Anda di halaman 1dari 14

MODUL

ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA)


KOMPETENSI DASAR 3.1 OBJEK IPA DAN
PENGAMATANNYA
KELAS VII SEMESTER 1

TAHUN PELAJARAN 2020/2021


MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN (MGMP)
IPA KABUPATEN GARUT

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
BAB I
PENDAHULUAN
A. Materi Pembelajaran
Objek IPA dan Pengamatannya

B. Petunjuk Penggunaan Modul


1. Pertemuan 1 kerjakan modul pertemuan 1
2. Pertemuan 2 kerjakan modul pertemuan 2 dan lihat video pembelajaran 1
3. Pertemuan 3 kerjakan modul pertemuan 3
4. Setiap modul dikerjakan dan dikumpulkan seminggu setelah menerima tugas.

C. Kompetensi Dasar
3.1 Menerapkan konsep pengukuran berbagai besaran dengan menggunakan satuan
standar (baku)
4.1 Menyajikan data hasil pengukuran dengan alat ukur yang sesuai pada diri sendiri,
makhluk hidup lain, dan benda-benda di sekitar dengan menggunakan satuan tak
baku dan satuan baku

D. Tujuan Pembelajaran
Setelah mempelajari modul dan video pembelajaran peserta didik diharapkan
mampu:
Pertemuan 1
3.1.1. Menjelaskan tiga buah komponen keterampilan proses penyelidikan IPA
3.1.2. Menjelaskan 3 buah kegunaan mempelajari IPA
3.1.3. Menentukan satu buah objek yang dipelajari dalam IPA
4.1.1 Menyajikan hasil pengamatan, inferensi, dan mengomunikasikan hasil

Pertemuan 2
3.1.4. Menjelaskan pengertian pengukuran dengan tepat.
3.1.5. Menentukan 3 buah contoh hal yang dapat diukur (besaran)
3.1.6. Menentukan 3 buah contoh hal yang tidak dapat diukur (bukan besaran).
3.1.7. Menjelaskan perbedaan antara satuan baku dan tidak baku
3.1.8. Menjelaskan alasan penggunaan satuan baku dalam suatu pengukuran
3.1.9. Mengkonversi satu buah satuan dalam SI (Sistem Internasional)
4.1.1 Menyajikan hasil pengamatan, inferensi, dan mengomunikasikan hasil
4.1.2 Melakukan pengukuran dengan satuan tidak baku

Pertemuan 3
3.1.10. Menjelaskan pengertian besaran pokok dengan tepat.
3.1.11. Menentukan 7 buah macam besaran pokok beserta satuannya
3.1.12. Menjelaskan pengertian besaran turunan dengan tepat.
3.1.13. Menyebutkan 5 macam besaran turunan beserta satuannya
4.1.1. Menyajikan hasil pengamatan, inferensi, dan mengomunikasikan hasil
4.1.2. Melakukan pengukuran besaran-besaran panjang, massa, waktu dengan alat
ukur yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
4.1.3. Melakukan pengukuran besaran-besaran turunan sederhana yang sering
dijumpai dalam kehidupan sehari-hari
E. Sumber Pembelajaran
1. Buku siswa: Wahono Widodo dkk. 2016. Ilmu Pengetahuan Alam/Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan,
Balitbang, Kemdikbud.
2. Buku guru: Wahono Widodo dkk. 2016. Ilmu Pengetahuan Alam/Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan,
Balitbang, Kemdikbud.
3. Wasis dan Sugeng. 2008.Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta: Pusat Perbukuan,
Departemen Pendidikan Nasional.
4. http://DocPlayer.info
5. http://kompasiana.com
6. http://usoalan.blogspot.com

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
BAB II
KEGIATAN PEMBELAJARAN
1. Kegiatan Belajar Pertemuan 1
a. Uraian Singkat Materi Pembelajaran
3 keterampilan proses penyelidikan IPA antara lain: pengamatan, inferensi, dan
komunikasi.
Pengamatan
Menggunakan panca indra, termasuk melakukan pengukuran dengan alat ukur
yang sesuai. Pengamatan dilakukan untuk mengumpulkan data dan informasi.
Membuat Inferensi
Merumuskan penjelasan berdasarkan pengamatan. Penjelasan ini digunakan
untuk menemukan pola-pola atau hubungan antar aspek yang diamati dan
membuat perkiraan.
Mengomunikasikan
Mengomunikasikan hasil penyelidikan baik lisan maupun tulisan. Hal yang
dikomunikasikan termasuk data yang disajikan dalam bentuk tabel, grafik, bagan,
dan gambar yang relevan.
Kegunaan mempelajari IPA antara lain: memahami berbagai hal di sekitar kita,
meningkatkan kualitas hidup, menyelesaikan masalah, dan berpikir logis serta
sistematis.
Objek yang dipelajari dalam IPA antara lain meliputi seluruh benda di alam
dengan segala interaksinya untuk dipelajari pola-pola keteraturannya.

