Anda di halaman 1dari 9

TRY OUT IPA BIOLOGI 2

1. Perhatikan gambar berikut!

Berkas pengangkut dan tempat pertukaran gas pada daun terdapat pada bagian yang
ditunjukkan oleh nomor .... 
a. 1 dan 3 
b. 2 dan 4 
c. 3 dan 5 
d. 4 dan 5 
2. Perhatikan gambar di bawah ini!

Gambar tersebut termasuk simbiosis mutualisme karena ….


a. Bunga dibantu penyerbukan oleh angin, dan kupu – kupu tidak mendapatkan
makanan dari bunga.
b. Bunga kehabisan makanan oleh kupu –kupu karena kupu –kupu mendapatkan
makanan dari bunga
c. Bunga dibantu penyerbukan oleh kupu  - kupu dan kupu –kupu mendapat makanan
dari bunga.
d. Bunga dibantu penyerbukannnya oleh kupu –kupu, dan kupu – kupu tidak
mendapatkan makanan dari bunga.
3. Perhatikan gambar jaring-jaring makanan berikut!

Jika tikus kebun dibasmi, yang akan terjadi adalah ….


a. populasi burung hantu meningkat
b. populasi rumput menurun
c. populasi rajawali menurun
d. populasi kelinci menurun
4. Diagram ini merupakan jaring-jaring makanan dalam ekosistem air tawar.

Berdasarkan diagram di atas, organisme yang berperan sebagai produsen adalah nomor
….
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
5. Limbah industri kategori bahan berbahaya beracun (B3) yang masuk ke aliran sungai
Cipunegara Kabupaten Subang telah mencemari perairan sehingga mengancam
kelestarian biota di ekosistem tersebut. Usaha yang dapat dilakukan untuk mengatasi
pencemaran tersebut adalah ….
a. menutup aliran air limbah industri yang menuju sungai
b. menutup izin berdirinya pabrik yang berada dekat sungai
c. mengolah air limbah secara efektif sebelum dibuang ke sungai
d. menanami tanaman air untuk membantu pengolahan limbah
6. Bapak Agus, seorang Ketua RW, sering melihat warganya membakar sampah di daerah
pemukimannya sehingga menimbulkan pencemaran udara. Saran yang paling tepat untuk
diberikan kepada warganya agar tidak terjadi pencemaran udara adalah ….
a. Membuang sampah ke perairan atau selokan yang jauh dari pemukiman
b. Menimbun sampah di dalam lubang yang telah disediakan tidak jauh dari pemukiman
c. Tidak membakar sampah di sekitar pekarangan, tetapi membakarnya di lapangan
yang luas
d. Mengolah sampah organik menjadi kompos dan mendaur ulang sampah anorganik
7. Perhatikan gambar di bawah ini!

Mekanisme kerja otot pada gambar diatas adalah ….


a. X = otot bisep relaksasi, Y = otot trisep kontraksi
b. X = otot bisep kontraksi, Y = otot trisep relaksasi
c. X = otot trisep relaksasi, Y = otot bisep kontraksi
d. X = otot trisep kontraksi, Y = otot bisep relaksasi
8. Perhatikan gambar dibawah ini!

Pernyataan dibawah ini yang sesuai dengan gambar diatas adalah ….


a. Disebabkan karena menggunakan meja belajar yang terlalu rendah daripada kursinya
b. Disebabkan karena terlalu sering membawa beban berat
c. Tulang bengkok ke samping sehingga membentuk huruf S
d. Tulang bengkok ke depan sehingga pinggang penderitanya menonjol kedepan
9. Perhatikan gambar irisan melintang batang berikut ini!

Struktur dan fungsi bagian yang ditunjuk nomor 3 dan 4 berturut-turut adalah ….
a. Mengangkut garam mineral dari dalam tanah dan mengalami pertumbuhan tinggi
b. Menyimpan bahan makanan dan mempengaruhi pertumbuhan sel endodermis
c. Mengangkut hasil fotosintesis dari daun dan mengalami pertumbuhan sekunder
d. Tempat pertukaran udara di dalam sel dan mengangkut hasil fotosintesis
10. Perhatikan tabel berikut!
Hubungan yang cocok untuk organ, enzim, dan peran enzim para proses pencernaan
dalam tabel tersebut adalah …..
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 2 dan 4
d. 3 dan 4
11. Upaya yang tepat untuk mencegah penyakit diare adalah ….
a. Menjaga kebersihan makanan, diri dan lingkungan
b. Makan makanan yang mengandung asam
c. Minum oralit sebanyak-banyaknya
d. Minum obat diare
12. Kurangnya asupan makanan berserat dan kurang minum dapat menyebabkan feses keras
atau kering yang dikenal dengan ….
a. Apendisitis
b. Konstipasi
c. Gastritis
d. Disentri
13. Perhatikan gambar di bawah ini!
Peristiwa fertilisasi, penghasil ovum, dan tempat proses kelahiran ditunjukkan oleh
nomor ….
a. 1, 2, dan 3
b. 2, 4, dan 5
c. 3, 4, dan 5
d. 2, 1, dan 5
14. Perhatikan grafik siklus menstruasi di bawah ini!

