. Untuk subtest Ketujuh Anda bisa mengerjakan subtest FA, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
Apabila bentuk di gambar nomor 7 digabungkan atau dihubungkan maka akan membentuk
lingkaran, maka jawaban yang betul adalah A. berikut adalah contoh cara menjawab form
subtest FA.

12. Untuk subtest Kedelapan Anda bisa mengerjakan subtest WU, waktu Anda mengerjakan
sudah ada tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri. Adapun untuk
contoh test sebagai berikut;
Ditentukan 5 (lima) buah kubus a, b, c, d, c. Pada tiap-tiap kubus terdapat enam tanda yang
berlainan pada setiap sisinya. Tiga dari tanda itu dapat dilihat.
Kubus-kubus yang ditentukan itu (a, b, c, d, c) ialah kubus-kubus yang berbeda,artinya
kubus-kubus itu dapat mempunyai tanda-tanda yang sama, akan tetapi susunannya
berlainan. setiap soal memperlihatkan salah satu kubus yang ditentukan di dalam
kedudukan yang berbeda. Carilah kubus yang dimaksudkan itu dan isi pada lembar jawaban
di belakang nomor soal yang sesuai. Kubus itu dapat diputar, dapat digulingkan atau dapat
diputar dan digulingkan dalam pikiran saudara. oleh karena itu mungkin akan terlihat suatu
tanda yang baru.
Contoh ini memperlihatkan kubus a dengan kedudukan yang berbeda. Mendapatkannya
adalah dengan cara menggulingkan lebih dahulu kubus itu ke kiri satu kali dan kemudian
diputar ke kiri satu kali, sehingga sisi kubus yang bertanda dua segi empat hitam terletak di
depan, seperti kubus a. Maka jawaban yang tepat adalah kubus a. berikut adalah contoh
cara menjawab form subtest WU.
13. Untuk subtest Kesembilan Anda bisa mengerjakan subtest ME, Anda diberikan
tambahan waktu sebanyak 1 (satu) menit untuk mengisi data diri.
Didalam subtest ini Anda akan diberikan dokumen (foto atau lembar hafalan) untuk
menghafalkan seluruh kata yang telah diberikan selama 3 menit, Setelah itu kerjakan soal
berikut, berdasarkan kata yang telah Anda hafalkan. Contoh : Kata yang mempunyai huruf
permulaan Q adalah suatu ?
a) bunga b)perkakas c)burung d)kesenian e)binatang''
Quintet adalah termasuk jenis kesenian, sehingga jawaban yang tepat adalah d)kesenian
karena kata kesenian terdapat pada lembar hafalan. berikut adalah contoh cara menjawab
form subtest ME.
14. Pastikan masing-masing dari sembilan sub-test sudah dikerjakan.
15. Apabila Anda memiliki kritik, saran ataupun masukan silahkan mengisi form survey
pengalaman menggunakan ASSO 4 U dengan meng-click icon Survey Test seperti pada
gambar berikut ini

Anda mungkin juga menyukai