b. Tugas/Tagihan
Jawablah pertanyaan berikut dengan tepat!
1. Penyelidikan ilmiah IPA melibatkan sejumlah proses yang harus dikuasai di
dalamnya. Tentukan 3 buah komponen keterampilan proses dalam
penyelidikan IPA!
2. Para scientist atau ilmuwan mempelajari semua yang terjadi di alam ini
melalui serangkaian penelitian yang dilakukan dengan cermat dan hati-hati.
Jelaskan tiga buah kegunaan mempelajari IPA dalam hidupan sehari-hari
dengan tepat!
3. Dalam mempelajari pelajaran IPA, hal apa saja yang bisa dijadikan sebagai
objek pengamatannya?

c. Lembar Kerja

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
Sediakan 1 buah gelas mineral, 1 buah spidol hitam, 1 buah kertas tisu, air
mineral secukupnya. Potong kertas saring atau kertas tisu dengan ukuran 4 cm x
12 cm.
Gambarkan atau beri garis dengan spidol (atau pena) hitam 2 cm dari ujung
kertas saring tersebut. Ambil beaker glass atau gelas bekas air mineral, isi dengan
air setinggi 1 cm. Buatlah perkiraan, apa yang akan terjadi pada garis hitam
tersebut, setelah kertas saring atau kertas tisu dicelupkan beberapa saat ke dalam
air. Kemudian, celupkan kertas saring atau kertas tisu ke dalam air, dengan posisi
garis berada sedikit di atas permukaan air. Amatilah perubahan yang terjadi pada
kertas saring atau kertas tisu dan garis hitam. Catat hasil pengamatanmu.
Dari percobaan yang telah dilakukan buatlah laporan praktikum sederhana yang
meliputi:
A. Judul percobaan
B. Tujuan percobaan
C. Dasar Teori
D. Alat/bahan
E. Hipotesis
F. Langkah kerja
G. Hasil pengamatan
H. Pertanyaan
I. Jawaban
J. Kesimpulan

2. Kegiatan Belajar Pertemuan 2


a. Uraian Singkat Materi Pembelajaran
Pengukuran adalah membandingkan besaran dengan besaran sejenis sebagai
satuan; menghasilkan ukuran yang terdiri atas nilai dan satuan.
Besaran adalah hal yang dapat diukur (besaran) dan tidak dapat diukur (bukan
besaran).
Contoh besaran antara lain: panjang, luas, volume, berat, massa, waktu, suhu dan
lain-lain
Contoh yang tidak termasuk besaran warna, bau, kecantikan, dan lain-lain.
Satuan adalah besaran pembanding yang digunakan dalam pengukuran.
Satuan terbagi atas satuan baku dan satuan tidak baku.
Satuan baku yaitu satuan yang ditetapkan sebagai satuan pengukuran secara
umum (internasional) karena pengukuran dengan satuan baku dapat dinyatakan
dengan jelas dan dapat dipakai untuk memeriksa ketepatan suatu instrument.
Satuan tidak baku adalah satuan yang tidak ditetapkan sebagai satuan pengukuran
secara umum atau secara ilmiah, karena pengukuran ini tidak dapat dinyatakan
dengan jelas atau tidak dapat digunakan untuk memeriksa ketepatan suatu
instrument.
Contoh macam-macam satuan baku dalam kehidupan sehari-hari antara lain: cm,
m, kg, sekon, km/jam, dan lain-lain.