Fase ovulasi terjadi jika ....


a. kadar estrogen dan LH meningkat
b. peningkatan kadar estrogen yang dihasilkan oleh folikel de graf
c. tingginya kadar LH dari kelenjar pituitari
d. kadar progesteron dan estrogen menurun
15. Penyakit AIDS (Acquired ImmunoDeficiency Syndrome) adalah penyakit menular yang
sangat berbahaya. Penyakit ini menyerang sistem ….
a. Pernapasan
b. saraf pusat
c. peredaran darah
d. kekebalan tubuh

16. Penyakit menular pada alat kelamin manusia yang disebabkan oleh bakteri Treponema
pallidum disebut ….
a. HIV
b. Gonorhoe
c. Sifilis
d. Keputihan
17. Persilangan antara keledai berbiji bulat (BB) dengan berbiji kisut (bb) menghasilkan F1
berbiji bulat. Apabila F1 disilangkan dengan sesamanya dan dihasilkan 500 butir
tanaman, kemungkinan akan diperoleh F2 berbiji kisut sebanyak ….
a. 125 butir
b. 250 butir
c. 375 butir
d. 500 butir
18. Seorang peneliti menyilangkan galur murni semangka buah bulat rasa manis (BBMM)
dengan semangka buah lonjong rasa masam (bbmm). Persilangan dilakukan sampai
mendapatkan keturunan F2 yang menghasilkan 4800 buah semangka. Perkiraan jumlah
semangka bulat rasa masam dan semangka lonjong masam adalah sebanyak ….
a. 900 dan 300
b. 300 dan 900
c. 900 dan 1800
d. 300 dan 2700
19. Seorang wanita normal carrier menikah dengan seorang laki-laki buta warna, maka
presentase keturunan yang menderita buta warna adalah sebesar ….
a. 0%
b. 25%
c. 50%
d. 75%
20. Jika wanita albino menikah dengan laki-laki normal heterozigot, kemungkinan fenotip
anaknya adalah ….
a. 100% normal
b. 50% dan 50% albino
c. 75% normal dan 25% albino
d. 100% albino
21. Pemyataan berikut yang sesuai dengan dampak positif pemanfaatan bioteknologi dalam
bidang pangan adalah ….
a. bioremediasi merupakan pemanfaatan mikrobia dalam penanggulangan tumpahan
minyak di perairan
b. limbah kedelai tempe sangat baik dibuang di sungai untuk makanan biota air
c. rekayasa genetik pada tanaman tebu dengan memanfaatkan bakteri Escherecia coli
menghasilkan tanaman tebu tahan lahan kering
d. ditemukannya bakteri Thiobacillus ferrooxidans membantu pemisahan logam besi
dari timbal sulfat
22. Pembuatan tempe merupakan contoh bioteknologi konvensional. Tempe dibuat melalui
fermentasi kedelai dengan mengunakan bantuan jamur Rhizopus sp. Manfaat yang
didapat dari penerapan bioteknologi tersebut adalah ….
a. meningkatkan sistem kekebalan tubuh
b. meningkatkan nilai gizi dari makanan tersebut
c. memanfaatkan jumlah kedelai yang berlebihan
d. mengubah bentuk bahan makanan tersebut
23. Proses peningkatan mutu pangan dengan memanfaatkan bahan dasar singkong.
Bioteknologi konvensional yang dapat dilakukan adalah memanfaatkan ….
a. Acetobakter xylinum  untuk gula menjadi alcohol
b. Saccharomyces cerviseae untuk mengubah amilum menjadi gula
c. Lactobacillus lactis untuk mengubah amilum menjadi gula
d. Aspergilus wentii untuk mengubah amilum menjadi alcohol
24. Di daerah tertentu banyak dihasilkan kedelai, maka dapat sebagai bahan untuk pembuatan
tempe, sehingga bisa memenuhi kebutuhan protein masyarakatnya, maka bioteknologi
yang digunakan adalah ….
a. melakukan peragian untuk mengubah protein kedelai menjadi protein sederhana
oleh  Rhizopus oryzae
b. melakukan fermentasi untuk mengubah protein kedelai menjadi protein sederhana
oleh  Lactobacillus lactis
c. melakukan fermentasi untuk mengubah protein kedelai menjadi protein sederhana
oleh  Streptococcus lactis
d. melakukan peragian  untuk mengubah protein kedelai menjadi protein sederhana 
oleh  Saccharomyces cerviseae
25. Pemanfaatan mikroorganisme Acetobacter xylinum dalam proses pembuatan sari
kelapa berfungsi untuk ….
a. mengubah zat gula menjadi selulosa
b. mengubah karbohidrat menjadi glukosa
c. mengubah gula menjadi glukosa
d. mengubah gula menjadi asam asetat

Anda mungkin juga menyukai