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
Contoh satuan tidak baku misalnya:
a. jengkal

b. depa

c. Hasta

Pentingnya satuan baku antara lain untuk memudahkan berkomunikasi, satuan


dibuat baku (standar), yakni dalam Sistem Internasional; kemudahan lainnya,
sistem ini kelipatan bilangan 10 (metrik).
Sekelompok ilmuwan menggunakan sistem ukuran yang dikenal dengan nama
Sistem Metrik. Pada tahun 1960, Sistem Metrik dipergunakan dan diresmikan
sebagai Sistem Internasional.
Syarat-syarat penetapan satuan standar yang baik adalah:
a. Satuan yang ditetapkan tidak akan mengalami perubahan oleh pengaruh
apapun.
b. Satuan yang ditetapkan harus berlaku disemua tempat dan setiap saat.
c. Satuan yang ditetapkan harus mudah ditiru

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
Tangga konversi panjang dan massa

b. Tugas/Tagihan
Jawablah pertanyaan berikut dengan tepat!
1. Momen fisika bisa kita temui dalam kehidupan sehari-hari. Di pasar pedagang
melaksanakan pengukuran, yakni menimbang gula, menimbang terigu serta
menimbang minyak sesuai dengan keinginan konsumen. Pedagang kain
mengukur Panjang kain yang dibeli oleh konsumen. Jadi dimana-mana kita
bias menyaksikan pengukuran. Berdasarkan pernyataan tersebut jelaskan
yang dimaksud dengan mengukur!
2. Seorang peneliti sedang melakukan pengukuran dan pengamatan pada sebuah
buku. Dari hasil pengukuran dan pengamatannya diperoleh data sebagai
berikut: tebal kertas tiap lembarnya 0,08 mm, massa buku 130 gram, warna
buku merah, panjang buku 2 jengkal, isi tulisannya bagus, dan luas buku 336
cm2.
Berdasarkan pernyataan tersebut tentukan :
a. 4 hal yang dapat diukur (besaran)
b. 2 hal yang tidak dapat diukur (bukan besaran)
3. Di dunia ini terdapat banyak sekali jenis satuan yang digunakan untuk
menyatakan suatu besaran fisika. Hal ini tergantung pada kebiasaan daerah
setempat. Dalam fisika satuan dibagi menjadi 2 yaitu satuan baku dan tidak
baku. Jelaskan perbedaan antara satuan baku dan satuan tidak baku dengan
tepat!
4. Mengapa semua ilmuwan dan produsen (penghasil) barang-barang pabrik di
seluruh dunia harus melakukan pengukuran dengan menggunakan satuan
baku yang sama?
5. Neptunus adalah salah satu planet dalam tata surya kita. Jarak Neptunus
dengan Matahari adalah 30 SA. Berapa jarak ini dalam kilometer?

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
c. Lembar Kerja

Mencoba Membuat Alat Ukur Sendiri


1. Misalkan, kamu hendak mengukur panjang meja makan atau lebar kamar
tidurmu. Namun, kamu tidak memiliki mistar atau alat ukur yang biasanya.
2. Gunakan sesuatu yang ada di rumahmu, sebagai alat pengukur panjang,
misalnya buku, pensil, jengkal tangan, atau benda-benda lain yang mudah
didapatkan.
3. Ukurlah panjang meja atau lebar kamar tidurmu dengan menggunakan alat-
alat pengukur panjang yang telah kamu tentukan. Catat hasil pengukuranmu.
4. Mintalah salah seorang teman/anggota keluargamu untuk melakukan
pengukuran yang sama dengan menggunakan alat-alat pengukur panjang
yang ditentukan sendiri. Jangan lupa, teman/anggota keluargamu juga harus
mencatat hasil dan satuan ukuran yang dibuatnya.

Menalar dan Mengomunikasikan


Bandingkan hasil pengukuranmu dan hasil pengukuran teman/anggota
keluargamu.
Catat persamaan dan perbedaannya. Jika hasil pengukurannya dikomunikasikan
kepada orang lain, apakah orang tersebut memperoleh pemahaman yang sama?
Berdasarkan hasil perbandingan tersebut, hal penting apakah yang harus
dirumuskan bersama?
Dari percobaan yang telah dilakukan buatlah laporan praktikum yang meliputi:
A. Judul percobaan
B. Tujuan percobaan
C. Dasar Teori
D. Alat/bahan
E. Hipotesis
F. Langkah kerja
G. Hasil pengamatan
H. Pertanyaan
I. Jawaban
J. Kesimpulan

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
Kegiatan Belajar Pertemuan 3
a. Uraian Singkat Materi Pembelajaran
Besaran pokok adalah besaran yang satuannya didefinisikan.
Besaran pokok beserta satuannya antara lain:

Besaran turunan adalah besaran yang diturunkan dari besaran pokok.


Macam-macam besaran turunan dalam kehidupan sehari-hari antara lain: berat
(N), kelajuan (m/s), percepatan (m/s2), volume (m3), gaya (N), usaha (Joule),
daya (watt) dan lain-lain.

b. Tugas/Tagihan
Jawablah pertanyaan berikut dengan tepat!
1. Besaran adalah segala suatu yang dapat diukur. Besaran-besaran dalam fisika
dapat dikelompokkan menjadi dua macam yaitu besaran pokok dan besaran
turunan. Jelaskan yang dimaksud dengan besaran pokok dengan tepat!
2. Perhatikan tabel berikut ini!
No Besaran Satuan
1) Suhu Kelvin
2) jumlah zat Mol
3) Energi Joule
4) Gaya Newton
Berdasarkan tabel tersebut, besaran pokok berserta satuannya yang tepat
ditunjukan oleh nomor….
3. Besaran adalah segala suatu yang dapat diukur. Besaran-besaran dalam fisika
dapat dikelompokkan mejadi dua macam yaitu besaran pokok dan besaran
turunan. Jelaskan yang dimaksud dengan besaran turunan dengan tepat!
4. Besaran turunan adalah besaran yang dapat diturunkan atau didefinisikan dari
besaran pokok. Sebutkan 5 macam besaran turunan beserta satuannya dengan
benar.
c. Lembar Kerja

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
Dapatkah luas sehelai daun diukur? Siapkan kertas berpetak atau kertas
milimeter, penjepit, dan pensil. Perhatikan gambar di atas. Kemudian, diskusikan
dengan temanmu, bagaimana cara menentukan luas daun? Tunjukkan metode
yang
kamu sepakati kepada gurumu. Dengan menggunakan benda-benda di atas,
terapkan metodemu untuk menentukan luas daun.
Analisis dan Penggalian Ide Lanjutan
Diskusikan dengan temanmu, apa kelemahan pengukuran luas daun dengan cara
di atas? Adakah cara lain atau hal-hal yang dapat dilakukan untuk memperbaiki
metode pengukuran di atas?
Dari percobaan yang telah dilakukan buatlah laporan praktikum yang meliputi:
A. Judul percobaan
B. Tujuan percobaan
C. Dasar Teori
D. Alat/bahan
E. Hipotesis
F. Langkah kerja
G. Hasil pengamatan
H. Pertanyaan
I. Jawaban
J. Kesimpulan

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
BAB III
EVALUASI

Jawablah pertanyaan berikut ini dengan tepat!


1. Berikut ini 3 keterampilan proses penyelidikan dalam IPA adalah….
A. pengamatan, elaborasi, komunikasi
B. eksplorasi, elaborasi, dan komunikasi
C. pengamatan, Inferensi, Komunikasi
D. pengamatan, Eksplorasi, Komunikasi
2. Berikut ini kegunaan mempelajari IPA dalam kehidupan sehari-hari adalah…
A. berpikir sistematis
B. memperparah masalah
C. berpikir tidak logis
D. menurunkan kualitas hidup
3. Objek yang dipelajari dalam IPA meliputi…
A. benda-benda hidup
B. seluruh benda di alam semesta
C. benda-benda mati
D. sebagian benda di alam semesta
4. Berikut ini pengertian pengukuran yang tepat adalah…
A. Membandingkan besaran dengan besaran sejenis sebagai satuan
B. Membandingkan besaran dengan besaran tidak sejenis sebagai satuan
C. Membandingkan besaran dengan besaran sejenis sebagai acuan
D. Membandingkan besaran dengan besaran tidak sejenis sebagai acuan
5. Berikut ini hal-hal yang termasuk kedalam besaran dalam kehidupan sehari-hari
adalah…
A. Warna
B. Keindahan
C. Jarak
D. Kebersihan
6. Perhatikan data berikut ini!
1) Bau
2) Waktu
3) Jumlah zat
4) Keamanan
Dari data tersebut yang termasuk kedalam contoh bukan besaran adalah…
A. 2) dan 3)
B. 1) dan 4)
C. 1) dan 2)
D. 3) dan 4)

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
7. Perhatikan gambar berikut!

Hasil pengukuran sesuai gambar adalah ….


A. 7,5 cm
B. 7,0 cm
C. 4,5 cm
D. 3,5 cm
8. Perhatikan data berikut ini!
1) Jengkal
2) Meter
3) Depa
4) Kilogram
5) Hasta
6) Kelvin
Berdasarkan data tersebut yang termasuk ke dalam satuan tidak baku adalah….
A. 2), 4), dan 6)
B. 1), 2), dan 4)
C. 1), 3), dan 6)
D. 1), 3), dan 5)
9. Berikut ini pernyataan yang menjelaskan kegunaan satuan baku dalam pengukuran
adalah….
A. Mempersulit pekerjaan
B. Agar hasilnya memuaskan
C. Agar hasilnya berbeda
D. Mempermudah komunikasi
10. Jarak kota A dan kota B 260 km. Bus “Sejahtera” telah menempuh jarak sejauh
13.000 m dari Jakarta-Bandung. Berapakah sisa jarak yang harus ditempuh bus
tersebut?
A. 20 km
B. 50 km
C. 247 km
D. 500 km
11. Lakukanlah pengubahan satuan berikut ini 3 kilometer = … cm
A. 300 cm
B. 3.000 cm
C. 30.000 cm
D. 300.000 cm
12. Berapakah kecepatan 144 km/jam apabila dinyatakan dalam m/s?
A. 2.400 m/s
B. 144 m/s
C. 40 m/s
D. 4 m/s

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
13. Berikut ini pengertian besaran pokok yang benar adalah…
A. Besaran yang satuannya didefinisikan.
B. Besaran yang satuannya tidak dapat diturunkan menjadi besaran yang lain
C. Besaran yang satuannya diturunkan dari besaran lain
D. Besaran yang satuannya tidak didefinisikan
14. Perhatikan tabel berikut!
No Besaran Satuan Alat ukur
1) kuat arus listrik Ampere amperemeter
2) suhu Celcius termometer
3) panjang cm mistar
4) Massa kg neraca
Berdasarkan tabel tersebut yang merupakan pasangan besaran pokok, satuan dalam
SI, dan alat ukurnya ditunjukkan oleh nomor….
A. 1) dan 2)
B. 2) dan 3)
C. 1) dan 4)
D. 3) dan 4) (Soal US Kab Garut 2015)
15. Sekelompok siswa mengamati minuman dalam kemasan botol dan memperoleh data
sebagai berikut:
(1) Tinggi botol 20 cm
(2) Volume minuman 660 ml
(3) Diameter tutup botol 1,5 cm
(4) Luas dasar botol 38,5 cm2
Kelompok besaran turunan berturut-turut ditunjukkan oleh nomor….
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (2)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
16. Berikut ini pengertian besaran turunan yang tepat adalah…
A. Besaran yang satuannya diturunkan dari besaran tidak sejenis.
B. Besaran yang satuannya tidak diturunkan dari besaran pokok.
C. Besaran yang satuannya diturunkan dari besaran pokok.
D. Besaran yang satuannya diturunkan dari besaran sejenis.
17. Perhatikan daftar besaran-besaran berikut!
1) intensitas cahaya
2) daya
3) jumlah zat
4) luas
5) volume
Berdasarkan daftar tersebut yang termasuk besaran turunan ditunjukkan oleh
nomor….
A. 1), 3), dan 5)
B. 2), 4), dan 5)
C. 1), 3), dan 4)
D. 2), 3), dan 4)

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021
18. Berikut ini satuan untuk besaran kecepatan yang tepat adalah….
A. m/s2
B. m/s
C. m.s-2
D. m
19. Pernyataan berikut ini yang menjelaskan pengertian besaran dengan tepat adalah….
A. Segala sesuatu yang dapat diukur dan dinyatakan dengan angka
B. Segala sesuatu yang tidak dapat diukur dan tidak dapat dinyatakan dengan angka
C. Segala seuatu yang dapat diukur dan tidak dapat dinyatakan dengan angka
D. Segala sesuatu yang tidak dapat diukur dan dinyatakan dengan angka
20. Berikut ini satuan internasional (SI) untuk massa yang tepat adalah….
A. dg
B. hg
C. kg
D. g

Mgmpipasmpkabgarut2020/2021

Anda mungkin juga menyukai